• Tidak ada hasil yang ditemukan

Karakteristik Penderita Leiomioma Uteri Di Instalasi Obstetri Dan Ginekologi RSUP Haji Adam Malik Pada Tahun 2012

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Karakteristik Penderita Leiomioma Uteri Di Instalasi Obstetri Dan Ginekologi RSUP Haji Adam Malik Pada Tahun 2012"

Copied!
61
0
0

Teks penuh

(1)

Lampiran 1

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Nama : Primanto Tantiono

Tempat/ Tanggal lahir : Tebing Tinggi / 14 Mei 1992

Agama : Buddha

Alamat : Jl. Patimura 25A

Tebingtinggi

Riwayat Pendidikan : 1. SD F. Tandean Tebingtinggi 1998 2. SMP F. Tandean Tebingtinggi 2004 3. SMA Sutomo I Medan 2007

4. Fakultas Kedokteran USU 2010

Riwayat Organisasi : 1. Bakti Sosial Keluarga Mahasiswa Buddish USU tahun 2012

(2)

Lampiran 2

LEMBAR PENCATATAN

Nomor rekam medis : ________________

Nama : ________________

Usia : ________________ tahun

Usia menarche : ________________ tahun

Berat badan : ________________ kg

Paritas : ________________ kali

(3)

Lampiran 3

Master Data/ Data Induk Nomor Rekam Medis Usia (tahun) Berat Badan (kg) Usia Menarche (tahun)

Paritas Letak

353448 42 41 12 2 Intramural

376713 40 60 12 0 Intramural

425159 49 55 12 4 Intramural

478823 38 48 12 0 intramural

495921 27 53 14 1 Intramural

497332 42 67 12 0 intramural

497844 48 50 15 4 submukosa

500542 32 60 12 0 Intramural

500630 40 51 11 4 submukosa

501700 32 55 13 0 subserosa

501994 48 54 16 0 intramural

504666 44 38 14 0 subserosa

505202 44 49 14 2 intramural

505923 49 46 15 6 intramural

506532 47 55 12 0 submukosa

506773 49 53 14 3 intramural

507434 21 45 13 0 subserosa

509281 40 83 12 3 intramural

509379 49 50 12 1 intramural

510399 47 69 13 5 submukosa

510820 53 66 15 5 intramural

511340 43 55 13 4 submukosa

511341 47 45 11 1 submukosa

512074 50 80 14 5 intramural

512271 45 50 15 0 intramural

512347 39 45 12 1 intramural

512843 53 45 13 3 intramural

515491 40 41 15 1 intramural

515937 42 62 13 2 intramural

516057 31 55 15 2 Subserosa

516636 50 53 13 4 intramural

517224 47 60 16 5 submukosa

517421 42 65 14 3 intramural

517548 52 14 12 2 intramural

(4)

Nomor Rekam Medis Usia (tahun) Berat Badan (kg) Usia Menarche (tahun)

Paritas Letak

521345 27 50 16 4 subserosa

522310 39 55 15 0 subserosa

523660 43 55 12 0 intramural

524219 48 50 14 5 submukosa

524432 42 57 14 0 submukosa

524511 35 49 12 1 submukosa

524717 33 43 12 2 intramural

525047 40 40 13 0 submukosa

525355 42 72 13 2 intramural

525596 51 49 12 3 intramural

526068 36 61 14 2 intramural

526119 55 74 13 2 intramural

526158 31 55 14 1 intramural

526895 47 60 13 3 subserosa

529744 36 45 12 5 submukosa

530285 33 57 13 0 intramural

530375 48 51 13 1 intramural

530678 49 70 14 2 intramural

530732 22 61 12 0 intramural

531613 46 50 11 0 submukosa

532518 36 79 14 2 intramural

534103 26 45 17 0 intramural

534395 44 64 14 5 submukosa

536907 45 56 12 4 intramural

537260 50 58 12 2 intramural

538491 43 45 16 2 intramural

538501 50 52 13 5 Subserosa

539414 42 73 12 2 submukosa

(5)

Lampiran 4

Kelompok Usia (tahun)

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid 21-30 5 7.8 7.8 7.8

31-40 18 28.1 28.1 35.9

41-50 35 54.7 54.7 90.6

51-60 6 9.4 9.4 100.0

Total 64 100.0 100.0

(6)

Kelompok Berat Badan (kg)

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid 31-40 2 3.1 3.1 3.1

41-50 21 32.8 32.8 35.9

51-60 26 40.6 40.6 76.6

61-70 9 14.1 14.1 90.6

71-80 5 7.8 7.8 98.4

>80 1 1.6 1.6 100.0

Total 64 100.0 100.0

(7)

Usia Menarche (tahun)

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid 11 4 6.3 6.3 6.3

12 20 31.3 31.3 37.5

13 14 21.9 21.9 59.4

14 14 21.9 21.9 81.3

15 7 10.9 10.9 92.2

16 4 6.3 6.3 98.4

17 1 1.6 1.6 100.0

Total 64 100.0 100.0

(8)

Letak Leiomioma

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Intramural 40 62.5 62.5 62.5

Submukosa 15 23.4 23.4 85.9

Subserosa 9 14.1 14.1 100.0

Total 64 100.0 100.0

(9)

Case Processing Summary Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

usiakel * letak 64 100.0% 0 .0% 64 100.0%

usiakel * letak Crosstabulation letak

Total Intramural Submukosa Subserosa

usiakel 21-30 3 0 2 5

31-40 11 4 3 18

41-50 21 11 3 35

51-60 5 0 1 6

(10)
(11)
(12)
(13)
(14)

DAFTAR PUSTAKA

Baird, D.D., 2004. Invited Commentary: Uterine Leiomyomata-We Know so Little but Could Learn. American Journal of Epidemiology, 159(2): 124-126. Baird, Donna Day and Dunson, David B., 2003. Why is Parity Protective for

Uterine Fibroids? Lippincott Williams & Wilkins. Epidemiology

2003;14:247–250. Available from :

https://www.google.com/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=1&c ad=rja&ved=0CC4QFjAA&url=http%3A%2F%2Fwww.researchgate.net%2F publication%2F10882390_Why_is_parity_protective_for_uterine_fibroids%2 Ffile%2F32bfe50ef38376f512.pdf&ei=cxaSUreKKo6FrAfHpYCwBg&usg= AFQjCNHVsUAH1QgZLev9Tcbsz9or_XoW1g&sig2=VTPI2yUzyiKeqwR CpPlGYg&bvm=bv.56988011,d.bmk .[Accessed 24th November 2013] Callahan, T. L. & Caughey, A. B., 2008. Benign Disorders of the Upper Genital

Tract. In: Blueprints Obstetrics & Gynecology. 5th ed. s.l.Philadephia:Lippincott Williams & Wilkins, 151-163.

Chang, H. L. et al., 2011. Uterine Leiomyomas Exhibit Fewer Stem/Progenitor Cell Characteristics when Compared with Corresponding Normal

Myometrium. National Institutes of Health Public Access Manuscripts. Cunningham, F. G. et al., 2008. Pelvic Mass. In: Williams Gynecology.

s.l.China:McGraw-Hill Companies, Inc, 197-224.

Evans, P. & Brunsell, S., 2007. Uterine Fibroid Tumors: Diagnosis and Treatment. American Family Physician, 75(10). Available from: www.aafp.org/afp [Accessed 18th April 2013]

Ginting, Linda Yana br., Rasmaliah, dan Jemadi, 2011. Karakteristik Penderita

Mioma Uteri yang di Rawat Inap di RSUD Dr. Pirngadi Medan Tahun 2009-2011. Departemen Epidemiologi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas

Sumatera Utara, Medan. Available from :

http://dglib.uns.ac.id/pengguna.php?mn=showview&id=17021. [Accessed 23rd November 2013]

Graaff, V. D., 2001. Female Reproductive System. In: Human Anatomy. 6th ed. s.l.China:The McGraw-Hill, 725-753.

Haney, A. F., 2003. Leiomyomata. In: Danforth's Obstetrics and Gynecology. 9th ed. s.l. Philadephia:Lippincott Williams & Wilkins, 475-485.

