URGENSI PRINSIP PENGEMBANGAN KURIKULUM Alviarini I.K (1503552)
Prodi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Dikemukakan oleh Prof. Dr. Nana Syaodih Sukmadinata (2009: 150-155) prinsip-prinsip pengembangan kurikulum terbagi ke dalam dua kelompok, yaitu prinsip umum dan khusus. Prinsip berperan sebagai pedoman kurikulum agar dalam pengembangannya sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan masyarakat. Kurikulum harus dirancang sesuai dengan perkembangan masyarakat, karena tujuan dari pendidikan adalah mempersiapkan peserta didik bisa berkarya ketika mereka menjadi anggota masyarakat sesungguhnya. Kurikulum yang baik adalah kurikulum dapat memenuhi keragaman kebutuhan pengguna lulusan. Dalam pengembangan kurikulum diperlukan kesinambungan antara materi pelajaran dan jenis program pendidikan, agar proses pembelajaran menjadi efektif. Kurikulum berorientasi pada tujuan, sehingga karakteristik dan jenis tujuan yang ingin dicapai haruslah jelas. Kurikulum dikatakan memiliki tingkat efisiensi yang tinggi apabila dengan sarana, biaya yang minimal dan waktu yang terbatas dapat memperoleh hasil yang maksimal. Dalam menyikapi suatu perubahan kurikulum, sebaiknya perubahan kultural lebih diutamakan daripada terfokus pada pemenuhan struktur kurikulum sebagai jasad dari kurikulum.
Daftar Pustaka:
Syaodih, S. Nana. (2009). Metode Penelitian Pendidikan Bandung: Remaja Rosdakarya Wiles Jon. (2008). Leading Curriculum Development. California: Corwin Press
Tim Pengembang Ilmu Pendidikan FIP UPI. (2007). Ilmu dan Aplikasi Pendidikan Bagian 1: Ilmu Pendidikan Teoretis. Bandung: IMTIMA PT Imperial Bakti Utama
Tim Pengembang Ilmu Pendidikan FIP UPI. (2007). Ilmu dan Aplikasi Pendidikan Bagian 2: Ilmu Pendidikan Praktis. Bandung: IMTIMA PT Imperial Bakti Utama