• Tidak ada hasil yang ditemukan

PROPOSAL KEGIATAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "PROPOSAL KEGIATAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT"

Copied!
25
0
0

Teks penuh

(1)

PROPOSAL KEGIATAN

PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

PEMBUATAN KONTEN PADA MEDIA SOSIAL INSTAGRAM SEBAGAI STRATEGI KREATIF DALAM PENGEMBANGAN

USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH

TIM PENGUSUL

Rizky Oktarina Costa, SP. M.I.Kom 0324108303 Roomilda, S.Sos.,M.Si 0314087904

BIDANG ILMU KOMUNIKASI UNIVERSITAS MERCU BUANA

2021

(2)

i HALAMAN PENGESAHAN

1 Judul Proposal PPM : Pembuatan Konten Pada Sosial Media Instagram Sebagai Strategi Kreatif Dalam Pengembangan UMKM 2 Ketua Pengusul

a. Nama Lengkap : Rizky Oktarina Costa, SP, M.I.Kom

b. NIK : 614830587

c. NIDN : 0324108303

d. Jabatan Fungsional : Asisten Ahli e. Fakultas/Program Studi : Ilmu Komunikasi f. Nomor HP : 0877-8666-2483

g. Alamat surel (e-mail) : rizkycosta2483@gmail.com 3 Anggota Tim Pengusul

a. Jumlah Anggota : Dosen 1 Orang

b. Nama Anggota/NIDN : Roomilda, S.Sos, M.Si/0314087904 4 Mahasiswa

a. Jumlah Mahasiswa : Mahasiswa 2 Orang

b. Nama Mahasiswa /NIM : Selva Aprileta Auni/44218210021 : Yunika Magdalena/ 4219310026 5 Lokasi Kegiatan

a. Wilayah kegiatan : Kranggan b. Kabupaten/Kota/Propinsi : Bekasi

6 Nama Mitra : Pemerintah Kota Bekasi 7 Luaran yang dihasilkan : Publikasi pada Media Online

Peningkatan Pengetahuan UMKM dalam Pembuatan Konten Pada Sosial Media Instagram Sebagai Strategi Kreatif Dalam Pengembangan Umkm

8 Jangka Waktu : 5 Bulan 9 Biaya yang diperlukan :

a. Sumber dari PPM /UMB : Rp. 3.500.000,- b. Sumber Mitra (inkind) Rp. 1.000.000,-

Jumlah : Rp.4.500.000,-

Kranggan, 18 Desember 2021 Mengetahui,

Ketua Program Studi Ketua Pelaksana,

(Dr. Farid Hamid Umarella A, M.Si) (Rizky Oktarina Costa, SP, M.I.Kom)

NIP/NIK: 10159 0258 NIDN: 0324108303

Menyetujui, Kepala Biro

Penelitian, Pengabdian Masyarakat dan Publikasi

(Dr. Ir. Sawarni Hasibuan, MT) NIP/NIK: 115650472

(3)

ii DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN...i

DAFTAR ISI...ii

DAFTAR TABEL...iii

RINGKASAN PROPOSAL...iv

BAB I. PENDAHULUAN... 1

1.1.Analisis Situasi... 1

1.2. Permasalahan Mitra... 5

BAB II. SOLUSI DAN TARGET LUARAN... 6

2.1. Solusi... 6

2.2. Target Luaran... 9

BAB III. METODE PELAKSANAAN... 10

3.1. Sasaran Kegiatan...10

3.2. Bentuk Kegiatan...10

3.3. Tahapan Kegiatan... 11

BAB IV. BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN... 13

4.1. Biaya... 13

4.2. Jadwal Kegiatan...14

BAB V. DAFTAR PUSTAKA... 15

(4)

iii DAFTAR TABEL

Tabel 1. Survei Kinerja UMKM di Masa Pandemi COVID19 (679 responden) 2

Tabel 2. Rencana Target Luaran. 9

Tabel 3. Rencana Rundown Acara Hari H. 10

Tabel 4. Anggaran Biaya dari Universitas Mercu Buana. 12

Tabel 5. Anggaran Biaya dari Mitra (inkind). 12

Tabel 6. Jadwal Kegiatan. 13

(5)

iv RINGKASAN PROPOSAL

Selama pandemi Covid-19, sebanyak 300.000 Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) mengalami penurunan penjualan dan omset. Hal ini tidak boleh dibiarkan lama, karena UMKM mempunyai kontribusi besar bagi perekonomian nasional.

Penurunan penjualan dan omset mengakibatkan UMKM tidak mampu membiayai bisnisnya sendiri sehingga terancam berhenti beroperasi.

Berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh LIPI, yaitu Kinerja UMKM di Masa Pandemi COVID-19 dilaksanakan secara daring pada 1 – 20 Mei 2020, dan melibatkan 679 valid responden dengan mata pencaharian utama sebagai pelaku usaha menemukan bahwa, UMKM yang melakukan penjualan melalui online dan di media sosial jauh lebih banyak mampu bertahan dibandingkan pelaku UMKM yang hanya memasarkan produknya melalui offline.

Di Indonesia, Instagram sebagai media sosial dengan pengguna sebesar 79% dari total populasi masyarakat Indonesia merupakan media sosial yang populer digunakan sebagai tempat berjualan secara online. Namun banyak Pelaku UMKM yang belum memahami dan memanfaatkan secara optimal termasuk konten untuk mengkomunikasikan keunggulan, kekhasan dan keunikan produk UMKM, sehingga belum berhasil meningkatkan pejualannya.

Dalam kegiatan Pengabdian Masyarakat ini, para Pelaku UMKM akan diberikan materi mengenai cara membuat konten di Instagram yang dapat digunakan sebagai media dalam mengkomunikasikan informasi penting mengenai produknya.

Pelatihan ini akan dilaksanankan secara online melalui cloude meeting pada akhir bulan Februari 2021 dengan peserta dari UMKM yang terdampak penurunan penjualan di masa Pandemi Covid-19.

Luaran yang diharapkan dari kegiatan ini adalah peningkatan pengetahuan para Pelaku UMKM dalam pemanfaatan fitur sosial media Instagram dalam meningkatkan penjualan, menghasilkan publikasi pada media cetak dan publikasi ilmiah pada jurnal ber ISSN.

kata kunci: UMKM, instagram, pelatihan konten kreatif

(6)

1 BAB I

PENDAHULUAN

1.1. ANALISIS SITUASI

Sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) menjadi salah satu sektor yang paling terdampak di masa pandemi Covid-19. Wabah ini membuat supply dan demand serta rantai pasok terganggu sehingga roda perekonomian di tataran UMKM tersendat. Laporan yang diterima Kementrian Koperasi dan UMKM Republik Indonesia sebanyak 300.000 UMKM yang terpukul akibat pandemi ini. Bahkan menurut Organization for Economic Cooperation and Development (OECD) setelah September 2020, akan ada separuh UMKM yang ada yang terpaksa harus berhenti beroperasi 1.

Hal ini sejalan dengan apa yang disampaikan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, bahwa UMKM merupakan terdampak pandemi terbesar, terutama penjualan yang turun sehingga mengalami kesulitan keuangan2. Keadaan ini tidak boleh dibiarkan terlalu lama, karena UMKM menjadi salah satu penopang penting perekonomian nasional. Lebih dari 64 juta unit UMKM yang mempunyai kontribusi sampai 97% terhadap total tenaga kerja nasional dan 60% dari Produk Domestik Bruto nasional. Dengan demikian jika terdapat separuh UMKM berhenti beroperasi maka dikhawatirkan akan berdampak besar bagi perekonomian nasional3.

Survei yang dilakukan oleh LIPI dalam Survei Kinerja UMKM di Masa Pandemi COVID19 dilaksanakan secara daring pada 1 – 20 Mei 2020, dan melibatkan 679 valid responden dengan mata pencaharian utama sebagai pelaku usaha menemukan bahwa4 pelaku usaha mikro 54,98%, ultra-mikro 33,02%,

1https://investor.id/business/pemerintah-andalkan-umkm-dalam-upaya-pemulihan-ekonomi- nasional. Akses Senin 13 Desember 2021.

2 https://economy.okezone.com/read/2020/11/04/320/2304274/satu-per-satu-kendala-umkm-di- tengah-corona-akhirnya-terjawab, Akses Senin 13 Desember 2021.

3https://investor.id/business/pemerintah-andalkan-umkm-dalam-upaya-pemulihan-ekonomi- nasional, Akses Senin 13 Desember 2021.

4 http://lipi.go.id/berita/survei-kinerja-umkm-di-masa-pandemi-covid19/22071. Akses Senin 13 Desember 2021.

(7)

2

pelaku usaha kecil 8,1% dan pelaku usaha menengah 3.89%, dengan lama usaha 0-5 tahun (55,2%), 6-10 tahun (24%) dan lebih dari 10 tahun (20,8%). Sebagian

besar usaha yang berusia 0-5 tahun berada dalam skala ultra-mikro (58,36%) dan skala mikro (58,33%). Selain itu, terdapat variasi metode penjualan yang dilakukan pelaku usaha, yaitu door-to-door 41%, toko fisik 34%, melalui agen/reseller 32%, dan melalui market place 15%, serta penjualan secara online melalui media sosial 54%.

