• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pengaruh Penggunaan Media Komik terhadap Keterampilan Menulis Paragraf Narasi Sugestif Siswa Kelas X SMAN 15 Padang

HASIL PENELITIAN

B. Analisis Data

3. Pengaruh Penggunaan Media Komik terhadap Keterampilan Menulis Paragraf Narasi Sugestif Siswa Kelas X SMAN 15 Padang

Menulis merupakan salah satu dari empat aspek keterampilan berbahasa.

Menulis adalah salah satu keterampilan berbahasa yang besar pengaruhnya dalam meningkatkan kemampuan intelektual peserta didik. Agar pembelajaran menulis paragraf narasi sugestif menjadi lebih menarik, guru harus menggunakan media pembelajaran yang dapat memotivasi siswa. Salah satu media pembelajaran yang dapat memotivasi siswa adalah media komik. Media komik adalah suatu media yang memerankan suatu cerita yang dihubungkan dengan gambar yang memberikan hiburan kepada pembaca. Hasil analisis data dalam penelitian ini menunjukkan secara umum bahwa rata-rata keterampilan menulis paragraf narasi sugestif siswa kelas X SMAN 15 Padang sesudah menggunakan media komikberada pada tingkat penguasaan 76-85% dengan kualifikasi baik (B) dengan perolehan rata-rata 76,34, sedangkan keterampilan menulis paragraf narasi sugestif siswa kelas X SMAN 15 Padang sebelum menggunakan media komikberada pada tingkat penguasaan 56-65% dengan kualifikasi cukup (C) dengan perolehan rata-rata 64,78. Namun secara signifikan penggunaan media komikberpengaruh digunakan terhadap penulisan paragraf narasi sugestif yang ditulis siswa.

Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh bahwa keterampilan menulis paragraf narasi sugestif siswa kelas X SMAN 15 Padang sebelum menggunakan media komikdiperoleh rata-rata sebesar 64,78 sedangkan keterampilan menulis paragraf narasi sugestif siwa kelas X SMAN 15 Padang sesudah menggunakan media komikdiperoleh rata-rata 76,34. Berdasarkan uji t pada taraf signifikansi

95% diperoleh thitung= 7,40 dan ttabel=1,70. Kriteria pengujian t diterima jika thitung>ttabel. Dengan kata lain, H1 diterima dan H0 ditolak.

Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa media komik berpengaruh digunakan terhadap keterampilan menulis paragraf narasi sugestif siswa kelas X SMAN 15 Padang. Hal ini disebabkan karena media komikmerupakan salah satu media yang informatif dan edukatif yang sangat menarik dan sesuai dengan karakter siswa sehingga mampu menarik minat siswa untuk menulis paragraf narasi sugestif.

102 BAB V PENUTUP A. Simpulan

Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan pada Bab IV dapat disimpulkan tiga hal berikut ini. Pertama, tingkat keterampilan menulis paragraf narasi siswa kelas X SMAN 15 Padang sebelum menggunakan media komik memperoleh nilai rata-rata 64,78 dengan kualifikasi 56-65% yaitu cukup (C).

Kedua, tingkat keterampilan menulis paragraf narasi sugestif siswa kelas X SMAN 15 Padang sesudah menggunakan media komik memperoleh nilai rata-rata 76,34 dengan kualifikasi 76-85% yaitu baik.

Ketiga, berdasarkan hasil uji-t disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan media komik terhadap keterampilan menulis paragraf narasi sugestif siswa kelas X SMAN 15 Padang karena thitung>ttabel (7,40>1,70). Jadi, dapat disimpulkan bahwa keterampilan menulis paragraf narasi sugestif siswa kelas X SMAN 15 Padang sesudah menggunakan media komik lebih baik dibandingkan sebelum menggunakan media. Hal tersebut terbukti dalam pelaksanaan pembelajaran yang menunjukkan suasana yang tenang dan fokus dalam pembelajaran menulis, khususnya menulis paragraf narasi sugestif.

B. Saran

Berdasarkan kesimpulan yang diperoleh dari hasil penelitian maka dikemukakan saran-saran sebagai berikut ini. Pertama, disarankan pada siswa kelas X SMAN 15 Padang untuk lebih banyak berlatih menulis baik di sekolah maupun di luar sekolah, agar keterampilan menulis lebih bagus lagi. Kedua, guru mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas X SMAN 15 Padang dalam proses

pembelajaran dapat menggunakan media komik ini untuk mewujudkan keterampilan menulis paragraf narasi sugestif siswa kelas X SMAN 15 Padang.

Hal ini disebabkan bahwa media dalam pembelajaran sangat berperan penting untuk mewujudkan tujuan pembelajaran. Ketiga, peneliti lain sebagai masukan dan bahan perbandingan dalam melakukan penelitian yang berkaitan dengan keterampilan menulis, terutama keterampilan menulis paragraf narasi sugestif.

