• Tidak ada hasil yang ditemukan

Akuntabilitas kinerja

IKSS 7: Tingkat kualitas hasil riset TPPU dan pendanaan terorisme

kualitas hasil riset TPPU dan pendanaan terorisme. Pencapaian kinerja SS 5 pada tahun 2017 adalah relatif baik dengan capaian kinerja sebesar 120%.

Tingkat kualitas Hasil Riset TPPU dan Pendanaan Terorisme adalah hasil penilaian oleh pengguna Laporan Hasil Riset (LHR) untuk mengukur kualitas LHR melalui kuesioner kepada pengguna LHR,sehingga diketahui manfaat LHR bagi pihak eksternal dalam upaya mendorong usaha pencegahan dan pemberantasan TPPU. Pada tahun 2017, kuesioner yang terkait dengan LHR dikirimkan kepada empat puluh enam responden, yaitu instansi yang terdapat hubungan kerja dengan PPATK maupun yang memiliki MoU dengan PPATK, antara lain perbankan, aparat penegak hukum, dan regulator. Aspek yang dinilai dalam tingkat kualitas LHR adalah aspek penyajian, aspek kekinian, aspek manfaat, dan aspek persepsi kepuasan. Berdasarkan hasil pengolahan kuesioner, diperoleh nilai sebesar 3,6 indeks dari skala 4.

Selama tahun 2017, PPATK telah melakukan tiga kajian tipologi terhadap tindak pidana pencucian uang dan pendanaan terorisme dan melakukan enam kajian analisis strategis terhadap beberapa isu strategis nasional dalam sembilan topik riset, sebagai berikut:

1. Penilaian Risiko NPO Regional ASEAN PLUS terhadap Pendanaan Terorisme.

IKSS 7: Tingkat kualitas hasil riset TPPU dan pendanaan terorisme

Sasaran Strategis 5:

Meningkatnya kualitas hasil riset TPPU dan pendanaan terorisme

PPATK |LAPORAN KINERJA TAHUN 2O17 64

2. Risiko Pembawaan Uang Tunai di Wilayah Perbatasan Indonesia Digunakan untuk Pencucian Uang dan Pendanaan Terorisme.

3. Kerentanan dan Ancaman Pencucian Uang dan Pendanaan Terorisme Mata Uang Virtual.

4. Penilaian Ancaman Pencucian Uang dari dan ke Luar Negeri.

5. Penilaian Risiko Pencucian Uang dan Pendanaan Terorisme Sektor Kepabeanan dan Cukai.

6. Ancaman dan Kerentanan Pencucian Uang Bersumber dari Hasil Tindak Pidana Penipuan, Kehutanan, dan Lingkungan Hidup.

7. Tipologi Cybercrime dan Pencucian Uang.

8. Tipologi Pencucian Uang Berdasarkan Putusan Pengadilan atas Perkara Pencucian Uang Tahun 2016.

9. Tipologi Pencucian Uang Hasil Tindak Pidana Narkotika.

Tabel 3.18

Capaian Indikator Kinerja Sasaran Strategis ke-7 PPATK Tahun 2017 IKSS Target Tahun 2017 Realisasi Tahun 2017 Capaian Tahun 2017 2016

Tingkat kualitas hasil riset TPPU

dan pendanaan terorisme. 3,5 indeks 3,6 indeks 102,86% 104,31% Berdasarkan Tabel 3.16 diketahui bahwa pada tahun 2017 realisasi indikator kinerja Tingkat kualitas hasil riset TPPU dan pendanaan terorisme sebesar 3,6 indeks. Secara persentase, capaian kinerja IKSS ini sebesar 102,86%. Hasil ini menunjukkan bahwa tingkat kualitas hasil riset TPPU dan pendanaan terorisme berada dalam kategori sangat memuaskan.

Pada tahun 2017, indeks kualitas hasil riset yang dihasilkan sebesar 3,6 indeks. Jika dibandingkan dengan tahun 2016, realisasi kinerja tahun 2016 adalah 3,39 indeks. Capaian indikator kinerja ini meningkat karena hasil riset PPATK dinilai oleh para

stakeholders dapat membantu mereka dalam menyusun kajian di masing-masing instansi

guna menghadapi Indonesia Mutual Evaluation Review 2017 oleh Asia Pacific Group, sehingga terdapat penilaian sangat memuaskan dari beberapa instansi.

