PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERBASIS CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) MATA PELAJARAN
PENDIDIKANAGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI PADA KELAS XI
DI SMKS YP 17 01 LUMAJANG
TESIS
Disusun oleh : LULUK MUKAROMAH
(203206030029)
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PASCASARJANA UIN KHAS JEMBER
NOVEMBER 2022
xi
xii
xiii
Learnig (CTL) Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Pada Kelas XI Di SMKS YP 17 01 Lumajang. Tesis. Program Studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Negeri Kiai Hajiz Achmad Siddiq Jember. Dosen Pembimbing I: Dr. H. Moh Sahlan, M.Ag, Pembimbing II: Dr. Dyah Nawangsari, M.Ag
Kata Kunci: Pengembangan Bahan Ajar, PAI, Berbasis Contekstual Teaching and Learning.(CTL)
Pengembangan bahan ajar mata pelajaran PAI Berbasis Contekstual Teaching and Learning.(CTL) didasarkan pada kenyataan bahwa sangat diperlukan bahan ajar yang dapat memberikan variasi baru untuk membentuk karakter religi siswa saat proses pembelajaran.
Spesifikasi Produk yang akan dikembangkan berupa bahan ajar beberbentuk modul berbasis budaya pesantren, adapun sepesifikasinya adalah Produk berupa bahan ajar beberbentuk buku ajar berbasis Contekstual Teaching and Learning yang dikembangkan sesuai kurikulum 2013. Produk berisi jenis materi pembelajaran PAI: prosedural, informatif, konseptual dan nilai/sikap. Produk berisi materi kelas XI semester Ganjil yang berisi konten materi dalam bentuk teks dan gambar.
Model pengembangan yang digunakan dalam metode penelitian dan pengembangan bahan ajar ini adalah model R&D Borg and Gall (1983) yang telah disederhanakan, yaitu: (1) Melakukan analisis produk yang akan dikembangkan, (2) Mengembangkan produk awal, (3) Uji coba tim ahli dan revisi, (4) Uji coba lapangan skala kecil dan revisi produk, (5) Uji coba lapangan skala besar dan revisi produk akhir. Sedangkan subyek uji cobanya terdiri atas: ahli materi/isi mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti, ahli desain buku ajar, ahli bahasa, guru bidang studi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti kelas XI di SMKS YP 17 01 Lumajang.
Hasil penelitian dan pengembangan diawali dari hasil validasi tim ahliyang menilai kelayakan bahan ajar, terdiri dari: (1) validasi ahli materi/isi 90%dengan tingkat kualifikasi baik dan tidak memerlukan revisi, (2) validasi ahli desain dan media pembelajaran 77%
dengan tingkat kualifikasi cukup baik, produk dapatdilanjutkan dengan revisi tidak mendasar, (3) validasi ahli bahasa 88% dengan tingkat kualifikasi sangat baik. Uji coba kelompok kecil menilai kemenarikan bahan ajar diperoleh 86% dengan kualifikasi baik. Uji coba lapangan terdiri dari:(1) uji coba guru bidang studi mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan budi pekerti 96,6% dengan tingkat kemenarikan sangat baik, (2) uji coba kelas XI jurusan teknik kendaraan ringan otomotif terhadap efektifitas penggunaan bahan ajar mata pelajaran Pendidikan Agama Islam Berbasis Contekstual Teaching and Learning dengan menggunakan analisis statistik SPSS versi 17 dengan hasil t hitung > t table (8.899 > 1,714), maka Ho, ditolak dan Ha diterima, yang berarti bahwa bahan ajar efektif dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik sehingga dapat dimanfaatkan dalam proses pembelajaran Pendidikan Agama Islam.
xiv
ثحبلا صخلم
ا ةيبرتلا ةدامب ملعتلاو ميلعتلا ماقم ساسأ ىلع ةيساردلا داوملا ريوطت ،ءولول ةمركم ينيدل
لاسلإا ة
ةيم لا ةلاسر .قناجامول 1 17 ف ي ةيلهلأا ةيوناثلا ةسردملاب يناثلا لصفلا يف قلاخلأاو مسق .ريتسجام
فرشملا .ربمج قيدص دمحأ جاحلا يهايك ةعماجب ةيملاسلإا ةينيدلا ةيبرتلا 1
ا روتكدلا : لاهس دمحُم جاحل
فرشملا ،ريتسجاملا 2
.ريتسجاملا يراس قناوان هايد ةروتكدلا :
،ةيملاسلإا ةينيدلا ةيبرتلا ،ةيساردلا داوملا ريوطت :ةيسيئرلا تاملكلا اقم ساسأ ىلع
عتلا م تلاو ميل
يف ةيملاسلإا دهاعملا ةفاقث ساسأ ىلع ةيملاسلإا ةينيدلا ةيبرتلا ةدامب ةيساردلا داوملا ريوطت نإ .ملع
ةتوافتملا داوملا ميدقت نم بلاطلا اهب نكمتي يتلا ةيساردلا داوملا ىلإ ةجاحلا سيسم م
نأش ن نت نأ اه
أش ميل عتلا ةيلمع ءانثأ ةيملاسلإا قلاخلأا
ةفاقث ساسأ ىلع ررقملا لكشب ةيساردلا داوملا يف اهريوطت مت يتلا تاجاتنلإا تافصاوم لثمتتو
ساسأ ىلع ررقملا يف ةلثمتملا ةيساردلا داوملا يهف اهتافصاوم امأ .ةيملاسلإا دهاعملا ماقم
ميلعتلا ملعتلاو
ميلعتلا جهنم ساسأ ىلع هريوطت متي يذلا 2013
تاجاتنلإا لمتشتو . لا ميلعت عاونأ ىلع
ةينيدلا ةيبرت
ا ىلع تاجاتنلإا يوتجتو .ميقلاو ميهافملاو تامولعملاو تاءارجلإا نم ةيادب ةيملاسلإا داومل
يساردلا
ة .روصلاو صوصنلا لكشب ةداملا نومضم ىلع لمتشتو ىلولأا ةلحرملا يف يناثلا لصفلل وملا ريوطتو ثحبلا جهنم يف ةمدختسملا ريوطتلا جذامن امأ
و كورب جذامن يهف هذه ةيساردلا دا
( د ن ر للك 1983
) ) : يلي امب ةطسبملا 1
اهريوطت متيس يتلا تاجاتنلإا ليلحتب مايقلا )
، 2 ريوطت )
،ةيساسلأا تاجاتنلإا 3
