• Tidak ada hasil yang ditemukan

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Pencemaran Lingkungan dan Daur Ulang Bahan Organik

N/A
N/A
Ayu Wulandari

Academic year: 2024

Membagikan "Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Pencemaran Lingkungan dan Daur Ulang Bahan Organik"

Copied!
14
0
0

Teks penuh

(1)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SMP Negeri Giriyoso, Sumatera Selatan Mata Pelajaran : IPA

Kelas/semester : VII / Dua

Materi Pokok : Pencemaran Lingkungan Sub Materi : Daur Ulang Bahan Organik Alokasi Waktu : 1 Pertemuan (3 JP)

A. Kompetensi Inti

1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya

2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi, gotongroyong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya

3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, prosedural, dan metakognisi) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata

4. Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai,memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori

B. Kompetensi Dasar (KD) dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)

No Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi 3 3.8 Menganalisis terjadinya

pencemaran lingkungan dan dampaknya bagi ekosistem

3.8.1 Mengidentifikasi bahan organik disekitar lingkungan yang berpotensi sebagai polutan yang dapat didaur ulang dan dapat dimanfaatkan.

3.8.2 Menemukan solusi terbaik terkait permasalahan sampah daun kering dilingkungan sekitar.

4 4.8 Membuat tulisan tentang gagasan penyelesaian masalah pencemaran di lingkungannya

berdasarkan hasil pengamatan

4.8.1 Mengemas hasil ide atau solusi masalah dalam bentuk poster atau produk nyata.

4.8.2 Menyajikan hasil ide atau solusi permasalah sampah daun kering dilingkungan sekitar.

(2)

2 C. Tujuan Pembelajaran

1. Melalui observasi peserta didik dapat mengidentifikasi bahan organik disekitar lingkungan yang berpotensi sebagai polutan yang dapat didaur ulang dan dapat dimanfaatkan dengan cermat.

2. Melalui kegiatan literasi, peserta didik dapat menemukan solusi terbaik terkait permasalahan sampah daun kering dilingkungan sekitar dengan tepat guna.

3. Melalui kertas plano, peserta didik dapat mengemas hasil ide atau solusi dalam bentuk poster atau produk nyata dengan kreativitasnya sendiri.

4. Melalui kegiatan presentasi peserta didik dapat menyajikan hasil ide atau solusi permasalah sampah daun kering dilingkungan sekitar dengan runtut dan jelas.

D. Materi Pembelajaran

DAUR ULANG SAMPAH ORGANIK

Daur ulang adalah proses untuk menjadikan suatu bahan bekas menjadi bahan baru dengan tujuan mencegah adanya sampah yang sebenarnya dapat menjadi sesuatu yang berguna, mengurangi penggunaan bahan baku yang baru. Daur ulang juga bisa diartikan sebagai penggunaan kembali material atau barang yang sudah tidak digunakan dalam bentuk lain.

Sampah adalah sisa buangan dari suatu produk atau barang yang sudah tidak digunakan lagi, tetapi masih dapat di daur ulang menjadi barang yang bernilai.

Sampah organik adalah sampah yang berasal dari sisa mahkluk hidup yang mudah terurai secara alami tanpa proses campur tangan manusia untuk dapat terurai. Seperti sisa sayur, kulit pisang, buah yang busuk, kulit bawang, kayu, ranting pohon, kayu dan daun – daun kering. Kebanyakan sampah organik sulit diolah kembali jadi lebih sering dibakar untuk memusnahkannya.

Sampah anorganik adalah sampah yang sudah tidak dipakai lagi dan sulit terurai.

Sampah anorganik yang tertimbun di tanah dapat menyebabkan pencemaran tanah karena sampah anorganik tergolong zat yang sulit terurai dan sampah itu akan tertimbun dalam tanah dalam waktu lama, ini menyebabkan rusaknya lapisan tanah.

Seperti plastik, botol / kaleng minuman, kresek, ban bekas, besi, kaca, kabel, barang elektronik, bohlam lampu dan plastik.

E. Model dan Metode Pembelajaran 1. Model Pembelajaran:

Problem Based Learning (PBL) 2. Metode Pembelajaran:

Observasi, penyelidikan, dan presentasi F. Sumber Belajar

1. Kemdikbud. 2017. Ilmu Pengetahuan Alam. SMP Kelas VII Semester 2. Jakarta:

Kemdikbud.