PPATK |LAPORAN KINERJA TAHUN 2O17 65

Keberhasilan pencapaian kinerja IKSS ini didukung oleh upaya PPATK dalam pelaksanaan tugas dan fungsinya dalam mendorong pencegahan dan pemberantasan TPPU dengan senantiasa berkoordinasi berbagai lembaga, antara lain Penyedia Jasa Keuangan, aparat penegak hukum, kementerian/lembaga lain yang terkait, para akademisi, dan asosiasi pihak pelapor.

Tabel 3.19

Perbandingan Realisasi IKSS ke-7 Tahun 2017 dengan Target Tahun 2015-2019

IKSS Target Tahun Realisasi

Tahun 2017 Persentase Realisasi Dibanding Target Tahun 2019 2015 2016 2017 2018 2019

Tingkat kualitas hasil riset TPPU dan pendanaan terorisme. 3 indeks 3,25 indeks 3,5 indeks 3,75 indeks 4 indeks 3,6 indeks 90%

Jika dibandingkan dengan target kinerja tahun 2019, capaian kinerja IKSS ini telah mencapai 90%. Secara persentase, capaian kinerja ini sudah relatif baik. Upaya-upaya yang akan ditempuh oleh PPATK untuk meningkatkan kinerja pada periode pengukuran kinerja selanjutnya adalah

1. PPATK berkoordinasi dengan para stakeholders/pengguna hasil riset dalam upaya penyusunan hasil riset, sehingga didapatkan data penelitian yang lengkap dan valid. 2. PPATK meningkatkan kemampuan periset terkait metodologi, teknik pengumpulan

data, dan analisis data, dan teknik penyajian hasil riset.

3. Para periset melakukan penelitian dengan tema terkini, sehingga hasil riset dapat digunakan dan bermanfaat langsung kepada para stakeholders pengguna hasil riset.

Sasaran strategis 6 dimaksudkan agar PPATK dapat mengukur kualitas hasil analisis, hasil pemeriksaan, dan informasi yang disampaikan ke penyidik, sehingga diketahui manfaat hasil analisis, hasil pemeriksaan, dan informasi bagi pihak eksternal dalam upaya mendorong usaha pencegahan dan pemberantasan TPPU dan pendanaan

Sasaran Strategis 6:

Meningkatnya Hasil Analisis, Hasil Pemeriksaan, dan informasi yang

PPATK |LAPORAN KINERJA TAHUN 2O17 66

terorisme. Sasaran strategis 6 diukur keberhasilannya melalui satu IKSS, yaitu Jumlah Hasil Analisis, Hasil Pemeriksaan, dan informasi yang ditindaklanjuti. Pencapaian kinerja SS 6 tahun 2017 adalah relatif baik dengan capaian kinerja sebesar 120%.

Pada tahun 2017, target kinerja IKSS 8, yaitu Jumlah Hasil Analisis (HA), Hasil Pemeriksaan (HP), dan Informasi yang ditindaklanjuti sebanyak 182 laporan. Rincian HA, HP, dan Informasi yang telah ditindaklanjuti pada tahun 2017, yaitu 360 HA dan 143 Informasi dan Hasil Pemeriksaan yang ditindaklanjuti sampai tahap putusan sebanyak empatlaporan dan sampai proses persidangan sebanyak dua laporan. 503 HA dan Informasi yang ditindaklanjuti tersebut merupakan rekapitulasi dari HA dan Informasi yang telah diserahkan kepada pengguna sejak tahun 2011, tetapi baru ditindaklanjuti pada tahun 2017. Rincian HA dan Informasi yang ditindaklanjuti pada tahun 2017, sebagai berikut:

Tabel 3.20

Jumlah HA dan Informasi yang Ditindaklanjuti Tahun 2011-2017

HA dan Informasi

No Tahun Penyampaian Laporan Ditindaklanjuti Tahun 2017

1 2011 5 laporan 2 2012 5 laporan 3 2013 74 laporan 4 2014 19 laporan 5 2015 16 laporan 6 2016 195 laporan 7 2017 189 laporan Total 503 laporan

HP yang ditindaklanjuti sampai tahap penuntutan selama 2017 sebanyak enam HP dari target sebanyak tiga HP atau capaian kinerja sebesar 200%. Namun demikian, capaian kinerja yang diakui ini sebesar 120%. Enam HP yang ditindaklanjuti tersebut merupakan rekapitulasi dari HP yang telah diserahkan kepada penegak hukum sejak tahun 2013, tetapi baru ditindaklanjuti pada tahun 2017. Dari enam HP tersebut empat HP telah mempunyai putusan inkracht dan dua HP sampai saat ini masih dalam proses

IKSS 8: Jumlah Hasil Analisis, Hasil Pemeriksaan, dan