• Tidak ada hasil yang ditemukan

Laporan Kegiatan Program Kampus Mengajar di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 12 Langsa

N/A
N/A
mohd ruktal

Academic year: 2024

Membagikan "Laporan Kegiatan Program Kampus Mengajar di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 12 Langsa"

Copied!
17
0
0

Teks penuh

(1)

i

LAPORAN KEGIATAN KAMPUS MENGAJAR

DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) NEGERI 12 LANGSA

Disusun Oleh : Sulistiani (210410045)

Dosen Pengampu : Cut Keumala Sari, S.E., M.Pd.

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS SAMUDRA 2024

(2)

i

LEMBARAN PENGESAHAN LAPORAN KEGIATAN KAMPUS MENGAJAR UNIVERSITAS SAMUDRA

LAPORAN KEGIATAN KAMPUS MENGAJAR DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) NEGERI 12 LANGSA

Nama : SULISTIANI

Nim : 210410045

Proram Studi : Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Disetujui oleh : Dosen Pembimbing Lapangan

Mentari Darma Putri, S.Pd., M.Pd NIP: 199210082020122025

(3)

ii

KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur hanya diperuntukkan kepada Sang Maha Pencipta dan Pemilik jiwa dan ruh seluruh makhluk dan telah menjadikan Muhammad, Rasulullah SAW sebagai teladan dan panutan bagi seluruh umat manusia di dunia dan akhirat.

Shalawat dan salam semoga senantiasa tercurah kepada Nabi termulia, Muhammad SAW, segenaap keluarganya, sahabat-sahabat, dan umat yang senantiasa memegang teguh ajarannya sampai hari berbangkit. Penyusun doakan semoga kita semua berada dalam rahmat dan ridho-Nya, sehingga tak sedikitpun ruang dan waktu, melainkan memberikan manfaat untuk umat dalam keseharian kita, Aamiin.

Dengan terselesaikannya laporan kegiatan kampus mengajar di Sekolah Menengah Pertama ini tidak terlepas dari bantuan berbagai pihak, oleh karena itu, penyusun mengucapkan banyak terima kasih kepada: Ibu Cut Keumala Sari, S.E., M.Pd selaku dosen pengampu mata kuliah Profesi Pendidikan dan Perspektif Global. Saya menyadari bahwa dalam penulisan laporan ini masih jauh dari kata sempurna, untuk itu penyusun sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun demi perbaikan penulisan laporan dimasa yang akan datang. Semoga Allah SWT senantiasa membalas amal baik yang telah Ibu berikan, dan harapan penyusun semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi semua pihak yang telah membaca laporan ini.

Langsa, 18 Mei 2024

Penyusn

(4)

iii

DAFTAR ISI

LEMBARAN PENGESAHAN LAPORAN KEGIATAN KAMPUS MENGAJAR UNIVERSITAS

SAMUDRA ... i

KATA PENGANTAR ... ii

DAFTAR ISI ... iii

BAB I ... 1

PENDAHULUAN ... 1

A. Latar Belakang ... 1

B. Tujuan Mengikuti Kegiatan ... 2

C. Manfaat Mengikuti Kegiatan ... 2

BAB II ... 4

A. Deskripsi Lokasi SMP N 12 Langsa ... 4

B. Profil SMP N 12 Langsa ... 4

BAB III... 5

KEGIATAN SELAMA PENUGASAN ... 5

A. Kegiatan di Bulan Ke-1 Penugasan ... 5

B. Kegiatan di Bulan Ke-2 Penugasan ... 7

C. Kegiatan di Bulan Ke-3 Penugasan ... 9

BAB IV ... 13

KESAN DAN SARAN ... 13

A. Kesan Mengikuti Program Kampus Mengajar ... 13

B. Saran ... 13

(5)

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kampus mengajar merupakan program milik Kementerian Pendidikan,

Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) dimana mengusung tema merdeka belajar, kampus mengajar. Kampus Mengajar adalah bagian dari program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada

mahasiswa belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan. Di program Kampus Mengajar Angkatan ke-7 ini, mahasiswa akan ditempatkan di mulai dari jenjang SD/MI sampai SMA/SMK di seluruh Indonesia dan membantu proses belajar mengajar di sekolah tersebut.