Data survei menunjukkan bahwa selama pandemi, 94,69% usaha mengalami penurunan penjualan. Berdasarkan skala usaha, penurunan penjualan lebih dari 75% dialami oleh 49,01% usaha ultra-mikro, 43,3% usaha mikro, 40%

usaha kecil, dan 45,83% usaha menengah. Berdasarkan lama usaha, penurunan penjualan lebih dari 75% dialami oleh 23,27% usaha berusia 0-5 tahun, 10,9%

usaha berusia 6-10 tahun dan 8,84% usaha yang telah berjalan lebih dari 10 tahun.

Berdasarkan metode penjualan, penurunan penjualan lebih dari 75% dialami oleh

47,44% usaha penjualan offline/fisik, 40,17% usaha penjualan online, dan 39,41% usaha dengan metode penjualan offline sekaligus online.

Tabel 1. Survei Kinerja UMKM di Masa Pandemi COVID19 (679 responden) Pelaku Usaha Lama Usaha Metode Penjualan Mikro 54,98%

Utra-mikro 33,02%

Kecil 8,1%

Menengah 3.89%

0-5 tahun 55,2%

6-10 tahun 24%

>10 tahun 20,8%

Door-to-door 41%

Toko fisik 34%

Agen/reseller 32%

Market place 15%

Media sosial 54%.

Penurunan Penjualan - Pelaku Usaha

Penurunan Penjualan - Lama Usaha

Penurunan Penjualan - Metode Penjualan Mikro 43,3%

Ultra-Mikro 49,01%

Kecil 40%

Menengah 45,83%

0-5 Tahun 23,27%

6-10 Tahun 10,9%

>10 tahun 8,84%

Offline 47,44%

Online 40,17%

Offline & Online 39,41%

Sumber: http://lipi.go.id/berita/survei-kinerja-umkm-di-masa-pandemi- covid19/22071. Akses Minggu 13 Desember 2021.

(8)

3 Hasil survey ini menunjukkan bahwa penjualan yang dilakukan secara online dan di media sosial adalah pelaku UMKM yang mampu bertahan ditengah pandemi ini. Media sosial memang sangat diminati UMKM untuk mengembangkan bisnisnya. Media sosial mempunyai pengaruh yang sangat besar, masyarakat lebih cepat menerima informasi lewat internet. Dengan akses yang mudah dan cepat hal ini dimanfaatkan oleh para pengusaha UMKM untuk lebih berani mengkomunikasi produk produknya karena jaringan internet sangat luas dan tidak ada batasan waktu dan wilayah hingga menjadikan media pemasaran yang efektif5.

Mayfiled6 mendefinisikan media sosial sebagai pemahaman terbaik dari kelompok jenis baru media online, yang mencakup karakteristik berikut ini : 1. Partisipasi: media sosial mendorong kontribusi dan umpan balik dari setiap

orang yang tertarik. Hal ini mengaburkan batasan antara media dan khalayak.

2. Keterbukaan: layanan media sosial terbuka untuk umpan balik dan partisipasi, serta mendorong untuk memilih, berkomentar dan berbagai informasi. Jarang ada hambatan untuk mengakses dan menggunakan konten, sebab konten yang dilindungi sandi tidak disukai.

3. Percakapan: saat media tradisional masih mendistribusikan konten ke khalayak, media sosial dikenal lebih baik dalam komunikasi dua arah.

4. Komunitas: media sosial dapat membentuk komunitas dengan cepat.

5. Konektivitas: kebanyakan media sosial berkembang pada keterhubungan ke situs-situs lain, sumber-sumber lain dan orang-orang lain

Dalam bukunya, Evans menyebutkan media sosial adalah demokrasi informasi, dimana mengubah orang dari pembaca konten menjadi penerbit konten.

Media sosial menggunakan konsep orang banyak agar dapat terhubung dengan informasi secara bersama-sama. Media sosial adalah media yang berbasis internet

5 Arum Wahyuni Purbohastuti “Efektivitas Media Sosial Sebagai Media Promosi”. Jurnal Tirtayasa EKONOMIKA, 12, no. 2 (Oktober 2017): 230. http://jurnal.untirta.ac.id › article › download

6 Alila Pramiyati.Corporate And Marketing Communication.Puskombis.2011 hal 132

(9)

4 yang berguna untuk menghubungkan semua orang yang ada di bumi ini yang biasa diakses melaui computer atau smartphone7.

Sebagai media sosial dengan pengguna lebih dari 79 % dari total populasi Indonesia (272,1 juta jiwa), Instagram layak dijadikan sebagai media untuk mengkomunikasikan keunggulan, kekhasan dan keunikan produk UMKM.

Instagram merupakan platform digital yang lengkap dan mudah digunakan. Semua orang bisa posting apapun yang ingin dibagi dengan orang lain. Meninggalkan komentar secara langsung, memberi like dan membagikan postingan. Hal ini menjadi salah satu kelebihan facebook, karena UMKM bisa berinteraksi langsung dengan khalayak. Konten yang digunakan berupa foto, video dan text sebagi paket lengkap dalam berpromosi.

