• Tidak ada hasil yang ditemukan

AKUNTANSI PAJAK PENGHASILAN (PPh) PASAL 21 ATAS GAJI PEGAWAI TETAP PADA PT PELABUHAN INDONESIA I (Persero) MEDAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "AKUNTANSI PAJAK PENGHASILAN (PPh) PASAL 21 ATAS GAJI PEGAWAI TETAP PADA PT PELABUHAN INDONESIA I (Persero) MEDAN"

Copied!
14
0
0

Teks penuh

(1)

AKUNTANSI PAJAK PENGHASILAN (PPh) PASAL 21

ATAS GAJI PEGAWAI TETAP PADA PT PELABUHAN

INDONESIA I (Persero) MEDAN

TUGAS AKHIR

Ditulis untuk Memenuhi Syarat Menyelesaikan Pendidikan Program Diploma 3

Diajukan Oleh

IVANNA LUSI SARUMPAET

NIM 1205081037

PROGRAM STUDI AKUNTANSI

JURUSAN AKUNTANSI

POLITEKNIK NEGERI MEDAN

MEDAN

2015

(2)

ABSTRAK

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kesesuaian perhitungan pajak penghasilan pasal 21 atas gaji pegawai tetap pada PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan dengan UU No. 36 tahun 2008 dan peraturan Direktur Jenderal Pajak No. PER-31/PJ/2012 dan kesesuaian penerapan akuntansi pajak penghasilan pasal 21 yang dilaksanakan PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan dengan standar akuntansi berterima umum. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Metode pengolahan data yang digunakan adalah metode deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perhitungan pajak penghasilan pasal 21 atas gaji pegawai tetap telah sesuai dengan perhitungan menurut undang-undang No. 36 Tahun 2008 dan Peraturan Direktur Jenderal Pajak No. PER-31/PJ/2012, serta pencatatan akuntansi pajak penghasilan pasal 21 pada PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan telah sesuai dengan standar akuntansi berterima umum.

(3)

ABSTRACT

The purpose of this reserach is to determine the suitability the calculation of income tax of permanent employees at PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan with article No. 36 of 2008 and the general director of taxation regulation No. PER-31 / PJ / 2012 and determine the suitability the accounting of income tax article 21 at PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan with generally acceptable accounting standards. The type of data used are primary data and secondary data. Data processing method used is descriptive method. The results showed that the calculation of income tax on salaries article 21 permanent employees in accordance with article No. 36 of 2008 and the general director of taxation regulation No. PER-31 / PJ / 2012 and the accounting records of income tax article 21 at PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan has been in accordance with generally acceptable accounting standards.

(4)

i

KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur penulis ucapkan kepada Allah Bapa Yang Maha Kuasa yang telah memberikan pengetahuan serta kesempatan yang telah diberikan sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir ini sesuai dengan jadwal yang ditentukan.

Adapun Tugas Akhir ini disusun berdasarkan data-data yang diperoleh dari PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan. Tujuan dalam penyusunan dan penulisan Tugas Akhir ini adalah salah satu syarat untuk menyelesaikan pendidikan Diploma 3 Politeknik Negeri Medan Jurusan Akuntansi Program Studi Akuntansi.

Selama penyusunan dan penulisan Tugas Akhir ini, penulis menerima bantuan, dukungan, semangat dan bimbingan yang luar biasa dari banyak pihak. Untuk itu, dalam kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada:

1. M. Syahruddin, S.T., M.T., Direktur Politeknik Negeri Medan.

2. Darwin S. H. Damanik, S.E., M.Si., Ketua Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Medan.

3. Parjuangan Pardosi, S.E., M.Si., Sekretaris Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Medan.

4. Sastra Karo-Karo, S.E., Ak., M.Si., Kepala Program Studi Akuntansi.

5. Anggiat Situngkir, S.E., Ak., M.Si., Dosen Pembimbing Utama yang telah bersedia meluangkan waktunya untuk memberikan petunjuk-petunjuk, saran, serta pikiran sejak awal hingga akhir penyelesaian Tugas Akhir ini.

