• Tidak ada hasil yang ditemukan

STRATEGI USAHA

Dalam dokumen ERAA laporan keuangan tahunan (Halaman 191-194)

PT ERAJAYA SWASEMBADA Tbk

B. PT Mobile World Indonesia (“MWI”) a. Pendirian

IX. KEGIATAN DAN PROSPEK USAHA PERSEROAN

3. STRATEGI USAHA

Meningkatkan jaringan distribusi untuk melakukan penetrasi lebih jauh di pasar telekomunikasi selular

Grup Erajaya telah mengembangkan pendekatan berbagai cara untuk mengembangkan lebih lanjut jaringan distribusinya termasuk ekspansi infrastruktur distribusi melalui pembangunan titik distribusi baru, perbaikan platform teknologi informasi untuk meningkatkan kemampuan teknis jaringan logistik dan perbaikan kualitas tenaga penjualan dan personil pendukung untuk memperluas dan memperdalam penetrasi Grup Erajaya ke pasar seluruh Indonesia.

Grup Erajaya bermaksud untuk meningkatkan jaringan distribusi dan ritelnya dengan membentuk kemitraan yang sinergis dengan reseller pihak ketiga dan kelompok komunitas yang baru, seperti hubungan sukses dan mapan yang telah dibina Grup Erajaya dengan organisasi Islam Indonesia yang memiliki lebih dari 40 juta pengikut dalam skala nasional. Kemitraan tersebut akan memperdalam

Grup Erajaya juga meningkatkan jaringan distribusi dan pemasokannya melalui penciptaan jalur distribusi baru dengan mengembangkan platform e-commerce dan membangun platform m-commerce.

Grup Erajaya memperkirakan bahwa platform yang berkembang tersebut akan memungkinkan Grup Erajaya untuk menawarkan produk kepada pelanggannya tanpa menimbulkan biaya yang mungkin timbul terkait dengan pembukaan toko ritel baru, dimana diperkirakan akan meningkatkan marjin serta berfungsi sebagai jalur distribusi yang menarik bagi prinsipal merek dan operator jaringan selular untuk memenuhi permintaan konsumen, meningkatkan loyalitas pelanggan melalui hubungan lebih lanjut dengan pelanggan melebihi titik penjualan awal dan memberikan Grup Erajaya sumber pendapatan baru.

Pengembangan format baru Megastore Grup Erajaya dan ekspansi jaringan distribusi (hub-and- spoke) melalui pembangunan lebih lanjut toko ritel multi-brand Erafone

Grup Erajaya sedang mengembangkan jaringan distribusi dan ritelnya melalui beberapa strategi, dimana yang paling penting adalah pembangunan format baru Megastore. Megastore tersebut akan 20 kali lebih besar dibandingkan dengan beberapa toko ritel Grup Erajaya saat ini. Megastore juga menawarkan cakupan produk komunikasi selular dan perangkat elektronik tambahan lainnya yang lebih luas. Grup Erajaya memperkirakan bahwa format toko yang baru ini akan mendapatkan manfaat dari peningkatan skala ekonomi melalui peningkatan penghasilan setiap pegawai dan melalui tingkat biaya sewa per meter yang lebih rendah. Grup Erajaya juga berencana untuk menghasilkan tambahan penghasilan dari Megastorenya melalui penjualan ruang rak strategis kepada prinsipal merek, menciptakan peluang penyewaan dan konsinyasi oleh penambahan mitra untuk menawarkan produk yang dapat melengkapi portofolio produk Grup Erajaya. Megastore akan berfungsi sebagai hub wilayah bagi jaringan distribusi Grup Erajaya yang dilengkapi dengan gudang.

Grup Erajaya mencanangkan untuk meningkatkan jumlah gerai Erafone di kota-kota tingkat 1 dan 2 seluruh Indonesia. Gerai-gerai ini akan menjadi spokes dalam struktur hub and spoke yang merupakan bagian pengembangan gerai jaringan Megastore untuk menjangkau area yang lebih luas dan pusat pelanggan.