2. Media online:

(3)

a. https://dlh.bulelengkab.go.id/informasi/detail/artikel/pengertian-dan- pengelolaan-sampah-organik-dan-anorganik-13

b. http://etheses.iainkediri.ac.id/

3. Lingkungan sekitar (sampah organik).

4. Internet

G. Media Pembelajaran

- Proyektor, Laptop, LKPD, PPT, Phonsel - Kertas plano

H. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

Kegiatan Sintaks

PBL Kegiatan Pembelajaran Alokasi

Waktu Pendahuluan - Guru mengucap salam, menyapa

peserta didik dan memimpin doa.

- Peserta didik berdoa.

- Guru mengecek kehadiran, kesiapan belajar peserta didik dan memberikan ice breaking.

- Guru menyampaikan Apersepsi dan Motivasi

Apersepsi:

- Guru menghubungkan dengan materi sebelumnya yakni tentang pencemaran lingkungan dan polutan.

- Guru memberika pertanyaan:

Apa yang kalian ketahui tentang pencemaran dan polutan?

Motivasi:

- Guru menghadirkan macam- macam bahan organik dan anorganik.

- Guru memberikan pertanyaan, menurut kalian manakah yang termasuk bahan organik dan anorganik?

- Manakah bahan organik yang yang bisa didaur ulang dan dimanfaatkan?.

- Guru menyampaikan model pembelajaran yang akan digunakan dalam pembelajaran yakni Problem Based Learning (PBL) beserta penilaian yang digunakan.

5. Guru menyampaikan tujuan

10 Menit

(4)

4 Kegiatan Sintaks

PBL Kegiatan Pembelajaran Alokasi

Waktu pembelajaran hari ini (ditulis dalam

PPT).

Kegiatan Inti Tahap 1 :

Orientasi peserta didik pada masalah

1. Guru mengajak peserta didik untuk mengamati kondisi lingkungan sekolah peserta didik yang luas dan banyak ditumbuhi pohon-pohon yang tinggi dan rindang. Setiap pagi banyak sekali daun-daun kering yang berjatuhan. Selama ini perlakuan kita terhadap sampah daun kering tersebut hanyalah dengan membakarnya setiap hari, hal tersebut malah akan menimbulkan masalah baru yaitu pencemaran lingkungan.

2. Melalui pengamatan, guru meminta peserta didik untuk mengidentifikasi dan merumuskan masalah.

Rumusan masalah utama yang akan di pecahkan:

“Bagaimana solusi untuk mengatasi permasalahan daun kering yang begitu banyak dilingkungan sekolah?”

100 Menit

Tahap 2 :

Mengorganisasik an peserta didik untuk belajar

1. Guru mengorganisir peserta didik menjadi 6 kelompok yang terdiri dari 5-6 peserta didik yang heterogen.

2. Guru membagikan LKPD kepada masing-masing kelompok.

3. Peserta didik berbagi tugas atau kolaborasi melengkapi LKPD.

4. Guru Mengajak peserta didik secara berkelompok untuk melakukan observasi identifikasi bahan organik yang ditemukan disekitar lingkungan sekolah dan menuangkanya didalam LKPD.

Tahap 3:

Membimbing penyelidikan individu maupun kelompok

5. Guru membimbing peserta didik untuk merancang kegiatan penyelidikan untuk menyelidiki solusi-solusi alternatif dalam mengatasi daun kering disekitar sekolah.

(5)

Kegiatan Sintaks

PBL Kegiatan Pembelajaran Alokasi

Waktu 6. Guru meminta peserta didik

melakukan penyelidikan sesuai dengan rancangan kegiatan.

7. Peserta didik melakukan penyelidikan solusi-solusi alternatif masalah yang tertuang dalam LKPD.

8. Guru memantau dan mendampingi penyelidikan peserta didik pada masing-masing kelompok

Tahap 4 :

Mengembang kan dan

menyajikan hasil karya

9. Anggota kelompok dari masing- masing kelompok menyatukan hasil penyelidikannya berupa solusi-solusi alternatif kedalam tabel di LKPD 10. Masing-masing kelompok

mengembangkan solusi-solusi alternatif menjadi satu solusi terbaik untuk mengatasi sampah daun kering yang ada dilingkungan sekolah dengan mempertimbangkan kebermanfaatan solusi tersebut untuk masyarakat sekitar.

11. Guru memantau dan mendampingi perkembangan penyelidikan peserta didik di masing- masing kelompok 12. Guru meminta masing-masing

kelompok untuk mengemas dan mempresentasikan hasil penyelidikan baik dalam bentuk poster mengatasi permasalahan sampah daun kering dilingkungan sekolah maupun hasil produk berupa pupuk organik.