Tabel 2 Data Pengguna Media Sosial Terbanyak

(Sumber : www.hootsuite.com 2020)

Usia pengguna Instagram di Indonesia didominasi oleh golongan usia produktif, yakni pada rentang 18-34 tahun, atau lazim disebut generasi milenial.

Pengguna dari golongan generasi tersebut mendominasi hingga 25 juta pengguna atau mendominasi 36-38 persen (usia 18-24). Sementara untuk rentang usia 25- 34, mendominasi dengan 21 juta pengguna (31-33 persen).8

7 Evans, D. Social Media Marketing An Hour A Day. (Canada: Wiley Publishing, 2008), hal. 33

8 https://www.goodnewsfromindonesia.id/2020/06/14/pengguna-instagram-di-indonesia- didominasi-wanita-dan-generasi-milenial

(10)

5 1.2. Permasalahan Mitra

Penggunaan platform digital media sosial untuk mengkomunikasikan keunggulan, kekhasan dan keunikan produk UMKM menjadi solusi yang tepat dalam meningkatkan penjualan. Hal ini merupakan salah satu strategi untuk pemulihan UMKM yang terdampak pandemi dari pemerintah melalui Kementrian Koperasi dan UMKM9. Dengan konten digital media sosial terutama Instagram membuat interaksi menjadi lebih tinggi dan peluang penjualan juga meningkat.

Dari pemaparan diatas, permasalahan yang dihadapi UMKM adalah belum memahami penggunaan dan pembuatan konten yang kreatif dalam memanfaatkan platform digital media sosial Instagram yang bertujuan untuk mengkomukasikan keunggulan, kekhasan dan keunikan produk UMKM yang akhirnya bisa meningkatkan penjualan.

9 https://investor.id/business/kemenkop-ukm-siapkan-empat-strategi-hadapi-era-normal-baru.

Akses Senin 13 Desember 2021.

(11)

6 BAB II

SOLUSI DAN TARGET LUARAN

2.1. SOLUSI

Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk:

1. Memberikan Pelatihan dalam menyusun konten.

2. Memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada para Pelaku UMKM mengenai pentingnya memahami teknik komunikasi melalui konten visual dan audio visual.

3. Mengajarkan praktek membuat konten yang menarik minat pengguna instagram.

4. Mengajarkan Pelaku UMKM melihat keunggulan, kekhasan dan keunikan produknya.

Kompetensi yang diharapkan setelah pengabdian ini adalah agar pengetahuan dan pemahaman para Pelaku UMKM meningkat tentang Instagram. Mereka dapat menggunakan platform digital media sosial Instagram dalam mengkomukasikan keunggulan, kekhasan dan keunikan produk UMKM yang akhirnya bisa meningkatkan penjualan, diantaranya:

1. Profil yang terdiri dari name, user name, bio dan website.

2. Instagram Feed, Instagram Story, Reels, video yang dapat menyajikan konten- konten foto atau gambar, video dam text berupa caption dan hashtag yang menarik sehingga dapat membuat brand menjadi lebih menonjol yang akhirnya dapat menaikkan awareness dan engagement.

3. Instagram Live agar terciptanya interaksi dua arah, disini audience dapat memberikan pertanyaan, kritik, dan saran selama event ini berlangsung sehingga brand yang mengadakan Instagram Live ini dapat meresponnya secara real time. Dampaknya audience merasa didengarkan dan menjadi lebih tertarik mengikuti siaran Live sampai selesai.

Pengabdi akan memperkenalkan Canva kepada para Pelaku UMKM, dalam Pelatihan. Canva adalah alat bantu desain dan publikasi online yang dibuat

(12)

7 bertujuan siapa saja dapat membuat desain apa pun dan mempublikasikannya di mana pun. Desain online saat ini menjadi solusi alternatif bagi hampir seluruh orang dalam menyelesaikan pekerjaan sehari-hari secara praktis khususnya Pengguna media sosial dalam beraktifitas. Platform desain Canva menyediakan berbagai tools, template, dan fitur canggih lainnya yang sanggup mewujudkan segala imajinasi. Canva bisa diakses secara gratis, bisa juga berbayar atau lebih dikenal dengan sebutan Canva Pro.

5 langkah membuat daftar periksa kustom sendiri

1. Buka Canva, masuk ke akun Canva atau daftar menggunakan Facebook maupun Google jika Anda adalah pengguna baru. Anda dapat mengunduh aplikasinya dari App Store atau Play Store. Selanjutnya, cari jenis desain

“Daftar periksa”, lalu buka halaman baru untuk mulai membuat desain.