Dalam program kampus mengajar ini sekolah yang menjadi sasaran penempatan oleh mahasiswa yaitu sekolah yang masih terakreditasi C dan berada di tempat yang terpencil ataupun yang membutuhkan. Dalam program kampus mengajar ini terdapat beberapa fokus yang harus ditingkatkan selama penugasan untuk siswa/I di sekolah tersebut. Adapun yang harus ditingkatkan yaitu kemampuan literasi dan numerasi setiap peserta didik serta penguatan profil pelajar Pancasila kemudian memberikan sosialisasi tentang perlindungan anak (stop bullying) kepada peserta didik.

Kemampuan pedagogi pada setiap mahasiswa juga menjadi kemampuan dasar yang harus dimiliki untuk mengikuti program kampus mengajar ini. Kampus mengajar awalnya hanya ada pada jenjang sekolah dasar. Program Kampus mengajar dilatar belakangi oleh Indonesia sedang butuh bantuan mahasiswa untuk membantu Bapak/Ibu Guru serta adik- adik Sekolah Dasar untuk mendapat kesempatan belajar optimal di kondisi terbatas dan kritis selama pandemi. Mahasiswa dapat mengembangkan kemampuannya khususnya dalam hal kreativitas, kepemimpinan, dan kemampuan interpersonal lainnya melalui pengalaman program Kampus Mengajar.

Diakhir tahun 2019, dunia digemparkan dengan merebaknya virus baru yaitu coronavirus jenis baru (SARS-CoV-2) dan penyakitnya disebut Coronavirus disease 2019 (Covid-19). Covid-19 berasal dari Wuhan, Tiongkok. Ditemukan pada akhir desember tahun 2019. Sampai saat ini virus tersebut sudah menyebar ke Indonesia. Penyebaran

(6)

2

Covid-19 terjadi cepat dan meluas karena dapat menular melalui kontak dari manusia ke manusia (Radhisa, 2020).

Adanya virus Covid-19 berdampak juga pada proses pendidikan yang kemudian dialihkan menjadi online atau daring dan luring. Hal ini yang mengakibatkan kurangnya interaksi antar pendidik dan peserta didik secara langsung atau tatap muka disekolah. Sekolah secara keseluruhan adalah media interaksi antar siswa dan guru untuk meningkatkan kemampuan integensi, skill dan rasa kasih sayang diantara mereka. Tetapi sekarang kegiatan yang bernama sekolah berhenti dengan tiba-tiba karena gangguan Covid-19 (Aji, 2020).

Berbagai Upaya telah dilakukan baik oleh pemerintah maupun masyarakat Indonesia untuk memutus mata rantai Covid-19. Dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dan memiliki sikap sadar akan hak dan kewajiban. Dan juga salah satunya adalah dengan kebijakan penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan Pyshcal Distancing serta Social Distancing oleh pemerintah yang kemudian anjuran untuk di rumah saja.

Kondisi ini menggugah seluruh insan civitas akademika dan pemangku kebijakan dalam hal pendidikan untuk memperhatikan pendidikan Indonesia.

Terbatasnya akses dan interaksi di masa pandemi membuat pemerintah harus berpikir keras memikirkan keadaan pendidikan Indonesia yang jauh dari pusat kota. Dan lahirlah program Kampus Mengajar Angkatan 1 pada tahun 2020/2021. Dan sekarang program kampus mengajar sudah mencapai Angkatan ke-7.

B. Tujuan Mengikuti Kegiatan

Tujuan saya mengikuti program Kampus Mengajar ini untuk memperluas penegtahuan saya dalam dunia sekolah khususnya pada karakteristik siswa. Selain itu supaya memberikan pengalaman dalam kegiatan pembelajaran di sekolah tersebut.

C. Manfaat Mengikuti Kegiatan

 Dengan mengikuti program ini secara tidak langsung dapat memberikan pengalaman sebagai guru.

 Dapat mengasah soft skill dalam diri dan memberikan kontribusi secara nyata di sekolah tersebut.

(7)

3

 Program Kampus Mengajar menjadikan mahasiswa sebagai Best Partner bagi warga sekolah dimana mahasiswa sebagai duta harus memiliki kemampuan mendengar, jiwa kepemimpinan, memiliki komunikasi yang baik, dan kreatif serta memiliki jiwa inovasi yang kuat.