13. Kelompok yang satu memberikan feedback kepada kelompok yang lain.

Tahap 5 :

Menganalisis dan

mengevaluasi proses

pemecahan masalah

14. Peserta didik dengan didampingi guru menarik suatu kesimpulan berupa solusi terhadap masalah sampah daun kering dilingkungan sekolah.

15. Guru meminta masing-masing kelompok untuk melakukan refleksi kegiatan penyelidikan yang telah dilakukan.

(6)

6 Kegiatan Sintaks

PBL Kegiatan Pembelajaran Alokasi

Waktu

Penutup 1. Guru melakukan refleksi

pembelajaran dan melakukan penguatan.

2. Guru memberikan kuis dalam bentuk pertanyaan melalui Quizziz:

3. Guru menyampaikan sekilas materi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya (jenis-jenis pencemaran).

4. Peserta didik memastikan kelas dalam keadaan rapi dan bersih seperti semula.

5. Guru menutup pembelajaran dengan doa dan salam.

10 Menit

I. Penilaian

1. Penilaian Sikap

a. Teknik Penilaian : Observasi

b. Bentuk instrumen : Lembar observasi c. Fromat Penilaian : terlampir

d. Rubrik : terlampir 2. Penilaian Pengetahuan

a. Teknik penilaian : Tes tertulis b. Bentuk Instrumen : Kuis Online c. Kisi-kisi penilaian : Terlampir 3. Penilaian Keterampilan

a. Teknik penilaian : Penilaian Kinerja dan produk b. Bentuk instrumen : Lembar penilaian Kinerja c. Format penilaian : Terlampir

d. Rubrik : Terlampir 4. Pengayaan Dan Remidial

a. Remidial

Peserta didik yang perlu bimbingan lanjut atau belum mencapai target, akan dijelaskan kembali oleh guru. Guru melakukan penilaian kembali dengan soal yang sejenis. Remedial dilaksanakan pada waktu dan hari tertentu yang disesuaikan.

b. Pengayaan

Peserta didik yang sudah mahir atau mencapai target, akan diminta untuk mengerjakan soal-soal pengayaan berupa pertanyaan-pertanyaan yang memiliki tingkat kesukaran lebih tinggi.

(7)

Mengetahui Giriyoso, September 2022 Kepala SMP Negeri Giriyoso Guru Mata Pelajaran

Sugiyono, S. Pd Achmad Hadi, S. Pd

NIP. 196911111998021001 NIP. 1994021720222121005

(8)

8 LAMPIRAN-LAMPIRAN

1. LAMPIRAN PENILAIAN PENGETAHUAN a. Kisi-kisi Penilaian Pengetahuan

No KD IPK Materi Indikator Soal Level

Kognitif

Bentuk soal

No.

Soal 1 4.8 Menganalisis terjadinya

pencemaran lingkungan dan dampaknya bagi ekosistem

4.8.1 Mengidentifikasi limbah sampah disekitar

lingkungan yang tidak dimanfaatkan dan dapat didaur ulang.

Pencemaran Lingkungan

Peserta didik dapat menemukan solusi-solusi alternatif terkait masalah sampah daun kering yang melimpah di sekolah mereka.

C6 Essay 1

4.8.2 Menemukan solusi terbaik terkait permasalahan

limbah sampah daun kering dilingkungan

sekitar.

Pencemaran

Lingkungan Peserta didik dapat membuat alasan yang tepat dalam memilih solusi terbaik.

C5 Essay 2

Pencemaran Lingkungan

Peserta didik dapat menemukan sumber informasi yang tepat dalam memecahkan masalah.

C4 Essay 3

b. Soal Tes

Jawablah pertanyaan ini dengan tepat dan benar!

1. Solusi-solusi alternatif apa saja yang bisa digunakan untuk menyelesaikan permasalahan sampah daun kering yang melimpah

disekolahmu? (skor 5)

2. Apa alasan kamu memilih satu solusi terbaik yang kalian pilih? (skor 10)

(9)

3. Upaya apa saja yang kamu lakukan untuk mencari informasi terkait solusi dalam menyelesaikan masalah sampah daun kering

disekolahmu? (skor 5)

Nilai Pengetahuan = 𝑺𝒌𝒐𝒓 𝒚𝒂𝒏𝒈 𝒅𝒊𝒑𝒆𝒓𝒐𝒍𝒆𝒉

𝑺𝒌𝒐𝒓 𝒕𝒐𝒕𝒂𝒍 𝒙 𝟏𝟎𝟎

(10)

10 2. LAMPIRAN PENILAIAN KETERAMPILAN

a. Format Penilaian Kinerja

Nama Kelompok : ………..