6. Tosanov T.P. Napitupulu, S.E., M.Si., Dosen Pembimbing Pendamping yang telah bersedia memberikan petunjuk-petunjuk, saran, serta pikiran dalam penyelesaian Tugas Akhir ini.

7. Asriyati S.E., Ak., M.Si., Dosen Wali AK-6B Program Studi Akuntansi Politeknik Negeri Medan.

8. Keluarga Besar Program Studi Akuntansi yang telah mendidik dan memberikan dukungan selama ini.

(5)

ii

9. Seluruh Karyawan dan Karyawati PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan.

10. Terima kasih khusus penulis tujukan untuk kedua orang tua penulis Bapak H. Sarumpaet dan Ibu E. Hutabarat, kakak, abang dan adik, Juliana, Novera, Bram, dan Sary . Sepupu penulis Andryani Hutabarat, serta seluruh keluarga, yang telah memberikan doa, semangat dan dukungan sepenuhnya dalam menyelesaikan Tugas Akhir ini.

11. Sahabat-sahabat penulis, Terri Genta Sansui Siregar, Angelina Sihombing, Dedek Sihombing, Merry Situmeang, Uci Siallagan, terimakasih atas doa dan motivasi yang telah diberikan.

12. Teman-teman seperjuangan yang saya cintai dan saya banggakan, Selvina Callisty, Lily Hairany, Putri, Khairunnisa, Tri Tunggal Dewi serta seluruh teman-teman kelas AK- 6B, terima kasih atas kebersamaan dan motivasinya. 13. Keluarga besar Himpunan Pemuda-Pemudi Silindung (HIPSI).

13. Semua pihak yang terkait dalam membantu penyelesaian Tugas Akhir ini yang tidak dapat disebutkan satu per satu.

Sebagai insan manusia yang tak luput dari kesalahan, penulis mengakui masih banyak kekurangan dalam penyusunan Tugas Akhir ini. Oleh karena itu, penulis sangat mengharapkan kritik dan saran dari para pembaca.

Demikian Tugas Akhir ini dapat diperbuat. Kiranya Tugas Akhir ini dapat bermanfaat, dan membangun bagi semua pihak yang membacanya, terutama bagi seluruh mahasiswa Politeknik Negeri Medan.

Medan, Agustus 2015 Penulis,

IVANNA LUSI SARUMPAET NIM 1205081037

(6)

iii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL LEMBAR PERSETUJUAN LEMBAR PENGESAHAN LEMBAR PERSEMBAHAN PERNYATAAN ABSTRAK ABSTRACT KATA PENGANTAR ... i

DAFTAR ISI ... iii

DAFTAR TABEL ... v

DAFTAR LAMPIRAN ... vi

BAB 1 PENDAHULUAN ... 1

1.1. Latar Belakang Pemilihan Judul 1 1.2. Perumusan Masalah 2 1.3. Tujuan Pembahasan 3 1.4. Manfaat Penelitian 3 1.5. Teknik Pengumpulan Data dan Pengolahan Data 4 1.5.1. Jenis Data ... 4

1.5.2. Teknik Pengumpulan Data ... 4

1.5.3. Teknik Pengolahan Data ... 5

1.6. Jadwal Kegiatan dan Penulisan Tugas Akhir 5 BAB 2 TINJAUAN UMUM MENGENAI PERUSAHAAN ... 6

2.1. Sejarah Singkat Perusahaan ... 6

2.2. Ruang Lingkup Kegiatan Perusahaan ... 7

2.2.1. Visi PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan ... 7

2.2.2. Misi PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan ... 8

(7)

iv

2.2.4. Logo PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan ... 8

2.2.5. Kegiatan Usaha PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan ... 9

2.2.6. Lokasi dan Anak Cabang Perusahan ... 10

2.3. Keunggulan Perusahaan ... 11

2.4. Struktur Organisasi ... 12

BAB 3 TINJAUAN KEPUSTAKAAN ... 15

3.1. Pengertian Akuntansi ... 15

3.2. Pengertian Pajak ... 15

3.3. Pajak Penghasilan... 16

3.4. Pajak Penghasilan Pasal 21 ... 24

3.5. Akuntansi Pajak Penghasilan Pasal 21 ... 33

BAB 4 HASIL PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA ... 37

4.1. Pengumpulan Data ... 37

4.2. Pengolahan Data... 39

BAB 5 PEMBAHASAN ... 44

5.1. Pemotong Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21 pada PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan ... 44