Johar, Muhammad Shukri Bin Johar, 2009. Karakteristik Penderita Mioma Uteri

di RSUP Haji Adam Malik Medan Pada Tahun 2009. Fakultas Kedokteran

Universitas Sumatera Utara, Medan. Available from :

http://repository.usu.ac.id/bitstream/123456789/21363/7/Cover.pdf. [Accessed 22th November 2013]

Kumar, V., Abbas, A. K., Fausto, N. & Aster, J. C., 2010. The Female Genital Tract. Dalam: Robbins and Cotran Pathologic Basis of Disease 8th. Philadelpia: Saunders Elsevier, 1005-1063.

Kurniasari, Tri, 2010. Karakteristik Mioma Uteri di RSUD Dr. Moewardi

(15)

:http://webcache.googleusercontent.com/search?q=cache:syAXyATCZKYJ:d glib.uns.ac.id/pengguna.php%3Fmn%3Dshowview%26id%3D17021+&cd=6 &hl=en&ct=clnk. [Accessed 23rd November 2013]

Lumsden, M. A., 2007. Benign Disease of the Uterus. In: Dewhurst's Textbook of

Obstetrics & Gynaecology. 7th ed. Victoria: Blackwell, 636-644.

National Uterine Fibroids Foundation, 2010. Risk Factor For Uterine Fibroids. http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/10876733Colorado Springs. Available from : http://www.nuff.org/health_riskfactors.htm. [Accessed 23th November 2013]

Netter, F. H., 2011. Pelvis and Perineum. In: Atlas of Human Anatomy 5th

Edition. Philadelphia: Saunders Elsevier, 331-399.

Okoronkwo, MO, 1999. Body Weight And Uterine Leiomyomas Among Women In

Nigeria. St. Michael's Hospital for Women, Umuahia, Nigeria. Available

from :. [Accessed 23rd November 2013]

Parker, W. H., 2007. Etiology, Symptomatology, and Diagnosis of Uterine Myomas. 87(4): 725-736.

Pernoll, M. L., 2001. Diseases of the Uterus. In: Benson & Pernoll's Handbook of

Obstetrics & Gynecology. 10th ed. USA: The McGraw-Hill Companies, 619-650.

Prawirohardjo, S., 2010. Tumor Jinak pada Alat Genital. Dalam: Ilmu

Kandungan. 2nd ed. Jakarta: PT Bina Pustaka Sarwono Prawirohardjo, 328-366.

Sastroasmoro, S. & Ismael, S., 2011. Pengukuran. Dalam: Dasar-Dasar

Metodologi Penelitian Klinis. 4th ed. Jakarta: Sagung Seto, 66-86.

Sawaludin, Syarifah Emirlia, 2012. Hubungan Jumlah Paritas dengan Mioma

Uteri di RSUP H. Adam Malik pada tahun 2010. Fakultas Kedokteran

Universitas Sumatera Utara, Medan. Available from :

http://repository.usu.ac.id/handle/123456789/31677 [Accessed 23rd November 2013]

Staff, M. C., 2011. Uterine Fibroids. Available from:

www.mayoclinic.com/health/uterine-fibroids/DS00078 [Accessed 29th May 2013]

Stoppler, M. C., 2010. Uterine Fibroids (Benign Tumors of the Uterus). Available from: http://www.medicinenet.com/uterine_fibroids/article.htm[Accessed 29th May 2013]

Szklaruk, J., Tamm, E. P., Choi, H. & Varavithya, V., 2003. MRI of Common and Uncommon Large Pelvic Masses. 23(2). Available from:

radiographics.rsna.org/content/23/2/403.full.pdf[Accessed 21st April 2013] Thomason, P., 2012. Uterine Leiomyoma (Fibroid) Imaging. Medscape. Available

from: emedicine.medscape.com/article/405676-overview[Accessed 18th April 2013]

Todd, Nivin. Uterine Fibroids. Available from: women.webmd.com/uterine-fibroids/uterine-fibroids[Accessed 18th April 2013]

Tortora, G. J. & Derrickson, B., 2009. The Reproductive Systems. In: Principles

(16)

Victory, R., Romano, W., Bennett, J. & Diamond, M. P., 2006. Uterine

Leiomyomas. In: Clinical Gynecology. Philadelphia: Churchill Livingstone, 179-204.

Walker, C.L., Cesan-Cummings, Houle C., Baird D., Barret J.C., dan Davis, B., 2001. Protective Effect of Pregnancy For Development of Uterine

Leiomyoma. 2001 Dec;22(12):2049-52. Available from :

http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/11751438. [Accessed 24rd November 2013]

Wallach, E. E. & Vlahos, N. F., 2004. Uterine Myomas: An Overview of

Development, Clinical Features, and Management. The American College of

Obstetricians and Gynecologists, 104(2). Available from:

(17)

BAB 3

KERANGKA KONSEP PENELITIAN DAN DEFINISI OPERASIONAL

3.1. Kerangka Konsep

Berdasarkan tujuan penelitian yang telah dibahas, maka kerangka konsep dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

3.2. Definisi Operasional

Penderita leiomioma uteri adalah wanita yang dinyatakan menderita leiomioma uteri berdasarkan diagnosis dokter.

Usia yang dicatat merupakan usia pada saat pasien pertama kali datang dan didiagnosis leiomioma uteri

Usia menarche adalah usia seorang perempuan mengalami menstruasi untuk yang pertama kali.

Berat badan adalah berat badan pasien yang dicatat pada saat pasien datang.

Paritas adalah jumlah persalinan yang pernah dialami penderita leiomioma uteri sesuai yang tercatat dalam rekam medis, dibagi menjadi:

- Nullipara (belum pernah melahirkan) - Primipara (melahirkan sekali)

Karakteristik penderita: - Usia

- Usia menarche - Berat badan - Paritas

Penderita Leiomioma Uteri

(18)

- Multipara (melahirkan 2-4 kali)

- Grande multipara ( melahirkan ≥ 5 kali)

Karakteristik penyakit adalah tanda-tanda yang terdapat pada penyakit leiomioma uteri.

Letak leiomioma adalah tempat leiomioma yang dialami penderita berdasarkan hasil pemeriksaan dokter sesuai yang tercatat dalam rekam medis, dibagi menjadi:

(19)

BAB 4

METODE PENELITIAN

4.1. Jenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan cross

sectional (studi potong lintang) yang bertujuan untuk mengetahui karakteristik

penderita leiomioma uteri.

4.2. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan di RSUP Haji Adam Malik Medan pada bulan Agustus sampai Desember 2013.

4.3. Populasi dan Sampel Penelitian 4.3.1. Populasi

Populasi penelitian ini adalah data seluruh penderita leiomioma uteri yang dirawat inap di RSUP Haji Adam Malik Medan tahun 2012 yang tercatat dalam rekam medis yaitu sebanyak 64 orang.

4.3.2. Sampel

Sampel penelitian ini adalah data seluruh penderita leiomioma uteri yang dirawat inap di RSUP Haji Adam Malik Medan tahun 2012.

4.4. Metode Pengumpulan Data

Data yang dikumpulkan adalah data sekunder yang diperoleh dari rekam medis penderita leiomioma uteri yang dirawat inap di RSUP Haji Adam Malik Medan tahun 2012, kemudian dilakukan pencatatan sesuai dengan variabel yang diteliti.

4.5. Metode Pengolahan dan Analisa Data

(20)
(21)

BAB 5

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

5.1. Hasil Penelitian

5.1.1. Deskripsi Lokasi Penelitian

Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik yaitu sebagai Pusat Rujukan wilayah Pembangunan A yang meliputi Provinsi Sumatera Utara, Nanggroe Aceh Darussalam, Sumatera Barat, dan Riau.

Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik terletak di Jalan Bunga Lau No. 17 Km. 12 Kecamatan Medan Tuntungan, Kotamadya Medan, Provinsi Sumatera Utara.

5.1.2. Deskripsi Data Penelitian

Data penelitian yang digunakan adalah data sekunder, yaitu data yang berasal dari rekam medis pasien yang telah terdiagnosis leiomioma uteri di Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik Medan. Data yang diambil berasal dari satu kurun waktu, yaitu data rekam medis pada tahun 2012.

Jumlah data keseluruhan adalah 64 data rekam medis yang lengkapnya mencakup data tentang usia, berat badan, usia menarche, paritas, dan letak leiomioma uteri.

