• Tidak ada hasil yang ditemukan

Program Nutrisi untuk Meningkatkan Kemampuan Otak

NEUROSAINS SISWA

KONSEP NEUROSAINS DAN KECERDASAN INTELEKTUAL E. Hakikiat Neurosains

F. Koordinasi Sistem Saraf dalam Neurosains 11. Sistem Saraf

20. Program Nutrisi untuk Meningkatkan Kemampuan Otak

Nutrisi yang buruk dan pengaruhnya terhadap kesehatan kita secara keseluruhan merupakan hal yang menjadi kepedulian kita semua.

Kita adalah apa yang kita makan. Pengawet dapat menyebabkan membuat otak kita mandeg. Ada hal-hal yang menghambat tubuh dalam mengubah makanan yang kita makan menjadi sumber energi yang berguna bagi tubuh. Pengawet sering ditambahkan ke dalam makanan agar tahan lama. Tetapi, pengawet merusak kemempuan tubuh untuk mencerna makanan yang dikonsumsi. Ada tujuh makanan yang diperlukan otak agar dapat bekerja optimal. Sabagian diantaranya adalah:

a. Air

Sama seperti ginjal, otak juga membutuhkan air. Untuk bekerja dengan benar otak membutuhkan cairan dengan jumlah tepat. Sel-sel pada organ membutuhkan keseimbangan yang tepat antara air dan elemen lainnya. Air disebut sebagai perangsang utama pada neuro transmitter pada otak. Air keran di sebagian tempat banyak mengandung flourida. Flourida mengakibatkan tubuh lebih cepat menyerap aluminium dan salah satu logam yang paling berpengaruh terhadap disfungsi otak adalah aluminium. Ada korelasi antara konsumsi aluminium dengan Alzheimer dan jenis-jenis demensia atau penurunan intelektual dan kognitif lain.

Minumlah sebanyak setengah dari berat badan anda dalam ukuran ons. Jika berat badan anda 68 kg, anda perlu sekitar 2,5 liter air sehari. 96

b. Karbohidrat

Glukoasa adalah sumber energi utama otak. Jika glukosa tidak tersedia dalam darah maka otak tidak dapat mencapai fungsi optimalnya. Beberapa penelitian menyimpulkan bahwa makan gula selama atau segera setelah mempelajari sesuatu yang baru, dapat meningkatkan ingatan pada informasi baru tersebut. Meskipun demikian, terlalu banyak mengkonusmsi gula (glukosa) juga bisa berbahaya. Cara terbaik untuk mendapatkan manfaat gula dalam makanan adalah dengan memakan camilan karbohidrat untuk energi. Biskuit dan cokelat merupakan sumber gula yang mencukupi. Akan tetapi, penelitian menyebutkan gula yang berasal dari fruktosa (gula yang berasal dari buah) kurang efektif sebagai

96 Frank Lawlis, The IQ Answer Meningkatkan dan Memaksimalkan IQ Anak, diterjemahkan oleh Lina Yusuf, dari judul ―The IQ Answer: Maximizing Your Child‟s Potential‖, Gramedia Pustaka Utama: Jakarta, 2008, hal 69.

sumber energi mental. Sebab, menurut ahli gizi dan nutrisi, fruktosa tidak dapat langsung menembus lapisan pelindung otak.97

c. Antioksidan

Secara sederhana dapat dijelaskan bahwa ketika otak terganggu oleh sesuatu seperti misalnya alkohol atau rokok, ―radikal bebas‖ dikeluarkan. Zat yang bergerak bebas tersebut menghambat penggunaan oksigen oleh tubuh secara efisien. Segalanya pun menjadi kacau dalam proses yang disebut oksidasi dan akibatnya buruk. Karena otak memerlukan lebih banyak oksigen daripada organ tubuh lainnya, maka bagian tersebut sangat rawan terhadap oksidasi. Untuk melindungi otak, anda perlu mengkonsumsi antioksidan. Vitamin utama yang mengandung antioksidan adalah vitamin C, vitamin E, vitamin B6, dan vitamin B12. Selain itu juga terkandung dalam selenium, seng, dan magnesium. Vitamin B6 diketahui dapat mengatasi berbagai masalah kesehatan. Namun, vitamin B6 murni tidak dapat masuk ke dalam otak karena ada pelindung yang menghalangi zat-zat beracun ke dalam bagian tertentu otak. B6 dalam bentuk suplemen yang disebut P5P dapat menembus penyekat otak tersebut sehingga bermanfaat bagi kesehatan saraf. Suplemen yang diminum dapat digunakan untuk membantu menciptakan antioksidan sebagai pertahanan.