(8)

4

BAB II

A. Deskripsi Lokasi SMP N 12 Langsa

SMP N 12 Labgsa terletak didalah satu desa yang ada di Langsa yaitu desa Alue Beurawe lebih tepatnya di Jl. Peutua Makam Desa Alue Beurawe Kecamatan Langsa Kota, Kota Langsa.

B. Profil SMP N 12 Langsa

SMP N 12 Langsa merupakan sebuah institusi Pendidikan SMP negeri yang berdiri sejak tahun 2005. Pada waktu ini SMP N 12 Langsa memakai panduan kurikulum belajar SMP 2013. SMP N 12 Langsa berada di bawah naungan kepala sekolah dengan nama Muhammad Yusuf, S.Pd., M.T dibantu oleh operator bernama Musliha.

SMP N 12 Langsa memiliki akreditasi grade B (akreditasi tahun 2019) dari BAN- S/M (Badan Akreditasi Nasional) Sekolah/Madrasah. Sekolah ini memiliki 5 ruangan belajara (Kelas) yang terdiri dari 2 ruangan diisi oleh kelas VII, 2 ruangan diisi dengan kelas VIII dan 1 ruangan diisi oleh kelas IX.

(9)

5

BAB III

KEGIATAN SELAMA PENUGASAN

A. Kegiatan di Bulan Ke-1 Penugasan 1. Observasi

Dihari pertama kami melaksanakan observasi kami mendapatkan informasi tentang berbagai fasilitas melalui ibu wakil kepala sekolah bidang kurikulum. Berhubung bapak kepala sekolah lagi berhalangan untuk hadir disekolah maka diwakilkan dengan wakilnya saja. Dalam observasi ini kami sudah memiliki lembar observasi yang berisikan berupa pertanyaan-pertanyaan yang akan kami tanyakan ke pihak sekolah.

Dokumentasi kegiatan 2. Asistensi Mengajar

Pada kegiatan ini kami memiliki peran dalam menggantikan guru dalam mengajar dikelas jika guru tersebut berhalangan hadir ke sekolah ataupun ada urusan yang mengharuskan tidak dapat masuk kedalam kelas. Kelompok kami juga sudah membuat jadwal mengajar atau masuk kedalam kelas secara bergantian disetiap kelasnya. Dalam kegiatan ini kami mengajak siswa/i untuk belajar terkait mata Pelajaran yang sesuai ataupun terkait pembelajaran yang bersangkutan mengenai literasi dan numerasi.

(10)

6

Dokumentasi kegiatan 3. Pelaksanaan AKM Kelas

Kegiatan ini merupakan ujian pre test yang dilakukan peserta didik khususnya pada literasi dan numerasi.

Dokumentasi kegiatan 4. Kegiatan Yasinan Setiap hari Jum’at

Kegiatan ini sudah menjadi kebiasaan dari warga sekolah SMP N 12 LANGSA mulai dari guru dan para siswa. Setiap pagi dihari jum’at sebelum memasuki kelas dan memulai pembelajaran, kami mengaji bersama-sama dan dilanjutkan dengan tausiyah ataupun nasehat-nasehat yang diberikan kepala sekolah ataupun guru-guru lainnya.

Dokumentasi kegiatan 5. Gotong Royong dan Pembuatan Warung hidup

Kegiatan ini melibatkan seluruh warga sekolah yang saling membantu dan bergotong royong. Kami memulainya dengan membersihkan rumput-rumput dan sampah-

(11)

7

sampah ataupun kotoran lainnya yang ada disekitar lingkungan sekolah. Setelah itu kami membuat tanaman warung hidup seperti menanam berbagai sayuran ,nah yang kami tanam yaitu sayuran kangkung dan sayur bayam. Selain itu, kami juga membenahi apotik hidup yang sudah ada sebelumnya, seperti mencabut tanaman yang sudah mati atau tidak subur.

Dokumentasi kegiatan 6. Pendampingan Belajar Membaca

Kegiatan ini dilakukan dengan beberapa anak yang belum lancar dalam membaca.

Anak tersebut berasal dari beberapa kelas, mulai kelas VII,VIII bahkan ada yang dari kelas IX. Kami membuat jadwal untuk membaca yang dilaksanakan di dalam perpustakaan.