5.1.2.1. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Usia Distribusi data penelitian yang menunjukkan usia penderita leiomioma uteri untuk tahun 2012 dapat dilihat pada tabel berikut.

Tabel 5.1. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Usia Tahun 2012

Kelompok Umur Frekuensi %

21-30 tahun 5 7,8

(22)

41-50 tahun 35 54,7

51-60 tahun 6 9,4

Total 64 100

Berdasarkan tabel 5.1, didapati bahwa jumlah penderita leiomioma uteri pada rentang usia 21-30 tahun sebanyak 5 orang (7,8%), pada rentang usia 31-40 tahun sebanyak 18 orang (28,1%), pada rentang usia 41-50 tahun sebanyak 35 orang (54,7%), dan pada rentang usia 51-60 tahun sebanyak 6 orang (9,4%).

5.1.2.2. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Kelompok Berat Badan

Distribusi data penelitian leiomioma uteri berdasarkan kelompok berat badan pada tahun 2012 dapat dilihat pada tabel berikut.

Tabel 5.2. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Kelompok Berat Badan Tahun 2012

Kelompok Berat

Badan Frekuensi %

31-40 kg 2 3,1

41-50 kg 21 32,8

51-60 kg 26 40,6

61-70 kg 9 14,1

71-80 kg 5 7,8

>80 kg 1 1,6

Total 64 100

(23)

kelompok berat badan 71-80 kg sebanyak 5 orang (7,8%), dan pada kelompok berat badan >80 kg sebanyak 1 orang (1,6%).

5.1.2.3. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Usia Menarche

Distribusi data penelitian leiomioma uteri berdasarkan usia

menarche pada tahun 2012 dapat dilihat pada tabel berikut.

Tabel 5.3. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Usia Menarche Tahun 2012

Usia Menarche Frekuensi %

11 tahun 4 6,3

12 tahun 20 31,3

13 tahun 14 21,9

14 tahun 14 21,9

15 tahun 7 10,9

16 tahun 4 6,3

17 tahun 1 1,6

Total 64 100

Berdasarkan tabel 5.3, didapati bahwa jumlah penderita leiomioma uteri berdasarkan usia menarche pada usia 11 tahun sebanyak 4 orang (6,3%), pada usia 12 tahun sebanyak 20 orang (31,3%). Sementara pada usia 13 tahun dan 14 tahun berjumlah sama, masing-masing dengan jumlah 14 orang (21,9%). Pada usia 15 tahun sebanyak 7 orang (10,9%), pada usia 16 tahun sebanyak 4 orang (6,3%), dan pada usia 17 tahun sebanyak 1 orang (1,6%).

5.1.2.4. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Kelompok Paritas

(24)

Tabel 5.4. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Kelompok Paritas

Kelompok Paritas Frekuensi %

Nullipara 18 28,1

Primipara 8 12,5

Multipara 29 45,3

Grande Multipara 9 14,1

Total 64 100

Berdasarkan tabel 5.4, didapati bahwa jumlah penderita leiomioma uteri berdasarkan kelompok paritas pada nullipara sebanyak 18 orang (28,1%), pada primipara sebanyak 8 orang (12,5%), pada multipara sebanyak 29 orang (45,3%), dan pada grande multipara sebanyak 9 orang (14,1%).

5.1.2.5. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Letak Distribusi penderita leiomioma uteri berdasarkan letak pada tahun 2012 dapat dilihat pada tabel 5.5 berikut.

Tabel 5.5. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Letak

Kelompok Paritas Frekuensi %

Intramural 40 62,5

Submukosa 15 23,4

Subserosa 9 14,1

Total 64 100

(25)

5.2. Pembahasan

5.2.1. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Usia Pada bagian terdahulu telah dipaparkan hasil yang diperoleh pada penelitian ini, dimana terlihat bahwa jumlah penderita leiomioma uteri terbesar terletak pada rentang usia 41-50 tahun, yakni sebanyak 35 orang (54,7%) dari total keseluruhan 64 data rekam medis yang berhasil diperoleh. Hasil yang didapatkan ini sebanding dengan penelitian sebelumnya oleh Johar (2009) yang menunjukkan bahwa kasus mioma uteri terbanyak terdapat pada kelompok usia 40-49 tahun. Selain itu, hasil penelitian yang dikerjakan oleh Ginting dkk. di RSUD Dr. Pirngadi (2011) juga memperlihatkan hasil yang sebanding, yakni sekitar 60% penderita mioma uteri berada pada kelompok usia 40-49 tahun.

Tri Kurniasari (2010) pada penelitiannya di RSUD Dr. Moewardi Surakarta memperoleh data yang menunjukkan bahwa 70 dari total 114 penderita berada pada kelompok usia yang sama, yakni 41-50 tahun. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kelompok usia tersebut merupakan kelompok usia dengan risiko tertinggi untuk kejadian leiomioma uteri, meskipun faktor risiko lain juga sebaiknya jangan diabaikan.

Kemudian dapat diamati bahwa rentang usia dengan prevalensi terendah berada pada kelompok usia 21-30 tahun, hanya7,8%, dan 9,4% pada kelompok usia 51-60 tahun. Hasil ini sesuai dengan teori pertumbuhan leiomioma yang kemungkinan tergantung pada estrogen, dimana kasus jarang dijumpai sebelum usia 30 tahun dan cenderung mengecil dan hilang setelah menopause, ketika kadar estrogen menurun (Todd, 2012).

5.2.2. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Kelompok Berat Badan

(26)

berat badan 51-60 kg, yaitu sebesar 40,6%, disusul oleh penderita yang dikelompokkan dalam rentang berat badan 41-50 kg (32,8%). Belum banyak penelitian yang menggambarkan distribusi berat badan pada penderita leiomioma uteri. Beberapa diantaranya disebabkan tidak tersedianya sumber data yang adekuat. Pada penelitian Kurniasari (2010), 31,58% penderita memiliki IMT normal (18,5-25). Studi lain yang dilakukan terhadap wanita di Nigeria (1999) menunjukkan terdapat hubungan antara kelebihan berat badan (IMT >25) dengan insidens leiomioma uteri.

Obesitas mungkin berhubungan dengan mioma, namun apakah obesitas mendahului dan berperan sebagai faktor risiko, ataukah obesitas dapat pula sebagai efek sekunder dari massa tumor masih belum dapat dipastikan (National Uterine Fibroids Foundation, 2010).

Oleh karena penelitian ini hanya menggambarkan distribusi berat bedan penderita, bukan IMT, maka belum dapat disimpulkan mengenai distribusi ataupun mengenai keterkaitan antara berat badan dengan leiomioma uteri, bila dibandingkan dengan penelitian-penelitian sebelumnya yang kebanyakan hanya menggambarkan distribusi IMT.

5.2.3. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Usia Menarche

Penemuan dari suatu studi kohort The Black Women’s Health,

menarche yang lebih cepat dapat dianggap sebagai faktor resiko

(27)

Johar (2009) pada penelitiannya juga mendapatkan usia menarche terbanyak pada kelompok usia 13-15 tahun, sama halnya dengan penelitian yang dilakukan oleh Sawaludin (2012) yang juga mendapatkan hasil yang serupa, yakni 57% dari keseluruhan sampel merupakan penderita dengan usia menarche 13-15 tahun.

Secara garis besar persentase kasus leiomioma uteri pada penelitian ini semakin menurun seiring dengan peningkatan usia menarche. Ketidaksesuaian hanya ditemukan pada usia menarche 11 tahun, dimana hanya terdapat 4 orang (6,3%), lebih sedikit dibandingkan dengan kelompok usia 12 tahun (31,3%). Hal ini dapat disebabkan berbagai hal, misalnya hubungan faktor nutrisi dengan usia menarche, kemampuan pasien untuk mengingat dengan tepat usia saat mereka mendapat haid pertama kalinya, sensitivitas jaringan terhadap hormon, dll.

