• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV PENYAJIAN DAN ANALIS DATA

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "BAB IV PENYAJIAN DAN ANALIS DATA"

Copied!
54
0
0

Teks penuh

(1)

38 A. Biografi Ustadz Muhammad Nudzul Dzikri

Dari situs web Muhammad Nudzul Dzikri, ustadz Muhammad Nuzul Dzikri, LC lahir di Jakarta pada tahun 1983, beliau adalah seorang pendakwah (Dā’ī) Indonesia yang berasal dari DKI Jakarta.

Masa kecil beliau-hafizhahullah- dari TK hingga SMU beliau habiskan di DKI Jakarta, kemudian melanjutkan ke jenjang berikutnya di Imam Muhammad bin Su’ud University dan mengambil fokus jurusan Ilmu Pengetahuan Syariah dengan tahun kelulusan 2009 serta skripsi “Studi Perbandingan Antara Hukum Pernikahan”. Beliau sempat melanjutkan ke jenjang berikutnya di universitas yang sama dengan fokus pembelajaran pada fakultas I’dad Lugowi pada tahun 2010.

Ustadz Muhammad Nuzul Dzikri aktif di berbagai kegiatan dakwah di Indonesia. Di antaranya mengisi rutin kajian kitab Tadzkirotus Saami’ Wal Mutakallim Fil Adabil ‘Alim Wal Muta’allim karya Imam Ibnul Jama’ah- rahimahullah di Mesjid Nurul Iman, Blok M Square, Jakarta Selatan pada setiap hari Sabtu ba’da maghrib.

Selain itu beliau juga mengisi untuk narapidana di Lembaga Permasyarakatan Pondok Bambu pada setiap pekannya. Serta pernah menjadi regular pada kajian

“The Rabbanians” dan bagi Youth Islamic Clun Study (YISC) Al Azhar di masjid agung Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta.

(2)

Beliau sempat menjadi pemateri lepas di Institut Pemerintah Dalam Negeri II P, Cliandak, Jakarta dan beberapa kajian lepas, di antaranya kepada audiens mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia pada tahun 2013-2014, kepada staff PT. Aneka Tambang di Wisma Antam pada tahun 2014, kepada audiens di PTIK sebagai ekstrakurikuler dan secara regular pun di Radio Elshinta pada setiap bulan Ramadhan.

Pada tahun 2014 sempat menjadi pemateri tetap di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian - PTIK untuk program ekstrakurikuler keagamaan. Selain Indonesia, beliau juga mengisi kajian sebagai pemateri juga di beberapa negara, di antaranya Uni Emirat Arab, Tunisia, Oman dan lainnya. Beliau sempat berkesibukan di Takhassus Bahasa Arab Al Barkah sebagai Kepala Ilmu Pengetahuan Syariah selama lima tahun, pada kisaran 2010 hingga tahun 2015.

B. Gambaran umum akun Instagram @muhammadnuzuldzikri

Gambar 4.1 Tampilan Akun

Nama pemilik akun Foto profil akun Jumlah unggahan Jumlah pengikut

Bio akun Sorotan Unggahan

(3)

Disini akan dipaparkan gambaran umum tentang akun Instagram

@muhammadnuzuldzikri. Instagram merupakan salah satu sosial media yang paling banyak digunakan setelah facebook, twitter, youtube dan whatsapp. Mulai anak-anak, remaja, dewasa, sampai orang tua menggunakan media sosial ini. Pada umumnya Instagram ini memiliki kesamaan dengan jaringan sosial yang lain, tapi di Instagram ini yang paling di tunjulkannya adalah fitur foto dan videonya walaupun videonya. Dalam mensyiarkan dakwah akun @muhammadnuzuldzikri memiliki variasi konten, baik dari segi foto maupun video, video yang di posting di akun tersebut ada yang dalam bentuk foto beserta audio visual, ada juga foto kalimat mutiara dan video ketika ustadz nuzuldzikri menceramahi mad’ū nya. Selain memposting materi tentang dakwah akun ini juga memposting perihal tata krama, seperti bagaimana mencuci tangan, pakai masker dengan benar dan etika bersin di hadapan orang banyak. Kenaikan followers akun ini terus mengalami peningkatan sejak unggahan pertama 3 November 2018.

Akun @muhammadnuzuldzikri sendiri pada saat ini(1 Oktober-2020) sudah memiliki 691RB followers dan 1,126 unggahan. Dalam unggahan 1.126 tersebut memiliki beberapa variasi unggahan dan disini saya akan mengulas unggahan komunikasi verbal secara umum.

Unggahan yang di pilih adalah unggahan yang di unggah 60 days (hari) terhitung dari bulan 15 Agustus-15 Oktober 2020. Jumlah unggahan yang di teliti disini adalah 20 unggahan dengan menyesuaikan periode. Sedangkan kategori unggahan yang di ambil untuk penelitian ini adalah gambar, audio poster, video pendek dan IGTV. Dengan deskripsi sebagai berikut:

(4)

1. Poster: Layaknya foto pada umumnya tapi pada unggahan ini meliputi pesan dakwah berupa tulisan disertai gambar-gambar pelengkap.

Gambar 4.2 Contoh Unggahan Poster

2. Audio Poster: Layaknya poster pada umumnya tapi disini berisi pesan dakwah dalam bentuk suara (audio)

Gambar 4.3Contoh Unggahan Poster Audio

(5)

3. Video Pendek: Dalam unggahan ini meliputi video berdurasi pendek dan disertai pesan dakwah di dalamnya.

Gambar 4.4 Contoh Unggahan Video Pendek

4. IGTV: Sebuah video berdurasi panjang dan disertai pesan dakwah didalamnya.

Gambar 4.5 Contoh Unggahan IGTV

(6)

C. Penyajian Data Hasil Penelitian

Pada pembahasan kali ini akan di paparkan mengenai jawaban dari apa saja komunikasi verbal yang di sampaikan @muhammadnuzuldzikri melalui Instagram serta materi apa saja yang di sampaikan. Data ini berupa kalimat atau uraian yang mengandung pesan-pesan dakwah di setiap unggahan.

Dari unggahan yang di unggah oleh akun @muhammadnuzuldzikri pada periode 15 Agustus-15 Oktober versi komunikasi verbal, maka dapat diketahui pesan apa saja yang dibagikan melalui akun Instagram ini.

Tabel 4.1 Unggahan Akun Instagram @muhammadnuzuldzikri No Judul &

Tanggal Posting

Narasi Pesan

Dakwah

Jenis Komu nikasi 1 Poster

Audio 16 Agustus

2020

Dan tidak ada, Bermain cantik dalam masalah tidak ikhlas, gak ada, gak ada gunanya, karena Allah SWT tau, Allah SWT mengerti, semua ketahuan. Mau sehalus apa, secantik apa kita dalam mencari pujian orang, Allah SWT tau. Ohh cari pujian, ohh pengen di sanjung, pengen diangkat, incarannya yg mengapresiasi banyak, Allah SWT tau, Allah SWT tau.

Riya Akhlak

tercela

Verbal

2 Poster Audio 21 Agustus

2020

Kita baru masuk ke dalam surga jika saat kita menempuh jalan yang benar tujuan kita mencari wajah Allah, ikhlas bukan mengharapkan pujian, bukan mendapatkan panggung dunia, bukan diangkat, tujuan kita bukan itu. tujuan kita adalah mencari ridho Allah SWT, mencari wajah Allah SWT

"sesungguhnya amal itu tergantung niatnya"

dan orang akan di ganjar sesuai dengan niatnya, niat anda apa nih? Nih jalan sudah benar tapi niat anda apa?

Apakah karena Allah atau karena manusia?

kalau karena manusia, karena ingin dipuji, ingin disanjung, ingin mendapatkan secuil

Ikhlas Verbal

(7)

dari dunia. Maka anda gak dapat apa apa.

Walaupun jalannya benar.

3 Poster 23 Agustus

2020

Kesabaran adalah bunga indah yang hanya tumbuh di satu lahan bernama yakin.

Sabar Verbal

4 Poster 24 Agustus

2020

Meringankan musibah ataupun perjuangan yang sangat berat adalah dengan memperkuat iman dan keyakinan, bukan dengan memperkecil kadar musibah &

perjuangan.

Kuatkan iman dan keyakinan dengan menguatkan ibadah, doa, kajian (menuntut ilmu), mendekat kepada ahli ilmu, dan lain sebagainya.

Tips menguat kan Iman

Verbal

5 Poster 26 Agustus

2020

Hasan al-Bashri ra mengatakan;"Nasihati manusia dengan amalanmu. Dan jangan menasihati manusia hanya dengan ucapanmu"

Amar Maruf

Verbal

6 Poster 2 September

2020

Jika ingin menjadi orang yang sabar, maka tingkatkan rasa cinta kita kepada Allah.

(Mutiara Hikmah dari Kajian Riyaadhush Shaalihin:116)

Sabar Verbal

7 Poster 12 September

2020

Bersandiwara untuk mengesankan bahwa diri ini baik, suci, berilmu, dan berjasa padahal sejatinya serupa arang dan jelaga adalah pembohongan terhadap diri sendiri.