2. Pilih template, jika membutuhkan sedikit inspirasi untuk memulai, tersedia ratusan template daftar periksa di Canva yang dapat Anda pilih. Gunakan alat bantu pencarian untuk mem-filter berdasarkan tema, skema warna, gaya, atau layout.

3. Tambahkan grafis dan teks, tersedia jutaan ikon, foto, ilustrasi, gambar, dsb.

di Canva untuk membantu Anda membuat desain. Tambahkan elemen menggunakan alat bantu tarik dan lepas. Selanjutnya, pilih latar belakang kotak teks, gaya font, dan skema warna yang sesuai.

4. Terus berikan sentuhan, padu padankan elemen dari beberapa template, unggah gambar atau karya seni milik Anda, gunakan fitur animasi, dan terus bereksperimen hingga Anda mendapatkan layout dan desain yang tepat.

5. Simpan atau cetak, unduh dan simpan daftar periksa dalam format PDF, JPG, atau PNG yang siap cetak. Bagikan kepada teman dan keluarga di media sosial atau simpan salinan hanya untuk Anda. Atau, cetak dalam kualitas tinggi dengan Canva Print.

E-Poster salah satu yang akan di posting di Instagram. E-poster harus dapat membuat yang melihatnya langsung membuka untuk mencari lebih rinci produk

(13)

8 dan informasi yang disajikan. Berikut ini beberapa tahapan membuat poster di Canva

1. Buka Canva di desktop atau buka aplikasinya untuk memulai. Di Beranda, cari atau ketik “Poster” untuk mulai membuat desain.

2. Pilih desain poster untuk penerimaan tamu, pesta peluncuran bisnis, penggalangan dana, acara mendatang, lokakarya atau konferensi, lelang seni, pembukaan perdana, pengumuman program, dan banyak lagi. Klik desain untuk mulai menyesuaikan.

3. Berikan sentuhan pribadi pada desain poster, dan mulai dengan memilih template, lalu mulai membuat desain. Sesuaikan layout dengan mengatur ulang berbagai elemen pada halaman, memilih skema warna atau latar belakang baru, serta mencoba berbagai font dan kombinasi warna.

4. Terus kreasikan dengan lebih banyak fitur desain Tonjolkan poster dengan menambahkan lebih banyak elemen desain. Telusuri jutaan gambar, foto, ilustrasi, ikon, dan stiker premium gratis, lalu coba berbagai filter, bingkai, dan kisi.

5. Pesan hasil cetak Cetak poster dalam kualitas tinggi dengan memesannya di Canva Print. Gratis biaya pengiriman. Atau, simpan desain dalam format PDF, JPG, maupun PNG dan bisa langsung memposting-nya.

Dari kegiatan Sharing knowledge kepada masyarakat khususnya pelaku UMKM, Pengabdi mampu menaikkan citra Universitas Mercubuana sebagai Universitas yang peduli terhadap UMKM, selain itu melihat langsung bagaimana pelaku UMKM mempraktekkan penggunaan Instagram.

2.2. TARGET LUARAN

Setelah mengikuti pelatihan, peserta lebih memiliki pengetahuan dan pemahaman bagaimana cara UMKM menggunakan platform digital media sosial facebook dalam mengkomukasikan keunggulan, kekhasan dan keunikan produk UMKM yang akhirnya bisa meningkatkan penjualan.

(14)

9 Tabel 2. Rencana Target Luaran.

No Jenis Luaran Indikator Capaian

1 Publikasi ilmiah pada jurnal ber ISSN/prosiding 1) belum 2 Publikasi pada media masa cetak/online/repocitory PT 6) belum 3 Peningkatan daya saing (peningkatan kualitas, kuantitas,

serta nilai tambah barang, jasa, diversifikasi produk, atau sumber daya lainnya) 4)

belum

4 Peningkatan penerapan iptek di masyarakat (mekanisasi, IT, dan manajemen) 4)

belum 5 Perbaikan tata nilai masyarakat (seni budaya, sosial, politik,

keamanan, ketentraman, pendidikan, kesehatan) 2)

belum

6 Publikasi di jurnal internasional 1) belum

7 Jasa, rekayasa sosial, metode atau sistem, produk/barang 5) belum

8 Inovasi baru TTG 5) belum

9 Hak kekayaan intelektual (Paten, Paten sederhana, Hak Cipta, Merek dagang, Rahasia dagang, Desain Produk Industri, Perlindungan Varietas Tanaman, Perlindungan Desain Topografi Sirkuit Terpadu) 3)

belum

10 Buku ber ISBN 6) belum

Keterangan:

1) Isi dengan belum/tidak ada, draf, submitted, reviewed, atau accepted/published

2) Isi dengan belum/tidak ada, draf, terdaftar, atau sudah dilaksanakan

3) Isi dengan belum/tidak ada, draf, atau terdaftar/granted

4) Isi dengan belum/tidak ada, produk, penerapan, besar peningkatan

5) Isi dengan belum/tidak ada, draf, produk, atau penerapan

6) Isi dengan belum/tidak ada, draf, proses editing/sudah terbit

(15)

10 BAB III

METODE PELAKSANAAN

3.1. SASARAN KEGIATAN

Sasaran kegiatan dari pengabdian ini adalah 30 UMKM yang terdampak Covid-19 berupa penurunan penjualan selama tahun 2020-2021.

