• Tidak ada hasil yang ditemukan

Karakterisasi Sifat Fisiko-Kimia dan Sensori Mutu Cookies dari Tepung Komposit (Beras Merah, Kacang Merah dan Mocaf)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Karakterisasi Sifat Fisiko-Kimia dan Sensori Mutu Cookies dari Tepung Komposit (Beras Merah, Kacang Merah dan Mocaf)"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

i

ABSTRAK

JULIARDO ESTEFAN PURBA: Karakterisasi sifat fisiko-kimia dan sensori

cookies dari tepung komposit (Beras merah, Kacang merah dan Mocaf), dibimbing oleh RONA J. NAINGGOLAN dan RIDWANSYAH.

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan formulasi yang tepat dari tepung komposit dalam pembuatan cookies dari tepung beras merah, tepung kacang merah, dan tepung mocaf dengan mutu yang baik. Penelitian ini terdiri dari dua tahap. Tahap I yaitu pembuatan cookies dari tepung komposit (tepung beras merah, tepung kacang merah, dan tepung mocaf) (T): 40%:0%:60%, 35%:5%:60%, 30%:10%:60 %, 25%:15%:60%, 20%:20%:60%, 15%:25%:60%, 10%:30%:60%, 5%:35%:60%, 0%:40%:60%. Tahap II yaitu perbandingan mutu

cookies terbaik dengan cookies kontrol (100% terigu) dengan menggunakan uji t. Parameter yang dianalisa adalah indeks warna (oHue), tekstur (kg/cm2), daya mengembang (%), kadar air (%), kadar abu (%), kadar protein (%), kadar lemak (%), kadar serat kasar (%), kadar karbohidrat (%), hedonik rasa, aroma, warna, dan tekstur.

Hasil penelitian tahap I menunjukkan bahwa formulasi 30% tepung beras merah, 10% tepung kacang merah, 60% tepung mocaf adalah perlakuan terbaik. Pada penelitian tahap II diketahui bahwa cookies dari tepung komposit berbeda nyata dengan cookies dengan tepung terigu pada parameter indeks warna, tekstur, daya mengembang, kadar air, kadar abu, kadar lemak, kadar serat kasar, karbohidrat, hedonik rasa dan hedonik warna dan berbeda tidak nyata dengan parameter kadar protein, hedonik aroma, dan hedonik tekstur.

Kata kunci: Cookies, tepung komposit, beras merah, kacang merah, mocaf

i

(2)

ii

ABSTRACT

JULIARDO ESTEFAN PURBA: Characterization of physico-chemical and sensory properties of cookies from composite flour (red rice, red bean and mocaf), supervised by RONA J. NAINGGOLAN and RIDWANSYAH.

The research was aimed to determine the exact formulation of composite flour in the making of cookies which made from red rice flour, red bean flour, and mocaf flour with good quality. This study consisted of two steps. Step I was making of cookies from composite flour (red rice flour, red bean flour, and mocaf flour) (T): 40%:0%:60%, 35%:5%:60%, 30%:10%:60 %, 25%:15%:60%, 20%:20%:60%, 15%:25%:60%, 10%:30%:60%, 5%:35%:60%, 0%:40%:60%. Step II was comparing the best treatment cookies with control (100% wheat flour) by using the t test. Parameter analyzed were color index (oHue), texture (kg/cm2), expanding power (%), water content (%), ash content (%), protein content (%), fat content (%), crude fiber content (%), carbohydrate content (%), hedonic value of taste, flavor, color, and texture.

The result of the step I showed that the formulation of 30% red rice flour, 10% red bean flour, 60% flour mocaf was the best treatment. In step II, it was known that cookies from composite flour had significantly differ from the cookies made from wheat flour on parameters such as of color index, texture, expanding power, moisture content, ash content, fat content, crude fiber content, carbohydrate content, hedonic value of taste and color and also had no significant effect on protein content, hedonic value of flavor and texture.

Keywords: Cookies, composite flour, red rice, red bean, mocaf

ii

Referensi

Dokumen terkait

Kesimpulan dari penelitian ini ada pengaruh komposit tepung kimpul dan tepung terigu terhadap kualitas cookies semprit dengan prosentase 80% dan 90% ditinjau dari warna, rasa,

Berdasarkan hasil pengujian menunjukkan bahwa dengan penambahan subtitusi tepung terigu dengan tepung pisang intensitas warna cookies semakin gelap, tekstur pada

Persentase penambahan tepung labu kuning dalam formula pembuatan produk cookies memberikan pengaruh terhadap kesukaan warna dari produk cookies yang dihasilkan.. Produk

Judul Skripsi : OPTIMASI SUBSTITUSI TEPUNG KOMPOSIT BEKATUL DAN KACANG MERAH PADA TEPUNG TERIGU TERHADAP KUALITAS KIMIA COOKIES.. Nama Mahasiswa : INTAN PERMATA HATI

dapat diketahui bahwa penggunaan tepung mocaf dan tepung koro benguk sebagai substitusi tepung terigu dalam pembuatan cookies memberikan pengaruh yang berbeda nyata

Hasil penelitian pada tahap I menunjukkan bahwa perbandingan tepung mocaf dan tepung jagung serta penambahan tepung kacang merah memberikan pengaruh berbeda tidak

Data pengamatan karakteristik kimia bahan baku (Tepung Mocaf, Tepung Jagung dan Tepung

Lampiran poto tepung komposit dari jenis tepung kasava termodifikasi pada berbagai metode pengeringan dan tepung terigu... Tepung komposit terdiri dari