• Tidak ada hasil yang ditemukan

Bab 1 - Hakikat Bang..>

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2019

Membagikan "Bab 1 - Hakikat Bang..>"

Copied!
10
0
0

Teks penuh

(1)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SMK YASISKA

Kelas/Semester : X (Sepuluh) /1 (Satu)

Mata Pelajaran : Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn)

Materi Pokok : Hakikat Bangsa dan Negara

Alokasi Waktu : 6 x 45 menit

A. Kompetensi Inti

1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya

2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.

3. Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah

4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

No. Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi 1.1 Menghayati hakikat bangsa

dan Negara sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa

 Membangun nilai-nilai religius dalam menerima menerima hakikat bangsa dan negara sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa

 Menjelaskan hakikat bangsa dan negara sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa 2.1 Responsif terhadap hakikat

bangsa dan Negara

 Membangun nilai-nilai kepedulian terhadap hakikat bangsa dan negara

 Membangun sikap toleransi antar suku, ras dan agama

3.1

Menganalisis hakikat bangsa dan Negara

 Mengidentifikasi hakikat bangsa dan negara  Mengidentifikasi unsur-unsur pembentukan

bangsa dan negara

4.1 Menyaji hasil analisis hakikat bangsa dan negara

 Mempresentasikan hasil analisis hakikat bangsa dan negara

(2)

Melalui kegiatan pembelajaran menggunakan model Problem Based Learning dengan pendekatan saintifik, peserta didik dapat menganalisis hakikat bangsa dan negara sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan serta mampu mengembangkan dan menyajikan hasil analisis tentang hakikat bangsa dan negara.

D. Materi Pembelajaran  Hakikat bangsa dan negara

 Unsur-Unsur pembentukan bangsa dan negara  Fungsi dan tujuan negara

E. Metode Pembelajaran

Pendekatan : Saintifik

Model Pembelajaran : Problem Based Learning

Metode : Diskusi, tanya jawab, penugasan

F. Media Pembelajaran  Laptop

 LCD Projector  Video dan Gambar

G. Sumber Belajar

 Buku Paket Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Kelas X

H. Langkah-Langkah Pembelajaran Pertemuan Ke – 1

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi waktu

Pendahuluan 1. Guru mempersiapkan kelas agar lebih kondusif untuk proses belajar mengajar; kerapian dan kebersihan ruang kelas, presensi, menyiapkan media dan alat serta buku yang diperlukan.

2. Guru menyampaikan topik tentang hakekat bangsa dan negara. Namun sebelum mengkaji lebih lanjut tentang topik itu, terkait dengan sikap sosial.

3. Guru memberikan penguatan tentang aspek motivasi belajar dan sikap spiritual peserta didik berkaitan dengan sara syukur atas Karunia Allah SWT, sehingga masih dapat melaksanakan aktivitas dengan baik, sehat serta atas dasar keimanan terhadap Allah SWT.

4. Guru menegaskan kembali tentang topik dan menyampaikan kompetensi yang akan dicapai.

15 menit

Kegiatan Inti 1

Problem Based Learning Mengamati

 Sebelum peserta didik mengidentifikasi hakekat bangsa dan negara, guru menunjukkan ilustrasi/paparan secara singkat tentang hahekat bangsa dan negara

(3)

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi

 Peserta didik diberi waktu untuk membaca Buku Teks Bab 1. Menanya

 Peserta didik membuat pertanyaan tetang hakekat bangsa dan negara (diharapkan peserta didik dapat membuat 5 pertanyaan yang berbeda dengan teman sebangku).

Pengumpulan Data

 Peserta didik dengan kelompok mengumpulkan informasi yang berkaitan dengan hakekat bangsa dan negara

Mengasosiasi

 Peserta didik membuat analisis terkait dengan deskripsi hakekat bangsa dan negara

Mengkomunikasikan

 Secara random peserta didik (1 sampai dengan 2 orang mewakili kelompok) dapat mengkomunikasikan secara lisan hasil analisis tentang hakekat bangsa dan negara. Adapun, peserta didik yang lain mengumpulkan hasil analisis secara tertulis.

Penutup 1. Guru menyimpulkan hasil pemaparan (perwakilan kelompok) tentang hakekat bangsa dan negara dilanjutkan dengan umpan balik secara lisan kepada peserta didik tentang pengertian bangsa dan negara.

2. Sebelum mengakhiri pelajaran, guru dapat melakukan refleksi terkait dengan kasus tersebut.

3. Guru mengakhiri pembelajaran dengan mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT, Tuhan YME bahwa pertemuan kali ini telah berlangsung dengan baik dan lancar.

