• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pilihlah jawaban yang tepat! 1 Perhatikan indikator berikut!

Dalam dokumen Xiia sosiologi (Halaman 30-34)

Arah perubahan

A. Pilihlah jawaban yang tepat! 1 Perhatikan indikator berikut!

1) Peningkatan kepedulian terhadap bahaya ekologi global.

2) Penggunaan alat tradisional cenderung dipertahankan.

3) Kebudayaan lokal lebih dihargai dibanding kebudayaan global.

4) Perkembangan perusahaan transnasional di berbagai negara berkembang.

5) Perkembangan fenomena global village. Ciri globalisasi ditunjukkan oleh indikator nomor . . . .

a. 1), 2), dan 4) d. 2), 3), dan 5) b. 1), 3), dan 4) e. 3), 4), dan 5) c. 1), 4), dan 5)

Jawaban: c

Globalisasi merupakan bagian dari perubahan sosial. Adapun ciri utama globalisasi yaitu memudarnya batasan wilayah antarnegara seiring perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Masyarakat di seluruh dunia beralih menjadi masyarakat desa global (global village). Akibatnya, interaksi antarnegara meningkat sehingga muncul ekspansi dalam bentuk perusahaan multinasional di berbagai negara berkembang dan peningkatan kepedulian terhadap bahaya ekologi global. Dengan demikian, jawaban yang tepat terdapat pada pilihan 1), 4), dan 5). Adapun pilihan nomor 2) dan 3) merupakan dampak negatif globalisasi.

2. Globalisasi dapat melemahkan budaya lokal. Akan tetapi, globalisasi juga dapat mengangkat suatu budaya menjadi budaya global. Pandangan tersebut dikemukakan oleh . . . .

a. Anthony Giddens b. Douglas Kellner c. Martin Albrow d. David Ricardo e. Elly M. Setyadi Jawaban: a

Pernyataan pada soal merupakan pandangan globalisasi menurut Anthony Giddens. Adapun Douglas Kellner menekankan globalisasi pada pasar kapitalis, seperangkat relasi sosial dan aliran teknologi, ser ta bentuk-bentuk kultur dan penduduk yang melewati batas-batas nasional melalui jaringan masyarakat global. Martin Albrow melihat globalisasi sebagai keseluruhan proses

ketika penduduk dunia tergabung dalam masyarakat dunia tunggal. David Ricardo berpendapat suatu negara dapat bergantung pada negara lain melalui pertukaran sesuai keunggulan barang ekspor yang dimiliki. Sementara itu, Elly M. Setyadi memandang globalisasi sebagai istilah yang berhubungan dengan peningkatan ke- terkaitan antarbangsa dan antarmanusia di seluruh dunia melalui perdagangan, investasi, perjalanan, budaya populer, jaringan komunikasi, dan bentuk- bentuk interaksi yang lain.

3. Kelompok masyarakat yang tidak setuju dengan adanya globalisasi beranggapan bahwa globalisasi merupakan . . . .

a. perubahan yang membawa orientasi kepemimpinan baru

b. sistem yang dapat mendorong perekonomian baru

c. sistem penjajahan negara maju terhadap negara lain

d. perubahan masyarakat tradisional menuju modern

e. bentuk kerja sama baru antarnegara Jawaban: c

Akibat pengaruh globalisasi perusahaan transnasional semakin mengembangkan ekspansinya di negara-negara berkembang. Gerakan antiglobalisasi memandang fenomena tersebut dapat mendorong sistem penjajahan negara maju terhadap negara lain melalui investasi/bidang ekonomi. Selain itu, negara berkembang semakin bergantung pada negara maju.

4. Modernisasi dapat menyebabkan industrialisasi. Sebaliknya, modernisasi dapat disebabkan oleh industrialisasi. Fenomena modernisasi yang disebabkan oleh industrialisasi terdapat pada pilihan . . . .

a. pembangunan perusahaan tambang di daerah terpencil

b. program pemerintah dalam bentuk internet masuk desa

c. pembangunan infrastruktur guna menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN

d. pembangunan pom bensin meningkat untuk memenuhi kebutuhan bahan bakar kendaraan bermotor

e. penggunaan pulsa internet meningkat pasca- penjualan blackberry dan android

Jawaban: a

Fenomena modernisasi yang disebabkan oleh pengaruh industrialisasi terdapat pada pilihan a. Pembangunan kawasan industri membawa dampak bagi kehidupan sosial masyarakat. Masyarakat akan beradaptasi pada sistem dan alat-alat teknologi yang dibangun di kawasan tersebut. Sebagai contoh, masyarakat sekitar direkrut sebagai karyawan sehingga beradaptasi pada sistem baru. Pilihan b, c, dan d menunjukkan perubahan akibat pengaruh kebijakan pemerintah. Pilihan e menunjukkan pengaruh perkembangan teknologi.