،ةعجارملاو ءاربخلا عم ةبرجتلاب مايقلا ) 4
ا ةبرجتلاب مايقلا ) ةعجارم عم ةرغصمل
،تاجاتنلإا 5
ةربكملا ةبرجتلاب مايقلا ) ف نوكيس نم امأ .ةريخلأا تاجاتنلإا ةعجارم عم
جتلل لاعا وهف ةبر
يبخ سردمو ةغلللا ريبخو ررقملل ممصملا ريبخلاو ةيملاسلإا ةينيدلا ةيبرتلا ةدام ريبخ دام ر
يبرتلا ة
ة .قناجامو ل 1 17 ف ي ةيلهلأا ةيوناثلا ةسردملاب يناثلا لصفلا يف قلاخلأاو ةيملاسلإا ةينيدلا اذه جئاتنو يهو ةيساردلا داوملا ةقايلب نيلهؤملا ءاربخلا لبق نم قيقحتلا ةجيتن نم أدتبت ريوطتلاو ثحبلا
: نم نوكتت 1
ب داوملا ريبخ قيقحت ) 90
.ةعجارملاو حيحصتلا ىلإ ةجاح لاو ديجلا ةجردب % 2
قيقحت )
ميلعتلا لئاسوو ممصملا ريبخ 77
.تاجتنملاب فيفخلا حيحصتلا عم لوبقملا ةجردب % 3
حت ) قيق ةغللا ريبخ
88 ت يتلا ةيساردلا داوملا ةعتمم ردقت ةرغصملا ةبرجتلاب مايقلاو .ادج ديجلا ةجردب % ع لصح
ىل 86
% 2 .اد ج ديج عتمملا ةجردب % 96 قلاخلأا سرد سردم ةبرجت ) 1 : نم ةبرجتلا نوكتتو .ديجلا ةجردب ) ا ساسأ ىل ع قلاخ لأا ةدامب ةيساردل ا داوملا مادختسا ةيلاعف وحن ينيدلا مسقلل لولأا لصفلا يف ةبرجتلا ميقل
ب س س ف س ءاصحلإا ليلحت مادختساب ةينطولا ةيقلخلا 17
ت باسح ت ةجيتنب
>
( 8.899 1،714 >
اح نذإ) قرت يف ةيساردلا داوملا ةيلاعف ىلع لدي ثيحب لوبقم وا اح ضوفرم
جئاتن ةي
يبرتلا ميلعت ةيلمع يف اهنم ةدافتسلاا اوعيطتسي يتح بلاطلا ميلعت يملاسلإا ةينيدلا ة
.ة
xv
Mukaromah, Luluk. Teaching material development based on Contextual Teaching and Learning (CTL) for Islamic Religious Education and Moral Subject (pendidikan agama islam dan budi pekerti) in Class XI at SMKS YP 17 01 Lumajang. Thesis. Islamic Religious Education Study Program of Universitas Islam Negri Kiai Haji Ahmad Shiddiq Jember.
Advisor I: Dr. H. Moh Sahlan, M.Ag, Advisor II: Dr. Dyah Nawangsari, M. Ag
Keywords: Development of Teaching Materials, PAI, Contextual Based Teaching and Learning (CTL)
The development of teaching materials for PAI subjects based on Islamic boarding school culture is based on the fact that teaching materials which can provide new variations to shape the religious character of students during the learning process are needed.
Product specifications to be developed are teaching material which module based on Islamic boarding school culture, while the specification are teaching material product which is textbook based on Contextual Teaching and Learning being developed according to the 2013 curriculum. The product contains the types of PAI learning materials: procedural, informative, conceptual and values/attitudes. The product contains material for class XI odd semester which contains material content in the form of text and images.
The development model used in this research and development method of teaching materials is the simplified Borg and Gall (1983) R&D model, namely: (1) Analyzing the product to be developed, (2) Developing the initial product, (3) Team trial experts and revisions, (4) small-scale field trials and product revisions, (5) large-scale field trials and final product revisions. While the test subjects consisted of: content experts/material of Islamic Religious Education and Morals, textbook design experts, linguists, teachers in the field of Islamic Religious Education and Moral class XI at SMKS YP 17 01 Lumajang.
The results of research and development begin with the validation results of a team of experts who assess the feasibility of teaching materials, consisting of: (1) validation of material/content experts 90% with a good qualification level and did not require revision, (2) validation of design experts and learning media 77% with a level of qualifications are quite good, the product can be continued with non-fundamental revisions, (3) validation of linguists 88% with a very good qualification level. Small group trials assess the attractiveness of teaching materials obtained 86% with good qualifications. The field trials consisted of: (1) teacher trials in the field of Morals 96.6% with a very good level of attractiveness, (2) class X trials of the Religious Program on the effectiveness of using teaching materials for Morals subjects based on National Character Values by using statistical analysis of SPSS version 17 with the results of t count > t table (8,899 > 1,714), then Ho rejected and Ha accepted, which means that teaching materials are effective in improving student learning outcomes so that they can be utilized in the learning process of Islamic Religious Education
xvi
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Allah SWT. atas segala rahmat dan nikmat-Nya sehingga tesis yang berjudul "Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Contextual Teaching And Learning Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Pada Kelas XI Di SMKS YP 17 01 Lumajang" ini dapat diselesaikan. Tesis ini bertujuan untuk memenuhi persyaratan memperoleh gelar Magister Pendidikan (M.Pd.).
