• Tidak ada hasil yang ditemukan

2017 Annual Report

Komposisi dari Direksi adalah:

- Presiden Direktur : Sabana Prawirawidjaja - Direktur Manufaktur : Jutianto Isnandar - Direktur Operasional : Samudera Prawirawidjaja Bapak Jutianto Isnandar merupakan Direktur Independen yang tidak mempunyai hubungan afiliasi dengan anggota Dewan Komisaris maupun dengan Direksi lainnya.

Presiden Direktur berwenang dan bertanggung jawab penuh atas pengurusan dan pengelolaan Perseroan secara keseluruhan. Direktur Manufaktur membawahi Manufacturing Dept., HRD & General Affair Dept., dan Engineering Dept., sedangkan Direktur Operasional membawahi Finance & Accounting Dept., Sales & Distribution Dept., Marketing Dept., dan Information & Technology Dept. Anggota Direksi dapat menerima gaji, uang jasa, dan tunjangan lainnya.

RUPS yang diselenggarakan pada tanggal 22 Juni 2017 telah menetapkan jumlah honorarium dan tunjangan hari raya bagi seluruh anggota Dewan Komisaris Perseroan sebanyak- banyaknya Rp. 3 milyar per tahun, dan memberikan wewenang kepada Dewan Komisaris Perseroan untuk menetapkan gaji, tunjangan, dan fasilitas lainnya bagi seluruh anggota Direksi Perseroan

Anggota Direksi diangkat dan diberhentikan oleh RUPS untuk masa jabatan selama 5 tahun sejak tanggal yang ditentukan pada RUPS yang mengangkat mereka, sampai penutupan RUPST yang ke 5 (lima) setelah tanggal pengangkatan mereka, kecuali apabila ditentukan lain dalam RUPS. Anggota Direksi yang masa jabatannya telah berakhir dapat diangkat kembali untuk masa jabatan berikutnya. RUPS dapat memberhentikan seorang anggota Direksi meskipun masa jabatannya belum berakhir, dan mengangkat orang lain untuk menggantikannya dengan masa jabatan yang sama dengan sisa masa jabatan Direksi lainnya.

Seluruh anggota Direksi yang saat ini menjabat, diangkat di dalam RUPS yang diselenggarakan pada tanggal 26 Juni 2014, dan akan berakhir setelah penutupan RUPS pada tahun 2019.

Tugas dan Wewenang Direksi diatur dalam pasal 6 Anggaran Dasar Perseroan.Direksi bertanggungjawab penuh dalam melaksanakan tugasnya untuk kepentingan Perseroan dalam mencapai maksud dan tujuannya.Direksi wajib menyelenggarakan RUPS Tahunan dan/atau RUPS lainnya. Setiap Direksi wajib melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dengan itikad baik, penuh tanggung jawab, dan kehati-hatian.

Direksi juga berkewajiban untuk menjamin bahwa semua aset Perseroan telah digunakan sesuai peruntukannya guna kepentingan Perseroan dan para Pemegang Saham Perseroan.

The composition of the Board of Directors is: - President Director : Sabana Prawirawidjaja - Manufacturing Director : Jutianto Isnandar - Operations Director : Samudera Prawirawidjaja Mr. Jutianto Isnandar is an Independent Director who has no affiliation relationship with members of the Board of Commissioners or with other Directors.

The President Director is authorized and fully responsible for he Company’s overall management. the Director of Manufacturing is in charge of Manufacturing Dept., HR & General Affairs Dept., and Engineering Dept., while the Director of Operations is in charge of Finance & Accounting Dept., Sales & Distribution Dept., Marketing Dept., and Information & Technology Department.

The Directors may earn salary and other allowances, where the amount is determined by GMS. Authority of determining the amounts may be delegated to the Board of Commissioners.

The GMS held in June 22nd, 2017 has set the honorarium and holiday allowance to all members of the Board Commissioners to the maximum of Rp. 3 billion per year and gave authority to the Board of Commissioners to set monthly pay, allowance, and others facilities for all members of Directors.

Members of the Board are appointed and acquitted by the GMS, to serve for a period of 5 (Five) years from the date of appointment until the closing of the 5th Annual GMS, except if GMS decided otherwise.

After the termination of service, directors can be reappointed for the next term. GMS may acquit a member of the Board before their term ended, and appoint a new member to replace him for a period of the remaining time of service.

All members of the Board of Directors that are currently in office, were appointed at the GMS held on June 26, 2014 and their tenure will end after the close of the GMS in 2019.

The authorities and duties of the Board of Directors are stipulated in article 6 of the Company’s Articles of Association. The Directors are fully responsible in conducting their tasks for the interest of the Company in achieving its goals and targets. The Directors shall convene the Annual GMS and / or other GMS. The Directors shall perform their duties and responsibilities in good faith, with full responsibility and prudence.