d. Lemak Omega-3

Zat gizi sangat penting untuk tumbuh kembang otak terutama zat yang mengandung asam lemak omega 3 yang merupakan rantai panjang asam lemak tak jenuh ganda yang terdiri dari Docosahexaenoic (DHA), asam eicosapentaenoic (EFA), asam arachidonik (AA). Ketiga rantai panjang asam lemak tak jenuh ganda yang lebih berperan penting adalah asam DHA untuk perkembangan sinapsis otak dibandingkan EFA dan AA. Omega 3 adalah lemak essensial yang tidak diproduksi oleh tubuh, tetapi terdapat pada makanan, seperti ikan dan kacang-kacangan.

Asam lemak omega 3 berperan dalam sinaptogenesis, pembentukan dinding sel neuron dan mielinasi pada otak.

Kekurangan omega 3 mengakibatkan gangguan ketajaman visual, gangguan kinerja kognitif dan perilaku dan yang sangat penting mempengaruhi perkembangan sel otak. Tumbuh kembang otak tidak hanya dipengaruhi oleh nutrisi tetapi juga, dipengaruhi oleh genetik yang menentukan tingkat kecerdasan dan IQ.98

97 Mahmud, Psikologi Pendidikan, Bandung: Pustaka Setia, 2010, hal 162.

98 Bernadetha, Peran Asam Lemak Omega 3 terhadap Tumbuh Kembang Otak, Prosiding Seminar Karya Ilmiah Dosen UKI: Jakarta:UKI, 2015.

77

e. Asam Folat

Asam folat merupakan salah satu vitamin yang termasuk dalam kelompok vitamin B, dan merupakan unsur penting dalam sintesis DNA (deoxyribo nucleic acid). Asam folat berperan sebagai nutrisi pertumbuhan dan perkembangan otak yang dimulai sejak awal masa kehamilan. Sekitar 22 hari setelah konsepsi, lempeng saraf akan membentuk tabung neural yang kemudian berubah menjadi otak dan saraf tulang belakang. Dengan nutrisi yang cukup, di antaranya asam folat, tembaga, dan vitamin A, sangat penting pada masa ini. Tujuh minggu setelah konsepsi, sel saraf, akson, dendrit, dan sinaps mulai terbentuk. Kekurangan asam folat dapat menyebabkan tidak sempurnanya pembentukan tabung saraf sehingga menyebabkan kelainan seperti anensefali dan spina bifida.

Mengonsumsi asam folat sebelum dan selama masa kehamilan dapat mencegah terjadinya kelainan pada otak dan saraf tulang belakang bayi. Selain itu, asam folat juga berperan pada pembentukan sel darah merah.

f. Thiamin (Vitamin B1)

Vitamin B1 dikenal juga dengan sebutan thiamin yang merupakan salah satu jenis vitamin B, sekelompok vitamin yang larut dalam air dan merupakan bagian penting berbagai reaksi kimia dalam tubuh kita. Sehingganya vitamin B1 ini sangatlah penting peranannya. Fungsi utama vitamin B1 yaitu membantu sel-sel tubuh mengubah karbohidrat menjadi energi.

Sedangkan peran utama karbohidrat adalah sebagai sumber energi utama bagi tubuh, terutama bagi otak dan sistem saraf. Otak adalah salah satu organ yang paling banyak membutuhkan energi. Selain perannya dalam produksi energi, vitamin B1 memainkan peran kunci dalam struktur dan integritas sel-sel otak. Manfaat vitamin B1 lainnya yaitu berperan dalam kontraksi otot dan konduksi sinyal saraf. Maka tidak heran, ketika terjadi kekurangan vitamin B1 dapat menimbulkan masalah pada sistem saraf.

g. Vitamin D

Vitamin D juga memiliki peran dalam perkembangan dan fungsi otak. Vitamin D dapat membantu proses sintetis protein yang dibutuhkan oleh sel-sel otak. Kekurangan vitamin D juga sering kali dihubungkan dengan gangguan otak yang dapat menyebabkan penyakit seperti Alzheimer atau Parkinson. Vitamin D diyakini turut berperan dalam perkembangan dan fungsi otak. Jika kadar vitamin D di dalam diri seseorang tinggi, risiko depresi akan berkurang. Sebaliknya, jika kadar vitamin D dalam dirinya rendah, risiko depresi serta gangguan saraf dan otak akan meningkat.