Terselesaikannya tesis ini tidaklah semata-mata karena usaha penulis sendiri, namun juga tidak terlepas dari bantuan, bimbingan dan dukungan dari berbagai pihak. Oleh sebab itu, dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terimakasih kepada:
1. Bapak Prof. Dr. H. Babun Suharto, SE, M.M. selaku Rektor UIN KHAS Jember yang telah memfasilitasi semua kegiatan akademik.
2. Ibu Dr. Hj. St. Rodliyah, M.Pd selaku Ketua Program Studi Pendidikan Agama Islam yang membantu dengan memberikan support yang maksimal
3. Bapak Dr. H. Mundir, M.Pd sebagai Penguji utama yaang selalu mengarahkan, membimbing dan membina proses penelitian.
4. Bapak Dr. H. Moh. Sahlan, M.Ag sebagai Dosen Pembimbing I dan Ibu Dr. Dyah Nawangsari, M.Ag sebagai Dosen Pembimbing II yang selalu memberikan petunjuk dan saran agar tesis ini dapat terselesaikan dengan baik dan layak untuk diujikan.
5. Ibu Dr. Aminatuz Zahroh, M.Pd. selaku Ahli Materi/Isi Pendidikan Agama Islam, Bapak Dr. Suwari, M.Pd selaku Ahli Desain dan Media Pembelajaran, Bapak Dr.
Mursalim, M.Ag selaku Ahli Bahasa yang telah menilai serta memberikan kritik dan saran terhadap produk yang dikembangkan yaitu Buku Ajar Akhlak Berbasis Contextual Teaching And Learning
6. Seluruh dosen Pascasarjana UIN KHAS Jember yang telah banyak memberikan ilmu dan membimbing selama penulis menempuh pendidikan Pascasarjana.
7. Kepala SMKS YP 17 01 Lumajang yang telah memberi ijin penelitian.
8. Seluruh warga SMKS YP 17 01 Lumajang yang menjadi subyek penelitian dan memberikan data serta informasi berkaitan yang dengan penelitian.
9. Teman-teman seperjuangan di Pascasarjana UIN KHAS Jember yang senantiasa memberikan motivasi dan dukungan hingga terselesaikannya tesis ini.
xvii
mendukung dengan segala daya dan upaya, hingga terselesaikannya seluruh tugas dalam menempuh program Pascasarjana di UIN KHAS Jember ini.
Semoga penyusunan tesis ini dapat bermanfaat, khususnya bagi penulis dan umumnya bagi pembaca.
Lumajang, 01 Desember 2022
Luluk Mukaromah NIM : 203206030029
xix DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL ... i
HALAMAN SAMPUL ... ii
LEMBAR PERSETUJUAN ... iii
LEMBAR PENGESAHAN ... iv
ABSTRAK ... v
KATA PENGANTAR ... viii
DAFTAR ISI ... x
DAFTAR TABEL ... xiii
DAFTAR GAMBAR ... xiv
DAFTAR LAMPIRAN ... xv
BAB I PENDAHULUAN ... 1
A. Latar Belakang... 1
B. Fokus Penelitian ... 7
C. Tujuan Penelitian dan Pengembangan ... 8
D. Spesifikasi Produk Yang Dikembangkan ... 8
E. Pentingnya penelitian dan Pengembangan ... 9
F. Asumsi dan Keterbatasan Penelitian dan Pengembangan ... 11
G. Difinisi Istilah / Operasional ... 12
BAB II KAJIAN PUSTAKA ... 15
A. Pengembangan bahan ajar ... 15
1. Definisi Bahan Ajar ... 16
2. Landasan Pengembangan Bahan Ajar ... 17
3. Tujuan Dan Prinsip Pengembangan Bahan Ajar ... 20
4. Fungsi Dan Karakteristik Bahan Ajar ... 21
xx
7. Menyusun Bahan Ajar Baru ... 24
8. Tahapan Mengembangkan Bahan Ajar ... 25
B. Pengertian Pembelajaran Kontekstual ... 25
1. Pengertian Pembelajaran Kontekstual... 25
2. Strategi Pembelajaran Kontekstual ... 32
3. Karakteristik Pembelajaran Kontekstual ... 34
4. Tujuan Pembelajaran Kontekstual ... 34
5. Langkah-Langkah Pembelajaran Kontekstual ... 35
6. Penerapan Pembelajaran Kontekstual dalam Pendidikan Agama Islam... 37
BAB III METODE PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN ... 41
A. Model Penelitian Dan Pengembangan ... 41
B. Prosedur Penelitian Dan Pengembangan ... 48
C. Uji Coba Produk ... 57
1. Desain Uji Coba ... 57
2. Subjek Uji Coba ... 59
3. Jenis Data ... 59
4. Instrumen Pengumpulan Data ... 60
5. Teknik Analisis Data ... 65
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN ... 72
A. Analisis Produk Yang Dikembangkan ... 72
1. Studi Pedahuluan ... 72
2. Studi Literatur ... 74
xxi
3. Observasi ... 76
B. Pengembangan Produk Awal ... 77
1. Merumuskan Tujuan ... 78
2. Merumuskan Butir-Butir Materi ... 78
3. Mengembangkan Alat Ukur Keberhasilan ... 79
4. Penulisan Naskah ... 79
5. Validasi Tim Ahli Revisi ... 80
6. Uji Coba Kelompok Kecil ... 88
7. Uji Coba Lapangan Dan Produk Akhir ... 90
BAB V KAJIAN HASIL PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN ... 102
A. Produk Hasil Pengembangan Bahan Ajar ... 102
B. Karakteristik Bahan Ajar ... 104
1. Karakteristik Bahan Ajar Dari Aspek Materi/Isi ... 105