15 menit

Pertemuan Ke – 2

Kegiatan Deskripsi Kegiatan AlokasiWaktu

Pendahuluan 1. Guru mempersiapkan kelas agar lebih kondusif untuk proses belajar mengajar dilanjutkan dengan apersepsi

2. Guru menyampaikan topik tentang unsur-unsur pembentuk bangsa dan negara

3. Guru mempersiapkan pembahasan materi melalui metode diskusi. Kelompok yang telah ditentukan topiknya pada pertemuan pertama (kelompok 1 agar mempersiapkan kelompoknya).

 Presentasi Kelompok 1, topik Bab 1 Sub-bab B. Konsep Integrasi Nasional.

 Pada saat Kelompok 1 tampil presentasi, kelompok lainnya menyimak materi presentasi (mengamati).

Menanya

 Setelah presentasi selesai dipaparkan oleh Kelompok 1, kelompok lain memberikan saran/masukan dan mengajukan pertanyaan terkait dengan materi yang sedang dibahas (menanya).

 Pengajuan pertanyaan dilakukan dalam bentuk termin pertanyaan (jumlah termin disesuaikan dengan alokasi waktu yang tersedia).

(4)

Kegiatan Deskripsi Kegiatan

Waktu 3

4

Pengumpulan Data

 Kegiatan mengumpulkan informasi dilakukan sebelum presentasi kelompok dalam bentuk penugasan mencari informasi terkait dengan materi yang akan di presentasikan. Mengasosiasi

 Kegiatan mengasosiasikan dilakukan baik oleh kelompok yang mendapat tugas presentasi, juga kelompok lain dengan

melakukan analisis dalam kelompok pada saat menyimak jalannya presentasi guna membuat pertanyaan.

Penutup 1. Guru menyimpulkan materi dan jalannya diskusi.

2. Sebelum mengakhiri pelajaran, guru dapat melakukan refleksi terkait dengan kasus tersebut.

3. Guru mengakhiri pembelajaran dengan mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT, Tuhan YME bahwa pertemuan kali ini telah berlangsung dengan baik dan lancar.

15 menit

Pertemuan Ke- 3

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi

Waktu Pendahuluan 1. Guru mempersiapkan kelas agar lebih kondusif untuk proses

belajar mengajar dilanjutkan dengan apersepsi dan tak kalah penting aspek sikap spiritual peserta didik.

2. Guru menyampaikan topik tentang tujuan dan fungsi negara

15

 Sebelum peserta didik menganalisis tujuan dan fungsi negara, guru dapat menjelaskan tujuan negara yang tercantum dalam Pembukaan UUD NRI 1945

 Guru memaparkan secara singkat tentang tujuan dan fungsi negara

 Peserta didik dalam kelompok diberi waktu untuk membaca buku Teks Pelajaran PPKn kelas X atau sumber lain (seperti website/internet/media cetak/sumber lainnya) tentang membangun kesediaan warga negara untuk melakukan bela negara (dalam kegiatan ini sudah terintegrasi dengan kegiatan mengamati dan kegiatan menanya antarsesama peserta didik). Mengasosiasi

 Peserta didik dalam kelompok diberi waktu untuk menganalisis tantangan tujuan dan fungsi negara yang terdapat dalam Bab 1, buku Teks Pelajaran PPKn Kelas X (Sub-bab B dengan membandingkan dari sumber lain yang relevan (misalnya website/internet/sumber lainnya).

 Peserta didik melakukan analisis tentang tujuan dan fungsi negara.

Mengkomunikasikan

 Secara random (1 s.d 2 orang mewakili kelompok) dapat mengkomunikasikan secara lisan hasil analisis tujuan dan fungsi negara. Sedangkan peserta didik yang lain mengumpulkan hasil analisis secara tertulis.

60 menit

Penutup 1. Guru menyimpulkan hasil pemaparan tujuan dan fungsi negara 2. Sebelum mengakhiri pelajaran, guru dapat melakukan refleksi

terkait dengan tujuan ddan fungsi negara

(5)

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu 3. Guru mengakhiri pembelajaran dengan mengucapkan syukur

kepada Allah SWT, Tuhan YME bahwa pertemuan kali ini telah berlangsung dengan baik dan lancar.