The Directors are also responsible to guarantee that all the Company’s assets are utilized according to the Company’s as well as the shareholders’ interests.

86

PT ULTRAJAYA MILK INDUSTRY & TRADING COMPANY Tbk Laporan Tahunan 2017

Direksi bersama dengan Dewan Komisaris wajib menyusun pedoman dan kode etik yang mengikat setiap anggota Direksi dan Dewan Komisaris.

Perseroan telah memiliki Piagam Dewan Komisaris dan Direksi.

Direksi mewakili dan mengikat Perseroan baik di dalam maupun di luar pengadilan, dan berhak melakukan untuk dan atas nama Perseroan segala perbuatan pengurusan dan segala perbuatan pemilikan, dengan beberapa pembatasan sebagaimana diatur dalam Anggaran Dasar Perseroan. Dalam melaksanakan tugasnya Direksi dibantu oleh Sekretaris Perusahaan dan bagian Internal Audit.

Direksi juga membawahi beberapa departemen yaitu: Manufacturing Dept., HRD & General Affair Dept., Engineering Dept., Finance & Accounting Dept., Sales & Distribution Dept., Marketing Dept., dan Information & Technology Dept.

Rapat Direksi diatur dalam pasal 17 Anggaran Dasar Perseroan.

Berdasarkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 33/ POJK.04/2014 tentang Direksi dan Dewan Komisaris Emiten atau Perusahaan Publik, Direksi Perseroan wajib mengadakan Rapat Direksi secara berkala minimal 1 (satu) kali dalam sebulan. Rapat tersebut harus dihadiri oleh mayoritas anggota Direksi.

Selain itu, Direksi wajib mengadakan rapat bersama dengan Dewan Komisaris Perseroan paling kurang 1 (satu) kali dalam 4 (empat) bulan.

Dalam tahun 2017, Direksi Perseroan secara rutin melakukan rapat bulanan (Monthly Meeting) dengan seluruh kepala departemen, yang dihadiri oleh seluruh anggota Direksi.Dalam Rapat ini dibahas seberapa jauh keberhasilan yang telah dicapai perusahaan dan kendala- kendala yang timbul pada periode berjalan, dan dibahas pula pertanggungjawaban dari kepala departemen apabila ada ketidaksesuaian dengan target. Apabila ada faktor yang mempengaruhi target diluar kontrol manajemen, maka pimpinan perusahaan akan mereviu, merevisi, dan menetapkan kembali target yang harus dicapai.

Dalam tahun 2017 Direksi juga melakukan 3 (tiga) kali rapat gabungan yang dihadiri oleh Dewan Komisaris.

Pada tanggal 22 Juni 2017 Direksi Perseroan telah menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB), di Bandung, dengan keputusan sebagaimana tersebut di atas.

Semua keputusan dalam Rapat tersebut telah direalisasikan sepenuhnya sesuai dengan yang diputuskan dalam Rapat.

The Directors with the Board of Commissioners shall formulate guidelines and codes of conduct binding on the Directors and Board of Commissioners.

The Company already has a Charter of the Board of Commissioners and Directors.

The Directors represent the Company and conduct binding representation inside and outside the court and have the right to act on behalf of the Company in all its management conducts with a few limitations as regulated by the Company’s Articles of Association.

In performing its duties, the Board of Directors is assisted by the Corporate Secretary and Internal Audit department. The Board of Directors also oversees several departments, namely: Manufacturing Dept., HR & General Affairs Dept., Engineering Dept., Finance& Accounting Dept., Sales & Distribution Dept., Marketing Dept., and Information & Technology Dept.

The Board of Director’s Meeting are stipulated in article 6 of the Company’s Articles of Association.

Under the Financial Services Authority Regulation No. 33/ POJK.04/2014 regarding the Board of Directors and Board of Commissioners of the Public Company, the Board of Directors shall hold a regular meeting of the Board of Directors at least 1 (one) time in a month. The meeting should be attend by majority members of the Directors. The Board of Directors also shall hold regular meeting with the Board of Commissioners at least 1 (one) time in every 4 (four) months.

In 2017, the Company’s Board of Directors has regularly conducted monthly meetings with all department heads, which meetings are attended by all members of the Board of Directors. In this Meeting, the Company discussed the Company’s achievements and obstacles which occurred in the current period, and also the accountability of the head of the department if there is a discrepancy with the target. If there are factors affecting targets beyond management control, then the company’s management will review, revise, and re-establish the targets to be achieved.

In 2017 The Board of Directors also held 3 (three) joint meetings which were attended by the Board of Commissioners.

On of June 22, 2017, the Company has convened an Annual General Meeting of Shareholders (AGMS), in Bandung, with the aforementioned decision. All decisions of the Meeting have been fully realized in accordance with those decided in the Meeting.

87