Maka, mari tengok kedalam dengan kaca mata kejujuran lalu sandarkan diri bahwa iman dan kesalehan itu bukan dengan angan-angan dan pencitraan. Tetapi ia dibangun dengan akidah yang benar, amal ketaatan dan akhlak mulia yang terangkum

dalam kata: “ash-shidq”

(kejujuran/kebenaran) - Mutiara Hikmah dari Kajian Riyaadhush Shaalihin:119

Kejujura n

Verbal

8 Poster Doa 12- September

2020

ينِِّإ َّمُهَّللَا ،ِةَرِخ ْلْاَو اَيْ نُّدلا ِفِ َةَيِفاَعْلاَو َوْفَعْلا َكُلَأْسَأ ينِِّإ َّمُهَّللَا َّم ُهَّللَا ، ِلِاَمَو ي ِلْهَأَو َياَيْ نُدَو ِنِيِد ِفِ َةَيِفاَعْلاَو َوْفَعْلا َكُلَأْسَأ ،َّيَدَي ِْيَْ ب ْنِم ِنِْظَفْحا َّمُهَّللَا ، ِتِاَعْوَر ْنِمآَو ، ِتِاَرْوَع ْرُ تْسا

Doa meminta penjagaa

n dari Allah

Verbal

(8)

ُذوُعَأ َو ،يِقْوَ ف ْنِمَو ، ِلِاَِشِ ْنَعَو ، ِنِيَِيَ ْنَعَو ،يِفْلَخ ْنِمَو . ِتَْتَ ْنِم َلاَتْغُأ ْنَأ َكِتَمَظَعِب

Ya Allah, sesungguhnya aku memohon maaf (ampunan) dan keselamatan di dunia dan akhirat. Ya Allah, sesungguhnya aku memohon maaf (ampunan) dan keselamatan dalam agama, dunia, keluarga dan harta bendaku. Ya Allah, tutupilah auratku (aib dan sesuatu yang tidak layak dilihat orang) dan tenteramkanlah aku dari rasa takut. Ya Allah, peliharalah aku dari depan, belakang, kanan, kiri dan dari atasku. Aku berlindung dengan kebesaran-Mu, agar aku tidak disambar dari bawahku (yakni aku berlindung dari dibenamkan ke dalam bumi).”

9 Poster 19 September

2020

Hati yang baik bukanlah hati yang gila pujian dan sanjungan manusia, tetapi hati yang terhubung kepada Allah dengan keikhlasan, kejujuran, keyakinan, ketergantungan dan ketakwaan. (Mutiara Hikmah dari Kajian Riyaadhush Shaalihin:121 Kejujuran > Surga, Kebohongan > Neraka)

keyakina n ketakwaa

n ikhlas dan jujur

Verbal

10 Poster Dzikir 21 September

2020

Dari Abdullah bin Abbas

radhiyallahu’anhu, Rasulullah SAW bersabda:

َلَ ،ُيمِرَكلا ُميِلَلحا ُهَّللا َّلَِإ َهَلِإ َلَ ،ِجَرَفلا ُتاَمِلَك ُّبَر ، ُهَّللا َّلَِإ َهَلِإ َلَ ،ُميِظَعلا ُّيِلَعلا ُهَّللا َّلَِإ َهَلِإ .يمِرَكلا ِشْرَعْلا ُّبَرَو ،عبَسلا ِتاَواَمَّسلا

“Tidak ada Tuhan kecuali Allah yang Maha Pemurah dan Maha Mulia, tidak ada Tuhan kecuali Allah yang Maha Tinggi dan Agung, tidak ada Tuhan kecuali Allah, Rabb langit yang tujuh dan Rabb Arsy yang mulia. (Al-Jami’ Ash-Shigar dan Shahihul Jami’)

Dzikir kepada

Allah

Verbal

(9)

11 Resume Kajian

10 September

2020

Setelah menjelaskan tentang tujuan manusia diciptakan adalah untuk beribadah kepada Allah Ta’ala, Imam Nawawi rahimahullah melanjutkan penjelasan bagaimana caranya kita beribadah kepada Allah Ta’ala.

Caranya adalah dengan mengikuti dan meniti jalan ajaran orang-orang terbaik(para nabi). Orang terbaik dari semua itu adalah Nabi Muhammad SAW. Beliau adalah pemimpin orang-orang terbaik dari yang awal hingga yang terakhir. Nabi Muhammad SAW telah sukses menjalani kehidupan yang tidak mudah dan terbukti bahwa jalan kehidupan yang bilau tempuh berbuah keberhasilan baik di dunia dan akhirat. Beliau menjalani kehidupan dengan pola ketakwaan kepada Allah Ta’ala. Maka kita harus beradab dan berkarakter sebaimana adab dan karakter yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW.

...

ِمْثِلإا ىَلَع اوُن َواَعَت لا َو ى َوْقَّتلا َو ِّرِبْلا ىَلَع اوُن َواَعَت َو ْدُعْلا َو ََّاللّ اوُقَّتا َو ِنا َو ...

...Dan tolong-menolonglah kamu dalam (menngerjakan) kebaikan dan takwa... (QS.

Al-Maidah:2)1

Rasulullah SAW bersabda:“dan allah selalu menolong seorang hamba, selama dia menolong saudaranya” (HR. Muslim No.2699)

Nabi SAW juga bersabda:”Barang siapa mengajak (manusia) kepada petunjuk , maka baginya pahala seperti pahala orang yang mengikutinya tanpa mengurangi pahala mereka sedikitpun” (HR. Muslim No.2647)

Imam Nawai mebawakan dalil di atas dengan tujuan untuk menjelaskan bahwa buku Riyadhush Shaalihiin ini hadir untuk membantu setiap orang yang membutuhkan petunjuk dan arahan bagaimana cara beradab dan berkarakter yang dicontohkan Nabi SAW, sehingga kita sampai pada

Tuntutan an ibadah mengikut

i Nabi

Verbal

1 Kementrian Agama RI, Al-Quran dan Tafsirnya,(Bandung: Penerbit Diponegoro,2008), h.

106

(10)

tujuan hidup kita yaitu untuk beribadah kepada Allah Ta’ala.

Lalu Imam Nawawi melanjutkan:”Oleh karena itu aku melihat perlunya mengumpulkan ringkasan Hadits-hadits Shahih yang bisa dijadikan sebagai jalan bagi pembacanya menuju akhirat, jalan untuk mendapatkan amalan-amalan bathin(malan hati) dan zhahir(yang terlihat), dan tentang hadits-hadits motibasi dan ancaman, sehingga mereka dapat mengetahui melalui hadits-hadits shahih tentang zuhud, dengannya mereka dapat mengetahui cara mengolah bathin, mendidik akhlak, membersihkan hati dan obatnya, menjaga onggota badan dan menghilangkan kekeliruannya, dan mencakup berbagai macam adab-adab jalan menuju Allah dan kampung akhirat...”

(Muqaddimah Riyaadhush Shaalihin) Wallahu a’lam.

12 Poster Audio 18 September

2020

Mainkan keikhlasan ini powerfull sangat- sangat powerfill pengganti hijrah dari Mekah atau bahan pengganti hijrah dari Mekah Islam dan semua kita bisa asal mau fokus mau memperjuangkan bener nggak mudah sebagaimana yang dikatakan oleh Muhammad bin munkadir aku berjuang 40 tahun tapi jadi masalah kita nggak mulai- mulai ini kita berjuang berjuang berjuang, sudah berjuang mulai sekarang minta pertolongan kepada Allah bersungguh- sungguh dalam mengerjakan yang bermanfaat bagi Anda ikhlas bermanfaat gak? sangat powerful bukan hanya bermanfaat dan minta pertolongan kepada Allah dan jangan lemah coba lagi terbawa pujian terbawa sanjungan lawan lagi terus demikian terus demikian terus demikian, ini sangat powerfull ini pengganti hijrah dari Mekah yang sudah ditutup saat pembukaan kota Mekah di tahun 8 Hijriah, ini luar biasa.

yang punya uang sehingga bisa kasih makan orang yang berbuka, yang gak punya uang

Ikhlas

Sedekah

Verbal

(11)

“saya tuh pengen banget kasih makan orang yang berbuka puasa, apalagi kalau melihat orang yang shalih yang berpuasa saya sudah ingin saja ngasih yang saya punya tapi saya gak punya uang..” benar itu ikhlas?” benar..

dapat.. powerfull” kata para ulama

“belajarlah niat, karena niat itu lebih cepat sampai tujuan daripada amal itu sendiri” ini sebagai contoh.. niat itu pengganti hijrah dari Mekah kata nabi shallallahu alaihi wasallam

13 Poster Audio 23 September

2020

Kondisi pandemi begini bikin ribuan orang di PHK dan ribuan orang usahanya berantakan inilah saatnya kita ngasih dan orang-orang beriman itu “orang-orang yang menginfakkan hartanya di saat di lapang dan di saat dia sulit” (Ali-Imran:134)2 sesuai dengan hadits nabi bersedekah itu nggak akan mengurangi harta gak akan

Sedekah Verbal

14 Video Pendek

5 September

2020

Jarang ada orang mengatakan ini saya riya, saya mau menyumbang 5 juta ini riya, saya pengen kalian puji saya. Kan gak ada orang begitu, ada orang begitu? Yak tolong puji saya, puji saya. Mas mas kayaknya mingkem aja tolong puji saya, saya baru menyumbang 100 juta, eh yang baju merah mas saya belum dengar pujian mas kepada saya. Ia terima kasih pak bapak dermawan sekali. Eh gak dengar gak dengar tolong lebih keras lagi, lebih keras lagi puji saya.

ْلُق ْمُكِروُدُص ِفِ اَم اوُفُْتُ ْنِإ

“Katakanlah jika kalian menyembunyikan sesuatu di dalam hati kalian” (QS. Ali Imran 29)3. mayoritas orang pengen di puji, pengen di sanjung dan pengen mendapatkan panggung bukankah teriak-teriak secara vulgar menyampaikan motif tersebut

Riya

Sifat Tercela

Verbal

2 Kementrian Agama RI, Al-Quran dan Terjamhannya,(Bandung: Penerbit Diponegoro,2008), h.67

3 Kementrian Agama RI, Al-Quran dan Terjamahannya,(Bandung: Penerbit Diponegoro,2008), h.53

(12)

mereka sembunyikan, mereka gak perlihatkan, tapi kalau mereka perlihatkan maka Allah tau.