Dokumentasi kegiatan B. Kegiatan di Bulan Ke-2 Penugasan

1. Dinul Islam

merupakan kegiatan yang mencakup seputar ilmu keagamaan seperti belajar membaca Al-Qur’an dan belajar melaksanakan sholat yang baik dan benar. Para siswa mendapatkan ilmu yang dib erikan oleh guru-guru yang mengajarkan ilmu seputar agama tersebut. Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 inngu di bulan suci Ramadhan.

(12)

8

Dokumentasi kegiatan dinul islam.

2. Pesta Ramadhan

Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja yang kami buat dalam Rancangan Aksi Kolaborasi dengan siswa dan guru. Kegiatan ini merupakan agenda besar yang dilaksanakan pada saat bulan Ramadhan. Kegiatan ini berlangsung selama 4 hari, yaitu dimulai sejak tanggal 26-30 April 2024. Kegiatan ini meliputi serangkaian perlombaan berupa lomba kaligrafi, Hafalan surah pendek dan Cerdas cermat mengenai pengetahuan siswa dalam agama islam. Para siswa merasa antusias dalam mengikuti agenda tersebut dan guru guru juga makin semangat untum memberikan ilmu yang berguna bagi para siswa.

Dokumentasi kegiatan

Noted: ada beberapa kegiatan yang dilakukan secara berulang-ulang setiap minggunya yaitu seperti kegiatan asistensi megajar, kegiatan yasinan, gotong royong dan literasi.

(13)

9 C. Kegiatan di Bulan Ke-3 Penugasan 1. Literasi (Membaca 15 Menit)

Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari selasa sampai hari kamis. Kegiatan ini merupakan kegiatan membaca selama 15 menit yang dilaksanakan didalam kelas sebelum pembelajaran dimulai.

Disini siswa akan diberikan waktu untuk membaca bahan bacaan yang disediakan oleh guru ataupun buku lainnya. Kemudian siswa diminta untuk menyimpulkan apa yang telah dibaca.

Dokumentasi Kegiatan 2. Literasi (Membaca Nyaring)

Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari selasa-kamis setelah membaca 15 menit selesai. Kegiatan ini merupakan kegiatan membaca secara bergantian di depan kelas. Siswa diminta membaca dengan suara yang keras kemudian teman-teman yang lainnya mendengarkan kemudian diminta untuk menjelaskan atau menyimpulkan dari yang dibaca oleh temannya.

Dokumentasi kegiatan

(14)

10 3. Revitalisasi Perpustakaan

Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 02-04 Mei. Pada kegiatan ini kami melakukan pembuatan hiasan di dinding perpustakaan berupa lukisan lukisan yang kami buat guna untuk menghidupkan kembali semangat membaca siswa di perpustakaan tersebut.

Dokumentasi kegiatan 4. Pembuatan Pojok Baca

Dalam pembuatan pojok baca ini memakan waktu dua hari terhitung sejak tanggal 30 April – 01 Mei. Kami membuat pojok baca di salah satu kelas yang memang belum memiliki pojok baca dikelas tersebut. Kami melibatkan siswa dalam proses pembuatan pojok baca tersebut.

Dokumentasi kegiatan 5. Pembuatan es Putar Sederhana

Kegiat`an ini melibatkan siswa dan mengajarkan siswa tentang proses kimia khususnya pada materi perubahan wujud benda dari cair ke padat serta sifat koligatif pada esbatu yang terjadi dalam pembuatan es putar sederhana ini. Kegiatan ini juga

(15)

11

mengajarkan kepada siswa dalam berwirausaha, dengan penegtahuannya dalam pembuuatan es krim sederhana ini menjadi modal untuk berwirausaha kedepannya.

Dokumentasi kegiatan 6. Pembuatan Batik Celup

Kegiatan ini merupakan program kerja pribadi saya sendiri. Saya disini melibatkan siswa untuk belajar mengenai pembuatan batik celup ini. Pembuatan batik yang saya gunakan yaitu dengan teknik melipat kain kemudian mencelupkan kain kedalam pewarna tekstil. Setelah itu didapatkan motif batik yang berbeda-beda dari setiap siswa, tergantung dengan Teknik melipat kainnya. Kegiatan ini juga mengajarkan siswa dalam mandiri dalam berwirausaha, dengan karya yang mereka hasilkan bisa memberikan nilai jual yang mungkin bisa dikembangkan dalam dunia wirausaha.