5. Perhatikan tabel berikut!

No. A B C

1. Menyediakan lembaga pelatihan Memperkuat modal usaha kecil Meningkatkan kualitas sumber daya kerja yang mudah diakses dan menengah. manusia.

masyarakat.

2. Membatasi tenaga kerja asing Menerapkan proteksi terhadap Menaikkan pajak produk-produk

di Indonesia. barang-barang impor. asing.

Upaya tepat untuk mempersiapkan masyarakat menghadapi tantangan dan kesempatan dalam menyambut Masyarakat Ekonomi ASEAN tahun 2015 terdapat pada kombinasi . . . .

a. A1, B1, dan C1 d. A2, B1, dan C2

b. A1, B2, dan C1 e. A2, B2, dan C2

c. A2, B1, dan C1 Jawaban: a

Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) mulai diberlakukan pada akhir tahun 2015. Masyarakat Indonesia perlu melakukan beberapa persiapan di antaranya menyediakan lembaga dan permodalan yang mudah diakses oleh pelaku usaha dari berbagai skala. Selain itu, perlu dilakukan penguatan kemitraan antara pemerintah dan sektor swasta, mengupayakan peningkatan kualitas sumber daya manusia, mendorong penguatan posisi usaha skala menengah, kecil, dan usaha pada umumnya, mengembangkan sektor-sektor prioritas yang berdampak luas dan komoditas unggulan; serta melakukan penyesuaian, persiapan, dan perbaikan regulasi secara kolektif maupun individual (reformasi regulasi).

6. Perhatikan ilustrasi berikut!

Sekira tahun 1870–1930 sepuluh juta imigran memasuki kota-kota industri di Amerika Serikat. Selain itu, jutaan masyarakat perdesaan di Amerika Serikat melakukan urbanisasi. Akibatnya, kota-kota di Amerika Serikat semakin padat dan untuk pertama kalinya Amerika Serikat menjadi kota yang didiami oleh banyak bangsa dari seluruh dunia.

Dampak fenomena di atas bagi kehidupan masyarakat perdesaan di Amerika Serikat adalah . . . . a. rawan tindak kriminalitas

b. konflik antaretnik meningkat c. kasus imigran gelap meningkat d. sektor pertanian semakin terabaikan

e. muncul kawasan permukiman etnik-etnik tertentu Jawaban: d

Peningkatan mobilitas penduduk antarnegara merupakan salah satu ciri fenomena globalisasi. Sementara itu, perpindahan penduduk desa ke kota secara besar-besaran pada soal dapat mengakibatkan dampak negatif bagi daerah tujuan maupun daerah asal. Pilihan a, b, c, dan e merupakan contoh permasalahan yang harus ditanggung wilayah perkotaan di Amerika Serikat. Pilihan jawaban d merupakan permasalahan yang ditanggung wilayah perdesaan di Amerika Serikat.

7. Perhatikan indikator berikut!

1) Muncul negara-negara superpower.

2) Dominasi politik antara negara maju dan berkembang.

3) Solidaritas masyarakat dalam mewujudkan perdamaian dunia meningkat. 4) Hubungan diplomatik antarnegara meningkat.

5) Mendorong negara mewujudkan good governance.

a. 1), 2), dan 4) d. 2), 3), dan 5)

b. 1), 3), dan 4) e. 3), 4), dan 5)

c. 1), 4), dan 5) Jawaban: e

Dampak positif globalisasi dalam bidang politik ditunjukkan oleh pilihan nomor 3), 4), dan 5). Adapun pilihan nomor 1) dan 2) merupakan dampak negatif globalisasi dalam bidang politik. Hubungan kerja sama antarnegara dapat meningkatkan kemajuan. Akan tetapi, hubungan kerja sama yang mengandung unsur dominasi dan sistem politik yang diadopsi secara langsung tanpa adanya proses pemilahan dapat mendorong munculnya dampak negatif.

8. Perhatikan tabel berikut!

No. R S T

1. Masyarakat cenderung Kegiatan ekspor impor Eksploitasi di sektor industri

konsumtif. meningkat. pada negara berkembang.

2. Transfer teknologi meningkat. Ketergantungan pada investasi Devisa negara menurun. asing.

Dampak negatif globalisasi dalam bidang ekonomi terdapat pada kombinasi . . . . a. R1), S1), dan T1) b. R1), S2), dan T1) c. R1), S2), dan T2) d. R2), S1), dan T1) e. R2), S2), dan T2) Jawaban: b

Dampak negatif globalisasi dalam bidang ekonomi terdapat pada pilihan R1), S2), dan T1). Pilihan R2) dan S1) merupakan dampak positif globalisasi dalam bidang ekonomi. Sementara itu, pilihan T1) tidak tepat karena perdagangan bebas mendorong pendapatan devisa negara meningkat. Globalisasi dapat mengakibatkan dampak positif dalam berbagai bidang apabila tidak ada dominasi. Artinya, perubahan yang terjadi selaras dengan perkembangan masyarakat dan tidak ada tekanan terhadap pihak-pihak tertentu.