ِف اَمَو ِتََٰوََٰمَّسلٱ ِف اَم ُمَلْعَ يَو ۗ ُهَّللٱ ُهْمَلْعَ ي ُهوُدْبُ ت ْوَأ ِضْرَْلْٱ

Allah tau semuanya, jangankan kita. Semua yang ada di bumi dan langit Allah SWT tau, Allah tau covid 19 ada di mana, Allah tau.

Ada di sini, ada disini, ada disini 15 IGTV

15 September

2020

Dalam sebuah riwayat dalam shahih Muslim : Ada seorang bernama Nafi bin Abdil Haris beliau adalah orang yang yang diberikan amanat oleh Umar bin Khattab bertanggung jawab atas kota Mekah kalau bahasa kita sekarang gubernur Mekah.

Yang ditunjuk oleh Umar bin Khattab ra.

ada yang nggak tahu Mekah? Mekah tahu kan yang sudah pernah ke sana coba angkat tangan semoga semuanya diberi diundang oleh Allah SWT untuk bisa umroh dan haji Amin ya robbal alamin Amin. Di masa Umar bin Khattab suatu ketika Umar bin Khattab ra bertemu dengan Nafi di daerah yang bernama Hasfan, hasfan itu jaraknya 80km dari mekkah. Begitu mereka berdua bertemu Umar bertanya kepada gubernur nya “siapakah orang yang engkau berikan tanggung jawab kota Mekah pada saat kau pergi seperti in?”lalu kata nafi aku menunjuk Ibnu Abzah, Ibnu abzah itu budak kami maka Umar kembali bertanya dengan ekspresi terkejut Ibnu Abzah itu seorang budak hamba sahaya?. Umar kaget budak bisa jadi penanggung jawab kota Mekah itu gimana ceritanya engkau percayakan kota Mekah ke seorang budak lalu Nafi bin abdil haris menjawab walaupun budak tapi dia membaca Alquran nul Karim atau punya ilmu tentang alquranul Karim beliau menguasai ilmu waris begitu Umar bin Khattab ra mendapatkan jawaban di atas beliau langsung berkomentar sesungguhnya nabi SAW telah bersabda sesungguhnya Allah aku akan mengangkat derajat banyak kaum dengan al-quranul Karim dan Allah

Mempela jari dan mengam alkan Al-

Qur’an.

Verbal

(13)

menghempaskan dan menjatuhkan sebagian kaum yang lain dengan al-quranul Karim.

artinya walaupun seorang budak yang diremehkan oleh masyarakatnya tidak dianggap oleh masyarakatnya dianggap orang kelas bawah tapi ketika pintar alquranul Karim maka Allah angkat derajatnya Allah angkat derajatnya di dunia dan di akhirat Allah akan membuat dia mulia di dunia dan mulia di akhirat.

16 Poster 3 Oktober

2020

Kadar wajib iman kepada Allah;

1) Beriman kepada wujud Allah, bahwa Allah ada.

2) Beriman kepada rububiyyah Allah, bahwa Allah pengatur alam semesta, yang menghidupkan dan mematikan serta beriman kepada perbuatan-perbuatan Allah lainnya.

3) Beriman dengan sifat-sifat Allah Yang Maha Sempurna.

4) Beriman bahwa Allah adalah satu- satunya yang berhak diibadahi.

Iman Kepada

Allah

Verbal

17 Poster 5 Oktober

2020

Ibnul Qayyim rahimahullah menuturkan :

"Kejujuran adalah asas dari keimanan, sebagaimana kebohongan adalah asas dari kemunafikan."

Maka jujurlah agar iman kita menjadi kuat.

Jujur Verbal

18 Video Pendek 5 Oktober

2020

Al imam Suyuthi Rahimahullah salah satu ulama mazhab Syafi'iyah itu menjelaskan tentang Imam Nawawi, intinya beliau itu (selalu merasa diawasi Allah), selalu mengawasi amalan-amalan hati, Al Imam An Nawawi selalu mengawasi keikhlasannya, mengawasi cintanya kepada Allah, mengawasi rasa takutnya kepada Allah, mengawasi kesabarannya, mengawasi ridhonya kepada takdir Allah, mengawasi imannya, mengawasi tauhidnya, mengawasi tawakalnya, diawasi.. kita ini, waktu kita habis untuk mengawasi dunia kita, mengawasi pekerjaan, mengawasi harta, mengawasi pabrik, "Mau kemana

Amalan Hati Shalat Dzikir Baca Qur’an

Verbal

(14)

mas?" Ngawasi pabrik dulu, "emangnya nggak boleh?" Bagus! Tapi kalau pabrik bisa diawasi begitu, lalu hati anda kapankah Anda awasi? Ini kuncinya.

Nabi SAW Bersabda:"di dalam jasad kita ada segumpal daging, kalau ini baik semua baik, kalau ini buruk semua buruk.

Ketahuilah segumpal daging itu qalbu.

Imam An Nawawi selalu mengawasi hatinya. Dan Imam An Nawawi itu selalu membersihkan hati. Bersihkan, bersihkan, bersihkan. Jadi hobinya tu membersihkan hati, makanya hatinya tuh lembut.

Kata Al Lakhmi, Al Imam Al Lakhmi itu beliau punya hati yg lembut, orangnya itu khusyu, shalat khusyu, dzikir khusyu, baca qur'an khusyu. kenapa kita,"aku tuh susah banget sih, ustadz khusyunya?

Pertanyaannya, seberapa lama kita mengawasi hati kita? Dan seberapa sering kita mengawasi hati kita?

19 Poster Do’a 8 Oktober

2020

، ِدْشُّرلا َةَيَِزَع َكُلَأْسَأَو ، ِرْمَْلْا ِفِ َتاَبَّثلا َكُلَأْسَأ ينِِّإ َّمُهَّللا اًناَسِل َكُلَأْسَأَو ، َكِتَداَبِع َنْسُح َو ، َكِتَمْعِن َرْكُش َكُلَأْسَأَو َكُلَأْسَأَو ، ُمَلْعَ ت اَم يرَش ْنِم َكِب ُذوُعَأَو ، اًميِلَس اًبْلَ قَو ، اًقِداَص ِبوُيُغْلا ُم َّلََّع َتْنَأ َكَّنِإ ُمَلْعَ ت اَِّمِ َكُرِفْغَ ت ْسَأَو ، ُمَلْعَ ت اَم ِْيَْخ ْنِم

“Ya Allah, sungguh aku memohon kepada- Mu keteguhan sikap dalam suatu perkara dan kesungguhan di atas kebenaran. Aku memohon kepada-Mu syukur atas nikmat- Mu dan baiknya ibadah kepada-Mu. Aku memohon kepada-Mu lisan yang jujur dan hati yang selamat. Aku berlindung kepada- Mu dari keburukan yang Engkau ketahui dan aku memohon kepada-Mu kebaikan yang Engkau ketahui. Dan aku memohon ampunan dari-Mu (atas dosaku) yang Engkau ketahui. Sesungguhnya Engkau Maha Mengetahui perkara yang ghaib.”

(HR. Ahmad, Tirmidzi dan Nasa’I dishahihkan Syaikh Al-Albani dalam sisilah hadits shahihah).

Doa memoho

n lisan yang jujur

Verbal

(15)

20 Poster Audio 14 Oktober

2020

Sesungguhnya Allah SWT mencatat kebaikan dan keburukan. maka barang siapa yang berniat atau bertekad mengerjakan kebajikan atau kebaikan dan ia pada akhirnya tidak mengerjakannya, niscaya Allah akan catatkan untuknya kebaikan yang sempurna. Dan apabila ia berniat atau bertekad mengerjakan kebaikan dan ia kerjakan kebaikan yang ia niatkan tersebut, maka Allah mencatat 10 kebaikan 700 kali lipat.

Dan apabila berniat melakukan sebuah keburukan dan dia tidak jadi mengerjakannya maka allah akan memberikan dia kebaikan yg sempurna. Nih orang dapat pahala, kebaikan yg sempurna.

Dan apabila dia berniat mengerjakan maksiat atau keburukan tersebut dan dia mengerjakannya, maka allah catatkan untuknya satu keburukan atau dosa. (HR.

Bukhari dan Muslim)

Pahala Mengerja

kan Suatu Kebaikia

n

Verbal

Setelah melakukan pengolahan data pesan-pesan atau materi yang terdapat pada akun Instagram @muhammadnuzuldzikri, maka dapat ditemukan pesan-pesan dan model komunikasi yang digunakan pada unggahan akun Instagram

@muhammadnuzuldzikri dalam uraian berikut:

1. Data ke 1

Dari unggahan 16 Agustus 2020 yang disampaikan, dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa poster audio. Pesan dakwah dalam unggahan ini bejudul ketika tidak ikhlas disembunyikan.

Pesan dakwah ketika tidak ikhlas disembunyikan ini termasuk dalam kategori akhlak, lebih khususnya akhlak tercela berupa riya. Metode dakwah yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah dengan memberikan peringatan “Dan tidak ada bermain cantik masalah tidak ikhlas……”. Media

(16)

dakwah yang digunakan adalah audio visual berupa poster audio yang berdurasi 51 detik, dengan jumlah tayangan 20.182, jumlah like 3.447 dan mendapatkan 10 komentar.

Isi dari pesan dakwah ini adalah larangan untuk bermain cantik dalam masalah tidak ikhlas. Maksudnya, ketika beribadah ataupun lagi berkerja jangan suka mencari pujian, mencari sanjungan karena Allah SWT tahu isi hati manusia.