Peningkatan lebih lanjut portofolio produk Grup Erajaya yang komprehensif untuk lebih memanfaatkan jaringan distribusi Grup Erajaya dan memastikan bahwa Grup Erajaya dapat memenuhi perubahan selera konsumen.

Grup Erajaya berencana untuk memanfaatkan jaringan distribusi Grup Erajaya yang luas dan mapan untuk mengembangkan cakupan produk yang ditawarkan Grup Erajaya melalui penambahan merek dan produk pelengkap untuk portofolionya seperti tablets, notebooks, netbooks, perangkat jaringan, penyimpanan data dan layanan konten selular. Grup Erajaya berusaha untuk menjaga portofolio merek produk komunikasi selular dan operator jaringan selular yang lebih beragam yang memungkinkan Grup Erajaya berada di posisi yang tepat untuk mengkapitalisasi perubahan preferensi konsumen dan menangkap penghasilan pelanggan pada saat pelanggan berganti merek. Grup Erajaya berencana untuk mengembangkan lebih lanjut portofolionya untuk memperkuat kemampuan penghasilan retensi Grup Erajaya serta menyediakan produk bagi pelanggannya yang memerlukan produk yang melebihi produk komunikasi selular dan operator jaringan selular dimana sudah dilaksanakan melalui perjanjian dengan SanDisk untuk mendistribusikan dan menjual eceran media kartu penyimpanan solid state.

Grup Erajaya juga melakukan pembahasan dengan prinsipal merek TI untuk mendistribusikan dan meritelkan produk-produk komplementer seperti notebooks, netbooks, e-book readers dan aksesoris terkait lainnya di portofolio ini

Pembentukan portfolio produk yang sinergis diperkirakan dapat memberikan Grup Erajaya peluang lebih untuk melakukan ‘up-selling’ dan ‘cross-selling’ seperti ‘pre-loading’ layanan konten selular di dalam produk yang didistribusikan dan dijual secara ritel oleh Grup Erajaya dan ‘bundling’ produk pelengkap.

Metode ‘up-selling’ dan ‘cross-selling’ tersebut diperkirakan dapat lebih meningkatkan daya tarik jaringan distribusi Grup Erajaya bagi prinsipal merek ketika mereka ingin menawarkan paket produk yang lebih komprehensif kepada konsumen.

Mengembangkan Platform Transaksi untuk Fitur dan Layanan

Grup Erajaya berencana untuk memfokuskan dalam jaringan reseller pihak ketiganya untuk memberikan pembayaran dan penyerahan platform untuk fitur dan penyedia layanan. Grup Erajaya telah memiliki sistem transaksi online untuk pengisian pulsa dalam porsi yang signifikan untuk reseller pihak ketiga dan memiliki jaringan ritel sendiri, dan berencana untuk memperluas kapasitas sistem transaksi untuk mengakomodasi produk lain di masa yang akan datang. Sebagai contoh, Grup Erajaya baru-baru ini memulai untuk mendistribusikan dan menjual secara ritel pulsa untuk permainan terkemuka seperti Zynga melalui jaringannya.

Grup Erajaya berencana mengamankan produk dan layanan berbasis fitur, dengan lebih lanjut memanfaatkan jaringan distribusi dan ritelnya dan memperluas sumber pendapatan dengan menyediakan konten dan layanan melalui saluran distribusi yang efektif yang mencakup tampilan fisik yang kritis untuk pengambilan pembayaran di kota besar. Jaringan ini bernilai untuk konten dan layanan dalam pasar seperti Indonesia, dimana banyak pelanggan tidak memiliki kartu kredit atau rekening bank untuk memfasilitasi pembayaran online.

Mengembangkan sistem manajemen tenaga penjualan dan rantai pasokan (supply chain) yang terintegrasi seluruhnya dan berbasis teknologi untuk mengelola persediaan secara efisien dan biaya operasi yang lebih rendah.

