• Tidak ada hasil yang ditemukan

DESKRIPSI HASIL PELAYANAN DAN PEMBERDAYAAN A. Kerangka Pemecahan Masalah

STRENGTHS (S) WEAKNESS (W) 1. Mayoritas

3. English Course

Tabel 4. 8 : Hasil Kegiatan English Course

Bidang Pendidikan

Program Edukasi non-formal

Nomor Kegiatan 03

Nama Kegiatan English Course

Tempat, Tgl SMP PGRI Rumpin, 1-11 Agustus 2016 Lama Pelaksanaan 11 Hari

Tim Pelaksana Seluruh anggota kelompok KKN SUNRISE

Tujuan Memberikan materi tambahan bagi siswa/I SMP

PGRI Rumpin dalam pelajaran Bahasa Inggris.

Sasaran Siswa/I SMP PGRI Rumpin

Target 15 Siswa/I SMP PGRI Rumpin mendapatkan materi

tambahan dalam pelajaran Bahasa Inggris

Deskripsi Kegiatan English Course, kegiatan ini direncanakan agar anak-anak di Desa Cibodas Rumpin dapat menyukai dan menguasai Bahasa Inggris. Kegiatan ini dilaksanakan di SMP PGRI Rumpin dan berbentuk kelas tambahan bagi siswa/I SMP PGRI Rumpin. Pada minggu pertama kami masih mencari bahan ajar yang akan kami gunakan dalam memberikan materi. Pada minggu kedua dan ketiga kami memulai pembelajaran di kelas sebanyak empat kali pertemuan dengan tema congratulation, expression dan

text recount. Siswa/I yang ikut serta dalam kegiatan

ini sangat antusias mengikuti kegiatan ini dan metode yang digunakan melalui materi dan praktek langsung. Yang bertanggung jawab untuk kegiatan ini adalah Irfan Fachrezy dan Rt. Ana Najihatul Mamduhah.

Hasil Pelayanan 20 Siswa/I SMP PGRI Rumpin mendapatkan materi tambahan dalam pelajaran Bahasa Inggris

Keberlanjutan Program

Tidak ada keberlanjutan program untuk program ini.

Dokumentasi Kegiatan

Gambar 4. 4 : Kegiatan English Course 4. Pelatihan Tari Daerah

Tabel 4. 9 : Hasil Kegiatan Pelatihan Tari Daerah

Bidang Pendidikan

Program Pelatihan Kesenian Anak-Anak

Nomor Kegiatan 08

Nama Kegiatan Pelatihan Tari Daerah

Tempat, Tanggal Halaman Rumah Ibu Rumsinah, Tanggal 28 Juli – 14 Agustus 2016

Lama Pelaksanaan 3 Minggu

Tim Pelaksana Seluruh anggota kelompok KKN SUNRISE

Tujuan Memberikan pelatihan tari daerah kepada Siswi SDN 02 Cibodas

Sasaran Siswi SDN 02 Cibodas

Target 10 orang siswi SDN 02 Cibodas mendapatkan

pelatihan tari daerah Deskripsi

Kegiatan

Kegiatan pelatihan tari daerah dilaksanakan untuk memperkenalkan tarian daerah kepada siswi-siswi SDN 02 Cibodas. Tarian daerah yang kami ajarkan adalah tari Genjring Party tarian yang berasal dari

dan pola lantai tarian tersebut. Kegiatan ini dilaksanakan di posko KKN SUNRISE yang dimulai pukul 14.30 s/d 16.00. Untuk mengapresiasi kerja keras siswi yang mengikuti pelatihan tari, kami menunjukan hasil pengajaran yang sudah kami lakukan terhadap siswi SDN 02 Cibodas dengan cara menampilkan di depan masyarakat Desa Cibodas pada saat acara hari peringatan kemerdekaan Indonesia berlangsung. Yang bertanggung jawab untuk kegiatan ini adalah Annisa Meiliana.

Hasil 12 siswi SDN 02 Cibodas mendapatkan pelatihan tari daerah

Keberlanjutan Program

Tidak ada keberlanjutan program untuk program ini.