3.2. BENTUK KEGIATAN.

Bentuk kegiatan yang akan dilaksanakan berupa :

1. Berupa pelatihan online menggunakan Cloud meeting

2. Pemberian materi tentang Media Sosial, difokuskan pada Instagram 3. Pemberian materi tentang bagaimana membuat konten Instagram yang

kreatif dan menarik

4. Pemberian materi tentang bagaimana mengkomukasikan keunggulan, kekhasan dan keunikan produk UMKM yang akhirnya meningkatkan peluang terjadinya penjualan.

Tabel 3. Rencana Rundown Acara

Waktu (WIB) Acara Penanggung Jawab

11.00 – 12.00 Persiapan Kegiatan Mahasiswa

12.00 – 12.30 Sholat dan Makan Siang Mahasiswa 12.30 – 13.00 • Looping video

• Peserta join Mahasiswa

13.00 – 13.10 Pembukaan Dosen

13.10 – 13.20 Sambutan Ketua Tim Dosen

13.20 – 14.40 Penyampaian Materi 1

“Bagaimana Memanfaatkan Intagram”

Pembicara &

Moderator (Dosen) 14.40 – 15.00

Penyampaian Materi 2

“Bagaimana meningkatkan Penjualan melalui Konten”

15.00 – 15.30 Sesi Tanya Jawab

15.30 Penutupan Mahasiswa

(16)

11 3.3. Tahapan Kegiatan.

1. Menyebarluaskan e-poster Kegiatan melalui WA Group komunitas – komunitas UMKM

2. Mempublikasikan di media sosial Universitas Mercubuana 3. Mempublikasikan di media social Pengabdi

4. Melaksanakan Pelatihan online menggunakan Cloud meeting.

5. Setelah dilakukan pelatihan maka sekaligus akan dilakukan evaluasi pelaksanaan program dan keberlanjutan program di lapangan setelah kegiatan PPM selesai dilaksanakan.

(17)

12 BAB IV. BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

4.1. BIAYA

Sumber dana dalam kegiatan berasal dari Universitas Mercu Buana dan

Pihak Mitra (inkind), dengan masing masing sebesar Rp. 3.500.000,- dan Rp. 1.000.000,- yang penggunaannya dijabarkan sebagai berikut:

Tabel 4. Anggaran Biaya dari Universitas Mercu Buana.

No. Komponen Biaya yang diusulkan (Rp.)

1. Honorarium -

2. Bahan habis pakai 500.000

3. Peralatan 400.000

4. Pembuatan banner kegiatan 400.000

5. Transportasi 500.000

6. Akomodasi @600.000 1.200.000

7. Penyusunan Laporan 500.000

Total Biaya 3.500.000

Tabel 5. Anggaran Biaya dari Mitra (inkind).

No. Komponen Biaya yang diusulkan (Rp.)

1. Akses Internet 700.000

2. Akomodasi 300.000

Total Biaya 1.000.000

4.2. Jadwal Kegiatan

Kegiatan pelatihan dalam rangka pengabdian pada masyarakat ini akan dilaksanakan pada:

Hari : Sabtu, 26 Februari 2021

Acara : Pelatihan online menggunakan Cloud meeting dengan tema Pembuatan Konten Pada Sosial Media Instagram Sebagai Strategi Kreatif Dalam Pengembangan UMKM untuk mengkomukasikan keunggulan, kekhasan dan keunikan produk UMKM.

Tempat : Cloud meeting.

Peserta : 30 UMKM terdampak Covid – 19

(18)

13 Tabel 6. Jadwal Kegiatan.

No. Kegiatan Des

2021 Jan 2022

Feb 2022

Mar 2022

Apr 2022 1. Pembuatan Proposal

2. Persiapan 3. Pelaksanaan

4. Monitoring dan Evaluasi 5. Pembuatan Laporan

(19)

14 BAB V

DAFTAR PUSTAKA

Anggraini, Rina. (2020, 4 November). “Satu per Satu Kendala UMKM di

Tengah Corona Akhirnya Terjawab”. okezone.com, diperoleh 13 Desember 2021 dari

https://economy.okezone.com/read/2020/11/04/320/2304274/satu-per-satu- kendala-umkm-di-tengah-corona-akhirnya-terjawab

Kemp, Simon. (2020, 18 Februari). `Digital 2020: Indonesia“. Diperoleh 13 Desember 2021 dari https://datareportal.com/reports/digital-2020-indonesia Kristianus, Arnoldus. (2020, 10 Oktober). “Pemerintah Andalkan UMKM dalam

Upaya Pemulihan Ekonomi Nasional”. Investor.id, diperoleh 13 Desember 2021 dari http://brt.st/6PEz.