Jangan beribadah/berkerja hanya untuk selalu di apresiasi.

2. Data ke 2

Dari unggahan 21 Agustus 2020 yang disampaikan, dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa poster audio. Pesan dakwah dalam unggahan ini berjudul ganjaran sesuai niatnya.

Pesan dakwah ini masuk dalam kategori akhlak, lebih khususnya akhlak terpuji berupa ikhlas karena Allah SWT. Metode dakwah yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah dengan memberikan nasihat berupa:

Kita baru masuk surga jika tujuan kita mencari wajah Allah, ikhlas. Bukan mencari pujian, bukan mencari panggung dunia, tujuan kita mencari ridho Allah berupa ikhlas.

Media dakwah yang digunakan adalah audio visual berupa poster audio yang berdurasi 1 menit 6 detik, dengan jumlah 9572 dan mendapatkan 11 komentar.

Pada poster audio ini juga di jelaskan bahwa apabila manusia mengerjakan sesuatu itu karena manusia atau tidak ikhlas sehingga ingin dipuji, disanjung, dan ingin mendapatkan secuil dari dunia maka tidak akan menghasilkan apa apa walaupun jalannya sudah benar.

(17)

3. Data ke 3

Dari unggahan 23 Agustus 2020 yang di sampaikan, dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa tulisan gambar/poster. Pesan dakwah dalam unggahan ini bertema kesabaran.

Pesan dakwah ini masuk dalam kategori akhlak, lebih khususnya akhlak terpuji berupa kesabaran. Metode dakwah yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah terlihat pada tulisan “Kesabaran adalah bunga indah yang hanya tumbuh di satu lahan bernama yakin”. Media dakwah yang digunakan adalah tulisan berupa poster yang memiliki like 20.162 dan mendapatkan 55 komentar.

4. Data ke 4

Dari unggahan 24 Agustus 2020 yang disampaikan dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa poster tulisan ysng bertema menguatkan iman.

Pesan dakwah ini masuk dalam kategori iman, lebih khususnya tips menguatkan iman. Metode dakwah yang digunakan adalah al-mawʿizhah al- ḥasanah terlihat pada tulisan “Kuatkan iman dan keyakinan dengan menguatkan ibadah, doa, kajian(menuntut ilmu), mendekatkan dengan ahli ilmu dan sebagainya”. Media dakwah yang digunakan adalah tulisan berupa poster yang memiliki like dengan jumlah 16.846 dan mendapatkan 28 komentar.

(18)

5. Data ke 5

Dari unggahan 26 Agustus 2020 yang disampaikan. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa gambar tulisan/poster yang bertema cara menasihati dengan baik.

Pesan dakwah kali ini masuk dalam katagori ibadah. Metode dakwah yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah terlihat pada tulisan nasihat

“Nasihati manusia dengan amalanmu, dan jangan menasihati dengan ucapanmu”. Media dakwah yang digunakan adalah tulisan berupa poster, memiliki like dengan jumlah 23.938 dan mendapatkan 60 komentar yang rata- rata merespon unggahan ini dengan baik.

Pada unggahan ini akun @muhammadnuzuldzikri bukannya melarang ketika memberikan nasihat kepada orang lain menggunakan lisan/ucapan.

Tetapi, alangkah baiknya kalau menasihati orang lain menggunakan amalan/perilaku yang sudah dikerjakan karena cara seperti ini masuk dalam katagori dakwah bil-hal yang mana dakwah bil-hal adalah dakwah denganperbuatan nyata yang meliputi keteladanan.

6. Data ke 6

Dari unggahan 2 September 2020 yang di sampaikan. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa poster tulisan yang bertema kesabaran.

(19)

Pesan dakwah kali ini masuk dalam kategori akhlak, terlebih khususnya akhlak terpuji berupa kesabaran. Metode dakwah yang digunakan adalah al- mawʿizhah al-ḥasanah terlihat pada tulisan nasihat “Jika ingin menjadi orang yang sabar maka tingkatkan rasa cinta kita kepada Allah”. Media dakwah yang digunakan adalah tulisan berupa poster, memiliki like dengan jumlah 16.398 dan mendapatkan 18 komentar yang rata-rata merespon unggahan ini dengan baik.

Pesan dakwah yang terlihat dalam unggahan tersebut adalah salah satu cara agar kita bisa bersabar yaitu dengan meningkatkan rasa cinta kita kepada Allah SWT. Rasa cinta kepada Allah SWT dapat ditingkatkan dengan cara mentaati perintahnya dan menjauhi larangannya, karena sebenarnya dalam kita berproses melakukan apa yang Allah SWT perintah dan larang ada latihan sabar dalam menajalaninya. Sehingga tujuannya adalah kita sudah terlatih bersikap sabar.

7. Data ke 7

Dari unggahan 12 September 2020 yang di sampaikan. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa tulisan gambar/poster yang bertema kebohongan.

Pada pesan dakwah ini masuk dalam kategori akhlak, terlebih khususnya akhlak tercela yaitu kebohongan. Metode dakwah yang digunakan adalah al- mawʿizhah al-ḥasanah terlihat pada tulisan nasihat: “Maka, mari tengok ke dalam dengan kaca mata kejujuran lalu sandarkan diri bahwa iman dan kesalehan itu bukan dengan angan-angan dan pencitraan…”.

(20)

Media dakwah yang digunakan adalah tulisan berupa poster, memiliki like dengan jumlah 12.343 dan 47 komentar yang rata-rata merespon unggahan ini dengan baik.

Pada unggahan kali ini, akun @muhammadnuzuldzikri menerangkan bahwa begitu pentingnya untuk menjadi diri sendiri yang apa adanya, maksudnya janganlah mengesankan diri sebagai orang yang paling alim, paling shalaleh/shalehah padahal kenyataannya tidak demikian adalah salah satu bentuk pembohongan terhadap diri sendiri. Maka untuk menjadi diri sendiri itu perlu usaha akidah yang benar tanpa keraguan, amal ketaatan, dan akhlak yang mulia.

8. Data ke 8

Dari unggahan 12 September 2020 yang disampaikan. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa poster do’a. Pesan dakwah dalam unggahan ini berupa Do’a keselamatan di dunia dan di akhirat.

Pesan dakwah ini masuk dalam kategori ibadah. Metode dakwah yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah terlihat pada unggahan do’a yang sifatnya mengajak. Media yang digunakan adalah tulisan berupa poster, memiliki like dengan jumlah 18.419 dan 53 komentar yang rata-rata merespon unggahan ini dengan baik.

Peneliti mengaitkan tanggal pemostingan pada akun

@muhammadnuzuldzikri ini dengan keadaan pada bulan September 2020.

Maksud dari unggahan ini adalah supaya setiap individu meningkatkan

(21)

kewaspadaan akan bahaya yang ada di sekitar, selain mengerjakan bentuk kewaspadaan juga di sertai dengan do’a kepada Allah SWT, yang mana salah satu do’a nya adalah doa minta penjagaan dari Allah SWT seperti yang di posting pada tanggal 12 September 2020 di akun @muhammadnuzuldzikri.

9. Data ke 9

Dari unggahan 19 September 2020 yang disampaikan. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa tulisan gambar masalah hati/qalbu.

Pesan dakwah ini masuk kategori iman(keyakinan), akhlak (keikhlasan, kejujuran) dan ibadah (ketakwaan). Metode dakwah yang digunakan adalah al- mawʿizhah al-ḥasanah terlihat pada isi unggahannya. Media yang digunakan adalah tulisan berupa poster, memiliki like dengan jumlah 32.167 dan 49 komentar yang rata-rata merespon unggahan ini dengan baik.

Pada kali ini @muhammadnuzuldziki menekankan betapa pentingnya menghubungkan hati kepada Allah SWT. Berlandaskan keikhlasan hanya karena Allah SWT, selalu istiqamah dalam kejujuran, dan berusaha meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT.

10. Data ke 10

Pada unggahan 21 September 2020 ini. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa tulisan/poster

(22)

hadits. Pesan dakwah dalam unggahan ini berupa hadits yang berisi tentang dzikir.

Pesan dakwah ini masuk dalam kategori ibadah yaitu berupa amalan dzikir. Metode yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah yang terlihat pada unggahan mengajak berdzikir. Media dakwah yang digunakan adalah tulisan berupa poster, memiliki like dengan jumlah 24.517 dan 57 komentar yang rata-rata merespon unggahan ini dengan baik.

Pada moment kali ini akun @muhammadnuzuldzikri membagikan amalan berupa dzikir ketika dalam kesulitan yang bisa di amalkan oleh followernya ketika berada dalam kesulitan. Menurut peneliti dzikir ini tepat diamalkan setiap waktu apalagi di waktu pandemi yang terjadi di bulan September 2020 tersebut.

11. Data ke 11

Dari unggahan 10 September 2020 yang disampaikan. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa poster/tulisan resume kajian dalam bentuk gambar yang bertema ibadah.

Pesan dakwah kali ini masuk dalam kategori ibadah yang terlihat dari isi unggahan berupa anjuran mengikuti nabi dalam hal beribadah. Metode dakwah yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah terlihat pada potingan mengajak. Media dakwah yang digunakan adalah tulisan berupa poster, memiliki like dengan jumlah 24.517 dan 10 komentar yang rata-rata merespon unggahan ini dengan baik.

(23)

Dalam unggahan resume kajian kali ini @muhammadnuzuldzikri menjelaskan bagaimana Imam An Nawawi memberi arahan bagaimana cara umat nabi Muhammad beribadah. Yaitu, dengan mengikuti Nabi Muhammad SAW karena beliau adalah pemimpin orang-orang terbaik dari awal sampai akhir. Bukan dari cara beribadahnya saja, umat nabi juga dianjurkan untuk mencontoh adab dan karakter nabi Muhammad SAW.