104

Indonesia” (Buku Ajar).Padang: FBSS UNP.

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik.

Jakarta: Rineka Cipta.

Asnawir dan Basyiruddin Usman. 2002. Media Pembelajaran. Jakarta: Ciputat Pers.

Dalman. 2012. Keterampilan Menulis. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

. 2014. Keterampilan Menulis. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Finoza, Lamuddin. 2009. Komposisi bahasa Indonesia. Jakarta: Diksi Insan Mulia.

Fitria Liza. 2010. “Pengaruh Penggunaan Model Problem Based Learning (PBL) Berbasis Media Gambar Berseri terhadap Keterampilan Menulis Karangan Narasi Sugestif Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Kec. Lareh Sago Halaban”.

(Skripsi). Padang: FBS UNP.

Keraf, Gorys. 2012.Argumentasi dan Narasi. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Kusumaningsih, dkk. 2013. Terampil Berbahasa Indonesia. Yogyakarta: CV.

Andi Offset.

Margono. 2010. Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.

Nurgiyantoro, Burhan. 2011. Penilaian dalam Pengajaran Bahasa dan Sastra.

Yogyakarta: PT. BPFE.

Rita Wedia. 2009. “Pengaruh Penggunaan Teknik Mind Mapping terhadap Keterampilan Menulis Narasi Sugestif Siswa Kelas X.1 SMA Negeri 1 Baso Kab. Agam”. (Skripsi). Padang: FBS UNP.

Sandi Gunawan. 2015. “Pengaruh Penggunaan Metode Inkuiri Berbantuan Media Gambar terhadap Keterampilan Menulis Narasi Siswa Kelas X SMA Negeri 12 Padang”. (Skripsi). Padang: FBS UNP.

Semi, M Atar. 2003. Menulis Efektif. Padang: Angkasa Raya.

. 2007.Dasar-dasar Keterampilan Menulis. Bandung: Angkasa.

Sri Wahyuni. 2010. “Pengaruh Penggunaan Teknik Copy The Master Berbantuan Media Comic Strip terhadap Keterampilan Menulis Cerpen Siswa Kelas IX SMP Negeri 1 Kec. Lareh Sago Halaban Kab. Lima Puluh Kota”. (Skripsi).

Padang: FBS UNP.

Sudjana. 2005. Metoda Statistika. Bandung: Tarsito Bandung.

. 2011. Media Pengajaran. Bandung: Sinar Baru Algesindo.

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta.

Suryabrata, Sumadi. 2010. Metodologi Penelitian. Jakarta: Raja Grafindo.

Tabroni, Roni. 2007. Melejitkan Potensi Mengasah Kreativitas Menulis Artikel.

Bandung: Nuansa.

Tarigan, Henry Guntur. 2008. Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa.

Bandung: Angkasa.

Wardani, Tri Kurnia. 2012. “Penggunaan Media Komik dalam Pembelajaran Sosiologi pada Pokok Bahasan Masyarakat Multikultural”. Jurnal (Online).

(Maret, 2017).

Lampiran 1

Kode Identitas Sampel Penelitian

No Nama Siswa Jenis

Kelamin

Kode Sampel

Kelas

1 Abdul Rauf L 01 X.8

2 Adila Arisandi P 02 X.8

3 Amelia Dwitia P 03 X.8

4 Andi Kurniawan L 04 X.8

5 Anggeni Syaputri P 05 X.8

6 Annisa Khairani Putri P 06 X.8

7 Arivan L 07 X.8

8 Aulia Cahyani P 08 X.8

9 Brata Nurhadi L 09 X.8

10 Delva oktavia Patriani P 10 X.8

11 Fatika Wulan Tiara P 11 X.8

12 Puji Putra Candika Utama L 12 X.8

13 Ikbal Yuliarahmadian L 13 X.8

14 Ilham Dani L 14 X.8

15 Indah Rahmadani P 15 X.8

16 Iqbal Ummagi Putra L 16 X.8

17 Irwahyudi Chandra L 17 X.8

18 M. Fahri L 18 X.8

19 M. Syaid L 19 X.8

20 Mitha Febia Andiri P 20 X.8

21 Muhammad Imam Al Rasyid L 21 X.8

22 Parki Setria L 22 X.8

23 Rahmi Ruliani P 23 X.8

24 Rinaldi Agustama L 24 X.8

25 Rudini Muhammad Satria L 25 X.8

26 Sarifah Aditia Putri P 26 X.8

27 Shelly Seprima Yanti P 27 X.8

28 Sindi Afriluza P 28 X.8

29 Sri Delva Putri P 29 X.8

30 Sura Hilma P 30 X.8

31 Taufik Ramadhan L 31 X.8

Lampiran 2