Kelas : ………..

Petunjuk!

Berilah tanda ( √ ) pada kolom skor untuk setiap indikator sesuai hasil yang ditunjukkan oleh peserta didik!

No Indikator Skor Jumlah

skor

4 3 2 1

1. Bekerjasama dalam kelompok 2. Mengumpulkan informasi 3. Mempresentasikan hasil solusi

Total skor b. Rubrik Penilaian Kinerja

No Indikator Skor

4 3 2 1

1.

Bekerjasama dalam

kelompok

Bekerjasama dengan bagus dan kompak antar semua anggota

kelompok

Bekerjasama dengan bagus dan kompak sepertiga anggota kelompok

Bekerjasama dengan bagus dan kompak hanya sebagian anggota kelompok

Bekerjasama tidak bagus dan

kurang kompak antar sesama anggota kelompok

2. Mengumpulkan informasi

Informasi yang dikumpulkan sudah tepat dan sesuai dengan

permasalahan

Informasi yang dikumpulkan sudah tepat tapi belum sesuai dengan permasalahan

Informasi yang

dikumpulkan belum tepat tapi sudah sesuai dengan permasalahan

Informasi yang dikumpulkan belum tepat dan belum sesuai dengan permasalahan

3. Mempresentasi kan hasil solusi

Presentasi solusi masalah lancar dan mudah

dipahami

Presentasi solusi masalah lancar tapi kurang mudah dipahami

Presentasi solusi masalah kurang lancar tapi mudah dipahami

Presentasi solusi masalah kurang lancar dan kurang mudah

dipahami

Nilai Kegiatan Kinerja = 𝑺𝒌𝒐𝒓 𝒚𝒂𝒏𝒈 𝒅𝒊𝒑𝒆𝒓𝒐𝒍𝒆𝒉

𝑺𝒌𝒐𝒓 𝒕𝒐𝒕𝒂𝒍 𝒙 𝟏𝟎𝟎

(11)

c. Format Penilaian Produk Poster

Nama Kelompok : ………..

Kelas : ………..

Petunjuk!

Berilah tanda ( √ ) pada kolom skor untuk setiap indikator sesuai hasil yang ditunjukkan oleh peserta didik!

No Indikator Skor Jumlah

skor

4 3 2 1

1. Isi / teks 2. Desain 3. Gambar

4. Tujuan Penyampaian Pesan Total skor

d. Rubrik Penilaian Poster :

Indikator 4 3 2 1

Isi/teks Isi teks singkat, padat akan

informasi, jelas terbaca

Dua kriteria isi/teks baik yang

terpenuhi

Salah satu dari kriteria isi/teks baik yang

terpenuhi

Seluruh kriteria

isi/teks yang baik tidak terpenuhi Desain Warna

menarik, ukuran proporsional, pesan yang disampaikan menjadi pusat perhatian.

Dua kriteria desain baik yang

terpenuhi

Salah satu kriteria

desain baik yang

terpenuhi

Seluruh kriteria

desain yang baik tidak terpenuhi

Gambar Gambar menarik, bermakna sebagai penyampai pesan, orisinil

Dua kriteria gambar baik yang

terpenuhi

Salah satu kriteria

gambar baik yang

terpenuhi

Seluruh kriteria

gambar yang baik tidak terpenuhi Tujuan

penyampaian pesan

Pesan sangat mudah

ditangkap pembaca

Pesan cukup mudah ditangkap pembaca

Pesan sulit ditangkap pembaca

Pesan tidak dapat

ditangkap pembaca

(12)

12

Pedoman Penskoran : 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑎𝑘ℎ𝑖𝑟 = 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ𝑎𝑛 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑢𝑚𝑥100 e. Format Penilaian Presentasi

Nama : Kelompok : Kelas :

No. Indikator

Skor

4 3 2 1

1 Kerja sama dalam kelompok 2 Mengumpulkan informasi 3 Menyajikan presentasi

f. Rubrik penilaian presentasi : No Indikator

Skor

4 3 2 1

1.

Kerjasama dalam kelompok

Bekerjasama dengan baik dan kompak antar semua anggota kelompok

Bekerjasama dengan baik dan kompak dengan lebih dari

setengah anggota kelompok

Bekerjasama dengan baik dan kompak hanya

sebagian anggota kelompok

Bekerjasama tidak baik dan kurang

kompak antar sesama anggota kelompok

2.

Mengump ulkan informasi

Informasi yang

dikumpulkan sudah tepat dan sesuai dengan

permasalaha n

Informasi yang dikumpulkan sudah tepat tapi belum sesuai dengan permasalahan

Informasi yang

dikumpulkan belum tepat tapi sudah sesuai dengan permasalahan

Informasi yang

dikumpulkan belum tepat dan belum sesuai dengan permasalahan

3.