Dokumentasi Kegiatan

Gambar 4. 5 : Pelatihan Kesenian Tari 5. Kegiatan Keputrian

Tabel 4. 10 : Hasil Kegiatan Keputrian

Bidang Pendidikan

Program Non - Akademik

Nomor Kegiatan 05

Nama Kegiatan Kegiatan Keputrian

Tempat, Tanggal Mushalla SMA PGRI Rumpin tgl, 05 Agustus – 19

Agustus 2016 Lama Pelaksanaan 3 Minggu

Tim Pelaksana Seluruh anggota kelompok KKN SUNRISE dan dibantu oleh guru Agama Islam SMA PGRI Rumpin

Tujuan Memberikan informasi tentang nilai-nilai

keagamaan bagi siswi SMA PGRI Rumpin

Sasaran Siswi SMA PGRI Rumpin

Target 30 siswi SMA PGRI Rumpin mendapatkan

informasi tentang nilai-nilai keagamaan Deskripsi

Kegiatan

Pemberian materi tentang keputrian ini dilaksanakan atas kesepakatan team KKN SUNRISE agar para remaja putri Desa Cibodas memiliki nilai-nilai agama Islam dengan baik, kegiatan ini dilaksanakan dalam tiga kali pertemuan setiap hari Jum’at mulai pukul 11.00 s/d 13.00 dan dilaksanakan di mushalla SMA PGRI Rumpin. Teknik pemberian materi yaitu pada minggu pertama dilakukan sharing dan tanya jawab tentang masalah kesehatan perempuan dan pergaulan wanita dalam agama Islam, dan minggu selanjutnya pemberian materi dengan menggunakan slide power point yang berisi tentang tata krama pergaulan remaja putri. Yang bertanggung jawab terhadap kegiatan ini adalah Rt Ana Najihatul M, Aning Lutfiah, Rindi Antika, dan Dewi Annisa.

Hasil 30 Siswi SMA PGRI Rumpin mendapatkan informasi

tentang nilai-nilai keagamaan Keberlanjutan

Program

Dokumentasi Kegiatan

Gambar 4. 6 : Setelah Kegiatan Keputrian 6. Kegiatan Seminar Anti Narkoba

Tabel 4. 11 : Hasil Kehoayam Seminar Anti Narkoba

Bidang Sosial

Program Hindari Narkoba!

Nomor Kegiatan 06

Nama Kegiatan Seminar Penyuluhan Anti Narkoba

Tempat, Tanggal Mushalla SMA PGRI Rumpin, 3, 4, 6, dan 7 Agustus

2016 Lama Pelaksanaan 4 Hari

Tim Pelaksana Seluruh anggota kelompok KKN SUNRISE

Tujuan Memberikan informasi kepada siswa-siswi SMP

PGRI Rumpin dan SMA PGRI Rumpin tentang bahaya penyalahgunaan narkoba.

Sasaran Siswa/I SMA PGRI Rumpin

Target 60 Siswa/I SMP PGRI Rumpin dan 60 siswa/I SMA

PGRI Rumpin mendapatkan informasi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba.

Deskripsi Kegiatan Kegiatan ini diwujudkan atas inisiasi kelompok KKN SUNRISE untuk meningkatkan pengetahuan anak muda di Desa Cibodas tentang peredaran gelap dan bahaya penyalahgunaan narkoba. Kegiatan ini dirasa perlu karena tingginya angka pengguna narkoba di Kabupaten Bogor (tertinggi kedua di Jawa Barat). Kegiatan ini dilaksanakan dalam

bentuk presentasi menggunakan proyektor dan sebanyak empat kali, dua kali di SMA PGRI Rumpin dan dua kali di SMP PGRI Rumpin dengan narasumber Bagus Muhammad (selaku Duta Anti Narkoba Kabupaten Tangerang). Ada beberapa materi yang disampaikan dalam kegiatan ini, yaitu bahaya rokok dan narkoba serta peredarannya, jenis-jenis narkoba, dan public speaking untuk penyuluh muda di SMA PGRI Rumpin. Kegiatan ini terwujud atas kerja sama KKN SUNRISE UIN Jakarta dengan SMA PGRI Rumpin dan SMP PGRI Rumpin, yang ingin mewujudkan sekolah bersih tanpa narkoba.

Hasil 60 Siswa/I SMP PGRI Rumpin dan 80 siswa/I SMA

PGRI Rumpin mendapatkan informasi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba

Keberlanjutan Program

Tidak ada keberlanjutan program untuk program ini.