I. Penilaian Hasil Belajar 1. Teknik Penilaian

a. Penilaian sikap : Instrumen

b. Penilaian pengetahuan : Tes lisan dan penugasan c. Penilaian keterampilan : Menyajikan hasil penugasan

2. Instrumen Penilaian

a. Instrumen : Lembar Isntrumen b. Tes Lisan : Tanya jawab dan Diskusi c. Unjuk Kerja : Persentasi hasil penugasan 3. Instrumen Penilaian : Terlampir

Tangerang Selatan, Juli 2018

Mengetahui,

Kepala SMK YASISKA Guru Mata Pelajaran

Ismul Bathni S, ST, M.Pd Siti Marfuah, S.Pd

NIK.

Catatan Kepala Sekolah

... ... ...

Instrumen Penilaian

Pertemuan ke-1

Coba kalian cari informasi di internet atau sumber lain tentang pengertian bangsa dan negara. Kemudian, tuliskan dalam kolom berikut.

Tabel 1.1. Pengertian bangsa dan negara N

o

Pengertian Ahli 1 Ahli 2 Ahli 3

(6)

Pertemuan Ke-2

1) Teknik Penilaian

Penilaian terhadap peserta didik dilakukan dengan penilaian autentik yaitu:  Penilaian sikap

Penilaian sikap terhadap peserta didik dapat dilakukan selama proses diskusi berlangsung. Penilaian dapat dilakukan dengan observasi. Dalam observasi ini misalnya dilihat aktivitas dan tingkat perhatian peserta didik pada saat diskusi berlangsung, kemampuan menyampaikan pendapat, argumentasi/menjawab pertanyaan serta aspek kerja sama kelompok.

 Penilaian Pengetahuan

Penilaian pengetahuan dilakukan dalam bentuk penugasan, peserta didik diminta untuk mengerjakan tugas mandiri yang terdapat pada Tabel 1.2. Unsur-unsur pembentuk bangsa dan negara.

 Penilai Keterampilan

Penilaian keterampilan dilakukan guru dengan melihat kemampuan peserta didik dalam presentasi, kemampuan bertanya, kemampuan menjawab/mempertahankan argumentasi kelompok, kemampuan dalam memberikan masukan/saran terkait dengan materi yang sedang dibahas (mengkomunikasikan secara lisan).

2) Instrumen Penilaian

Coba kalian tuliskan unsur-unsur pembentuk bangsa dan negara

Tabel 1.2. Unsur-unsur pembentuk bangsa dan negara

No Pembentuk Unsur-unsur Penjelasan

1 Bangsa

2 Negara

Pertemuan ke- 3

1) Teknik Penilaian

Penilaian terhadap peserta didik dilakukan dengan penilaian autentik yaitu:  Penilaian sikap

Penilaian sikap dilakukan dalam bentuk observasi. Observasi dilakukan selama proses pembelajaran berlangsung, khususnya pada saat peserta didik mengerjakan tugas bersama kelompoknya.

 Penilaian Pengetahuan

Penilaian pengetahuan dilakukan dalam bentuk penugasan, dimana peserta didik diminta untuk mengumpulkan hasil kerja kelompok tentang Analisis tujuan dan fungsi negara  Penilai Keterampilan

Penilaian ini dilakukan guru dengan melihat kemampuan peserta didik dalam

mengkomunikasikan hasil analisis membangkitkan kesadaran warga negara untuk bela negara dan bentuk keikutsertaan warga negara dalam upaya bela negara (1 s.d 2 orang) maupun secara tertulis (selain peserta didik yang mengkomunikasikan).

2) Instrumen Penilaian

(7)

Pilihlah salah satu jawaban yang dianggap paling benar !

1. Manusia adalah makhluk yang selalu ingin bergaul dan berkumpul dengan yang lainnya. Secara kodrati manusia dapat hidup berdampingan/ berkelompok dengan manusia lainnya karena didorong oleh kebutuhan biologis...

a. Makhluk Biologis b. Makhluk Individual c. Makhluk Sosial d. Makhluk Nasional e. Makhluk Dwi Tunggal

2. Sekelompok orang yang menempati wilayah tertentu yang di ikat oleh persamaan nasib, sejarah dan cita-cita, disebut ...

a. Bangsa b. Negara c. Rakyat d. Penduduk e. Warga Negara

3. Organisasi kekuasaan dari sekelompok manusia yang mendiami wilayah tertentu, disebut...

a. Bangsa b. Negara c. Rakyat d. Penduduk e. Warga Negara

4. “Bangsa terbentuk karena adanya hasrat tertentu atau adanya keinginan yang sama. Hasrat tersebut timbul karena adanya rasa kesatuan antara sesama manusia dan tempat tinggal”, adalah menurut pendapat ...