5.2.4. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Kelompok Paritas

Pada tabel 5.4 telah dijabarkan distribusi jumlah penderita leiomioma uteri berdasarkan kelompok paritas. Paritas muncul sebagai perlindungan terhadap leiomioma uteri pada The Black Women’s health

Study, penemuan yang sangat mirip juga dilaporkan oleh The Nurses’

Health Study (Baird, 2004). Perubahan hormonal pada fase awal

kehamilan dianggap berkontribusi pada efek protektif tersebut (Walker, 2001). Baird dan Danson (2003) mengajukan hipotesa bahwa efek protektif paritas terhadap fibroid meliputi proses involusi uterus pasca melahirkan, dimana leiomioma yang kecil ikut menyusut pada proses ini. Namun diungkapkan pula bahwa proteksi ini tertinggi dijumpai pada usia reproduktif pertengahan pada studi yang mereka lakukan.

(28)

pengelompokkan hasil penelitian ini dengan hanya membagi kelompok paritas menjadi pernah melahirkan (71,9%) dan tidak pernah melahirkan (28,1%), maka peran paritas sebagai suatu faktor protektif terhadap kejadian leiomioma uteri mungkin tidak bersifat universal, meskipun demikian, adanya berbagai faktor risiko lain harus selalu dipertimbangkan. Di Indonesia khususnya, penelitian lain dengan desain analitik oleh Sawaludin (2012) juga mendapatkan hasil yang mirip dengan hasil yang diperoleh peneliti, dimana Sawaludin menyimpulkan terdapat hubungan antara jumlah paritas dengan mioma uteri dimana kelompok paritas multipara memperoleh persentase tertinggi, 58% dari total sampel. Ginting (2011) pada penelitiannya juga mendapatkan kelompok paritas multipara sebagai kelompok terbanyak, 45,2%. Selain itu, Baird (2004) pernah mengemukakan bahwa walaupun efek perlindungan dari paritas sudah ditemukan dalam studi lainnya dengan baik, hubungan ini masih sulit diinterpretasikan karena berpotensial untuk terjadinya bias.

(29)

BAB 6

KESIMPULAN DAN SARAN

6.1. Kesimpulan

Karakteristik penderita leimioma uteri di instalasi obstetri dan ginekologi RSUP Adam Malik pada tahun 2012 berdasarkan kelompok usia yang paling banyak pada rentang usia 41-50 tahun sebanyak 54,7% (35 orang), berdasarkan kelompok berat badan yang paling banyak pada kelompok berat badan 51-60 kg sebanyak 40,6% (26 orang).

Berdasarkan usia menarche yang paling banyak pada usia 12 tahun sebanyak 20% (20 orang), berdasarkan kelompok paritas yang paling banyak pada multipara sebanyak 45,3% (29 orang), berdasarkan letak yang paling banyak pada intramural sebanyak 62,5% (40 orang).

6.2. Saran

1. Kepada praktisi dibidang Kebidanan dan Kandungan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat yang memiliki faktor reisko terhadap penyakit leiomioma uteri

2. Kepada pihak RSUP H.Adam Malik Medan, khususnya yang bertanggung jawab dalam kelengkapan data rekam medis, seperti dokter dan paramedis untuk melengkapi data rekam medis serta menulis dengan rapi dan jelas sehingga pembaca dapat memahami dengan benar dan tepat.

(30)

BAB 2

TINJAUAN PUSTAKA

[image:30.595.115.458.188.463.2]

2.1. Anatomi uterus

Gambar 2.1. Anatomi uterus (Netter, 2011)

Uterus adalah organ berongga, berdinding tebal, dan memiliki otot dengan bentuk seperti buah pear terbalik. Uterus terletak dekat dengan dasar rongga pelvis, terletak di anterior rektum dan posterosuperior terhadap kandung kemih. Walaupun bentuk dan posisi uterus berubah drastis pada saat hamil, pada keadaan tidak hamil uterus berukuran kira-kira: panjang 7cm, lebar 5cm, diameter 2.5cm (Graaff, 2001).

Secara anatomis uterus dibagi menjadi:

- Bagian yang berbentuk seperti kubah superior terhadap tuba uterina yang disebut fundus.

- Bagian tengah yang menyempit disebut corpus.

(31)

Rongga uteri adalah bagian diantara fundus dan corpus dari uterus. Kanalis servikalis yang terbentang melewati serviks dan membuka ke lumen vagina. Penghubung rongga uteri dan kanalis servikalis disebut isthmus uterus dan bukaan dari kanalis servikalis pada vagina disebut ostium uteri (Graaff, 2001).

Normalnya, corpus uterus menghadap ke arah anterior dan superior di atas kandung kemih yang disebut antefleksi (Tortora & Derrickson, 2009).

Arteri uterina (cabang dari arteri iliaka internal) memperdarahi uterus. Arteri uterina bercabang menjadi arteri arkuata (berbentuk seperti busur) yang tersusun pada bagian dari lapisan sirkular miometrium. Arteri arkuata bercabang menjadi arteri radialis yang menpenetrasi myometrium lebih dalam. Sebelum memasuki endometrium arteri arkuata bercabang menjadi dua jenis arteriol : arteriol lurus (straight arterioles) memasok stratum basalis dengan bahan-bahan yang diperlukan untuk meregenerasi stratum fungsionalis; arteriol spiralis memasok stratum fungsionalis dan berubah ketika siklus menstruasi. Darah meninggalkan uterus melalui vena uterina ke vena iliaka internal (Tortora & Derrickson, 2009).

(32)
[image:32.595.81.378.113.531.2]

2.2. Histologi Uterus

Gambar 2.2. Histologi lapisan uterus (Tortora & Derrickson, 2001) Secara histologi,dinding uterus terdiri dari 3 lapisan:

- Lapisan terluar yang disebut perimetrium atau serosa,merupakan bagian dari peritonium viseral, tersusun atas epitel selapis gepeng dan jaringan ikat areolar.

- Lapisan tengah yang disebut miometrium, terdiri dari 3 lapisan serat otot polos, bagian paling tebal pada fundus dan bagian paling tipis pada serviks. Lapisan tengah yang lebih tebal sirkular, lapisan dalam dan luar longitudinal atau oblik.

Lumen of uterus uterus

Transverse plane

Endometrium:

Perimetrium

Outer longitudinal Middle circular

Stratum basalis

Inner longitudinal Myometrium :

(33)

- Lapisan dalam yang disebut endometrium, memiliki vaskularisasi yang tinggi dan memiliki 3 komponen : 1. Bagian paling dalam tersusun atas epitel selapis columnar (bersilia dan sel sekretorik) terletak pada lumen, 2. Bagian stroma yang merupakan bagian yang sangat tebal dari lamina propria (jaringan ikat areolar), dan 3. Kelenjar endometrium (uteri) berkembang sebagai invaginasi epitel luminal dan menjulur hampir ke myometrium (Tortora & Derrickson, 2001).

2.3. Leiomioma Uteri 2.3.1. Definisi

Leiomioma uteri (biasa disebut fibroid) adalah tumor terbanyak yang ditemukan pada wanita. Leiomioma uteri merupakan neoplasma jinak otot polos yang dapat tumbuh soliter, namun lebih sering multipel (Kumar dkk, 2010). Walaupun leiomioma tersusun atas serat otot polos yang sama dengan dinding uteri (miometrium), leiomioma lebih padat beberapa kali daripada miometrium normal (Stoppler, 2010). Leiomioma terpisah-pisah, bulat, berbatas tegas, berwarna dari putih sampai merah jambu pucat (Pernoll, 2001).

Insidensi pada wanita umumnya 20% - 25%, tetapi sudah diperlihatkan sebanyak 70% -80% pada pembelajaran menggunakan pemeriksaan histologi dan sonography (Cunningham dkk, 2008). Sebagai tambahan, leiomioma uteri merupakan penyebab tunggal tersering indikasi untuk histerektomi (Chang dkk, 2011).

2.3.2. Etiologi dan Patofisiologi

Tidak diketahui penyebab dari leiomioma uteri, tetapi pertumbuhannya kemungkinan tergantung pada estrogen, hormon wanita. Leiomioma uteri tidak berkembang sebelum pubertas, dan biasanya setelah umur 30 tahun. Leiomioma uteri cenderung menciut dan hilang setelah menopause, ketika kadar estrogen turun (Todd, 2012).

(34)

estradiol (E2) permiligram protein sitoplasma daripada miometrium normal didekatnya (Wallach & Vlahos, 2004).