9. Dampak negatif globalisasi akibat pengaruh berkembangnya restoran cepat saji adalah . . . . a. masyarakat cenderung menyukai makanan siap saji

b. makanan siap saji semakin populer di Indonesia c. makanan lokal menjadi semakin digemari d. gaya hidup masyarakat semakin maju e. masyarakat cenderung konsumtif Jawaban: e

Maraknya restoran cepat saji yang dikelola oleh perusahaan multinasional di negara-negara berkembang merupakan salah satu ciri berkembangnya fenomena globalisasi. Adapun salah satu dampak negatif fenomena tersebut adalah masyarakat cenderung konsumtif. Selain itu, makanan lokal cenderung kurang digemari dan gaya hidup semakin instan.

10. Perhatikan indikator berikut!

1) Pengetahuan antarbudaya masyarakat meningkat. 2) Muncul fenomena gegar budaya.

3) Kehidupan sosial masyarakat semakin maju. 4) Budaya lokal semakin dikagumi bangsa asing.

5) Masyarakat cenderung bersikap superior terhadap budaya lain.

Dampak positif globalisasi dalam bidang sosial budaya terdapat pada nomor . . . . a. 1), 2), dan 4)

b. 1), 3), dan 4) c. 1), 4), dan 5) d. 2), 3), dan 5) e. 3), 4), dan 5)

Jawaban: b

Dampak positif globalisasi dalam bidang sosial budaya terdapat pada nomor 1), 3), dan 4). Adapun dampak negatif globalisasi dalam bidang budaya terdapat pada nomor 2) dan 5). Interaksi dan pertukaran budaya berbeda membutuhkan proses adaptasi. Apabila masyarakat tidak dapat beradaptasi dan menerima suatu budaya, berpotensi terjadi gegar budaya (culture shock) dan ketimpangan budaya (culture lag). Kondisi tersebut ditandai dengan adanya sikap superioritas dan etnosentrisme.

B. Kerjakan soal-soal berikut!

1. Jelaskan konsep globalisasi menurut pemahaman Anda!

Jawaban:

Globalisasi merupakan keseluruhan proses ketika penduduk dunia tergabung dalam masyarakat dunia tunggal yang disebut masyarakat global. Batasan wilayah antarnegara tidak lagi menjadi penghalang interaksi antarmasyarakat dunia. Seiring perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi pertukaran informasi, budaya, barang, dan mobilitas penduduk semakin meningkat. 2. Bagaimana dampak positif globalisasi dalam

bidang pendidikan? Berikan penjelasan Anda! Jawaban:

Dampak positif globalisasi dalam bidang pendidikan berkaitan dengan akses informasi dan pertukaran ilmu pengetahuan yang semakin mudah. Kondisi tersebut mendorong terciptanya sumber daya manusia yang profesional dan berstandar internasional. Dengan demikian, tercipta tenaga kerja yang berkualitas dan mampu bersaing.

3. Deskripsikan tiga ciri gerakan antiglobalisasi! Jawaban:

Ciri gerakan antiglobalisasi sebagai berikut. a. Menentang adanya organisasi perdagangan

dunia.

b. Memandang globalisasi sebagai bentuk penjajahan.

c. Memandang globalisasi sebagai perluasan sistem kapitalisme.

d. Mendorong pergeseran pola, gaya hidup, dan tradisi masyarakat.

4. Coba amati lingkungan sekitar Anda! Berikan satu contoh fenomena globalisasi dalam bidang budaya!

Jawaban:

Contoh fenomena globalisasi dalam bidang budaya di antaranya masuknya aliran musik rock, jazz, dan hip-hop dari Barat. Selain itu, fenomena halyu/korean wave dan harajuku style pada sebagian besar generasi muda.

5. Jelaskan tantangan dan kesempatan dalam menyikapi globalisasi!

Jawaban:

Globalisasi dapat dipandang sebagai tantangan apabila masyarakat mampu bersikap optimis dalam menghadapi perubahan di tengah arus globalisasi. Tantangan pada sistem pasar bebas menuntut adanya persaingan produk-produk agar mampu diterima pasar dunia. Oleh karena itu, globalisasi mendorong persaingan agar tiap pihak mampu menunjukkan potensi terbaik yang mereka miliki.

Dalam dokumen Xiia sosiologi (Halaman 30-34)