a. Hans Kohn b. Otto Bauer c. F. Ratzel

d. Rogert H. Soltau e. R. Djokosoentono

5. “Negara adalah suatu masyarakat yang mempunyai monopoli dalam penggunaan kekerasan fisik secara sah dalam suatu wilayah”, pengertian negara menurut .. ….

a. George Jellinek b. R. Djokosoentono c. Harold J. Laski d. Rogert H. Soltau e. Max Weber

6. Yang tidak termasuk unsur-unsur pembentuk Bangsa Indonesia adalah .… a. Persamaan nasib

b. Persamaan agama c. Persamaan sejarah d. Persamaan cita-cita

e. Persamaan wilayah dan bahasa

7. Yang tidak termasuk unsur-unsur pembentuk negara Indonesia adalah ..… a. Rakyat

b. Wilayah

(8)

a. Rakyat b. Wiayah

c. Pemimpin yang berkuasa d. Pemerintahan yang berdaulat e. Pengakuan dari negara lain

9. Tujuan negara menurut Harold J. Laski, yaitu …

a. untuk memajukan kesusilaan manusia, baik sebagai makhluk individu maupun sosial. b. memungkinkan rakyatnya berkembang serta mengungkapkan daya cipta yang

sebebas-bebasnya.

c. menciptakan keadaan yang di dalamnya, rakyat dapat mencapai keinginan-keinginannya secara maksimal

d. kesempurnaan warganya yang berdasarkan atas keadilan.

a. merupakan suatu keharusan yang bersifat objektif, yang asalnya mengacu pada budi pekerti manusia.

10. Yang tidak termasuk fungsi negara menurut Charles E. Merriem adalah .… a. Menegakkan keadilan

b. Memberikan perlindungan kepada warga negaranya, baik di dalam maupun di luar negeri

c. Pertahanan, untuk menjaga integritas dan kelangsungan hidup, negara ini memiliki fungsi pertahanan

d. Melaksananakan Control dengan membatasi kebebasan warga negaranya e. Untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran rakyat

B. Uraian

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat dan jelas!

1. Jelaskan perbedaan antara makhluk individual dan makhluk sosial ! 2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan bangsa dan negara ?

3. Sebutkan unsur-unsur pembentuk bangsa dan negara !

4. Tuliskan tujuan negara yang terdapat dalam UUD NRI 1945 alinea 4 ! 5. Jelaskan fungsi negara menurut Marriam Budiardjo ?

C. Kunci Jawaban Soal Pilihan Ganda

No Soal Kunci Jawaban No Soal Kunci jawaban

1 C 6 E

2 A 7 C

3 B 8 E

4 C 9 C

5 E 10 D

Soal Uraian

No Jawaban Skor

1 Sebagai makhluk individu, manusia terdiri atas dua unsur, yaitu unsur jasmani (raga) dan unsur rohani (jiwa). Manusia diberi potensi berupa akal, pikiran, perasaan, dan keyakinan sehingga sanggup berdiri

(9)

sendiri dan bertanggung jawab atas dirinya. Sedangkan manusia sebagai makhluk sosial tidak dapat hidup sendirian, manusia selalu membutuhkan bantuan manusia lainnya.

2 Bangsa adalah sekelompok orang yang menempati wilayah tertentu yang di ikat oleh persamaan nasib, sejarah dan cita-cita. Pengertian bangsa menurut para ahli :

- Menurut Otto Bauer (Jerman),

Bangsa adalah kelompok manusia yang mempunyai persamaan karakter. Karakter tersebut tumbuh karena adanya persamaan senasib dan sepenanggungan.

- Menurut F. Ratzel (Jerman),

Bangsa terbentuk karena adanya hasrat tertentu atau adanya keinginan yang sama. Hasrat tersebut timbul karena adanya rasa kesatuan antara sesama manusia dan tempat tinggal.

Negara adalah secara etimologi kata Negara berasal dari kata state Inggris), Staat (Belanda, Jerman), E`tat (Prancis), Status, Statum (Latin) yang berarti meletakkan dalam keadaan berdiri, menempatkan, atau membuat berdiri. Kata Negara yang dipakai di Indonesia berasal dari bahasa Sansekerta yanitu Negara atau nagari yang artinya wilayah, kota, atau penguasa.

Pengertian bangsa menurut para ahli : - Menurut George Jellinek

Negara adalah organisasi kekuasaan dari sekelompok manusia yang mendiami wilayah tertentu.

