• Tidak ada hasil yang ditemukan

Sistem Informasi Akuntansi Gaji dan Upah pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Sistem Informasi Akuntansi Gaji dan Upah pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Dalam suatu perusahaan, akuntansi memegang peranan yang sangat

penting karena akuntansi dapat memberikan informasi mengenai keuangan dari

suatu perusahaan. Akuntansi merupakan bagian dari sistem informasi yang

menghasilkan informasi keuangan yang relevan. Mengingat pentingnya sistem

informasi tersebut maka setiap perusahaan dituntut untuk memiliki suatu sistem

informasi yang baik. Apabila sistem informasi tersebut tidak baik dikhawatirkan

akan menghasilkan informasi keuangan yang kurang handal. Selain bermanfaat

untuk menghasilkan laporan keuangan, sistem informasi akuntansi juga berguna

untuk memberikan informasi, Salah satu bagian akuntansi yang memiliki faktor

yang cukup besar dan memiliki andil untuk menghasilkan laporan keuangan

adalah gaji dan upah.

Masalah gaji dan upah merupakan masalah yang penting karena tidak

hanya menyangkut berapa jumlah uang yang diterima seorang karyawan atau

manajer atas pekerjaannya, juga merupakan implikasi yang sangat luas baik dalam

rangka sistem kepegawaian yang berlaku, bobot pekerjaan yang diemban, maupun

berkaitan erat dengan moral dan tanggung jawab sosial organisasi atas hidup

karyawan dan keluarganya. Agar seluruh aktivitas perusahaan berjalan sesuai

dengan yang direncanakan dan yang telah ditetapkan, diperlukan suatu sistem

(2)

sistem informasi akuntansi gaji dan upah tersebut diharapkan segala bentuk

penyelewengan akan dapat dicegah sedini mungkin atau setidaknya dapat ditekan

seminimal mungkin,Tenaga kerja adalah faktor yang tidak pernah lepas dalam

perusahaan, Karena tenaga kerja sudah memberikan sumbangan kepada

perusahaan sejak awal dimulainya kegiatan perusahaan. Sumbangan tersebut

diberikan dalam bentuk tenaga, pikiran, ide-ide yang kreatif, pengalaman maupun

keahlian. Sebagai imbalan atas apa yang mereka sumbangkan maka mereka

berhak mendapatkan balas jasa berupa gaji dan upah. Oleh karena itu perusahaan

harus dapat mengontrol dan memperhatikan kesejahteraan para tenaga kerja,Jika

kebutuhan tenaga kerja dipenuhi perusahaan dengan semestinya, yaitu dengan

sistem gaji dan upah yang baik maka akan mendorong tenaga kerja itu bekerja

dengan baik pula dan pastinya akan merangsang tenaga kerja untuk bekerja lebih

baik.

Gaji dan upah merupakan masalah yang sensitif bagi setiap perusahaan,

untuk mengatasi masalah tersebut perusahaan mengembangkan suatu kebijakan

yaitu system informasi. Dengan adanya sistem informasi akuntansi gaji dan upah

tersebut bisa berjalan dengan baik tanpa ada kecurangan. Jadi perusahaan harus

membuat sistem informasi khusus terhadap gaji dan upah dengan menunjuk

beberapa orang yang ahli, yang bertanggung jawab dalam pencatatan gaji dan

upah agar tidak terjadi penyelewengan yang merugikan perusahaan dan karyawan

(3)

Sistem gaji dan upah yang baik adalah sistem yang dibantu dengan

pengawasan yang baik oleh pihak manajemen perusahaan dan dapat merangsang

motivasi kerja karyawan melalui pemberian gaji, tunjangan, bonus, dan lain

sebagainya Sehingga diharapkan tenaga kerja semakin produktif.

Begitu juga halnya Pada Fakultas Ekonomi USU Medan menginginkan

setiap karyawan yang bekerja pada perusahaan dapat memberikan hal yang

terbaik dan merasa nyaman selama berada ditempat kerja. Mengingat gaji dan

upah merupakan hal yang sensitif, maka sistem informasi akuntansi gaji dan upah

sangat begitu penting, untuk menghindari akan penyelewengan atau kecurangan

dana sehingga dapat merugikan perusahaan,Melihat begitu pentingnya suatu

sistem informasi gaji dan upah dalam kegiatan (aktivitas) suatu perusahaan, maka

penulis tertarik membuat Tugas Akhir ini dengan judul :

‘’ SISTEM INFORMASI AKUNTANSI GAJI DAN UPAH PADA FAKULTAS

EKONOMI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA”

B.Rumusan Masalah

Sistem informasi akuntansi gaji dan upah sangatlah penting yaitu untuk

menghindari kemungkinan terjadinya penyelewengan terhadap gaji dan upah yang

dapat merugikan perusahaan. Adapun masalah pokok yang dirumuskan penulis

adalah, apakah sistem informasi akuntansi gaji dan upah yang ditetapkan Fakultas

(4)

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

1. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian yang dilakukan oleh peneliti adalah sebagai

berikut:

a) Untuk mengetahui bagaimana Fakultas Ekonomi USU dalam

melaksanakan system informasi akuntansi gaji dan upah.

b) Untuk mengetahui apakah sistem informasi akuntansi gaji dan upah

yang diterapkan Fakultas Ekonomi USU sudah efektif.