--- (2020, 18 Juni 2020). Kemenkop UKM Siapkan Empat Strategi Hadapi Era Normal Baru. Investor.id, diperoleh 13 Desember 2021 dari http://brt.st/6C6q.

Nugroho, Agus Eko. (2020, 30 Juni). “Survei Kinerja UMKM di Masa Pandemi COVID19”. Lipi.go.id, diperoleh 13 Desember 2021 dari

http://lipi.go.id/berita/survei-kinerja-umkm-di-masa-pandemi-covid19/22071 Pramiyati, Alila. (2011).“Corporate And Marketing Communication“. Puskombis,

Jakarta. hal 132.

Purbohastuti, Arum Wahyuni. (2017) “Efektivitas Media Sosial Sebagai Media Promosi”. Jurnal Tirtayasa EKONOMIKA, 12, no. 2 (Oktober 2017): 230 dari http://jurnal.untirta.ac.id

https://www.goodnewsfromindonesia.id/2020/06/14/pengguna-instagram-di- indonesia-didominasi-wanita-dan-generasi-milenial

(20)

15 Lampiran 1. BIODATA KETUA

A. Identitas Diri

Nama Lengkap (dengan gelar) Rizky Oktarina Costa, SP. M.I.Kom

1.2. Jenis Kelamin Perempuan

1.3. Jabatan Fungsional Asisten Ahli 1.4. NIP/NIK/No. Identitas lainnya 614830587

1.5. NIDN 0324108303

1.6. Tempat dan Tanggal Lahir Solok, 24 Oktober 1983

1.7. Alamat e-mail rizky.oktarina@mercubuana.ac.id rizkycosta2483@gmail.com

1.8. Nomor HP +62 811 8472 483

1.9. Alamat Kantor Universitas Mercu Buana Kampus Menara Bhakti. Jl. Meruya Selatan No.

1, Kembangan Jakarta Barat 11650 1.10 Nomor Telepon/Faks Telp. 021-5840815/021-5840816

Faks: 021-5870341 1.11

.

Mata Kuliah yang diampu 1. Kuliah Peduli Negeri 2. Digital Editing I 3. Kewirausahaan I

4. Issue And Crisis Management 5. Statistika Sosial

6. Kewirausahaan 3

7. Dokumentasi Dan Publikasi Public Relations Digital

8. Digital Media Analysis

9. Dasar-Dasar Komunikasi Digital

(21)

16 RIWAYAT PENDIDIKAN

2.1 Program : S-1 S-2 S-3

2.2 Nama PT Institut Pertanian Bogor

Universitas Mercubuana 2.3 Bidang Ilmu Ekonomi Pertanian Ilmu Komunikasi

2.4 Tahun Masuk 2001 2007

2.5 Tahun Lulus 2006 2011

2.6 Judul Skripsi/

Tesis/ Disertasi

Analisis human capital buruh jahit pada industri konveksi (Suatu studi perbandingan antara industri besar dan industri sedang)

Hubungan Iklim Komunikasi dan Motivasi Kerja dengan Kinerja Karyawan Hotel Bintang Griyawisata Jakarta.

2.7 Nama Pembimbing

Dr. Ir. Eka Intan Kumala Putri. MS

Dr. Amiruddin Saleh, MS

Heri Budianto, S.Sos.

M.Si

PENGALAMAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

No. Tahun Judul Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendanaan

Sumber* Jml (Juta

Rp)

1. - - - -

2. - - - -

3. - - - -

PENGALAMAN PENULISAN ARTIKEL ILMIAH DALAM JURNAL (Tidak termasuk Makalah Seminar/Proceedings, Artikel di Surat Kabar)

(22)

17 No. Tahun Judul Artikel Ilmiah Volume/

Nomor Nama Jurnal

1. - - - -

2. - - - -

3. - - - -

PENGALAMAN PENULISAN BUKU

No. Tahun Judul Buku Jumlah

Halaman Penerbit

1. - - - -

2. - - - -

3. - - - -

PENGALAMAN PEROLEHAN HKI

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima resikonya.

Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu persyaratan.