Abnormalitas sitogenetik terjadi pada 50% leiomioma uteri. Paling sering, melibatkan hanya translokasi atau delesi kromosom 7, translokasi kromosom 12 dan 14 dan, kadang-kadang penyimpangan struktur kromosom 6. Abnormalitas genetik tersebut belum diobservasi pada jaringan miometrium normal dan mungkin tidak akan ada pada semua leiomioma uteri pada 1 uterus saja, tergantung pada tempatnya. Sebagai tambahan, mutasi pada gen pengkode fumarat hidratase (sebuah enzim dari siklus asam trikarbosiklik) terlihat sebagai penyebab wanita menderita multipel leiomioma dengan hubungan leiomioma kutaneus dan karsinoma sel renal. Ini merupakan contoh menarik mutasi gen dengan fungsi umumnya menyebabkan penyakit dengan batasan yang tegas pada jaringan. Walaupun hubungan dengan leiomioma secara umum tidak diketahui (Lumsden, 2007).

Abnormalitas pembuluh darah uterus dan angiogenic growth factors juga terlibat pada patobiologi leiomioma uteri. Leiomioma uterus meningkatkan jumlah arteriol dan venul sebaik ektasia venul. Ini kemungkinan disebabkan oleh tekanan dari tumor yang besar tetapi juga bisa diakibatkan peningkatan suplai untuk meningkatkan pembuluh darah. Bagaimanapun, tidak ada pembuluh darah matur yang ada pada leiomioma uteri walaupun ada suplai pembuluh darah yang berkembang dengan baik (Lumsden, 2007).

Faktor pertumbuhan juga penting dalam mengkontrol pertumbuhan dari leiomioma dan komposisinya. Fungsi transformasi faktor pertumbuhan β,

granulocyte-macrophage colony-stimulating factor, dan faktor pertumbuhan

(35)
[image:35.595.115.465.122.393.2]

2.3.3. Klasifikasi

Gambar 2.3. Klasifikasi leiomioma uterus (Stoppler, 2010)

Leiomioma uteri diklasifikasikan berdasarkan tempat berkembangnya pada uteri, yaitu:

- Leiomioma miometrium (intramural) berada pada dinding otot uterus. - Leiomioma submukosa tumbuh di bawah bagian permukaan interior

uterus, dan bisa menjulur ke uterus.

- Leiomioma subserosa tumbuh di luar dinding uterus.

- Leiomioma pedunkulasi biasanya tumbuh di luar uterus, menempel ke uterus dengan sebuah tangkai (Todd, 2012).

2.3.4. Patologi anatomi

(36)

leiomioma karena keterbatasan suplai darah pada tumor tersebut (Cunningham dkk, 2008).

Hanya 2% leiomioma itu soliter. Leiomioma bisa tumbuh sampai lebih dari 45kg. Setiap tumor dibatasi dengan pseudokapsul, bidang membelah, berguna untuk pembedahan enuklasi. Leiomioma mungkin multinodul dan umumnya berwarna lebih terang dari miometrium normal. Pada pemotongan khusus, leiomioma menunjukkan sebuah corak lingkaran atau trabekulasi otot polos dan jaringan ikat fibrosa dalam berbagai macam proporsi. Secara mikroskopis, miositnya matur dan ukurannya semua sama, dengan karakteristik tampilan jinak (Pernoll, 2001).

Leiomioma memiliki densitas arterial yang lebih rendah dibandingkan dengan miometrium normal di sekelilingnya. Lebih lanjut tidak ada pengorganisasian intrinsik vaskular dan tidak adanya pengorganisasian menyebabkan beberapa tumor rentan terhadap hipoperfusi dan iskemik (Cunningham dkk, 2008). Suplai darah biasanya melalui satu atau dua arteri utama, dan tumor-tumor tersebut cenderung tumbuh berlebihan pada suplai darah diikuti dengan degenerasi. Pada leiomioma yang lebih besar, dua pertiga menunjukkan beberapa degenerasi (Pernoll, 2001).

2.3.5. Faktor resiko 1. Usia menarche

Berdasarkan penemuan baru dari studi kohort The Black Women’s Health,

menarche lebih cepat dapat ditambahkan sebagai faktor resiko. Menarche pada

atau sebelum umur 11 tahun dikaitkan dengan peningkatan 25% resiko dibandingkan dengan menarche pada usia 12 dan 13 tahun, besarnya efek sama dengan yang dilaporkan untuk wanita pada The Nurses’ Health Study Cohort. Dalam 2 studi tersebut, resiko terus berkurang dengan meningkatnya umur dari

menarche (Baird, 2004).

(37)

sensitivitas jaringan terhadap hormon dan atau tertekannya umpan balik kontrol produksi steroid (Baird, 2004).

2. Berat badan dan olahraga

Peningkatan berat badan prepubertas adalah satu faktor resiko yang kuat untuk

menarche yang cepat, dan olahraga dapat memperlambat hal tersebut. Mungkin

obesitas pada masa anak-anak atau olahraga juga terkait dengan perkembangan leiomioma (Baird, 2004).

3. Paritas

Paritas muncul untuk sebagai perlindungan melawan leiomioma uteri pada The Black Women’s health Study cohort, penemuan yang sangat mirip juga dilaporkan oleh The Nurses’ Health Study. Walaupun efek perlindungan dari paritas sudah ditemukan dalam studi lainnya dengan baik, hubungan ini masih sulit diinterpretasikan karena berpotensial untuk bias (Baird, 2004).

4. Kontrasepsi hormonal

Efek proteksi dari kontrasepsi injeksi, depot medroxyprogesterone acetate, dilaporkan untuk The Black Women’s Health Study cohort adalah konsisten dengan penemuan dari sebuah studi di Thailand. Alat kontrasepsi dalam rahim

progestin-releasing juga terlihat mengurangi resiko. Studi sebelumnya

berdasarkan kasus pembedahan leiomioma, jadi ini merupakan konfirmasi yang penting dan kelanjutan dari penelitian sebelumnya. Alat kontrasepsi injeksi merupakan masalah bagi sebagian wanita karena efek sampingnya pada tulang dan efek samping akut dari perdarahan. Namun, pemahaman tentang dasar biologi efek proteksi, jika ada satu yang benar, maka ada pengobatan proteksi lainnya (Baird, 2004).

5. Riwayat keluarga

(38)

6. Etnis

Walaupun leiomioma sering dialami oleh smua etnis, orang Afrika-Amerika memiliki insidensi lebih tinggi daripada wanita dari etnis lain. Wanita Afrika-Amerika menjalani histerektomi mengalami peningkatan dan leiomioma yang lebih besar, dan diperkirakan hampir 90% uteri yang dibuang dari wanita tersebut karena gejala klinis leiomioma (Haney, 2003).

7. Diet

Beberapa studi memeriksa hubungan antara diet dan keberadaan atau pertumbuhan leiomioma. Sebuah studi menemukan bahwa daging sapi, daging merah lainnya, dan daging asap meningkatkan insidensi dari leiomioma, tetapi sayuran hijau menurunkannya. Penemuan tersebut sulit diinterpretasikan karena studi tersebut tidak menghitung asupan kalori dan lemak. Belum jelas apakah vitamin, serat, atau fitoestrogen bertanggung jawab untuk efek yang diobservasi (Parker, 2007).

8. Merokok

Merokok dapat mengurangi insidensi leiomioma. Beberapa faktor menurunkan bioavailabilitas estrogen pada jaringan target, berkurangnya perubahan androgen menjadi estron sekunder untuk menginhibisi aromatase oleh nikotin, ditingkatkannya 2-hidroksilasi dari estradiol, atau stimulasi yang lebih tinggi dari level globulin pengikat hormon seks (Parker, 2007).

2.3.6. Gejala klinis

(39)

Efek obstruksi pada vaskular uteri disebabkan oleh tumor intramural memicu terjadinya ektasia venule endometrium. Sebagai konsekuensinya, terjadi kongesti proximal di dalam miometrium dan endometrium dan berkontribusi pada perdarahan yang banyak pada saat siklus peluruhan endometrium (Wallach & Vlahos, 2004). Wanita dengan perdarahan yang banyak karena leiomioma menyebabkan anemia defisiensi besi (Stoppler, 2010). Sangat jarang, polisitemia sekunder terjadi karena peningkatan eritropoesis pada leiomioma uteri (Pernoll, 2001).