Memprese ntasikan hasil solusi

Presentasi lancar dan mudah

dipahami

Presentasi lancar tapi kurang mudah dipahami

Presentasi kurang lancar tapi mudah dipahami

Presentasi kurang lancar dan kurang mudah

dipahami Pedoman Penskoran : 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑎𝑘ℎ𝑖𝑟 = 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ𝑎𝑛

𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑢𝑚𝑥100

(13)

g. Penilaian Hasil Wawancara

Nama Kelompok : ………..

Kelas : ………..

Petunjuk!

Berilah tanda ( √ ) pada kolom skor untuk setiap indikator sesuai hasil yang ditunjukkan oleh peserta didik!

No Indikator Skor Jumlah

skor 3 2 1

1. Ketepatan konten pertanyaan 2. Ketepatan sasaran

3. Kelengkapan informasi

4. Ulasan / rangkuman hasil wawancara Total skor

Skala Penilaian

1 2 3

Tidak Relevan Relevan Sangat Relevan

3. LAMPIRAN PENILAIAN SIKAP a. Format Penilaian Sikap

1) Nama Kelompok : ………..

2) Kelas : ………..

No Nama

Aspek Sikap

Jumlah Skor Jujur Disiplin Percaya

diri

(14)

14

No Nama

Aspek Sikap

Jumlah Skor Jujur Disiplin Percaya

diri

Total Skor

Isilah kolom aspek sikap dengan = 4 (sangat baik), 3 (baik), 2 (cukup), 1 (kurang)

3) Rubrik Penilaian Sikap

Indikator Skor

4 3 2 1

Jujur

Selalu bertindak sesuai dengan ucapan

Kadang- kadang bertindak sesuai dengan ucapan

Kurang sesuai antara

tindakan dengan ucapan

Tidak sesuai antara

tindakan dengan ucapan

Disiplin

Peserta didik mengerjakan tugas dengan sungguh-

sungguh dan tepat waktu

Peserta didik mengerjakan tugas kurang sungguh- sungguh tapi tepat waktu

Peserta didik mengerjakan tugas dengan sungguh- sungguh tapi tidak tepat waktu

Peserta didik mengerjakan tugas kurang sungguh- sungguh dan tidak tepat waktu

Percaya diri

Peserta didik sangat percaya diri ketika tampil didepan kelas

Peserta didik percaya diri ketika tampil didepan kelas

Peserta didik kurang

percaya diri ketika tampil didepan kelas

Peserta didik tidak percaya diri ketika tampil

didepan kelas

Nilai Sikap = 𝑺𝒌𝒐𝒓 𝒚𝒂𝒏𝒈 𝒅𝒊𝒑𝒆𝒓𝒐𝒍𝒆𝒉

𝑺𝒌𝒐𝒓 𝒕𝒐𝒕𝒂𝒍 𝒙 𝟏𝟎𝟎

Referensi

Dokumen terkait

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Satuan Pendidikan : Mata Pelajaran : IPA Kelas/Semester : VII/Genap

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN RPP Mata Pelajaran : Biologi Materi : Bakteri Kelas / Semester : 10 / 1 Alokasi : 3 x 3 JP 3 kali pertemuan Sekolah : MAS DQ 1.2 TujuanPembelajaran

RPP ini berisi rencana pembelajaran mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam untuk kelas VIII SMP, dengan topik Tekanan Hidrostatik, menggunakan pendekatan pembelajaran berdiferensiasi dan Problem Based Learning (PBL), serta menerapkan Profil Pelajar

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia, PPKn, dan Sains yang bertema Cuaca, dirancang untuk siswa kelas III semester

Rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) ini mengintegrasikan mata pelajaran Bahasa Indonesia dan Matematika untuk kelas 3 semester genap dengan tema

RPP ini berisi tujuan pembelajaran, langkah-langkah kegiatan pembelajaran, dan penilaian untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia, IPA, dan IPS pada tema "Selamatkan Makhluk Hidup" dan subtema "Tumbuhan Sahabatku" untuk kelas 6 semester

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN RPP Sekolah : SMP Islam Asy Syafifi’yah Batealet Mata Pelajaran : Matematika Kelas/Semester : IX / 1 Ganjil Alokasi Waktu : 5 Jam Pelajaran @40

Dokumen ini berisi rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) untuk mata pelajaran Matematika kelas VIII dengan materi pokok Bangun Ruang Sisi