2. Karakteristik Bahan Ajar Dari Aspek Desain Dan Media ... 106
BAB VI PENUTUP ... 128
A. Kesimpulan ... 128
B. Saran ... 128
DAFTAR RUJUKAN ... 129
LAMPIRAN ... 133
DAFTAR TABEL Table 3.1 Skala Interval Dalam Penelitian Pengembangan Bahan Ajar ... 63
Table 3.2 Pedoman Dan Kriteria Skoring ... 64
Table 3.3 Konversi Tingkat Pencapaian Dengan Skala 5 ... 67
Table 4.1 Hasil Validasi Ahli Materi/Isi ... 81
xiii
Table 4.3 Hasil Validasi Ahli Bahasa ... 87
Table 4.4 Hasil Uji Coba Kelompok Kecil ... 89
Table 4.5 Hasil Uji Coba Guru Bidang Studi Pendidikan Agama Islam ... 91
Table 4.6 Hasil Nilai Pre-Test Dan Post-Test Hasil Uji Coba Lapangan ... 93
Table 4.7 Test Of Normality... 94
Table 4.8 Paired Samples Statistic ... 95
Table 4.9 Paired Samples Correlations ... 96
Table 4.10 Paired Samples Test ... 97
Table 4.11 Paired Samples Test ... 99
DAFTAR GAMBAR Gambar 3.1. Model Desain R&D Dari Borg & Gall (1983) ... 46
Gambar 3.2. Tahapan Penelitian Dan Pengembangan Bahan Ajar Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Berbasis Contextual Teaching And Learning 49 Gambar 3.3. Desain Uji Coba Produk... 58
Gambar 5.1. Halaman Sampul Depan (Cover) Buku Ajar Pendidikan Agama Islam Berbasis Contextual Teaching And Learning ... 115
Gambar 5.2. Identitas Buku Ajar ... 117
Gambar 5.3. Petunjuk Penggunaan Buku... 119
Gambar 5.4. KD-Indikator ... 120
Gambar 5.5 Infografis ... 121
Gambar 5.6 Cover Bab Dan Mukadimah (Pendahuluan) ... 122
xiv
Gambar 5.7 Tadabbur ... 123
Gambar 5.8 Tilawah Dan Waeasan Islami ... 124
Gambar 5.9 Penerapan Karakter ... 125
Gambar 5.10 Khuläşah/Rangkuman & Mahfüžät/Mutiara Hikmah ... 126
Gambar 5.11. Tamrinät (Latihan Soal) ... 127
LAMPIRAN-LAMPIRAN Lampiran1 : Studi Pendahuluan (wawancara waka kurikulum) ... 135
Lampiran 2 : Studi Pendahuluan (survey kebutuhan bahan ajar) ... 137
Lampiran 3 : Studi Pendahuluan (kebutuhan bahan ajar berbasis ... 138
Contextual Teaching And Learning) Lampiran 4 : Permohonan validasi ... 139
(ahli materi, desain dan media, bahasa) Lampiran 5 : Angket penilaian ahli materi PAI ... 142
Lampiran 6 : Profil ahli materi PAI ... 144
Lampiran 7 : Angket penilaian ahli desain dan media pembelajaran. ... 145
Lampiran 8 : Profil ahli desain dan media pembelajaran ... 149
Lampiran 9 : Angket penilaian ahli bahasa ... 153
Lampiran 10 : Profil ahli bahasa ... 155
Lampiran 11 : Permohonan ijin penelitian ... 157
Lampiran 12 : Daftar pembagian tugas mengajar ... 158
SMKSYP17 01 Lumajang Lampiran 13 : Jadwal pelajaran semester ganjil 2021/2022 ... 161
Lampiran 14 : Lembar kerja pretes ... 162
Lampiran 15 : Lembar kerja postes ... 163
xv
Lampiran 17 : Daftar hadir peserta didik kelas XI Teknik Kendaraan
Ringan Otomotif semester ganjil ... 167
Lampiran 18 : Jawaban izin penelitian ... 168
Lampiran 19 : Surat Keterangan Selesai Penelitian ... 169
Lampiran 20 : Surat Keterangan Lolos Plagiasi ... 170
Lampiran 21 : Surat Pernyataan Keaslian ... 171
Lampiran 22 : Foto-foto laporan kegiatan penelitian ... 172
Lampiean 23: Rencana Pelaksanaan Pembelajaran...177
Lampiran 23: Buku Ajar... 179
1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah
Pendidikan agama Islam adalah usaha sadar dan terencana dan menyiapkan peserta didik untuk mengenal, memahami, menghayati, hingga mengimani ajaran agama Islam, dibarengi dengan tuntutan untuk menghormati penganut agama lain dalam hubungannya dengan kerukunan antar-umat beragama hingga terwujud kesatuan dan persatuan bangsa.1 Disebutkan di dalam UU No 20 tahun 2003, pasal 3 dinyatakan bahwa pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berahklak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.
Sedangkan Dalam Peraturan Menteri Agama No 13 tahun 2013 pasa 1 bahwa yang dimaksud dengan Pendidikan keagamaan Islam adalah pendidikan yang mempersiapkan peserta didik untuk dapat menjalankan peranan yang menuntut penguasaan pengetahuan tentang ajaran agama Islam dan/atau menjadi ahli ilmu agama Islam dan mengamalkan ajaran agama Islam.2 Berdasarkan undang-undan dan peraturan menteri maka pelaksanaan pendidikan agama yang termasuk Pendidikan Agama Islam (PAI) diatur oleh
1 Lukman Nul Hakim, Ahmad Musaddad. Budaya Pengambilan Keputusan Organisasi, Nusantara Journal of Islamic Studies: Vol. 2 No. 2 (2021): September.