Peningkatan ukuran dari rongga uteri dan permukaan endometrium juga berperan dalam meningkatkan kuantitas aliran darah menstruasi. Hipermenorrhea juga diperberat dengan adanya endometritis, yang sering terlihat pada pemeriksaan histologi jaringan endometrium di submukosa tumor. Disregulasi dari faktor pertumbuhan lokal dan penyimpangan angiogenesis juga terlihat pada bentuk perdarahan abnormal yang diamati pada wanita yang mempunyai leiomioma (Wallach & Vlahos, 2004).

Penyebab sakit paling sering (sepertiga dari pasien leiomioma mengalami sakit) yang disebabkan oleh leiomioma adalah dismenorrhea yang didapat (Pernoll, 2001). Biasanya berhubungan dengan terlilitnya pedikel dari leiomioma pedunkulasi, dilatasi serviks oleh mioma submukosa yang menjulur melalui segmen bawah uteri, atau degenerasi daging yang berhubungan dengan kehamilan. Dari tiga kondisi tersebut, sakit biasanya akut dan membutuhkan perhatian segera. Adenomiosis sering ditemukan pada pasien leiomioma, dan adenomiosis difus mungkin merupakan penyebab sakit. Kondisi ini sulit didiagnosis, terutama pada uterus yang distorsi oleh karena leiomioma, tetapi

magnetic resonance imaging (MRI) terbukti membantu dalam deteksi

adenomiosis dan membedakannya dari leiomioma (Wallach Vlahos, 2004).

(40)

ureter. Gejala gastrointestinal seperti konstipasi atau tenesmus mungkin hasil dari leiomioma pada dinding posterior yang menekan recto-sigmoid. Penekanan pada rektal sangat jarang kecuali kalau leiomioma uterus terletak pada cul-de-sac atau mengandung leiomioma soliter besar pada dinding posterior (Wallach & Vlahos, 2004).

Infertilitas sangat jarang disebabkan oleh leiomioma, tetapi kalau iya, biasanya berhubungan dengan leiomioma submukosa atau distorsi nyata, membesarnya rongga endometrium yang mengganggu implantasi normal atau transportasi sperma. Perpindahan serviks yang parah juga dapat menyebabkan infertilitas. Juga, pada leiomioma intramural dapat menyebabkan obstruksi atau disfungsi dari ostium tuba atau bagian intramural dari tuba. Untuk pasien yang menjalani fertilisasi in vitro, distorsi dari rongga endometrium oleh leiomioma terkait dengan penurunan kehamilan dan abortus spontan mencapai 50% kasus (Wallach & Vlahos, 2004).

Komplikasi kehamilan akibat leiomioma dapat menyebabkan abortus, ketuban pecah dini, malapresentasi, sakit luar biasa, dystocia, kelahiran yang tidak direncanakan, perdarahan postpartum. Bagaimanapun, tidak terlihat adanya hubungan antara ukuran, tempat, atau karakteristik lain, dan hasilnya, tidak ada cara untuk mengantisipasi pasien mana yang akan mengalami kesulitan. Adanya peningkatan penggunaan tokolitik, kelahiran prematur, dan melahirkan sesar pada pasien dengan komplikasi kehamilan akibat leiomioma (Pernoll, 2001).

2.3.7. Diagnosis 1. Pemeriksaan fisik

(41)

2. Pemeriksaan penunjang a. Ultrasonography (USG)

Leiomioma uteri sering terlihat pada ultrasonography sebagai massa yang konsentris, padat, hipoekoik. Penampilan ini sering merupakan hasil otot, yang diobservasi pada pemeriksaan histologi. Massa padat menyerap gelombang suara dan oleh karena itu menyebabkan variasi dari jumlah bayangan akustik (Thomason, 2012).

Derajat ekoik leiomioma bervariasi, dapat heterogenus atau hiperekoik tergantung jumlah jaringan fibrosa dan atau kalsifikasi. Leiomioma dapat memiliki komponen anekoik hasil dari nekrosis (Thomason, 2012).

Jika leiomioma kecil dan isoekoik terhadap uterus, tanda di USG hanya benjolan di uteri. Leiomioma di ruas bawah uteri dapat mengobstruksi kanalis uteri, menyebabkan akumulasi cairan di kanalis endometrium (Thomason, 2012). b. Magnetic Resonance Imaging (MRI)

Pada gambar T2 MRI, leiomioma dibatasi dengan baik dan memiliki intensitas rendah tetapi dapat terlihat berbagai macam penampilan tergantung dari keberadaan kistik yang degenerasi, nekrosis, perdarahan, atau tipe leiomioma seluler. Pada gambar T1 MRI, tumor tersebut isointens terhadap miometrium dan menunjukkan peningkatan setelah pemberian kontras (Szklaruk dkk, 2003). c. Histeroskopi

(42)

analgesik/sedasi atau anastesi, dan walaupun jarang tetapi komplikasi yang signifikam dikaitkan dengan operasi histeroskopi (Victory, Romano, & Bennet, 2006).

2.3.8. Diagnosis banding

Diagnosis banding berdasarkan kondisi yang muncul pada leiomioma:  Perdarahan abnormal

Adenomiosis Polip endometrium Hiperplasia endometrium Kanker endometrium

Perdarahan uteri disfungsional  Massa pelvis atau pembesaran uteri

Kehamilan Adenomiosis Kista ovarium Neoplasma ovarium Abses tubo-ovarium

Leiomiosarcoma (Callahan & Caughey, 2008) 2.3.9. Penatalaksanaan

Tidak ada pendekatan terbaik dalam penanganan leiomioma uteri. Banyak pilihan penanganan.

1. Observasi

Banyak wanita dengan leiomioma uteri tidak memiliki tanda dan gejala. Jika kamu mendapatkan kasus seperti itu, observasi dapat menjadi pilihan yang terbaik. Biasanya tumbuh perlahan, atau tidak sama sekali, dan cenderung menyusut setelah menopause ketika tingkat hormon reproduksi menurun (Mayo Clinic, 2011).

2. Terapi obat-obatan

(43)

menstruasi dan tekanan pada pelvis. Mereka tidak mengeliminasi leiomioma, tetapi menyusutkan leiomioma. Pengobatan meliputi :

- Gonadotropin-releasing hormone (GnRH) agonists. Mengobati leiomioma

dengan cara menurunkan tingkat hormon estrogen dan progesteron, membuat kamu menjadi fase postmenopause yang sementara. Sebagai hasilnya, menstruasi berhenti, leiomioma menyusut dan anemia membaik. Dokter akan meresepkan agonis GnRH (Lupron, Synarel, atau lainnya) untuk menyusutkan ukuran leiomioma sebelum rencana pembedahan. Banyak wanita mengeluhkan panas yang hebat ketika memakai agonis GnRH.

- Alat kontrasepsi dalam rahim progestin-releasing. Alat kontrasepsi dalam rahim progestin-releasing dapat membebaskan perdarahan hebat dan sakit oleh karena leiomioma. Alat kontrasepsi dalam rahim progestin-releasing hanya mengatasi gejala dan tidak menyusutkan leiomioma atau menghilangkannya.

- Androgen. Danazol, obat sintetis mirip dengan testosteron, dapat secara efektif menghentikan menstruasi, memperbaiki anemia dan bahkan menyusutkan tumor leiomioma dan mengurangi ukuran leiomioma. Bagaimanapun juga, obat ini sangat jarang digunakan untuk menangani leiomioma. Efek samping yang tidak menyenangkan, seperti berat badan naik, disphoria (perasaan depresi, cemas atau tidak enak), jerawat, sakit kepala, pertumbuhan rambut yang tidak diinginkan dan suara yang lebih berat, membuat banyak wanita enggan menggunakan obat ini.

(44)

3. Histerektomi

Operasi, pembuangan uterus, masih merupakan solusi permanen untuk leiomioma uteri. Tetapi histerektomi merupakan pembedahan utama. Hal itu menyebabkan hilangnya kemampuan untuk memiliki anak, dan jika kamu memilih untuk membuang ovariummu, itu membuat kamu dalam kondisi menopause dan pertanyaan apakah kamu akan melakukan terapi pengganti hormon. Banyak wanita dengan leiomioma uteri memilih untuk tetap mempertahankan ovarium mereka (Mayo Clinic, 2011).