Selain memberi penjelasan untuk mengikuti nabi Muhammad SAW, di dalam resume kajian tersebut juga dijelaskan agar umat nabi Muhammad untuk selalu mengajak sesama umat kepada kebaikan.

12. Data ke 12

Dari unggahan 18 September 2020 yang disampaikan. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa poster audio. Pesan dakwah dalam unggahan kali ini berjudul ikhlas memerlukan perjuangan.

Pesan dakwah kali ini masuk dalam kategori akhlak, terlebih khususnya akhlak tercela. Metode dakwah yang digunakan adalah al-mawʿizhah al- ḥasanah terlihat pada isi ceramah yang mengajak ikhlas. Media dakwah yang digunakan adalah audio visual berupa poster audio yang berdurasi 1 menit 56 detik, memiliki like dengan jumlah 11.785 dan 32 komentar yang rata rata merespon unggahan ini dengan baik.

Pada unggahan ini, akun @muhammadnuzuldzikri menjelaskan bahwa ikhlas memiliki kekuatan yang dahsyat. Tetapi dalam mengamalkan keikhlasan

(24)

perlu latihan yang rajin. Jangan mudah lentur keikhlasannya hanya karena tebawa pujian dan terus minta pertolongan kepada Allah SWT untuk selalu istiqamah.

Di dalam audio poster ini @muhammadnuzuldzikri memberikan contoh ketika memberi makan orang yang berbuka puasa dengan ikhlas maka akan mendapatkan pahala yang besar disisi Allah SWT.

13. Data ke 13

Dari unggahan 23 September 2020 yang disampaikan dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa poster audio yang berjudul memberi ketika pandemi.

Pesan dakwah kali ini masuk dalam kategori ibadah yaitu sedekah. Metode dakwah yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah terlihat dari isi ceramah yang mengajak sedekah. Media dakwah yang digunakan kali ini adalah audio visual berupa poster audio yang berdurasi 53 detik, dengan jumlah tayangan 15.871, jumlah like 2.907 dan mendapatkan 12 komentar yang rata- rata merespon unggahan ini dengan baik.

Pada unggahan akun @muhammadnuzuldzikri menekankan betapa pentingnya menolong sesama muslim dengan bersedekah. Sesuai dengan perintah di dalam QS Āli ‘Imrān ayat 134 yang artinya: “dan orang yang beriman itu adalah orang-orang yang menginfakkan hartanya di saat di lapang dan di saat dia sulit”.

(25)

14. Data ke 14

Dari unggahan 5 September 2020 yang disampaikan. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa video pendek yang berjudul keinginan dipuji manusia.

Pesan dakwah dalam unggahan ini masuk dalam kategori akhlak, terlebih khusus akhlak tercela berupa riya. Metode yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah sesuai dengan isi unggahan ceramah. Media yang digunakan adalah audio visual berupa video pendek yang berdurasi 1 menit 43 detik, dengan jumlah like 16.837 dan 62 komentar yang rata-rata merespon baik unggahan ini.

Pada unggahan kali ini, akun @muhammadnuzuldzikri menerangkan bahwa jarang ada orang yang mengaku bahwa dirinya riya, pengen dipuji dan minta pengakuan dari orang lain. Bahkan ketika muslim menyembunyikan rasa didalam dirinya maka Allah SWT tau itu semua, karena Allah SWT tau segala yang ada di langit dan bumi.

15. Data ke 15

Dari unggahan 15 September 2020 yang disampaikan ini. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal dan non verbal berupa video Panjang/IGTV. Pesan dakwah dalam unggahan kali ini berjudul tentang Kunci mulia dunia dan akhirat.

Pesan dakwah dalam unggahan ini masuk dalam kategori ibadah yaitu keutamaan mempelajari dan mengamalkan Al-Qur’an. Metode dakwah yang

(26)

digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah yang terlihat dari isi ceramah.

Media dakwah yang digunakan adalah audio visual berupa video IGTV yang berdurasi 27 menit 9 detik, dengan jumlah tayangan 47.226, jumlah like 5.994 dan mendapatkan 76 komentar yang rata-rata merespon unggahan ini dengan baik.

Disini akun @muhammadnuzuldzikri menjelaskan bahwa dalam meninggikan derajat manusia Allah SWT tidak melihat bagaimana status, harta, rupa hambanya, melainkan Allah SWT melihat bagaimana ibadah hambanya, bagaimana keikhlasan hambanya, terlebih bagi orang yang mengamalkan dan mempelajari Al-Qur’an maka akan ditinggikan derajatnya.

16. Data ke 16

Dari unggahan 3 Oktober 2020 yang disampaikan ini. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa tulisan/poster dakwah yang bertema iman kepada Allah SWT.

Pesan dakwah kali ini masuk dalam kategori akidah, terlebih khususnya iman kepada Allah SWT. Metode dakwah yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah terlihat pada tulisan posternya. Media yang digunakan adalah tulisan berupa poster, memiliki like yang berjumlah 7.229 dan 2 komentar baik terhadap unggahan ini.

Dalam unggahan ini akun @muhammadnuzuldzikri menjelaskan beberapa point penting tentang iman kepada Allah SWT.

(27)

17. Data ke 17

Dari unggahan 5 Oktober 2020 yang disampaikan ini. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa tulisan/poster dakwah bertema kejujuran.

Pesan dakwah ini masuk dalam kategori akhlak, terlebih khusus akhlak terpuji berupa kejujuran. Metode dakwah yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah yang terlihat pada isi tulisan poster. Media dakwah yang gunakan adalah tulisan berupa poster, memiliki like dengan jumlah 13.694 dan 21 komentar yang rata-rata merespon baik unggahan ini.

Dalam unggahan ini akun @muhammadnuzuldzikri menyampaikan pesan apa yang dikatakan ulama Ibnul Qayyim ra tentang kejujuran. Kejujuran akan menghasilkan iman yang kuat, tanpa kejujuran baik untuk diri sendiri maupun kepada orang lain. Dan selalu bersifat bohong hanya akan membuat kemunafikan.

18. Data ke 18

Dari unggahan 5 Oktober 2020 yang disampaikan ini. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa video pendek berjudul terus mengawasi amalan hati.

Pesan dakwah ini masuk dalam kategori ibadah karena inti pesan ini adalah supaya ibadah khusyu. Metode yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah yang terlihat pada isi ceramah. Media yang digunakan adalah audio visual

(28)

berupa video pendek yang berdurasi 1 menit 18 detik, dengan jumlah like 17.196 dan 65 komentar yang rata-rata merespon baik unggahan ini.

Akun @muhammadnuzuldzikri menjelaskan pada unggahan ini bahwa pentingnya mengawasi amalan hati dan selalu merasa diawasi Allah SWT.

19. Data ke 19

Dari unggahan 8 Oktober 2020 yang disampaikan ini. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa tulisan/poster do’a memohon lisan yang jujur.

Pesan dakwah ini masuk dalam kategori akhlak, terlebih khusus akhlak terpuji berupa kejujuran. Metode dakwah yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah. Media yang digunakan adalah tulisan berupa poster do’a, memiliki like dengan jumlah 14.841 dan 28 komentar yang rata-rata merespon unggahan ini dengan baik.

Dalam mengamalkan kejujuran perlu keistiqamahan, maka amalan do’a memohon lisan yang jujur ini sangat baik untuk diamalkan guna membantu mencapai konsistensi dalam bersikap.

20. Data ke 20

Dari unggahan 14 Oktober 2020 yang disampaikan ini. Dapat peneliti ketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah komunikasi verbal berupa poster audio yang berjudul pahala dari kebaikan kebaikan.

(29)

Pesan dakwah ini masuk dalam kategori ibadah. Metode yang digunakan adalah al-mawʿizhah al-ḥasanah berupa pencerahan pahala mengerjakan kebaikan. Media yang digunakan adalah audio visual berupa poster audio, memiliki like dengan jumlah 11.561 dan 35 komentar yang rata rata merespon unggahan ini dengan baik.

Dalam unggahan ini akun @muhammadnuzuldzikri menjelaskan bahwa Allah SWT mencatat setiap kebaikan dan keburukan yang dilakukan hambanya.

Maka barangsiapa yang berniat melakukan kebajikan dan melakukan kebajikan tersebut maka Allah SWT akan mencatat 10 kebaikan 700 kali lipat. Sedangkan apabila berniat melakukan sebuah keburukan dan dia mengerjakannya, maka Allah SWT catatkan suatu keburukan atau dosa.

D. Analisis Data

Sebagaimana dijelaskan pada bab 2 bahwa unsur-unsur komunikasi terdiri dari: Komunikator, pesan, media, komunikan, efek. Adapun peneliti temukan dalam komunikasi verbal akun @muhammadnuzuldzikri adalah 1) Komunikator ialah akun @muhammadnuzuldzikri. 2) Pesannya ialah unggahan akun tersebut. 3) Medianya yaitu Instagram. 4) Komunikannya adalah followers akun tersebut. 5) Efeknya berupa like dan komentar pada tiap unggahan.

Berdasarkan penyajian data jenis komunikasi dan pesan dakwah dalam akun Instagram @muhammadnuzuldzikri dapat diketahui bahwa jenis komunikasi yang digunakan adalah jenis komunikasi verbal dan pesan dakwah yang terkandung yaitu pesan tentang akidah, syariah, akhlak, dan kisah sahabat nabi.

(30)

Setelah melakukan pengolahan data jenis komunikasi dan pesan dakwah yang terdapat dalam akun Instagram @muhammadnuzuldzikri berupa paparan beberapa unggahan yang di uraikan peneliti satu per satu, oleh karena itu selanjutnya akan dianalisa berupa penyajian data diatas.