2 Peraturan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 13 Tahun 2014, dalam Berita Negara RI.
Undang-Undang dan peraturan Mentri juga termasuk menjadi tanggung jawab pemerintah.
Peran serta pemerintah dalam mengelola pendidikan tidak hanya dalam mengurus kurikulum melainkan termasuk sarana dan prasarana pendidikan, biaya pendidikan, tenaga pengajar dan komponen pendidikan lainnya.
Pendidikan agama dipandang sangat penting oleh pemerintah, karena pendidikan agama merupakan pendidikan yang dapat membentuk karakter sebuah manusia, pendidikan agama dapat membuat manusia mengenali siapa dirinya dan apa tugasnya selam didunia. Besarnya peran pendidikan agama dalam membentuk jati diri manusia maka Pendidikan Agama menempatkan tempat yang strategis pelaksanaan proses pembelajaran dan mendapat pengawan khusus. Sehingga pendidikan agama menjadi landasan dalam pendidikan nasional dalam mewujudkan manusia Indonesia seutuhnya sesuai amanah pancasila dan UUD 1945.
Tujuan pendidikan Islam adalah perubahan yang diharapkan pada subyek didik setelah mengalami proses pendidikan, baik pada tingkah laku individu dan kehidupan pribadinya maupun kehidupan masyarakat dan alam sekitar di mana individu itu hidup. 3 Konsep tujuan pendidikan yang dicanangkan pemerintah dalam dasar negara dan undang-undang sesuai dengan rumusan pendidikan yang diajarkan agama Islam dalam Al Qur’an.
Al-qur’an mengajarkan tujuan pendidikan agama adalah terbentuknya pribadi muslim yang mampu menjalankan tugasnya untuk beribadah kepada Allah
3 Soni Samsu Rizal, Tujuan Pendidikan Islam Dalam Quran Surat Al Jum’ah Ayat 2 Tarbiyah al- Aulad Volume 2, No. 1, 2017
3
SWT. Allah menjelaskan tujuan hidup manusia adalah untuk ibadah, Al-quran Surat Az Zariyat ayat 56:
امو تقلخ نجلا سنلإاو لاإ
نودبعيل
Artinya: Dan aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka mengabdi kepada Ku (Q.S Az Zariyat:56).4
Menurut surat tersebut, Allah menciptakan manusia tidak untuk melakukan selain ibadah. Allah menciptakan jin dan manusia hanya untk mengabdi atau beribadah padaNya. Dengan mengabdi dan beribadah pada Tuhan, manusia akan mendapatkan tuntunan dalam hidup. Manusia yang beriman dan beribadah pada Tuhan adalah manusia yang mengetahui jatidirinya, dan itu merupakan salah satu dari tujuan pendidikan. Tujuan lain pendidikan adalah meningkatkan kualitas manusia itu sendiri. Peningkatan kualitas dapat dicapai dengan proses pendidikan, pendidikan akan memberikan ilmu pengetahuan pada manusia, dan pengetahuan itulah yang meningkatkan kualitas manusia, baik kualitas beribadah maupun kualitas manusia dalam melakukan aktifitas untuk mencukupi kehidupan.
Agar mendapatkan hasil yang memuaskan ada bebrapa -hal yang perlu diperhatikan dalam proses pendidikan antara lain: pemilihan bahan ajar dalam pembelajaran. Dalam kaitan ini, bahan ajar merupakan salah satu komponen penting dalam pembelajaran, terlebih bahan ajar merupakan sarana pendukung dalam proses pembelajaran. Salah satu komponen dalam perencanaan pengajaran yang dibuat oleh guru adalah sumber belajar yang didalamnya
4 QS Az Zariyat : 56
65
termasuk bahan ajar yang sering diisi dengan buku-buku atau sumber tertulis lainnya.5
Bahan ajar merupakan susatu yang penting dalam proses pembelajaran.
Agar tidak terjadi kemandekan dalam proses pembelajaran, diperlukan Inovasi dan pengembangan bahan ajar dalam proses pembelajaran, inovasi bahan ajar merupakan tanggung jawab dari seorang pendidik, karena yang mengetahui secara langsung keadaan siswa atau lingkungan sekitar adalah pendidik atau guru.6
Dengan melakukan inovasi yang terus menerus, seorang guru akan dapat menutupi kekurangan-keurangan dalam pendidikan, utamanya dalam pendidikan Agama Islam (PAI). Terdapat beberapa Kelemahan PAI di sekolah, baik dalam pemahaman materi maupun dalam pelaksanaannya, yaitu:
1. Dalam bidang teologi, masih cenderung menuju pada paham fatalistic 2. Bidang ahklak berorientasi pada urusan sopan santun dan belum dipahami
sebagai keseluruhan pribadi manusia beragama
3. Ibadah hanya diajarkan sebagai kegiatan rutin agama dan kurang menekankan sebagai proses pembentukan kepribadian
4. Hukum fiqih cenderung dipelajari sebagai aturan yang tidak akan berubah sepanjang masa, kurang memahami dinamika dan jiwa hukum islam
5 Darwyn Syah, Perencanaan Sistem Pengajaran Pendidikan Agama Islam, (Jakarta: Gaung Persada Press. 2007), hlm.118
6 Zainuddin, Pengembangan Buku Ajar Akidah Akhlak untuk meningkatkan pemahaman siswa madrasah, JPII Volume 3, Nomor 2, April 2019
5
5. Mempelajari Alquran masih cenderung berorientasi pada kemampuan membaca teks, belum mengarah pada pemahaman arti dan penggalian makna.