4. Miomektomi

Pada prosedur pembedahan ini, ahli bedah membuang leiomioma, membiarkan uterus tetap di tempatnya, ada resiko muncul kembali leiomiomanya.

5. Pembedahan dengan fokus ultrasonography

Bantuan MRI pembedahan fokus ultrasonography adalah pilihan pengobatan noninvasif untuk leiomioma uteri yang mempertahankan uterus. 6. Prosedur lain yang invasif minimal untuk leiomioma

Beberapa cara dapat dilakukan untuk menghancurkan leiomioma uteri tanpa benar-benar menghilangkan mereka melalui pembedahan, yaitu :

 Miolisis

 Ablasi endometrium

(45)

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Leiomioma uteri (biasa disebut fibroid) adalah tumor terbanyak yang ditemukan pada wanita. Leiomioma uteri merupakan neoplasma jinak otot polos yang dapat tumbuh soliter, namun lebih sering multipel (Kumar dkk, 2010). Kejadian dari leiomioma uteri pada wanita umumnya 20%-25%, tetapi ditemukan sebanyak 70%-80% pada pembelajaran dengan pemeriksaan histologi dan sonography (Cunningham dkk, 2008).

Kita tidak mengetahui pasti mengapa pada wanita dapat berkembang leiomioma uteri. Abnormalitas genetik, gangguan ekspresi faktor pertumbuhan (terbentuk protein dalam tubuh yang mempengaruhi rata-rata dan memperpanjang proliferasi sel), abnormalitas pada sistem vaskular (pembuluh darah), dan respon jaringan terhadap kerusakan memiliki peranan dalam perkembangan myoma uteri (Stoppler, 2010).

Kebanyakan wanita dengan leiomioma uteri tidak memiliki gejala. Namun demikian, perdarahan uteri abnormal merupakan gejala paling sering dari leiomioma uteri (Stoppler, 2010).

Wanita Afrika-Amerika cenderung menderita mioma uteri 2-3kali dibanding dengan wanita kulit putih, dan cenderung mempunyai gejala lebih banyak (Todd, 2012).

Di Indonesia leiomioma uteri ditemukan 2.39%-11.7% pada semua penderita ginekologi yang dirawat. Leiomioma uteri belum pernah (dilaporkan) terjadi sebelum menstruasi (Prawirohardjo, 2010). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui karakteristik penderita leiomioma uteri di RSUP Haji Adam Malik.

1.2. Rumusan Masalah

(46)

1.3. Tujuan Penelitian 1.3.1. Tujuan Umum

Untuk mengetahui gambaran penderita leiomioma uteri di Instalasi Obstetri dan Ginekologi RSUP Haji Adam Malik.

1.3.2. Tujuan Khusus

Untuk mengetahui karakteristik penderita leiomioma uteri berdasarkan: - Usia

- Usia menarche - Berat badan - Paritas

Untuk mengetahui karakteristik penyakit leiomioma uteri berdasarkan: - Letak leiomioma

1.4. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat untuk:

(47)

ABSTRAK

Latar belakang : Leiomioma uteri adalah tumor terbanyak yang ditemukan pada wanita dan merupakan penyebab tunggal tersering sebagai indikasi untuk histerektomi. Tidak diketahui penyebab pasti dari leiomioma uteri, tetapi pertumbuhannya kemungkinan tergantung pada estrogen dan faktor-faktor lain seperti usia menarche, berat badan, paritas, kontrasepsi hormonal, riwayat keluarga, dll. Dengan pemahaman mengenai distribusi kasus diharapkan akan ada gambaran yang lebih jelas tentang kemungkinan patofisiologi leiomioma di masa mendatang, sehingga dapat memicu terciptanya prinsip terapi maupun pencegahan yang lebih baik.

Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penderita leiomioma uteri di Instalasi Obstetri dan Ginekologi RSUP Haji Adam Malik. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan desain studi

cross sectional (studi potong lintang) yang dilaksanakan pada Agustus hingga

Desember 2013 dengan pengambilan data dari rekam medis penderita leiomioma uteri yang dirawat inap di RSUP Haji Adam Malik Medan tahun 2012.

Hasil dan Kesimpulan : Dari 64 sampel hasil yang didapatkan yaitu penderita leiomioma uteri terbesar dijumpai pada kelompok usia 41-50 tahun (54,7%), dengan berat badan 51-60 kg (40,6%), usia menarche 12 tahun (31,3%), multipara (45,3%), dan dengan massa tumor terletak pada intramural (62,5%).

(48)

ABSTRACT

Background : Uterine leiomyomas are the most common tumors found in women

and also the most common single cause of indication for hysterectomy. Currently, the cause of uterine leiomyoma is still unknown. However, the growth is probably depend on estrogen and other factors such as age of menarche, body weight, parity,hormonal contraceptives, family’s history, etc. With the understanding of the distribution of cases, there will be a clear understanding on the possibility of pathophysiology of leiomyomas in the future. Hence, prevention and therapy methods could be discovered.

Objective : The aim of this study is to describe the characteristics of patients with

uterine leiomyomas in Obstetrics and Gynecology Installation at Haji Adam Malik General Hospital Medan.

Methods : This study is a descriptive cross-sectional study which commences on

August until December 2013, the data will be obtained from the medical records of patients with uterine leiomyomas who are hospitalized in Haji Adam Malik General Hospital in 2012.

Results and Conclusions : From 64 obtained data, the results show that the

largest percentages of patients having uterine leiomyomas found in the age group of 41-50 years (54.7%), with a body weight of 51-60 kg (40.6%), age of menarche of 12 years (31.3%), multiparous (45.3%), and the tumor mass located in the intramural (62.5%).

(49)

KARAKTERISTIK PENDERITA LEIOMIOMA UTERI DI INSTALASI OBSTETRI DAN GINEKOLOGI

RSUP HAJI ADAM MALIK PADA TAHUN 2012

Oleh:

PRIMANTO TANTIONO 100100126

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

MEDAN 2013

(50)

KARYA TULIS ILMIAH

Karya Tulis Ilmiah ini diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh kelulusan Sarjana Kedokteran

Oleh:

PRIMANTO TANTIONO NIM : 100100126

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

(51)

LEMBAR PENGESAHAN

KARAKTERISTIK PENDERITA LEIOMIOMA UTERI DI INSTALASI OBSTETRI DAN GINEKOLOGI

RSUP HAJI ADAM MALIK PADA TAHUN 2012

Nama : Primanto Tantiono NIM : 100100126

Pembimbing Penguji I

(dr. Esther R. D. Sitorus, Sp.PA) (dr. Sunna V. Hutagalung, M.S.) NIP. 1971.12.08.2003.12.2.001 NIP. 1981.04.03.2006.04.2.002

Penguji II

(Sri Lestari SP, M.Kes) NIP. 1971.04.26.2005.01.2.002

Medan, Januari 2014

Dekan Fakultas Universitas Sumatera Utara

(52)

ABSTRAK

Latar belakang : Leiomioma uteri adalah tumor terbanyak yang ditemukan pada wanita dan merupakan penyebab tunggal tersering sebagai indikasi untuk histerektomi. Tidak diketahui penyebab pasti dari leiomioma uteri, tetapi pertumbuhannya kemungkinan tergantung pada estrogen dan faktor-faktor lain seperti usia menarche, berat badan, paritas, kontrasepsi hormonal, riwayat keluarga, dll. Dengan pemahaman mengenai distribusi kasus diharapkan akan ada gambaran yang lebih jelas tentang kemungkinan patofisiologi leiomioma di masa mendatang, sehingga dapat memicu terciptanya prinsip terapi maupun pencegahan yang lebih baik.

Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penderita leiomioma uteri di Instalasi Obstetri dan Ginekologi RSUP Haji Adam Malik. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan desain studi

cross sectional (studi potong lintang) yang dilaksanakan pada Agustus hingga

Desember 2013 dengan pengambilan data dari rekam medis penderita leiomioma uteri yang dirawat inap di RSUP Haji Adam Malik Medan tahun 2012.