5.2. Subjek dan Objek Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21 pada PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan ... 44

5.3. Perhitungan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21 pada PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan ... 45

5.4. Akuntansi Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21... 46

BAB 6 SIMPULAN DAN SARAN ... 48

6.1. Simpulan ... 48

6.2. Saran ... 49

DAFTAR PUSTAKA ... 50 LAMPIRAN

(8)

v

DAFTAR TABEL

No. Tabel Judul Hal

1.1. Jadwal Kegiatan dan Penulisan Tugas Akhir ... 5

3.1. Penghasilan Tidak Kena Pajak ... 32

3.2. Lapisan Pajak Penghasilan Tidak Kena Pajak ... 33

4.1. Jumlah Pegawai Tetap ... 37

4.2. Data Gaji Pegawai Tetap ... 38

5.1. Jurnal Umum (Pembayaran Gaji Pegawai Tetap) ... 46

(9)

vi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Hal

Lampiran 1. Daftar Pertanyaan Wawancara ... 51

Lampiran 2. Pengajuan Judul dan Outline TA ... 52

Lampiran 3. Struktur Organisasi PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan ... 53

Lampiran 4. Daftar Gaji PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) ... 54

Lampiran 5. Surat Kesediaan Dosen Pembimbing Utama ... 60

Lampiran 6. Surat Kesediaan Dosen Pembimbing Pendamping ... 61

Lampiran 7. Kartu Bimbingan Tugas Akhir Mahasiswa Dosen Pembimbing Utama ... 62

Lampiran 8. Kartu Bimbingan Tugas Akhir Mahasiswa Dosen Pembimbing Pendamping ... 63

Lampiran 9. Formulir Revisi Tim Penguji Ujian Pertanggungjawaban Laporan TA ... 64

Lampiran 10. Formulir Revisi Tim Penguji Ujian Pertanggungjawaban Laporan TA ... 65

Lampiran 11. Formulir Bebas Revisi Tim Penguji Ujian Pertanggungjawaban Laporan TA ... 66

Lampiran 12. Formulir Bebas Revisi Tim Penguji Ujian Pertanggungjawaban Laporan TA ... 67

Lampiran 13. Formulir Pernyataan Bebas Revisi Tim Penguji Ujian Pertanggungjawaban Laporan TA ... 68

Lampiran 14. Formulir Pernyataan Bebas Revisi Tim Penguji Ujian Pertanggungjawaban Laporan TA ... 69

(10)

1

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Pemilihan Judul

Setiap orang yang bekerja tentu saja akan mendapatkan penghasilan dari pekerjaan tersebut. Demikian juga dengan pegawai yang bekerja pada sebuah perusahaan, akan mendapatkan penghasilan yang biasanya disebut gaji. Atas penghasilan yang diterimanya, pemerintah akan memungut pajak dari penghasilan tersebut.

Definisi pajak menurut UU RI No. 36 tahun 2008 tentang ketentuan umum dan tata cara perpajakan yaitu, pajak adalah kontribusi wajib kepada negara yang terutang oleh orang pribadi atau badan yang bersifat memaksa berdasarkan undang-undang, dengan tidak mendapatkan imbalan secara langsung dan digunakan untuk keperluan negara bagi sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Pajak adalah sumber penerimaan negara yang terbesar yang mempunyai peranan yang sangat penting bagi perkembangan perekonomian dan digunakan oleh pemerintah untuk membiayai seluruh pengeluaran pemerintah. Salah satu pajak yang memberikan kontribusi yang sangat besar terhadap besarnya pendapatan negara adalah pajak penghasilan.

Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21 merupakan pajak penghasilan berupa gaji, upah, honorarium, tunjangan dan pembayaran lain dengan nama apapun sehubungan dengan pekerjaan, jasa, atau kegiatan yang dilakukan wajib pajak orang pribadi dalam negeri. Pemotongan pajak penghasilan pasal 21 dilakukan terhadap wajib pajak orang pribadi dalam negeri yang dilakukan oleh pemberi kerja (pembayar) penghasilan setiap bulan. Pihak-pihak yang diberi kepercayaan untuk melakukan pemotongan PPh pasal 21 adalah badan sebagai pemberi kerja, bendaharawan, pemerintah dan perusahaan. Penghasilan yang dipotong pajak untuk setiap bulan merupakan jumlah penghasilan bruto setelah dikurangi biaya jabatan, iuran-iuran dan penghasilan tidak kena pajak yang jumlahnya tergantung pada keadaan diri

(11)

2

wajib pajak. Pemotongan/ pemungutan pajak penghasilan pasal 21, pembayaran pajak penghasilan pasal 21 dan juga pembayaran gaji/ upah karyawan memerlukan perhitungan sesuai dengan peraturan perpajakan yang berlaku dan juga pencatatan akuntansi sesuai dengan akuntansi berterima umum.

PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan merupakan salah satu dari 14 Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak dalam bidang jasa kepelabuhan dengan misi menyediakan jasa kepelabuhan yang terintegrasi, berkualitas dan bernilai tambah untuk memacu pertumbuhan ekonomi wilayah. PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan adalah salah satu sektor pendapatan bagi negara dalam pembangunan perekonomian yang merupakan Wajib Pajak Badan dengan NPWP 01.061.009.5.123.001.

PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan didukung oleh sekitar 279 pegawai tetap. Dalam perhitungan pajak penghasilan pasal 21 terutang atas pegawai tetap, terkadang bisa timbul adanya perbedaan pajak penghasilan menurut perusahaan dengan pajak penghasilan terutang menurut perpajakan. Berdasarkan permasalahan tersebut, penulis ingin mengetahui apakah PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan melakukan perhitungan PPh pasal 21 secara tepat sesuai dengan UU No. 36 tahun 2008. Beranjak dari uraian diatas penulis tertarik untuk menulis tugas akhir mengenai “AKUNTANSI PAJAK PENGHASILAN PASAL 21 ATAS PEGAWAI TETAP PADA PT PELABUHAN INDONESIA I (Persero) MEDAN”.

1.2. Perumusan Masalah

Dari uraian latar belakang, maka diambil perumusan masalah yaitu:

a. Apakah perhitungan pajak penghasilan pasal 21 atas gaji pegawai tetap pada PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan telah sesuai dengan UU No. 36 tahun 2008 tentang pajak penghasilan dan peraturan Direktur Jendral Pajak No. PER – 31/PJ/2012?

(12)

3

b. Apakah akuntansi pajak penghasilan pasal 21 atas gaji pegawai tetap yang diselenggarakan PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan telah sesuai dengan prinsip akuntansi berterima umum?

1.3. Tujuan Pembahasan

Berdasarkan perumusan masalah, penulisan Tugas Akhir ini bertujuan untuk: a. Untuk mengetahui perhitungan pajak penghasilan pasal 21 atas gaji

pegawai tetap pada PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan telah sesuai dengan UU No. 36 tahun 2008 tentang pajak penghasilan dan peraturan Direktur Jendral Pajak No. PER – 31/PJ/2012.

b. Untuk mengetahui akuntansi pajak penghasilan pasal 21 atas gaji pegawai tetap yang diselenggarakan PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan telah sesuai dengan prinsip akuntansi berterima umum.

1.4. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat penulisan Tugas Akhir ini adalah sebagai berikut:

a. Menambah pengetahuan dan wawasan mengenai perhitungan pajak penghasilan pasal 21 atas gaji pegawai tetap dan akuntansi pajak penghasilan pasal 21.

b. Mengetahui penerapan UU No. 36 tahun 2008 dan Peraturan Direktur Jenderal Pajak No. PER – 31/PJ/2012 terhadap perhitungan, pemotongan, penyetoran, dan pelaporan pajak penghasilan pasal 21 atas gaji pegawai tetap pada PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan, dan penerapan prinsip akuntansi berterima umum terhadap akuntansi pajak penghasilan pasal 21.

c. Menambah perbendaharaan penelitian yang telah ada (bahan pustaka) serta menjadikan sebagai bahan referensi bagi perkembangan penelitian selanjutnya.