Akibat dari adanya kelemahan PAI, ditandai dengan siswa yang memiliki sikap dan karakter yang suka tawuran, melakukan kekerasan, minuman keras dan mengkonsumsi narkoba serta sifat- sifat yang tidak terpuji lainnya. Untuk merubah karakter siswa dari negatif menjadi positif maka peningkatan mutu dan kualitas pendidikan harus terus dilakukan termasuk peningkatan kesadaran pada siswa untuk mau belajar. Salah satu cara untuk merangsang siswa untuk mau belajar yaitu dengan mengembangkan bahan ajar yang telah di sesuaikan dengan kebutuhan siswa, sehingga diharapkan dapat digunakan siswa sebagai sarana belajar mandiri.
Selain itu, fungsi inovasi dan peningkatan bahan ajar guru dapat mengubah pengetahuan agama yang kognitif menjadi makna dan nilai yang perlu di internalisasikan dalam diri peserta didik. Bahan ajar merupak nyediaan bahan ajar selama ini masih menjadi kendala.7 Apabila bahan ajar yang sesuai dengan tuntutan kurikulum tidak ada satupun sulit diperoleh, maka membuat bahan belajar sendiri adalah suatu keputusan yang bijak.
Untuk “mengembangkan bahan ajar, referensi dapat diperoleh dari berbagai sumber baik itu berupa pengalaman ataupun pengetahauan sendiri, ataupun penggalian informasi dari nara sumber baik orang ahli ataupun teman sejawat.
7 Muhammad Jufni, Dkk, Kreativitas Guru Pai Dalam Pengembangan Bahan Ajar Di Madrasah Aliyah Jeumala Amal Lueng Putu, Jurnal Administrasi Pendidikan ISSN 2302-0156 Pascasarjana Universitas Syiah Kuala Volume 3, No. 4, November 2015
Bahan yang terlalu banyak membuat siswa jadi bingung, agar siswa tidak terus mengalami kebingungan, seorang guru perlu membuat bahan ajar sendiri, yang dikembangkan oleh guru, dan digunakan sebagai pedoman siswanya, serta sesuai karakteristik lingkungan sosial, budaya, geografis, dan sesuai dengan tahapan perkembangan siswa. Bahan ajar yang dikembangkan secara mandiri oleg guru dapat disesuaikan dengan karakteristik siswa sebagai sasaran.
Karena bahan ajar merupakan salah satu media pembelajaran, mempunyai peranan yang sangat penting dalam proses pembelajaran yaitu sebagai acuan bagi siswa dan guru untuk meningkatkan efektifitas pembelajaran. Bagi siswa, bahan ajar menjadi bahan acuan yang diserap isinya dalam proses pembelajaran sehingga dapat menjadi pengetahuan. Sedangkan bagi guru, bahan ajar menjadi salah satu acuan penyampaian ilmu kepada siswa.
Di lembaga SMKS YP 17 01 Lumajang cara pembelajarannya masih kurang maksimal, selain itu hampir seluruh dari peserta didiknya yang belum bisa disiplin, artinya siswa di SMKS YP 17 01 Lumajang banyak yang nakal dan sulit untuk diatur, maka dari itu penulis mengembangkan bahan ajar tentang pembelajaran Berbasis Contextual Teaching And Learning. Dengan tujuan agar supaya pembelajaran di SMKS YP 17 01 Lumajang dapat mencapai tujuan dari bahan ajar itu sendiri, terlebih dalam mempermudah pembelajaran sehingga ada minat bagi siswa untuk mempraktekkan hasil belajarnya.
7
Inovasi dan pengembangan bahan ajar PAI yang dijadikan buku ajar sebagai media pembelajaran, diharapkan pembelajaran PAI menjadi lebih praktis, variatif, kreatif dan dapat menarik minat siswa untuk aktif dalam mengikuti pembelajaran PAI, baik secara kelompok atau mandiri.8
Berangkat dari beberapa realita yang telah dipaparkan, peneliti tertarik untuk meneliti fenomena tersebut, dan peneliti merasa penting untuk meneliti untuk membantu menyelesaikan permaslahan yang dihadapi duni pendidikan, utamanya masalh kenakalan siswa, penyelesain permasalahan tersebut melalui pendidikan Agama Islam. Agar sesuai dengan tujuan penelitian tersebut penliti mengambil judul penelitian: Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Contextual Teaching And Learning mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas XI SMKS YP 17 01 Lumajang.
B. Fokus Penelitian
Berdasarkan judul penelitian tersebut, penelitian ini memiliki pertanyaan penelitian sebagai berikut:
1. Seperti apa validitas bahan ajar berbasis Contextual Teaching And Learning untuk pembelajaran pendidikan agama Islam kelas XI SMKS YP 17 01 Lumajang?
2. Seberapa jauh efektivitas bahan ajar berbasis Contextual Teaching And Learning untuk pembelajaran pendidikan agama Islam kelas XI SMKS YP 17 01 Lumajang?
8 Muhammad Jufni, Dkk, Kreativitas Guru PAI Dalam Pengembangan Bahan Ajar Di Madrasah Aliyah Jeumala Amal Leung Putu, Jurnal Administrasi Pendidikan ISSN 2302-0156 Pascasarjana Universitas Syiah Kuala Volume 3, No. 4, November 2015
C. Tujuan Penelitian dan Pengembangan
Agar dapat mencapai apa yang diharpapkan dalam penelitian, maka perlu dirumuskan sebuah tujuan penelitian. Tujuan penelitian tidak dapat lepas dari fokus atau pertanyaan penelitian. Sesuai dengan pertanyaan penelitian yang ada maka tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian dan pengembangan ini adalah sebagai berikut:
1. Mendeskripsikan validitas bahan ajar berbasis Contextual Teaching And Learning untuk pembelajaran pendidikan agama Islam kelas XI SMKS YP 17 01 Lumajang.
2. Mendeskripsikan efektivitas bahan ajar berbasis Contextual Teaching And Learning untuk pembelajaran pendidikan agama Islam kelas XI SMKS YP 17 01 Lumajang.