Hasil dan Kesimpulan : Dari 64 sampel hasil yang didapatkan yaitu penderita leiomioma uteri terbesar dijumpai pada kelompok usia 41-50 tahun (54,7%), dengan berat badan 51-60 kg (40,6%), usia menarche 12 tahun (31,3%), multipara (45,3%), dan dengan massa tumor terletak pada intramural (62,5%).

(53)

ABSTRACT

Background : Uterine leiomyomas are the most common tumors found in women

and also the most common single cause of indication for hysterectomy. Currently, the cause of uterine leiomyoma is still unknown. However, the growth is probably depend on estrogen and other factors such as age of menarche, body weight, parity,hormonal contraceptives, family’s history, etc. With the understanding of the distribution of cases, there will be a clear understanding on the possibility of pathophysiology of leiomyomas in the future. Hence, prevention and therapy methods could be discovered.

Objective : The aim of this study is to describe the characteristics of patients with

uterine leiomyomas in Obstetrics and Gynecology Installation at Haji Adam Malik General Hospital Medan.

Methods : This study is a descriptive cross-sectional study which commences on

August until December 2013, the data will be obtained from the medical records of patients with uterine leiomyomas who are hospitalized in Haji Adam Malik General Hospital in 2012.

Results and Conclusions : From 64 obtained data, the results show that the

largest percentages of patients having uterine leiomyomas found in the age group of 41-50 years (54.7%), with a body weight of 51-60 kg (40.6%), age of menarche of 12 years (31.3%), multiparous (45.3%), and the tumor mass located in the intramural (62.5%).

(54)

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya yang begitu besar sehingga penulis dapat menyelesaikan penyusunan proposal penelitian ini. Sebagai salah satu area kompetensi dasar yang harus dimiliki oleh seorang dokter umum, proposal penelitian ini disusun sebagai rangkaian tugas akhir dalam menyelesaikan pendidikan di program studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara.

Penulis mengucapkan terima kasih dan penghargaan sebesar-besarnya kepada kedua orang tua penulis serta kepada dosen pembimbing penulisan karya tulis ilmiah ini, dr. Esther R. D. Sitorus, Sp.PA yang dengan sepenuh hati telah meluangkan waktu dan tenaga untuk mendukung, membimbing, dan mengarahkan penulisan mulai dari awal penyusunan proposal penelitian ini hingga memberikan rekomendasi yang sangat berguna saat pelaksanaan penelitian ini di lapangan nantinya.

Konsep cakupan belajar sepanjang hayat dan pengembangan pengetahuan baru telah memotivasi penulis untuk melaksanakan penelitian yang berjudul “Karakteristik Penderita Leiomioma Uteri di Instalasi Obstetri dan Ginekologi RSUP Haji Adam Malik pada Tahun 2012”. Semoga penelitian ini dapat memberikan sumbangsih bagi perkembangan ilmu pengetahuan.

Penulis menyadari bahwa penulisan proposal penelitian ini masih belum sempurna, baik dari segi materi maupun tata cara penulisannya. Oleh karena itu, dengan segala kerendahan hati, penulis mengharapkan kritik dan saran membangaun demi perbaikan proposal penelitian ini.

(55)

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN PENGESAHAN ... iii

ABSTRAK ... iv

ABSTRACT ... v

KATA PENGANTAR ... vi

DAFTAR ISI ... vii

DAFTAR GAMBAR ... x

DAFTAR SINGKATAN ... xi

DAFTAR TABEL ... xii

DAFTAR LAMPIRAN ... xiii

BAB 1 PENDAHULUAN ... 1

1.1. Latar Belakang ... 1

1.2. Rumusan Masalah ... 1

1.3. Tujuan Penelitian ... 2

1.3.1. Tujuan Umum ... 2

1.3.2. Tujuan Khusus ... 2

1.4. Manfaat Penelitian ... 2

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA ... 3

2.1. Anatomi Uterus ... 3

2.2. Histologi Uterus ... 5

2.3. Leioioma Uteri ... 6

2.3.1. Definisi ... 6

2.3.2. Etiologi dan Patofisiologi ... 6

2.3.3. Klasifikasi ... 8

2.3.4. Patologi Anatomi ... 8

2.3.5. Faktor Resiko ... 9

(56)

2.3.7. Diagnosis ... 13

2.3.8. Diagnosis Banding ... 15

2.3.9. Penatalaksanaan ... 15

BAB 3 KERANGKA KONSEP DAN DEFENISI OPERASIONAL ... 18

3.1. Kerangka Konsep Penelitian ... 18

3.2. Definisi Operasional ... 18

BAB 4 METODE PENELITIAN ... 20

4.1. Jenis Penelitian ... 20

4.2. Lokasi dan Waktu Penelitian ... 20

4.3. Populasi dan Sampel Penelitian ... 20

4.3.1. Populasi ... 20

4.3.2. Sampel ... 20

4.4. Metode Pengumpulan Data ... 20

4.5. Metode Pengolahan dan Analisa Data ... 20

BAB 5 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ... 22

5.1. Hasil penelitian ... 22

5.1.1. Deskripsi Lokasi Penelitian ... 22

5.1.2. Deskripsi Data Penelitian ... 22

5.1.2.1. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Usia ... 22

5.1.2.2. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Kelompok Berat Badan ... 23

5.1.2.3. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Usia Menarche ... 24

(57)

5.2. Pembahasan ... 26

5.2.1. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Usia 26 5.2.2. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Kelompok Berat Badan ... 26

5.2.3. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Usia Menarche ... 27

5.2.4. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Kelompok Paritas ... 28

5.2.5. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Letak 29 BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN ... 30

6.1. Kesimpulan ... 30

6.2. Saran ... 30

DAFTAR PUSTAKA ... 31

(58)

DAFTAR GAMBAR

Nomor Judul Gambar Halaman

2.1 Anatomi Uterus 3

2.2 Histologi Uterus 5

(59)

DAFTAR SINGKATAN

USG Ultrasonography

MRI Magnetic Resonance Imaging

(60)

DAFTAR TABEL

Nomor Judul Tabel Halaman

5.1 Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan Usia 23 5.2 Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan

Kelompok Berat Badan 23

5.3 Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan

Usia Menarche 24

5.4 Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan

Kelompok Paritas 25

(61)

DAFTAR LAMPIRAN

LAMPIRAN 1 Daftar Riwayat Hidup LAMPIRAN 2 Lembar Pencatatan LAMPIRAN 3 Data Induk

Gambar

Tabel 5.1.
Tabel 5.2.
Tabel 5.3.
Tabel 5.4. Distribusi Penderita Leiomioma Uteri Berdasarkan
+4

Referensi

Dokumen terkait

Jenis data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah data sekunder, yaitu rekam medis pasien CLM di RSUP Haji Adam Malik Medan tahun 2008- 2012.. Metode Pengolahan dan Analisis

Cara pengukuran hasil BMP adalah dengan analisis data rekam medis dari pemeriksaan sediaan apusan bone marrow penderita leukemia yang dirawat di RSUP Haji Adam Malik

Penelitian ini dilakukan dengan pengambilan dan pengumpulan data dari rekam medis di Instalasi Patologi Anatomi RSUP Haji Adam Malik Medan tahun 2009-2012, dengan

penelitian tentang karakterisitik klinis penderita sirosis hati yang dirawat inap. di Departemen Ilmu Penyakit Dalam RSUP Haji Adam Malik Medan

Desember 2013 dengan pengambilan data dari rekam medis penderita kanker serviks yang di RSUP Haji Adam Malik Medan tahun 2012.. Pengambilan data menggunakan metode

Tabel 4.12 Distribusi Proporsi Penderita Stroke Hemoragik Pada Usia ≤ 40 Tahun Berdasarkan Keadaan Sewaktu Pulang yang Dirawat Inap Di RSUP Haji Adam Malik Medan

Untuk mengetahui karakteristik penderita stroke hemoragik yang dirawat inap, dilakukan penelitian di RSUP Haji Adam Malik Medan dengan desain case series.. Populasi dan

Populasi dan sampel penelitian adalah seluruh penderita kanker payudara yang dirawat inap di RSUP Haji Adam Malik tahun 2013 sebanyak 147 sampel (total sampling).. Tidak ada