1. Komunikasi Verbal

Dalam ilmu komunikasi terdapat dua jenis komunikasi yaitu komunikasi verbal dan komunikasi non verbal. Komunikasi verbal adalah komunikasi yang berbentuk lisan dan tulisan. Sedangkan komunikasi non verbal adalah bentuk komunikasi yang tidak menggunakan lisan dan tulisan melaikan hanya melalui bahasa tubuh dan intonasi suara.

Berdasarkan data yang peneliti dapatkan di atas maka dapat di sumpulkan akun Instagram @muhammadnuzuldzikri menggunakan jenis komunikasi verbal dalam menyampaikan pesan dakwahnya berupa poster tulisan, poster audio, video pendek dan IGTV. Adapun pada unggahan IGTV yang di teliti, peneliti juga menemukan dakwah menggunakan komunikasi non verbal.

2. Pesan-pesan Dakwah

a. Pesan dakwah katagori Akidah

Secara etimologi, kata akidah berarti terikat, maksudnya perjanjian yang teguh dan kuat, terpatri dan tertanam di dalam lubuk hati yang paling dalam.4

4 Dede Ahmad Ghazali dan Heri Gunawan, Studi Islam:Suatu Pengantar Dengan Pendekatan Interdisipliner, (Bandung:PT Remaja Rosdakarya,2015), h.151.

(31)

Akidah adalah suatu hal yang berkaitan dengan kepercayaan, keimanan dan keyakinan yang harus dimiliki oleh setiap muslim. Di dalam agama Islam, akidah meliputi Iman kepada Allah, Iman kepada Malaikat, Iman kepada kitab-kitab, iman kepada Rasul, iman kepada Hari Akhir, dan iman kepada Qadha dan Qadar.5

Pesan dakwah yang terdapat dalam akun Instagram

@muhammadnuzuldzikri yang berkaitan dengan akidah yaitu tentang Iman kepada Allah dan Iman kepada Rasul.

1) Iman kepada Allah

Iman kepada Allah adalah membenarkan dengan seyakin-yakinnya akan adanya Allah SWT yang memiliki sifat kesempurnaan serta mustahil dari sifat kekurangan.6

Pada dasarnya iman kepada Allah SWT mencakup 4 (empat) perkara sebagaimana diungkapkan pada unggahan poster 3 oktober 2020, yang menyebutkan kadar wajib iman kepada Allah SWT berupa: Pertama, beriman kepada wajud Allah bahwa Allah ada. Kedua, beriman kepada rububiyyah Allah bahwa Allah mengatur alam semesta, yang menghidupkan dan mematikan serta beriman kepada perbuatan-perbuatan Allah lainnya. Ketiga, beriman dengan sifat-sifat Allah yang maha

5 Wahyu Ilahi, Komunikasi Dakwah, (Bandung:PT Remaja Rosdakarya,2010), h 20

6 Dede Ahmad Ghazali dan Heri Gunawan, Ibid., h.159

(32)

sempurna. Keempat, beriman bahwa Allah adalah satu-satunya yang berhak diibadahi.

Penjelasan mengenai 4 hal tesebut, antara lain:

a) Mengimani keberadaan Allah SWT dapat dibuktikan dengan fitrah, akal, syariat, dan indera. Fitrah yang dimaksud mengenai keberadaan Allah SWT adalah bahwa setiap makhluk diciptakan untuk beriman kepada Sang Penciptanya tanpa harus berfikir atau diajari sebelumnya. Fitrah ini tidak akan berubah kecuali orang yang hatinya dimasuki oleh sesuatu yang memalingkannya dari fitrah tersebut. Mengimani keberadaan Allah SWT dengan akal seperti meyakini bahwa seluruh makhluk di alam semesta ini pasti ada yang menciptakannya. Adapun mengimani keberadaan Allah SWT melalui syariat dapat terbukti dengan adanya kitab samawi yang isinya berasal dari Allah SWT. Dan mengimani dengan dalil inderawi seperti kita menyaksikan dan merasakan do’a-do’a dikabulkan dan melihat mukjizat yang Allah berikan kepada Rasul- Nya.

b) Mengiimani rububiyyah Allah maksudnya adalah mengimani hanya Allah SWT satu-satunya Rabb yang tidak mempunyai sekutu dan penolong. Rabb adalah tuhan yang mempunyai hak untuk mencipta, berkuasa, dan memerintah. Tidak ada Sang Pencipta kecuali Allah SWT dan tidak ada Penguasa kecuali Allah SWT. Sebagaimana

(33)

terdapat dalam QS. al-A‘rāf ayat 54 yang artinya: “Ingatlah, menciptakan dan memerintah hanyalah hak Allah.”

c) Mengimani nama-nama dan sifat-sifat Allah maksudnya adalah menetapkan sifat-sifat Allah yang sudah Dia tetapkan untuk diri-Nya di dalam kitab-Nya sesuai dengan perilaku yang layak bagi-Nya.

d) Beriman kepada Allah SWT adalah satu-satunya yang berhak diibadahi maksudnya mengamini hanya Allah SWT semata ilah yang haq, yang tiada sekutu bagi-Nya dan menyembah karena kecintaan dan keagungan Allah SWT.7

Pada unggahan video pendek tanggal 5 September 2020 di bagian penutup terdapat pesan dakwah yang berkaitan dengan Iman kepada Allah.

Iman kepada Allah yang dimaksud disini adalah berkaitan dengan sifat Allah Yang Maha Mengetahui.

Pesan bahwa Allah Maha Mengetahui yang tergambar di unggahan tersebut adalah larangan berbuat riya dan keinginan untuk dipuji karena Allah mengetahui semuanya baik yang ada di langit maupun yang ada di bumi. Kepercayaan bahwa Allah Maha Mengetahui sudah sehausnya dimiliki oleh setiap muslim sehingga manusia hanya berharap dan berdoa kepada Allah tanpa keraguan didalamnya.

7 Markaz Al-Urwah Al-Wutsqa, Penjelasan Inti Ajaran Islam, (Solo: Pustaka Arafah,2010), h.379-393

(34)

Allah Maha Mengetahui merupakan salah satu nama terbaik Tuhan, yang menunjuk sifatnya Yang Maha Mengetahui. Ada banyak sekali ayat dalam al-qur’an yang menjelaskan sifat Allah Maha Mengetahui, di antaranya disebut dalam ayat ke dua puluh sembilan surah Āli ‘Imrān:

ِت ٰو ٰم َّسلا ىِف ا َم ُم َ ل ْعَي َوۗ ُ ه

للّٰا ُه ْم َ

ل ْعَي ُه ْو ُدْبُت ْو َ ا ْم ُ

كِر ْو ُد ُص ْيِف اَم اْوُفْخ ُ ت ْ

ن ِا ْ ل ُ

ق ٌرْي ِد َ

ق ٍء ْي َ ش ِ ل ُ

ك ى ٰ لَع ُ ه

للّٰا َو ۗ ِ ض ْر َ ا ْ

لا ىِف ا َم َو ٢٩

Katakanlah,jika kamu sembunyikan apa yang ada dalam hatimu atau kamu nyatakan, Allah pasti mengetahuinya. Dia mengetahui apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi. Allah Mahakuasa atas segala sesuatu.8

Dalam kandungan ayat diatas sudah jelas menegaskan bahwasanya Allah Maha Mengetahui, selanjutnya, ayat ini menginformasikan bahwa Allah mengetahui semua apa yang di langit dan semua apa yang di bumi karena pengetahuan-Nya yang luas dan kuasa-Nya yang menyeluruh.9

Pesan pada unggahan tersebut sangat menegaskan bahwa Allah mengetahui isi hati manusia ketika dia memiliki sifat riya, dengki, sombong dan sifat tercela lain di dalam hati. Dengan mengetahui bahwa salah satu sifat-Nya adalah Maha Mengetahui maka kita dianjurkan untuk menjauhi sifat riya tersebut karena walau bagaimanapun isi hati manusia jika berniat baik ataupun berniat buruk akan diketahui oleh Allah.

8 Kementrian Agama RI, Al-Quran dan Terjamahannya,(Bandung: Penerbit Diponegoro,2008), h.53

9 Quraish Shihab, Tafsir Al-Misbah volume 2, h.76.

(35)

Setelah memiliki iman didalam hati maka iman tersebut perlu di perkuat dengan meringankan musibah ataupun berjuang dengan sungguh- sungguh. Memperkuat iman dan keyakinan dengan memperkuat ibadah , meningkatkan doa, rajin mengikuti pengajian atau majelis ilmu dan lain sebagainya. Tips menguatkan iman tersebut sesuai dengan unggahan poster tulisan dakwah pada tanggal 24 Agustus 2020.

2) Iman kepada Rasul

Iman kepada Rasul adalah membenarkan dengan mantap bahwasanya Allah telah mengutus rasul-Nya untuk memberi petunjuk kepada makhluk-Nya untuk kehidupan dunia dan akhirat. Rasul itu datang untuk mengajak seluruh manusia agar beribadah kepada Allah semata, mengingatkan manusia agar tidak terjerumus kepada kesyirikan dan kekufuran.10

Pada unggahan resume kajian tanggal 10 September 2020 tergambar tentang Iman kepada Rasul berupa perintah untuk beribadah kepada Allah dengan cara mengikuti para nabi dan rasul terlebih khususnya Nabi Muhammad SAW.

Telah diketahui bahwa di dalam rukun iman selain iman kepada Allah, iman kepada malaikat dan iman kepada kitab-kitab. Islam menuntut

10 Abu Ammar & Abu Fatiah Al-Adnani, Mizanul Muslim 1, (Sukoharjo:Cordova Mediatama,2015), h.298-299.

(36)

agar beriman kepada rasul-rasul sebagai pihak yang berhubungan langsung dengan manusia.