2. Manfaat Penelitian

Adapun yang menjadi manfaat dari penelitian yang dilakukan peneliti

adalah:

a) Bagi peneliti, sebagai bahan masukan apabila diminta pendapat

mengenai sistem informasi gaji dan upah pada Fakultas Ekonomi

USU.

b) Bagi perusahaan dapat memberikan masukan sebagai bahan

perbandingan dalam menentukan kebijaksanaan di masa yang akan

datang.

c) Bagi peneliti lainnya dapat berguna sebagai bahan masukan untuk

(5)

D.RENCANA PENULISAN

Sistematika penelitian terdiri dari jadwal penelitian dan laporan penelitian.

1. JADWAL PENELITIAN

Jadwal penelitian terdiri dari berbagai kegiatan. Kegiatan dimulai dari

persiapan pelaksanaan survei, pelaksanaan bimbingan untuk penulisan tugas

akhir. Jadwal kegiatan untuk lebih jelasnya dapat dilihat di tabel jadwal kegiatan

berikut ini.

Tabel 1.1

Jadwal Penelitian dan Penyusunan Tugas Akhir

NO KEGIATAN

Mei Juni

II III IV I II III 1 Menerima surat persetujuan judul tugas akhir

dari dosen pembimbing

2 Menerima data mengenai profil Fakultas

Ekonomi Universitas Sumatera Utara

3 Menerima data mengenai hal-hal yang

berkaitan dengan masalah yang diteliti yaitu

mengenai akuntansi gaji dan upah yang

dibuat oleh Fakultas Ekonomi Universitas

Sumatera Utara Medan

4 Melengkapi data-data yang telah diperoleh

sebelumnya dengan meminta penjelasan atas

hal-hal yang belum dimengerti.

(6)

2. RENCANA ISI

Rencana isi ini terdiri dari:

1. Pendahuluan

2. Profil perusahaan/ instansi

3. Topik penelitian

4. Penutup

BAB I PENDAHULUAN

Dalam bab ini penulis menguraikan Tentang latar belakang,Rumusan

masalah dan Tujuan dan manfaat penelitian dan sistematika penulisan

tugs akhir yang terdiri dari jadwal penelitian dan pelaporan penelitian

BAB II PROFIL PERUSAHAAN / INSTANSI

Dalam bab ini penulis menguraikan tentang sejarah Ringkas ,Tujan

umum pendidikan tinggi,struktur organisasi dan personalia, job

description, jaringan kegiatan, kinerja kegiatan terkini, dan rencana

kegiatan Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara Medan.

BAB III SISTEM INFORMASI AKUNTANSI GAJI DAN UPAH PADA

FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

Dalam bab ini penulis menguraikan tentang teori-teori yang

mendukung penyusunan tugas akhir ini dan Membahas mengenai

pengertian Sistem informasi akuntansi,komponen sistem informasi

(7)

prosedur perhitungan gaji dan upah, sistem infromasi akuntansi

pegawai pada fakultas ekonomi Universitas sumatera utara sehingga

penulis dapat membandingkan antara teori dengan metode yang

digunakan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara Medan

.BAB IV PENUTUP

Pada bab ini, penulis mencoba menyimpulkan hasil penelitian yang

didapat dengan menganalisa data yang tersedia serta memberikan saran

yang dianggap penting untuk perbaikan di masa yang akan datang bagi

Referensi

Dokumen terkait

Telah dilaporkan data deskriptif pengamatan selama 6 tahun mulai dari januari 1990 sampai mei 1996 penanganan cedera tendon achiles dengan memakai bahan mersilene tape

menunjukkan, bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara variabel status sosial ekonomi dan persepsi mengenai nilai anak laki-laki. Dengan demikian, hipotesis yang

Some farmers left selected plants in S&B fields and most of them were able to name their worst crop weeds and species they considered desirable or undesirable in fallow. Research

Banyak dari para pemula yang ingin belajar tentang alat musik enggan datang ke tempat kursus musik, selain dikarenakan mahalnya biaya yang harus dikeluarkan juga dikarenakan

Pembuatan website Taekwondo Racata Club ini memuat tentang website berbasis informasi yang ditujukan untuk masyarakat yang ingin berlatih beladiri di Racata Club, dalam website

،ﻦﯾا ﺮﺑ هوﻼﻋ نﺎﺸﻧ ﺖﺳا هﺪﺷ هدﻮﺗ ﺪﯿﻟﻮﺗ خﺮﻧ ﺶﻫﺎﮐ ﻪﺑ ردﺎﻗ يروﺮﺿ بﺮﭼ يﺎﻫﺪﯿﺳا ﻪﮐ ﺎﻫ ،نﻮﺧ رﺎﺸﻓ ﻢﯿﻈﻨﺗ ،ﻪﻨﯿﺳ نﺎﻃﺮﺳ زا يﺮﯿﮕﺸﯿﭘ ،ﯽﻧﺎﻃﺮﺳ ي ﯽﻨﻤﯾا ﺖﻣوﺎﻘﻣ دﻮﺒﻬﺑ و ﺖﺑﺎﯾد دﻮﺒﻬﺑ ،لوﺮﺘﺴﻠﮐ ﺢﻄﺳ ﺶﻫﺎﮐ

Dalam penelitian in digunakan observasi terstruktur, dimana observasi menggunakan instrumen yang terstruktur dan siap pakai, sehingga pengamat hanya tinggal membubuhkan tanda

Manfaat yang diambil dari permainan ini, yaitu pada saat anak berjalan dengan kedua tangannya dan kedua kakinya diangkat oleh pasangannya menuju garis finis yaitu akan melatih

TERHADAP PASIEN PENYAKIT PARU OBSTRUKTIF KRONIK STABIL DI RUMAH SAKIT UMUM PUSAT HAJI ADAM MALIK MEDAN” dengan tujuan menilai fungsi paru dan kekuatan otot pernapasan sebelum