• Tidak ada hasil yang ditemukan

A

Tujuan Belajar Anda diharapkan dapat: r mengajukan

pertanyaan;

r membuat ulasan dari

laporan pelaksanaan kegiatan;

rmenanggapi informasi yang didengar dari laporan kegiatan.

diakan empat jurusan, yaitu Tata Busana, Tata Boga, Akomodasi Perhotelan, dan Usaha Jasa Pariwisata (UJP). Jurusan yang pa ling banyak diminati yaitu Akomodasi Perhotelan.

Pada Jurusan UJP, yang dipelajari meliputi biro perjalanan, peyelengaraan acara khusus, guide, ticketing, tour planning, pengetahuan dasar untuk penyelenggaraan acara khusus event/ konvensi, ditambah pelayanan informasi wisata. Syarat untuk jurusan UJP ini lebih ketat

Anda telah mencatat pokok-pokok isi uraian tersebut, bukan? Bandingkanlah catatan Anda dengan pokok-pokok uraian berikut.

karena berhubungan dengan orang banyak. Bagi wanita antara lain tinggi badan minimal 155 cm dan laki-laki 165 cm.

Tahun ini, Jurusan Boga dan Perhotelan mengadakan kerja sama dengan McDonald dan Sport Club Kelapa Gading, yaitu murid-murid SMK 33 dipakai sebagai tenaga part timer, ter- utama Sabtu dan Minggu.

Sumber: Seputar Indonesia, 2005

1. Sekolah di SMK memiliki kelebihan dibandingkan dengan SMA.

2. Sebelum lulus sekolah, ada yang telah dikontrak selama satu tahun untuk bekerja di beberapa hotel di Malaysia. 3. Tahun ini, Jurusan Boga dan Perhotelan SMK 33

mengadakan kerja sama dengan McDonald dan Sport Club Kelapa Gading.

Saat membaca uraian tersebut, tentu ada hal yang belum di- pa hami. Alangkah baiknya jika Anda mengajukan per tanyaan terhadap hal yang belum Anda pahami tersebut. Lakukanlah seperti contoh berikut.

1. Apakah ada SMK atau SMA yang sistem kerjanya seperti SMK 33?

2. Apakah ada program yang ditonjolkan atau diunggulkan dari SMK 33?

Setelah mengajukan pertanyaan, buatlah ringkasan isi uraian dengan singkat dan dapat mewakili keseluruhan isi uraian. Perhatikanlah contoh berikut.

SMK 33 Jakarta Utara merupakan sekolah yang memiliki kelebihan dibandingkan dengan SMA. Salah satu kelebihan sekolah ini, antara lain siswa dibekali keterampilan yang dibu- tuhkan di dunia kerja. Oleh karena itu, banyak siswa yang setelah lulus, dapat langsung terjun ke dunia kerja. Bahkan,

ada pula yang sebelum selesai sekolah telah dikon trak

selama satu tahun untuk bekerja di Malaysia. Selain mengisi lowongan pekerjaan, SMK 33 juga memiliki berbagai prestasi, di antaranya juara 1 lomba masak.

Selanjutnya, buatlah kesimpulan dan penafsiran atas uraian yang telah Anda simak! Berikut ini contohnya.

Simpulan:

Dengan banyaknya prestasi dan berpeluang besar untuk bekerja setelah lulus, dapat disimpulkan bahwa SMK 33 merupakan salah satu sekolah yang bermutu.

Tafsiran:

Dengan prestasi yang banyak disandangnya, sepertinya SMK 33 Jakarta Utara akan jadi sekolah favorit dan dijadikan sekolah acuan bagi siswa yang ingin belajar di sekolah bermutu.

Nah, sekarang kerjakanlah latihan berikut.

1. Bacakanlah uraian berikut oleh salah seorang teman! Mintalah temanmu untuk menyimaknya dengan saksama.

Menanam Bonsai

Bonsai merupakan tanaman kerdil yang ditanam dalam pot dengan cara tertentu.

Sumber: www.oportetvivere.com, 2005

Bonsai yang baik harus tampil alami dan "tua". Maksudnya, meskipun dibentuk, penam- pilan tanaman harus terlihat sebagaimana aslinya

EJ BMBN +BOHBO TBNQBJ UFSMBMV UFSMJIBU BSUJàTJBM

(buahan). Manfaatkan bentukan asal tanaman. Setiap pohon memiliki keunikan masing-masing. Tugas Anda adalah menemukan keunikan itu.

Bonsai yang baik juga harus memberi kesan "tua", meskipun tanaman itu bahkan belum men capai usia 10 tahun. Kesan tua dapat diper oleh dari pembentukan pada batang, per- akaran, dan percabangannya.

Bonsai yang baik memiliki akar yang kuat dan menjalar ke segala arah di permukaan tanah. Akar demikian menjadikan bonsai ber kesan kokoh, stabil, dan tampak berumur. Misal nya, bonsai gaya tegak akarnya harus menjalar ke segala arah secara merata. Untuk bonsai ber gaya miring, akar yang tumbuh se arah dengan ke miringan pohon sebaiknya tam pak seolah-olah menerima tekanan sehing ga tum buh ber lekuk.

Untuk menciptakan komposisi yang seim- bang, sebaiknya tinggi tanaman kurang lebih enam kali diameter batang utamanya. Bentuk cabang juga harus besar di pangkal dan mengecil di ujung. Arah pertumbuhan cabang sebaiknya agak miring ke bawah untuk memberi kesan tua.

Meskipun kerdil, bukan berarti bonsai "di- siksa" dengan memberi makanan terbatas. Bon- sai tatap perlu dipupuk agar tetap sehat dan berpenampilan bagus. Untuk memupuk bonsai, cukup gunakan setengah dosis dari yang ter- tera di kemasan.

Untuk penyiraman, sebaiknya lakukan pada pagi atau siang hari sekitar pukul tiga. Jangan melakukannya di sore hari karena tidak baik mem biarkan bonsai basah tergenang air se malaman.

Sumber: Kompas, 11 September 2005

Anda telah belajar mendengarkan uraian dalam Pelajaran 1 bagian A sebelumnya 1A. Kali ini, Anda akan menyampaikan topik uraian yang didengar. Jadi, Anda dapat mempelajari pembelajaran berikut dengan meng gunakan uraian yang telah Anda dengar dalam Pelajaran 2 bagian A. Akan tetapi, sebelumnya ikutilah proses pembelajaran berikut. Seorang teman Anda akan membacakan uraian berikut. Simaklah pembacaan tersebut dengan saksama. Agar dapat men yimak dengan baik, tutuplah buku Anda. Sambil menyimak, catatlah pokok-pokok uraian yang didengar.

Selama mengikuti diskusi, Anda dapat mencatat tema yang dibicarakan, topik-topik yang dibahas, siapa pembicaranya, serta kapan dan di mana diskusi tersebut diadakan.

Berikut ini contoh catatan diskusi yang dapat dijadikan bahan 1. Tentukanlahkah pokok-pokok isi uraian tersebut?

2. Ajukanlah pertanyaan terhadap isi uraian dengan cara menuliskannya terlebih dahulu dalam buku tugas! Kemudian, diskusikan dengan teman apa jawaban yang tepat untuk pertanyaan tersebut.

3. Buatlah ringkasan dari uraian tersebut.

4. Tulis pula simpulan dan tafsiran Anda terhadap uraian tersebut.

5. Sampaikanlah ringkasan, simpulan, dan tafsiran Anda di depan kelas untuk dibahas bersama-sama.

Menyampaikan