Dari sisi pandangan agama, kita dapat berkata bahwa Allah Yang Maha Pengasih dan Penyayang enggan melihat umat manusia hidup dalam kesesatan, namun dalam saat yang sama enggan pula mencabut kebebasan memilih yang telah dianugerahkan-Nya kepada manusia. Karena itu, Allah mengutus Nabi dalam hal ini Nabi Muhammad SAW membawa ajaran yang meluruskan kesesatan dan kekeliruan umat manusia.11 Sebagaimana yang diisyaratkan oleh firman Allah dalam Q.S. al-Bayyinah ayat 1-3

ْم َ ِن ُ ل َنْي ِذ َّ كَي

لا ا ْو ُر ف َ َ ْن ِم ك ِل ْهَا ِب ٰ

ت ِك ْ َنْي ِكِر ْشُمْلاَو لا َنْي ِ ك فْن ُم َ

ىهت َح ُم ُهَيِت ْ

أَت

ُةَنِ يَب ْ لا

ٌ ١

ل ْو ُس َر َن ِم ِ ه للّٰا ا ْو ُ

لْتَي ا ف ُح ُص ً ًة َر َّه َط ُّم ا َه ْي ِف ٢

ٌب ت ُ ُ ٌة َم ِ ي ق َ ك ۗ

٣

Orang-orang yang kafir dari golongan Ahli Kitab dan orang-orang musyrik tidak akan meninggalkan (agama mereka) sampai datang kepada mereka bukti yang nyata. (yaitu) seorang Rasul dari Allah (Muhammad) yang membacakan lembaran-lembaran yang suci (Al- Qur'an). di dalamnya terdapat (isi) kitab-kitab yang lurus (benar).12 Pada dasarnya rasul-rasul adalah manusia yang sama seperti kita, mereka perlu makan, mereka perlu tidur dan mereka perlu berinteraksi dengan lingkungan sekitar. Bedanya mereka yang dipilih menjadi rasul

11 M. Quraish Shihab, Kumpulan 101 Kultum Tentang Islam, (Tangerang:PT. Lentera Hati,2016), h.3

12 Kementrian Agama RI, Al-Quran dan Terjamhannya,(Bandung: Penerbit Diponegoro,2008), h.598

(37)

memiliki atau dianugerahi keistimewaan yang tidak dimiliki manusia lainnya. Mereka menerima wahyu dari Allah melalui perantara malaikat Jibril dan menyampaikan wahyu tersebut kepada umat manusia. Rasul- rasul Allah merupakan juru bicara Allah kepada hambanya, yang terjaga dari berbagai macam kesalahan dan mereka merupakan teladan utama bagi seluruh manusia.

Dalam kategori akidah, selain berbicara tentang Iman kepada Allah dan Iman kepada Rasul, pada unggahan poster tanggal 12 September 2020 ditegaskan bahwa Iman itu dibangun dengan akidah yang benar, amal ketaatan dan akhlak mulia.

Akidah yang benar maksudnya adalah meyakini keesaan Allah SWT, adanya malaikat, kebenaran kitab-kitab Allah, mengikuti ajaran rasul, meyakini adanya hari kiamat serta qadha dan qadhar. Amal ketaatan adalah mengerjakan apa yang diperintah oleh Allah, mengamalkan ajaran Rasulullah, dan melaksanakan isi kandungan Al-Qur’an. Selanjutnya kedua hal tersebut dibarengi dengan akhlak yang mulia.

Ketika iman seorang muslim sudah kuat, maka hal itu akan menuntun dia memiliki hati yang baik sebagaimana disebutkan pada unggahan poster 19 September 2020 yang berbunyi: “Hati yang baik bukanlah hati yang gila pujian dan sanjungan manusia, tetapi hati yang terhubung kepada Allah dengan keikhlasan, kejujuran, keyakinan, ketergantungan dan ketakwaan”.

(38)

b. Pesan dakwah katagori Ibadah

Ibadah adalah pengungkapan rasa kekurangan, kehinaan, dan kerendahan hati dalam bentuk pengagungan, penyucian, dan syukur atas segala nikmat. Dari segi keagamaan, ibadah adalah bentuk ketundukan atau penghambaan diri kepada Allah, Tuhan Yang Maha Esa. Ibadah meliputi semua bentuk kegiatan manusia di dunia ini, yang dilakukan dengan niat mengabdi dan menghamba hanya kepada Allah.13

Dalam akun Instagram @muhammadnuzuldzikri terdapat unggahan yang berisi materi tentang ibadah meliputi:

1) Cara Beribadah

Pada unggahan 10 September 2020 terdapat resume kajian berisi tentang tata cara beribadah. Beribadah adalah salah satu tujuan diciptakannya manusia di dunia ini, sesuai dengan firman Allah Q.S Az- Zāriyāt ayat 56:

ْ ن ِا ْ لا َو َّن ِج ْ

لا ُت ق ْ َ ل َخ ا َم َو ِن ْو ُدُب ْعَيِل اَّلِا َس

٥٦

Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan agar mereka beribadah kepada-Ku.14

Dalam beribadah kepada Allah, ada cara yang harus kita jadikan pedoman untuk melaksanakan ibadah tersebut, dan cara terbaik untuk kita

13 Yunasril Ali, Buku Induk Rahasia dan Makna Ibadah, (Jakarta:Zaman,2012), h.15

14 Kementrian Agama RI, Al-Quran dan Terjamahannya,(Bandung: Penerbit Diponegoro,2008), h.523

(39)

beribadah adalah mengikuti caranya orang-orang terbaik, dan orang terbaik tersebut adalah Nabi Muhammad SAW.

Sebagai contoh ibadah dalam hal shalat kita di perintahkan mengikuti cara Nabi Muhammad sebagaimana hadits berikut: “Shalatlah kalian sebagaimana kalian melihat aku shalat”. (HR. Al-Bukhari dan Muslim)

Sesuai dengan Hadits diatas beribadah khususnya shalat jelas di perintahkan untuk mengikuti cara Nabi Muhammad begitu juga dengan ibadah-ibadah yang lain.

Di dalam unggahan tersebut juga di jelaskan bahwa untuk mencapai tujuan beribadah mengikuti Nabi Muhammad maka yang perlu kita lakukan adalah mengikuti tata cara yang terdapat dalam Al-Qur’an dan Hadits Shahih.

2) Do’a

Salah satu yang sangat di anjurkan agama adalah berdo’a. Do’a adalah suatu cara yang digunakan seorang hamba kepada Allah untuk mencurahkan isi hati dan perasaannya. Do’a merupakan suatu bentuk ketidak berdayaan manusia dihadapan Allah dan manusia yang enggan berdo’a bisa dikatakan sebagai bentuk kesombongan terhadap Allah.

Didalam al-qur’an terdapat perintah untuk berdo’a kepada Allah, Yaitu terdapat dalam Surah Al-Furqan ayat 77:

(40)

ْ ل ُ ق ا َم ا ُؤ َب ْعَي ْم ُ

ْيِ ب َر كِب ا َ

ل ْو َ ْم ُ ل

كُؤۤا َع ُد ْد ق َ َ

ف ْمُتْب َّ

ذ َ

َ ك ف ْو َس َ

ُ ف ن ْو ُ ا ًما َزِل كَي ࣖ ٧٧

Katakanlah (Muhammad, kepada orang-orang musyrik), Tuhanku tidak akan mengindahkan kamu, kalau tidak karena ibadahmu.

(Tetapi bagaimana kamu beribadah kepada-Nya), padahal sungguh, kamu telah mendustakan-Nya? Karena itu, kelak (azab) pasti (menimpamu).15

Rasulullah SAW bersabda menunjukan betapa besar nilai do’a sekaligus menunjukan betapa do’a sangat di anjurkan: “Tiada sesuatu yang lebih mulia disisi Allah melebihi do’a” (HR. at-Tirmidzy)

Pada unggahan 12 September 2020 terdapat poster do’a yang berisi tentang memohon penjagaan dari Allah. Peneliti melihat do’a penjagaan dari Allah ini penting untuk kita amalkan karena cuma Allah yang bisa memberikan jaminan keselamatan bagi setiap hambanya.

Dan pada unggahan 8 oktober 2020, akun ini juga memposting Do’a memohon lisan yang jujur. Dalam mengamalkan kejujuran tidak lah mudah, banyak tantangan yang harus dilalui. Maka dalam menghadapi tantangan itu kita perlu minta bantuan Allah SWT dengan cara misalnya berdoa memohon lisan yang jujur ini sehingga kita dikuatkan dan di istiqamahkan dalam berprilaku jujur.

Dan peneliti melihat maksud dan maksud akun Instagram

@muhammadnuzuldzikri memposting ini bertujuan agar para Followers

15 Kementrian Agama RI, Al-Quran dan Terjamahannya,(Bandung: Penerbit Diponegoro,2008), h.366

(41)

nya bisa mengamalkan do’a ini terlebih di saat waktu pandemi seperti saat ini.