Gambar 4. 8 : Peserta Seminar Anti Narkoba 7. Pengajaran Tuna Aksara

Tabel 4. 12 : Hasil Kegiatan Pengajaran Tuna Aksara

Bidang Sosial

Program Hilangkan Tuna Aksara

Nomor Kegiatan 07

Nama Kegiatan Pengajaran Tuna Aksara

Tempat, Tanggal Rumah Ibu Rumsinah, Senin 01 Agustus dan 04 Agustus 2016

Lama Pelaksanaan 2 Hari

Tim Pelaksana Seluruh anggota kelompok KKN SUNRISE

Tujuan Membantu ibu-ibu untuk bisa membaca dan

menulis.

Sasaran Ibu-ibu sekitar posko KKN

Target 10 ibu-ibu di sekitar posko KKN terbantu untuk bisa membaca dan menulis.

Deskripsi Kegiatan Kegiatan tuna aksara dilaksanakan atas permintaan dari Ibu Rumsinah karena melihat ada beberapa ibu-ibu di wilayah sekitar posko KKN SUNRISE yang masih tidak dapat membaca dan menulis. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin dan Kamis dimulai pukul 13.00 s/d 15.30 yang bertempat

di rumah Ibu Rumsinah. Metode yang digunakan dalam pengajaran ini adalah metode praktek yang dilakukan oleh anggota kelompok KKN SUNRISE yang memberikan contoh dan langsung di praktekan oleh ibu-ibu yang mengikuti kegiatan ini. Kegiatan ini hanya berlangsung selama 1 minggu karena sulitnya menyesuaikan waktu dengan ibu-ibu yang mengikuti kegiatan ini. Yang bertanggung jawab dalam memberikan pengajaran terhadap ibu-ibu adalah Dini Ajeng Sekarsari bersama dengan Aning Lutfiah.

Hasil 10 ibu-ibu di sekitar posko KKN terbantu untuk bisa membaca dan menulis.

Keberlanjutan Program

Tidak ada keberlanjutan program untuk program ini.

Dokumentasi Kegiatan

Gambar 4. 10 : Peserta kegiatan Tuna Aksara 8. Kegiatan Pengenalan Kampus

Tabel 4. 13 : Hasil Kegiatan Pengenalan Kampus

Bidang Pendidikan

Program Meningkatkan Pengetahuan Siswa/I Terhadap

Universitas

Nomor Kegiatan 04

Nama Kegiatan Hi-College

Tempat, Tanggal SMA PGRI Rumpin, 6, 13, dan 20 Agustus 2016 Lama Pelaksanaan Tiga Hari

Tim Pelaksana Seluruh anggota kelompok KKN SUNRISE dan Guru SMA PGRI Rumpin

Tujuan Memberikan informasi kepada siswa/I SMA PGRI

Rumpin tentang Universitas dan dunia kampus

Sasaran Siswa/I SMA PGRI Rumpin

Target 30 siswa/I SMA PGRI Rumpin mendapatkan

informasi tentang Universitas dan dunia kampus Deskripsi Kegiatan Kegiatan Hi College! diwujudkan atas inisiasi

kelompok KKN SUNRISE untuk meningkatkan minat siswa/I SMA PGRI Rumpin dalam bidang pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi. Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk presentasi menggunakan proyektor dan sebanyak tiga kali

pada hari Sabtu selama bulan Agustus yang dimulai pada pukul 13.00 s/d 14.30 di mushalla SMA PGRI Rumpin dengan narasumber anggota KKN

SUNRISE. Ada beberapa materi yang disampaikan

dalam kegiatan ini, yaitu pengenalan Universitas dan Jurusan yang dilakukan pada minggu pertama, pada minggu kedua materi tentang beasiswa serta cara untuk mendapatkan beasiswa, dan pada minggu ketiga merupakan pemberian motivasi untuk berkuliah kepada siswa/I SMA PGRI Rumpin. Kegiatan ini terwujud atas kerja sama KKN SUNRISE UIN Jakarta dengan guru-guru SMA PGRI Rumpin yang ingin meningkatkan jumlah siswanya untuk lanjut ke pendidikan yang lebih tinggi.

Hasil 30 siswa/I SMA PGRI Rumpin mendapatkan

informasi tentang Universitas dan dunia kampus. Keberlanjutan

Program

Tidak ada keberlanjutan program untuk program ini.

Dokumentasi Kegiatan