• Tidak ada hasil yang ditemukan

Tempat Pembelajaran di Pondok Pesantren Salafi Kecamatan Kresek Kabupaten Tangerang

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN

B. Temuan Khusus

2.3 Tempat Pembelajaran di Pondok Pesantren Salafi Kecamatan Kresek Kabupaten Tangerang

Kegiatan belajar mengajar yang melahirkan interaksi unsur-unsur manusiawi adalah sebagai suatu proses dalam rangka mencapai tujuan pengajaran. Guru dengan sadar berusaha mengatur lingkungan dan waktu belajar agar bergairah dan dapat dicerna oleh anak. Pondok pesantren salafi sebagai salah satu lembaga pendidikan Islam tetap memperhitungkan waktu, tempat dan suasana dalam belajar, terutama agar tujuan dalam pembelajaran tersebut dapat tercapai dengan baik.

Berdasarkan hasil wawancara peneliti dengan K.H. Ubaidillah pengasuh pondok pesantren salafi Manba‟ul Hikmah melalui wawancara tentang tempat pelaksanaan pembelajaran di pondok pesantren salafi kecamatan Kresek kabupaten Tangerang provinsi Banten, ia mengatakan:

Metode sorogan merupakan sistem metode yang ditempuh dengan cara guru menyampaikan pelajaran kepada santri secara individual, waktu pelaksanaan pengajaran dengan menggunakan metode sorogan ini dilakukan di pagi hari, setelah santri melaksanakan shalat subuh secara berjama‟ah dimasjid ataupun Penggunaan Metode Pembelajaran Pondok Pesantren Salafi Sorogan Bandongan Hafalan Bahsu al-Masa‟il Mengetahui Perkembangan Kemampuan Santri Mengetahui dan Memahami Bahasa Kitab Memelihara Daya ingat Memperdalam Pengetahuan

di mushala. Pondok pesantren salafi, maskipun masih menggunakan sistem pembelajaran yang bersifat tradisional, namun tetap memperhatikan kondisi dan situasi dalam melakukan pembelajaran. Pagi hari merupakan waktu yang tepat dalam menerapkan metode sorogan, tempat yang digunakan baik didepan rumah kiai maupun di masjid.199

Berdasarkan penjelasan yang dikemukakan di atas dapat diketahui bahwa waktu pelaksanaan pembelajaran dengan motode sorogan di pondok pesantren salafi kecamatan kresek kabupaten Tangerang. Pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan metode sorogan dilakukan di pagi hari setelah para santri melaksanakan shalat subuh baik di masjid maupun di mushala. Hal ini dilakukan mengingat pagi merupakan waktu yang tepat mengingat kondisi santri dalam keadaan segar, tempat yang digunakan didepan rumah kiai maupun di masjid.

Guru yang pandai adalah guru yang dapat mengetahui serta memanfaatkan waktu pembelajaran seefektif mungkin dalam pelaksanaan pembelajaran. Sehingga dengan mempertimbangkan waktu tujuan pembelajaran dapat terlaksana dengan baik. pondok pesantren salafi sangat selektif dalam memanfaatkan waktu pembelajaran, hal ini dimaksudkan agar proses belajar mengajar dapat tercapai sesuai dengan tujuan yang diharapkan.

Berdasarkan hasil wawancara peneliti dengan K.H. Rasyidi pengasuh pondok pesantren salafi Raudhatul Jannah melalui wawancara tentang tempat pelaksanaan pembelajaran di pondok pesantren salafi kecamatan Kresek kabupaten Tangerang provinsi Banten, ia mengatakan:

Waktu Pembelajaran di pondok pesantren salafi memang tidak sama dengan sekolah ataupun madrasah yang bersifat klasikal, yang memakan waktu antara 40 menit sampai 45 menit untuk satu mata pelajaran, dengan menggunakan berbagai macam metode yang diterapkan oleh guru, sedangkan waktu yang dipergunakan pondok pesantren salafi pagi hari dari pukul 08.30 sampai menjelang waktu salat zuhur, siang hari jam 14.00 sampai menjelang datangnya shalat Ashar, dan malam hari setelah shalat Isya samapai jam 22.00.

199

Wawancara bersama K.H. Ubaidillah, selaku pengasuh pondok pesantren Manba‟ul Hikmah desa Renged kec. Kresek, dikediamannya, Sabtu 16 Januari 2016, pukul 11.00 s/d 12.00.

pelaksanaannya dilakukan di Majelis Ta‟lim. Dengan menggunakan metode bandongan.200

Berdasarkan paparan dan penjelasan di atas dapat dipahami bahwa, waktu yang dipergunakan dalam proses pembelajaran di pondok pesantren salafi kecamatan Kresek kabupaten Tangerang dengan menggunakan metode bandongan adalah pagi hari, siang hari dan malam hari. Tempat berlangsungnya proses pembelajaran adalah Majlis Ta‟lim.