(13)

4

1.5. Teknik Pengumpulan dan Pengolahan Data 1.5.1 Jenis Data

Adapun jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Data Primer

Data primer merupakan data yang dikumpulkan dari sumber pertama. Data primer ini diperoleh melalui wawancara tentang akuntansi perpajakan dengan pegawai di bagian Perpajakan PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan.

2. Data Sekunder

Data sekunder merupakan data yang sudah tersedia dan dikumpulkan oleh pihak lain. Adapun data yang diperlukan dalam penyusunan tugas akhir ini adalah Daftar Gaji Pegawai Tetap, dan catatan mengenai PT Pelabuhan Indonesia, seperti sejarah perusahaan, ruang lingkup mengenai kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan, dan struktur organisasi perusahaan.

1.5.2. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: 1. Wawancara

Nazir (2011:193) dalam bukunya menjelaskan bahwa “wawancara atau

interview adalah sebuah proses memperoleh keterangan untuk tujuan penelitian

dengan cara tanya jawab, sambil bertatap muka antara si penanya atau pewawancara dengan si penjawab atau responden dengan menggunakan alat yang dinamakan interview guide (panduan wawancara)”. Dalam hal ini penulis menggunakan sistem tanya jawab kepada staf perpajakan PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) Medan.

2. Metode dokumentasi, yaitu pengumpulan data yang di peroleh dengan cara meneliti dokumen - dokumen yang ada di dalam perusahaan yang berhubungan dengan penelitian dan kemudian di catat sebagai sumber informasi.

(14)

5

3. Studi Kepustakaan,

Nazir (2011:111) dalam bukunya menjelaskan bahwa “Studi kepustakaan yaitu teknik pengumpulan data dengan mengadakan studi penelaahan terhadap buku-buku, literature-literatur, catatan-catatan, dan laporan-laporan yang ada hubungannya dengan masalah yang dipecahkan.”

1.5.3. Teknik Pengolahan Data

Teknik pengolahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriftif. Metode deskriptif merupakan suatu metode dalam meneliti status sekelompok manusia, suatu objek, suatu set kondisi, suatu sistem pemikiran, ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang. (Nazir, 2009:54)

1.6. Jadwal Kegiatan dan Penulisan Tugas Akhir

Kegiatan dan Penulisan Laporan Tugas Akhir ini diperkirakan membutuhkan waktu selama 5 (lima) bulan dengan alokasi waktu sebagai berikut :

Tabel 1.1

Waktu Kegiatan Penulisan Tugas Akhir

No. Kegiatan

Waktu Kegiatan Penulisan Tugas Akhir

April Mei Juni Juli Agustus

3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 Persiapan 2 Pengumpulan Data 3 Tabulasi dan Analisa Data 4 Menyusun Konsep Laporan 5 Konsultasi pada Pembimbing

6 Sidang Tugas Akhir

7 Perbaikan Laporan

Tugas Akhir

8 Penggandaan

Laporan

Referensi

Dokumen terkait

c The national curriculum statements contemplated in subparagraphs bi and ii comprise the following policy documents which will be incrementally repealed by the National Curriculum

[r]

[r]

Sistem ini disusun untuk memastikan telah diterapkannya persyaratan pengendalian terhadap proses-proses penyelenggaraan pelayanan kepada masyarakat baik

field-field dari kedua tabel tersebut atau menyaring field-field yang diperlukan hal ini disebut dengan Query. Hasil query ini nanti adalah sumber tampilan dari

However, the contribution effect of the entrepreneurial competency tend to be larger than the managerial competency; (c) adaptation strategy has positive effect on

Halimah: Peranan Informasi Akuntansi Manajemen dalam Proses Pengambilan Keputusan Peningkatan Mutu..., 2006... Halimah: Peranan Informasi Akuntansi Manajemen dalam Proses

Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA-SKPD 2.2.) Printerd

Practical purpose of the application is more than to provide for citizens, located in urban areas, or for the municipal water company the opportunity to interact and to