Dokumentasi kegiatan

(16)

12 7. Pembuatan Sabun Cuci Piring

Kegiatan ini merupakan salah satu implementasi projek penguatan profil pelajar pancasila yang dapat dijadikan pembekalan kewirausahaan bagi siswa. Pada kegiatan ini kami melibatkan para siswa yang diajak bekerja sama dalam membuat sabun cuci piring yang lebih ekonomis.

Dokumentasi kegiatan

8. Proker Telling Time dan Pemanfaatan wordwall dalam games Matematika

Telling time mengajarkan siswa dalam mengenal atau menyebutkan jam dalam Bahasa inggris. Tujuan dari kegiatan ini yaitu agar siswa mampu mengetahui cara membaca atau menebutkan pukul pada jam dalam konteks Bahasa inggris.

Sedangkan games matematika melalui pemanfaatan wordwall mengajak siswa supaya lebih tertarik dalam belajar matematika. Kegiatan ini juga mengajak siswa secara tidak langsung berpikir untuk menjawab soal dalam games tersebut.

Dokumentasi kegiatan

(17)

13

BAB IV

KESAN DAN SARAN

A. Kesan Mengikuti Program Kampus Mengajar

Kesan yang diberikan dari program ini terhadap saya adalah dengan mengikuti program ini memberikan kesempatan ataupun membuka jalan lebar untuk saya berkarya dengan siswa dan memberikan kesempatan kepada saya sebagai mahasiswa untuk mencari pengalaman terutama pada hal pengalaman mengajar dan belajar pada ruang lingkup dunia Pendidikan dan memberikan kesempatan kepada saya untuk bisa berpengalaman dalam mengembangkan potensi, kemampuan, dan keterampilan di sekolah penugasan selama mengikuti kegiatan program Kampus Mengajar Angkatan 7 tahun 2024 ini.

Di sekolah ini saya juga banyak belajar mengenai budaya dan Bahasa dari daerah tersebut. Para siswa yang begitu semangat Ketika kami mengajak mereka berkolaborasi dalam program kami sudah cukup membuat saya bangga dan bahagia dalam menjalankan program. Para guru yang mendukung dan ikut serta dalam kolaborasi untuk mempersiapkan pembelajaran di kelas juga membuat kami senang.

B. Saran

 Untuk rekan-rekan yang akan mengikuti program kampus mengajar selanjutnya hendaknya mempersiapkan diri khususnya memperdalam kemampuan pedagogi pada diri kita

 Untuk Prodi asal saya yaitu PGSD, lebih meningkatkan pembelajaran khususnya menumbuhkan kemampuan pedagogi pada setiap mahasiswa karna itu sangat penting dan sangat berpengaruh pada saat penugasan.

Referensi

Dokumen terkait

iv ABSTRAK Program Kampus Mengajar merupakan salah satu bentuk pelaksanaan Merdeka Belajar Kampus Merdeka MBKM yang berupa asistensi mengajar untuk memberdayakan mahasiswa dalam

Program kegiatan Kampus Mengajar Angkatan I Tahun 2021 telah dilaksanakan oleh Annisa Dian Febriyanti, Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan UAD di SD Negeri 09 Sepuk, Desa Sepuk

Laporan individu mingguan mahasiswa program kampus mengajar angkatan

ii LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPUS MENGAJAR Program Pendampingan Literasi, Adaptasi Teknologi, Administrasi di SD Negeri Pruwatan 05 Dian Setiawan 1800001184

v ABSTRAK Program Kampus Mengajar yang merupakan salah satu bentuk pelaksanaan Merdeka Belajar Kampus Merdeka MBKM yang berupa asistensi mengajar untuk memberdayakan mahasiswa dalam

Contoh laporan mingguan program Kampus

LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPUS MENGAJAR Program Pendampingan Literasi, Adaptasi Teknologi, dan Administrasi di SD Negeri 010 Kundur Wahyu Oktavian NIM 1800018059

ii LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPUS MENGAJAR Pelaksanaan Program Kampus Mengajar Angkatan 1 SD BOARDING SCHOOL AL-ANSHORY KOTA CIREBON JAWA BARAT Ismi Afifah