Metode pembelajaran adalah suatu pengetahuan tentang cara-cara mengajar yang dipergunakan oleh guru atau instruktur. Pengertian lain mengatakan bahwa metode pembelajaran merupakan teknik penyajian yang dikuasai oleh guru untuk mengajar atau menyajikan bahan pelajaran kepada siswa di dalam kelas, baik secara individual ataupun secara kelompok agar pelajaran itu dapat diserap, dipahami dan dimanfaatkan oleh siswa dengan baik.

Salah satu metode yang disajikan di pondok pesantren Salafi dalam proses pembelajaran adalah metode hafalan, penyajian metode ini dilakukan baik secara individul maupaun secara bersama sama, dengan memperhatikan waktu dan tempat pelaksanaannya.

Hal ini berdasarkan hasil wawancara peneliti dengan K.H. Sambas pengasuh pondok pesantren al-Hikmah melalui wawancara tentang tempat pelaksanaan pembelajaran di pondok pesantren salafi kecamatan Kresek kabupaten Tangerang provinsi Banten, ia mengatakan:

Metode hafalan adalah salah satu metode yang digunakan di pondok pesantren salfi, hal ini dilakukan agar santri benar-benar menguasi materi pelajaran dengan baik. Metode ini dilakukan setelah berlangsungnya pembelajaran terutama materi yang berkaitan dengan ilmu nahwu seperti Nazhom al-Jurumiyah dan Alfiah Ibnu Malik, metode ini dilakukan baik secara bersama-sama maupun secara individu. Tempat pelaksanaannya adalah di majelis ta‟lim.

200 Wawancara bersama K.H. Rasyidi, selaku pengasuh pondok pesantren Riyadul Jannah desa Bedeng kec. Kresek, dikediamannya, Kamis 14 Januari 2016, pukul 14.00 s/d 16.00.

Berdasarkan paparan hasil wawancara yang dilakukan peneliti dengan beberapa informen terkait dengan waktu dan tempat belajar di pondok pesantren salafi kecamatan Kresek kabupaten Tangerang dapat dilihat pada gambar berikut:

Menurut K.H. Mukhit melalui wawancara tentang tempat pelaksanaan pembelajaran di pondok pesantren salafi kecamatan Kresek kabupaten Tangerang provinsi Banten, ia mengatakan:

Pondok pesantren merupakan lingkungan belajar, dimanapun dan kapanpun santri bisa belajar. Setiap pesantren memiliki masjid atau mushala dan juga majlis ta‟lim. Jadi biasanya tempat berlangsungnya pembelajaran dilakukan di salah satu termpat tersebut. Hal ini tergantung pada pengasuh pondok dimanapun termpat yang terpenting adalah pembelajaran dapat berlangsung dengan baik.201

Hasil wawancara peneliti bersama K.H. Baihaqi, tentang tempat pelaksanaan pembelajaran di pondok pesantren salafi kecamatan Kresek kabupaten Tangerang provinsi Banten, ia mengatakan:

Rumah kiai adalah salah satu tempat belajar bagi para santri. Hal dilakukan saat menggunakan metode sorogan di subuh hari setelah santri selesai melaksanakan salat subuh. Adapun tempat lain untuk melakukan pengajaran adalah majlis ta‟lim, ditempat ini seluruh santri mengikuti pengajian yang dilakukan oleh kiai dengan menggunakan metode bandongan.202

Berkaitan dengan tempat pelaksanaan pembelajaran di pondok pesantren salafi kecamatan Kresek kabupaten Tangerang provinsi Banten K.H. Zainuddin mengatakan:

Pelaksanaan pembelajaran yang dilakukan di pondok pesantren salafi biasanya dilakukan di depan rumah kiai, rumah kiai biasanya memiliki teras yang sangat luas sebagai tempat menerima para tamu yang berkunjung ke rumah kiai, disamping itu juga sebagai tempat berlangsungnya pengajaran bagi para santri-santrinya.203

201 Wawancara bersama K.H. Mukhit, pengasuh pondok pesantren salafi al-Khairiyah desa Udik, dikediamannya, Jum‟at 15 Juli 2016, pukul 13.00 wib.

202

Wawancara bersama K.H. Baihaqi, pengasuh pondok pesantren salafi Manba‟ul Ulum desa Kresek, dikediamannya, Sabtu malam 16 Juli 2016, pukul 20.00 wib.

203

Wawancara bersama K.H. Zainuddin, pengasuh pondok pesantren salafi al-Falah desa Kandang Gede Kresek, dikediamannya, Minggu 17 Juli 2016, pukul 08.00 wib.

Dari beberapa paparan yang diungkapkan di atas maka dapat disimpulkan bahwa tempat berlangsungnya pembelajaran di pondok pesantren salafi kecamatan Kresek kabupaten Tangerang provinsi Banten adalah rumah kiai, masjid atau mushala, dan juga majlis ta‟lim. Hal ini dapat dilihat secara jelas pada gambar berikut:

Gambar 11: Tempat Pembelajaran di Pondok Pesantren Salafi kecamatan Kresek Kabupaten Tangerang.

2.4 Bahasa yang digunakan dalam Pembelajaran di Pondok Pesantren Salafi