Jakarta, 18 Desember 2021

Rizky Oktarina Costa, SP, M.I.Kom

No. Tahun Judul/Tema HKI Jenis Nomor

P/ID

1 - - - -

(23)

18 LAMPIRAN 2: Anggota

IDENTITAS DIRI

Nama Lengkap Roomilda, S.Sos.,M.Si

1.2 Jenis Kelamin Perempuan

1.3 Jabatan Fungsional Asisten Ahli 1.4 NIP/NIK/No. Identitas lainnya 617790124

1.5 NIDN 0314087904

1.6 Tempat dan Tanggal Lahir Jakarta, 14 Agustus 1979

1.7 Email roomilda@yahoo.com

1.8 Nomor Telepon / HP 08129633752

1.9 Alamat Kantor

Universitas Mercu Buana Kampus Menara Bhakti Jl. Meruya Selatan No. 1, Kembangan Jakarta Barat

1.10 Nomor Telepon/Faks Telp. 021-5840815/021-5840816 Faks: 021-5870341

1.11 Mata Kuliah yang diampu

1. Komunikasi Organisasi 2. Stakeholder Relations

3. Corporate Reputation Management 4. Media Relations Dan Media Monitorin 5. Komunikasi Antar Budaya

6. Psikologi Komunikasi

7. Dokumentasi Dan Publikasi PR Digital 8. Penulisan Media Cetak Pr

9. Etika Profesi 10. Riset Komunikasi

(24)

19 I. RIWAYAT PENDIDIKAN

1 Program : S-1 S-2 S-3

2 Nama PT Universitas Indonesia Universitas Indonesia 3 Bidang Ilmu Ilmu Komunikasi Ilmu Komunikasi

4 Tahun Masuk 2000 2011

5 Tahun Lulus 2003 2013

6 Judul Skripsi/

Tesis/Disertasi

Peranan Komunikasi Internal PT Pelabuhan Indonesia II terhadap Produktifitas Kerja

Persepsi mahasiswa UI tentang peran humas universitas dalam manajemen konflik : kasus UI tahun 2011-2012

7 Pembimbing/

Promotor

Ir. Sri Wahyuni, M.Si Prof. Martani Huseini

C. PENGALAMAN PENELITIAN DALAM 5 TAHUN TERAKHIR

No Tahun Judul Penelitian Pendanaan

Sumber Jml (juta)

D. PENGALAMAN PENGABDIAN PADA MASYARAKAT (5 TAHUN TERAKHIR)

No Tahun Judul Pengabdian Pada Masyarakat Pendanaan 1 2019 Peningkatan Soft Skil Anggota Komunitas

Sekolah Kami Di Pemukiman Wilayah Bintara Jaya, Bekasi

Universitas Mercu Buana

Rp

3.500.000

(25)

20 Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat dipertanggung jawab kan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi

Jakarta, 18 Desember 2021

Roomilda, S.Sos., M.Si

Gambar

Tabel 1. Survei Kinerja UMKM di Masa Pandemi COVID19 (679 responden)  Pelaku Usaha  Lama Usaha  Metode Penjualan  Mikro 54,98%  Utra-mikro 33,02%  Kecil 8,1%  Menengah 3.89%  0-5 tahun 55,2% 6-10 tahun 24%   >10 tahun 20,8%  Door-to-door 41% Toko fisik
Tabel 2 Data Pengguna Media Sosial Terbanyak
Tabel 3. Rencana Rundown Acara
Tabel 4. Anggaran Biaya dari Universitas Mercu Buana.

Referensi

Dokumen terkait

Salah satu permasalahan yang ada di Indonesia yaitu masih banyaknya masyarakat yang mendirikan bangunan tanpa adanya IMB atau Izin Mendirikan Bangunan. IMB sendiri merupakan

Siswa sekolah perlu belajar pemrograman (programming) karena mereka sekarang ini dikelilingi oleh teknologi dan pengkonsumsi teknologi terbesar.Untuk mengatasi hal ini siswa

Menyadari akan ruang baca sangat penting pada sebuah sekolah, maka Sekolah PKBM Wiyata Utama adalah salah satu sekolah yang belum memiliki Ruang baca yang layak

Salah satu cara menanggulangi adiksi internet pada remaja adalah dengan cara memberikan penyuluhan mengenai adiksi internet, berupa manfaat dan sisi negatif penggunaan internet

Rencana kegiatan pelatihan pemanfaatan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) untuk pembayaran digital pada UMKM Jakarta Barat dengan dilakukan menggunakan metode

1. Mengetahui jenis layanan pajak online dan manfaat penggunaannya. Paham dan mampu menggunakan layanan pajak online dalam menjalankan hak dan kewajiban perpajakannya. Manfaat dari

Pada scane 3 akan disajikan video video pelaku UMKM yang telah sukses dengan ide kreatif usaha dan telah melakukan branding terutama pada desain kemasan produknya

Karena merupakan undang undang yang baru dikeluarkan dan masih belum banyak diketahui masyarakat dimana adanya perluasan objek bea meterai, penyesuaian tarif,,