3) Dzikir

Dzikir adalah segala proses komunikasi seorang hamba dengan Sang Khaliq untuk senantiasa ingat dan tunduk kepada-Nya dengan cara mengumandangkan takbir, tahmid, tasbih, memanjatkan do’a, membaca al-qur’an, dan lain-lain yang dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja, baik sendiri atau berjamaah, dengan aturan-aturan yang telah di tentukan.16

Dengan berdzikir merupakan salah satu tanda orang itu beriman, orang yang selalu berdzikir akan bertambah mantap keimanannya. Ibnu Qayyim al-Jauziyah mengatakan bahwa diantara manfaat berdzikir ialah mengundang datangnya ridha Allah, menghilangkan rasa sedih dan gelisah dari hati manusia, membahagiakan dan melapangkan hati, menguatkan hati dan badan, menyinari wajah dan hati, membuka lahan rezeki, menghiasi orang dengan pakaian kewibawaan, disenangi dan dicintai manusia, mengangkat manusia ke maqam ihsan, membersihkan hati dan kotoran, dan beberapa hal lainnya.17

16 M. Khalilurrahman Al Mahfani, Keutamaan Do’a & Dzikir, (Jakarta:Wahyu Media,2006), h.32-33

17 Nurul Qamariah, Berdzikirlah! Pasti Hatimu Akan Tenang, (Yogyakarta:Laksana,2018), h.7

(42)

Dari begitu banyaknya manfaat dari berdzikir juga terdapat beberapa perintah dalam al-qur’an untuk berdzikir, seperti yang terdapat pada QS.

ar-Ra'd ayat:28

َنْي ِذ َّ

لا ا ْوُن َم ٰ

ا ُّنِٕى َم ْطَت َو ْم ُهُب ْو ُ

ل ق ُ ِر ْ

كِذِب ِ ه

للّٰا

ۗ ا َ

ل َ ِر ْ ا

كِذِب ِ ه

للّٰا ُّنِٕى َم ْطَت ُب ْو ُ

ل ق ُ ْ لا

ۗ

٢٨

Yaitu orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tenteram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tenteram.18

Pada unggahan tanggal 21 September 2020, akun Instagram

@muhammadnuzuldzikri membagikan poster tulisan dzikir bertema

“Dzikir Ketika Dalam Kesulitan”. Peneliti melihat dzikir tersebut bisa kita amalkan di masa pandemi seperti sekarang ini, karena tanpa terkecuali semua manusia merasa dalam kesulitan baik dari segi ekonomi sampai ke masalah kesehatan.

4) Sedekah

Pada unggahan poster audio 28 September 2020 akun Instagram

@muhammadnuzuldzikri menjelaskan pentingnya Bersedekah.

Sedekah adalah pemberian sesuatu dari seorang muslim kepada yang berhak menerimanya secara ikhlas dan sukarela tanpa dibatasi oleh waktu

18 Kementrian Agama RI, Al-Quran dan Terjamahannya,(Bandung: Penerbit Diponegoro,2008), h.252

(43)

dan jumlah tertentu dengan mengharapkan ridha Allah SWT dan pahala semata.

Perilaku bersedekah memiliki peranan sangat penting bagi umat Islam. Dengan bersedakah kita dapat membantu sesama muslim yang mengalami kesulitan dan dengan bersedakah dapat membuat harta kita menjadi tambah berkah

Bersedekah tidak melulu tentang uang, sedekah bisa juga melalui tenaga dan pikiran. Sedekah dapat berupa berbuat baik kepada sesama dan menahan diri dari kejahatan, karena inti dari sedekah itu adalah menolong sesama muslim.

Pada unggahan tersebut, nampak jelas @muhammadnuzuldzikri mengajak kepada followers nya untuk membantu sesama muslim yang mengalami kesulitan dengan bersedekah. Karena disamping membantu sesama, sedekah juga dapat memberikan keberkahan terhadap harta yang kita miliki.

5) Takwa

Pada unggahan tanggal 19 September 2020, terdapat tulisan masalah qalbu/hati yang memjelaskan bahwa hati yang baik itu adalah yang kuat ketakwaannya.

(44)

Sebagai seorang muslim kita di tuntut untuk selalu meningkatkan takwa kepada Allah SWT. Taqwa yang umum kita ketahui adalah mengikuti perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya.

Allah SWT memerintahkan umatnya untuk bertakwa sebagai mana yang terdapat di dalam QS. Āli ‘Imrān:102

اَهُّي َ َنْي ِذ َّ آٰي

لا اوُن َم ٰ

ا او قَّتا ُ َ ه

للّٰا َّ

هِتى قُت ٰ ق َح ا َ

ل َو َّنُت ْو ُمَت ا َّ

ل ِا ْمُتْن َ

َ ا َو ن ْو ُم ِل ْس ُّم ١٠٢

Wahai orang-orang yang beriman! Bertakwalah kepada Allah sebenar-benar takwa kepada-Nya dan janganlah kamu mati kecuali dalam keadaan Muslim.19

Takwa bukan melelu pada konteks mengikuti perintahnya tapi juga dalam konteks menjauhi larangannya. Karena penekanan pada ketakwaan adalah upaya menghindar, bukan upaya melakukan karena agama menuntun agar seseorang hendaknya mendahulukan pembersihan sebelum penghiasan. Menghindari yang buruk lebih utama dari dibandingkan dengan melakukan yang baik.20

6) Dakwah bil Hal

Dakwah bil hal adalah salah satu bentuk mengajak orang lain dengan aksi nyata. Sesuai dengan isi pesan dakwah @muhammadnuzuldzikri pada

19 Kementrian Agama RI, Al-Quran dan Terjamahannya,(Bandung: Penerbit Diponegoro,2008), h.63

20 Quraish Shihab, Kumpulan 101 Kultum Tentang Islam, (Tanggerang:Lentera hati, 2016), h. 244

(45)

26 Agustus 2020 yang berbunyi “nasihati manusia dengan amalanmu dan jangan nasihati manusia dengan ucapanmu”. Disana terdapat makna bahwa dalam menasehati orang lain kita harus mengerjakan terlebih dahulu apa yang kita nasehati tersebut, karena cara menasehati yang baik adalah dengan metode keteladanan.

7) Mengerjakan Kebaikan

Pada unggahan 14 oktober 2020 terdapat pesan dakwah yang berisi Sesungguhnya Allah SWT mencatat kebaikan dan barangsiapa yang berniat atau bertekad mengerjakan kebajikan walaupun tidak mengerjakannya maka Allah catatkan untuknya kebaikan yang sempurna dan apabila dia berniat dan mengerjakan kebaikan apa yang sudah diniatkan tersebut maka akan diganjar dengan 10 kebaikan 700 lipat.

Kebaikan yang diniatkan bukanlah harus kebaikan yang besar, hanya dengan bersedekah dengan ikhlas dan karena Allah maka kita akan mendapatkan ganjaran yang besar disisi Allah SWT. Dan beribadah hanya karena Allah SWT akan mendapat kedudukan disisi Allah SWT.

c. Pesan Dakwah Masalah Akhlah

Pada dasarnya akhlak sudah melekat pada masing-masing manusia.

Bila manusia perbuatan yang baik maka bisa dikatakan akhlak yang baik, sedengkan bila manusia tersebut melakukan perbuatan yang tidak baik maka di sebut akhlak yang buruk.

(46)

Pada akun Instagram yang di upload periode 1-3- September 2020 terdapat beberapa pesan dakwah mengenai akhlak terpuji dan akhlak tercela:

1) Sabar

Kata sabar berarti ‘menahan’ atau ‘mengekang’. Bersabar artinya menahan dari segala sesuatu yang disukai dan tidak disukai dengan tujuan mengharapkan ridha dari Allah SWT. Dan menahan diri yang dimaksud adalah mengendalikan diri dari dorongan hawa nafsu yang cenderung negatif.21

Kesabaran merupkan modal utama bagi setiap muslim dalam menjalani kehidupan sehari-hari dan meraih apa yang dicita-citakan. Dan orang sabar akan mendapatkan kesuksesan baik di dunia maupun di akhirat.

Bersabar bukan berarti menunjukan diri kita lemah, menerima apa adanya, menyerah pada keadaan atau menyerahkan semua permasalahan kepada Allah SWT. Namun, sabar adalah usaha tanpa lelah dan kegigihan sehingga mampu mengalahkan atau mengendalikan keinginan nafsu liarnya.

Kata sabar dan turunannya disebut dalam Al-Qur’an sebanyak kurang lebih 103 kali. Dari penyebutan yang cukup banyak itu,

21 Yudy Effendy, Sabar & Syukur Rahasia Meraih Hidup Supersukses, (Jakarta:AgroMedia Pustaka, 2012), h.6

Referensi

Dokumen terkait

Berbeda dengan analisis Location Quontient (LQ) yang berpedoman pada kontribusi, sektor pertanian antar Kecamatan di Kabupaten Blora pada tahun 2102-2105 tergolong

Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan dan menganalisis : 1) perkembangan Gereja Katolik Santo Yusuf Juru Karya Gondangwinangun tahun 1963-2004 ; 2) profil

(e) Pengukuran dan penandaan diameter dan panjang bibit (f) Bibit R.mucronata pada naungan 25% (g) Bibit R.mucronata pada intensitas 0% (h) Pemanenan bibit (i) Akar bibit

Menyampaikan rekomendasi hasil penilaian atas usulan penetapan Satuan Kerja Instansi Pemerintah untuk menerapkan PK-BLUD kepada Menteri Keuangan2. Melaksanakan tugas-tugas

Permasalahan yang terjadi adalah masih ditemukan sekolah yang kurang mengembangkan kreativitas dan hanya berfokus pada baca, tulis dan hitung sedangkan kreativitas

IPO (Initial Public Offering) atau sering pula disebut Go Public adalah kegiatan penawaran saham atau Efek lainnya yang dilakukan oleh Emiten (perusahaan yang akan go public) untuk

Pemaparan radiasi gamma pada mencit dengan variasi 5 waktu menunjukkan bahwa semakin lama paparan radiasi gamma yang diberikan, maka semakin banyak radikal bebas yang

unit simpan pinjam Koperasi Syariah dalam metode pencatatan akuntansinya standar yang digunakan menggunakan PSAK dari IAI, yaitu PSAK No3. Dengan demikian, secara