D. Spesifikasi Produk yang Dikembangkan
Produk yang dikembangkan melalui penelitian dan pengembangan ini peneberupa adalah bahan ajar berbentuk buku ajar berbasis Contextual Teaching And Learning , adapun sepesifikasinya adalah sebagai berikut:
1. Produk berupa buku bahan ajar berbasis Contextual Teaching And Learning
2. Produk buku bahan ajar yang dikembangkan sesuai kurikulum 2013.
3. Produk buku bahan ajar yang berisi jenis materi pembelajaran PAI seperti prosedural, informatif, konseptual dan nilai/sikap.
4. Produk buku bahan ajar yang berisi materi kelas XI semester Ganjil
9
5. Produk buku bahan ajar yang berisi konten materi dalam bentuk teks dan gambar.
E. Pentingnya Penelitian dan Pengembangan
Penelitian ini dianggab penting, karena penelitian ini mendapatkan hasil yang sangat bermanfaat. Manfaat penelitian dapat dilihat melalui manfaat teoritis dan manfaat praktis. Adapun manfaatnya sebagai berikut.
1. Manfaat Teoiritis
Hasil penelitian ini dapat menambah teori-teori tentang pengembangan media pembelajaraan pendidikan agama Islam. Sehingga teori tersebuut dapat meningkatkan metu lulusan.
2. Manfaat Praktis a. Bagi Siswa
Secara langsung siswa dapat mengambil manfaat dari hasil penelitian dengan bentuk:
1) Kemudahan dalam memahami materi pembelajaran PAI, sesuai dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi pendidikan.
2) Kemudahan dalam belajar secara mandiri, dimana dan kapaun saja siswa dapat melakukan proses pembelajaran, baik di sekolah maupun di luar sekolah.
3) Kemudahan dalam belajar menggunakan media pembelajaran berupan teknologi pembelajaran yang berbasis android, dengan teknologi tersebut siswa mampu memahami mata pelajaran Pendidikan Agama Islam.
b. Bagi Guru
Selain bermanfaat bagi siswa, penelitian ini juga diharapkan bisa bermanfaat bagi pengajar atau guru. Guru dapat mengambil manfaat hasil penelitian ini berupa:
1) Guru mendapatkan kemudahan dalam menggunakan media pembelajaran untuk menjalankan tugasnya sebagai pengajara Pendidikan Agama Islam.
2) Guru mendapatkan media alternatif dan menyenangkan dalam pembelajaran PAI.
3) Guru mendapatakan media pembelajaran yang sesuai ilmu pengetahuan dan teknologi terkini.
c. Bagi Sekolah
Sekolah yang merupakan sarana tempat proses pembelajaran juga dapat menggambil manfaat dari penelitian ini. Sekolahan dapat mengambil ilmu pengetahuan yang dihasilkan dari penelitian sebagai acuan dalam menentukan rencana pembelajaran serta menjadi masukan dan evaluasi untuk meningkatkan efektifitas pembelajaran sarana dan prasarana pembelajaran, sehingga sekolah mampu memberikan sistem pembelajaran yang dapat mencapai pada tujuan pendidikan dalam membentuk karakter siswa.
d. Bagi Peneliti
11
Merasa mendapatkan pengalaman dan ilmu baru dalam mengembangkan bahan ajar PAI, yang dapat diaplikasian dalam kegiatan belajar mengajar disekulahan.
e. Bagi Peneliti Lain
Peneliti maupun ilmuan lain yang akan melakukan penelitian terutama peneliti yang menekuni bidang pendidikan dapat mengambil dan memanfaatkan hasil penelitian ini sebagai rujukan, selain itu peneliti selanjutnya juga bisa mengambil teori yang dihasilkan dalam penelitian ini untuk teliti ulang, dikembangkan agar teori dan keilmuan menjadi sempurna. Sehingga semakin lama kelamaan akan terus bermunculan pengalaman baru dan ilmu baru untuk mengembangkan bahan pembelajaran interaktif sebagai bekal untuk kemajuan pembelajaran Pendidikan Agama Islam.
F. Asumsi dan Keterbatasan Penelitian dan Pengembangan
Dalam penelitian kuantitatif terdapat asumsi dan keterbatasan dalam penelitian., dan itu dirasakan oleh penelitia dalam proses penelitian. Berikut ini asumsi dan keterbatasan dalam penelitian:
1. Asumsi Penelitian dan Pengembangan
a. Pengembanagan bahan ajar menggunakan buku ajar berbasis Contextual Teaching And Learning menjadikan proses pembelajaran dapat mencapai kepada tunjuan pendidikan dalam pembentukan karakter.
b. Bahan ajar berbasis Contextual Teaching And Learning dapat memudahkan pembelajaran pendidikan agama Islam.
c. Peserta didik dapat belajar secara mandiri dengan menggunakan pegangan bahan ajar
2. Keterbatasan Penelitian dan Pengembangan
Berdasarkan pengalaman yang dirasakan langsung oleh peneliti dalam proses penelitian ini, terdapat beberapa keterbatasan yang menjadi penghalang dan menjadikan penelitian ini tidak sempurna. Dari keterbatasan ini harapanya menjadi perhatian khusus bagi peneliti selanjutnya, berukut keterbatasan yang dialami peneliti:
a. Objek penelitian hanya fokus pada bahan ajar ini terbatas hanya materi kelas XI semester ganjil.
b. Bahan pembelajaran yang diteliti hanya terbatas pada bahan yang berisi jenis materi pembelajaran PAI: prosedural, informatif, konseptual dan nilai/sikap, itu masih terlalu minim dan jauh dari cukup untuk mendapatkan kebenaran dalam penelitian.
c. Bahan ajar ini dibuat berdasarkan kurikulum 2013. Penilaian uji kelayakan dilakukan oleh dosen ahli desain bahan ajar, dosen ahli materi, dosen ahli bahasa dan guru PAI kelas XI. Uji coba produk dilakukan di kelas XI TKR 1 SMKS YP 17 01 Lumajang
G. Difinisi Operasional
Adapun definisi operasional adalah sebagai berikut:
1. Pengembangan bahan ajar berbasis Contextual Teaching And Learning adalah bentuk desain bahan ajar yang didalam terdapat strategi, metode
13
dan model pendidikan kontekstual dalam membentuk karakter santri atau siswa. Pengembangan bahan ajar ini juga mengacu kepada kondisi lingkungan sekolah SMK, pada jursan didalamnya dan budaya yang ada didalam lingkungan SMK.