- Menurut R. Djokosoentono

Negara adalah organisasi manusia atau kumpulan manusia yang berada di bawah suatu pemerintahan yang sama.

4

3 a. Unsur-unsur Terbentuknya Bangsa

Menurut Hans Kohn, kebanyakan bangsa terbentuk karena unsur atau faktor objektif tertentu yang membedakannya dengan bangsa lain, seperti:

1) Unsur nasionalisme yaitu kesamaan keturunan. 2) Wilayah.

3) Bahasa. 4) Adat-istiadat 5) Kesamaan politik. 6) Perasaan.

7) Agama.

Menurut Joseph Stalin, unsur terbentuknya bangsa adalah adanya:

1) Persamaan sejarah. 2) Persamaan cita-cita.

3) Kondisi objektif seperti bahasa, ras, agama, dan adat-istiadat.

b. Unsur-unsur Pembentuk Negara

Unsur terbentuknya Negara dapat digolongkan menjadi dua macam yaitu unsur konstitutif dan unsur deklaratif.

1) Unsur konstitutif adalah unsur yang mutlak harus ada di saat negara tersebut didirikan seperti rakyat, wilayah, dan pemerintahan yang berdaulat

2) Unsur deklaratif adalah unsur yang tidak harus ada di saat negara tersebut berdiri tetapi boleh dipenuhi setelah negara tersebut berdiri, misalnya pengakuan dari Negara lain.

4

(10)

- memajukan kesejahteraan umum, - mencerdaskan kehidupan bangsa, serta

- ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial.

5 - Menerapkan kontrol untuk mencapai tujuan bersama dan untuk mencegah konflik yang terjadi di masyarakat,

- Untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran rakyatnya, - Mempromosikan aspek pertahanan dan keamanan untuk menjaga

serangan dari luar dan merusak dari dalam negeri, dan

- Keadilan bagi semua warga negara melalui badan-badan yang ada peradilan dan konstitusi negara.

4

NILAI = (Jumlah betul PG X 1) + (Jumlah betul Uraian X 4) X 100 : 3 = 100

1) Pembelajaran Remedial dan Pengayaan

a. Remedial

Kegiatan remedial diberikan kepada peserta didik yang belum menguasai materi pelajaran dan belum mencapai kompetensi yang telah ditentukan. Bentuk yang dilakukan antara lain peserta didik secara terencana mempelajari buku teks pelajaran PPKn pada bagian tertentu yang belum dikuasainya. Guru menyediakan soal-soal latihan atau pertanyaan yang merujuk pada pemahaman kembali tentang isi buku teks pelajaran PPKn bab 1. Peserta didik diminta komitmennya untuk belajar secara disiplin dalam rangka memahami materi pelajaran yang belum dikuasasinya. Guru kemudian mengdakan uji kompetensi kembali pada materi yang belum dikuasai peserta didik yang bersangkutan

b. Pengayaan

Gambar

Tabel 1.1. Pengertian bangsa dan negara

Referensi

Dokumen terkait

8.4.1 Mengidentifikasi teknik dan bentuk instrumen penilaian hasil belajar yang tepat dan sesuai untuk materi pelajaran yang diampu, baik untuk.. ranah sikap, pengetahuan

 Format kegiatan ekstrakurikuler olahraga yang diikuti oleh kelompok-kelompok peserta didik. (Permendikbud RI Nomor 81 A

Peserta didik menunjukkan sikap disiplin dalam mengumpulkan tugas yang diberikan, f. Instrumen Penilaian Kompetensi

Penilaian berbasis portofolio merupakan penilaian yang dilaksanakan untuk menilai keseluruhan entitas proses belajar peserta didik termasuk penugasan perseorangan dan/atau kelompok

Merupakan program pendidikan yang tidak hanya menyajikan tentang konsep-konsep pengetahuan semata, namun harus mampu membina peserta didik menjadi warga negara dan

Penugasan yang berjadwal adalah penugasan tematik dimana setiap minggunya, setiap reporter diminta untuk menulis artikel sesuai dengan tema yang sudah disusun oleh pemimpin

Instrumen soal pilihan ganda, uraian dan penugasan Teknik Penilaian a.Penilaian sikap b.Pnilaian pengetahuan c.Penilaian keterampilan Bentuk penilaian a.Observasi Penilaian aktivitas

Penilaian adalah suatu proses atau kegiatan yang sistematis dan berkesinambungan untuk mengumpulkan informasi tentang proses dan hasil belajar peserta didik dalam rangka membuat