Grup Erajaya saat ini sedang dalam proses mengintegrasikan standar kualitas proses manajemen ISO 9001:2008 untuk toko ritel dan memperbaiki platform teknologi informasi ke sistem berbasis Oracle yang menyediakan manajemen penjualan dan gudang, pengadaan dan kemampuan pelaporan keuangan yang terintegrasi. Grup Erajaya juga sedang mengembangkan sistem manajemen tenaga penjualan yang akan memungkinkan pelacakan dengan GPS dari tim penjualannya serta pengecekan stok produk komunikasi selular dan pelacakan penjualan secara real-time. Sistem baru tersebut akan membuat Grup Erajaya lebih awas dan efisien dalam mengawasi kinerja usahanya. Sistem baru tersebut diperkirakan juga dapat menurunkan biaya operasional Grup Erajaya melalui identifikasi dan penghilangan potensi inefisiensi dan biaya tidak perlu lainnya dan meningkatkan tingkat pengembalian investasi melalui perputaran persediaan yang lebih cepat dan efisien.

Mengembangkan dan memelihara peningkatan loyalitas pelanggan melalui pengembangan citra merek Grup Erajaya.

Grup Erajaya berencana untuk meningkatkan profil dan pengakuan atas mereknya termasuk merek Erajaya, Erafone dan TAM. Dengan peningkatan tersebut Grup Erajaya yakin akan menambah pengakuan terhadap jaringan distribusi dan ritelnya yang luas dan membuat pemasok dan pelanggan potensial untuk menghargai skala dan kemampuan bisnis Grup Erajaya. Bisnis individu Grup Erajaya saat ini memiliki merek yang terbatas dan Grup Erajaya meyakini bahwa pembentukan merek yang dikenal secara nasional akan meningkatkan daya tarik pelanggan melalui hubungan antara merek berkualitas dan layanan informasi atas produk yang luas dan netral. Semua ini diperkirakan akan meningkatkan penjualan neto dan kemudian membantu Grup Erajaya untuk mengembangkan portofolio mereknya. Grup Erajaya meyakini bahwa pengembangan profil merek Grup Erajaya akan mengarah kepada peningkatan nilai tambah Grup Erajaya kepada prinsipal merek.

Melakukan akuisisi, investasi dan kemitraan yang strategis di wilayah yang dapat melengkapi kegiatan usaha Grup Erajaya.

Grup Erajaya mencanangkan untuk melakukan kemitraan strategis, investasi dan akuisisi selektif yang memungkinkan Grup Erajaya memperoleh akses kepada pelanggan dan segmen pelanggan baru.

Group Erajaya juga berencana untuk mengakuisisi merek dan produk pelengkap portofolionya dan mengembangkan keberadaan geografisnya di seluruh Indonesia. Sebagai contoh, akuisisi terakhir yang dilakukan oleh Grup Erajaya atas Grup TAM memberikan tambahan infrastruktur distribusi dan merek pelengkap untuk portofolionya seperti BlackBerry, Samsung dan Sony Ericsson. Rencana

dengan layanan konten. Rencana potensial Grup Erajaya lainnya dengan mengakuisisi distributor dan peritel produk komunikasi selular yang ada untuk mengembangkan jejak geografis dari Grup Erajaya dan mengembangkan portofolio mereknya. Kemitraan dengan retail chain perangkat elektronik yang terkenal di Indonesia untuk ditambahkan dalam penawaran produk Grup Erajaya saat ini juga merupakan rencana potensial Grup Erajaya. Grup Erajaya berkeyakinan bahwa kemitraan, investasi dan akuisisi strategis sebagaimana disebutkan akan memberikan Grup Erajaya sarana pelengkap dari perluasan bisnisnya di samping pertumbuhan organik yang diharapkan.

Dalam dokumen ERAA laporan keuangan tahunan (Halaman 191-194)