2. Bahan ajar adalah seperangkat materi yang disusun secara sistematis, baik tertulis maupun tidak tertulis, sehingga tercipta lingkungan suasana yang memungkinkan peserta didik untuk belajar.
3. Pembelajaran kontekstual atau Contextual Teaching And Learning adalah konsep belajar yang membantu guru mengaitkan antara materi pembelajaran dengan situasi dunia nyata siswa, dan mendorong siswa membuat hubungan antara pengetahuan yang dimilikinya dengan penerapannya dalam kehidupan mereka sehari-hari.
4. Pendidikan Agama Islam adalah usaha sadar yang diterapkan dalam kegiatan belajar mengajar yang betujuan agar peserta didik dapat memahami, menghayati dan menerapkan sesuai dengan ajaran agama Islam dalam kehidupan sehari-hari.
5. Dalam penelitian ini penulis menggunakan tema Meneladani sifat santun para rosul Allah merupakan materi yang terdapat pada mata pelajaran pendidikan agama Islam kelas XI. KI 1, 2, dengan KD Sebagai berikut:
3.1 Menganalisis makna QS al-Maidah (5): 48; QS an- Nisa (4): 59, dan QS at- Taubah (9): 105, serta Hadis tentang taat pada aturan, kompetisi dalam kebaikan, dan etos kerja
4.2 Membaca QS al-Maidah (5):48; QS an-Nisa (4): 59, dan QS at- Taubah (9): 105 sesuai dengan kaidah tajwid dan makharijulhuruf
4.3 Mendemonstrasikan hafalan QS al-Maidah (5): 48; QS an- Nisa (4): 59, dan QS at- Taubah (9): 105 denganfasih dan lancar
4.4 Menyajikan perintah berkompetisi dalam kebaikan dan kepatuhan terhadap ketentuan Allah sesuai dengan pesan QS al- Maidah (5): 48;
QS an-Nisa (4): 59, dan QS at-Taubah (9): 105
6. Pengembangan bahan ajar berbasis Contextual Teaching And Learning dengan menggunakan buku ajar pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti adalah mengembangkan produk bahan ajar pembelajaran berbasis Contextual Teaching And Learning berdasarkan jenis materi pembelajaran PAI
15 BAB II KAJIAN PUSTAKA A. Pengembangan Bahan Ajar
Istilah "Pengembangan" dapat berarti hal-hal berikut: perluasan, pembaruan, perubahan, dan sebagainya. Istilah "pengembangan" biasanya mengacu pada kegiatan yang menghasilkan penciptaan metode baru setelah evaluasi dan penyempurnaan yang diperlukan. 17 Kamus Besar KBBI Indonesia menegaskan bahwa kata "pengembangan " berasal dari bunga, yang diterjemahkan menjadi "proses, cara, tindakan mengembangkan".sesuai dengan arti kata dan berdasarkan pendapat ahli bahasa, maka kata pengembangan merupakan sebuah peroses penyusunan, pelaksanaan, penilaian dan penyempurnaan, serta meningkatkan.
Jika kata pengembangan disandingkan dengan kata bahan ajar, seperti pengembanagan bahan ajar maka dan memiliki makna, se buah proses atau usaha untuk meningkatkan kualitas atau kuntitas bahan ajar. Jadi dalam penelitian ini pengembangan adalah sebuah proses untuk meningkatkan kualitas atau kuantitas dari bahan ajar. Penelitian ini merupakan penelitian pengemabangan dari teori-teori yang telah ada, sehingga penelitian ini disebut penelitian pengemabangan.
Mirip dengan kalimat penelitian pengembangan Borg & Gall, yang menggabungkan kata "Penelitian" dan "Pengembangan" untuk menggambarkan metode untuk mengembangkan dan memvalidasi produk
17 Winarno Surakhmad, Dasar-dasar Pengembangan Kurikulum, (Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 1997), 15.
pendidikan,Sebuah proses atau serangkaian langkah yang digunakan untuk membuat produk baru atau menyempurnakan produk yang sudah ada diketahui sebagai riset dan pengembangan.18
Peneliti Seel & Richey, membuat rumusan pada kata penelitian pengembangan, menurutnya penelitian pengembangan adalah: Penelitian peningkatan yang diakui dari kemajuan pembelajaran dasar dicirikan sebagai laporan yang teratur untuk mengkonfigurasi, membuat dan menilai proyek, siklus dan hasil pembelajaran yang harus memenuhi standar konsistensi dan kelayakan batin.19
1. Definisi Bahan Ajar
Materi yang ditampilkan menurut Dick and Carey adalah sekumpulan materi atau substansi pembelajaran yang diorganisasikan secara metodis, menunjukkan gambaran total kemampuan yang akan dikuasai siswa dalam latihan-latihan pembelajaran.20
Bahan ajar adalah format materi yang diberikan kepada pelajar.
Format tersebut dapat dengan media tertentu, handout atau buku teks, permainan dan sebagainya.21 Segala bentuk bahan yang digunakan untuk
18 Nana Syaodih Sukmadinata, Metode Penelitian Pendidikan (Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2011), 164.
19 'B. B. Seels & R. C. Richey, Instructional Technology; The Definitions and Domains of the Fields (Washington, DC AECT, 1994).
20 'Walter Dick & Lou Carey. The Systematic Design of instruction (New York: Longman, 1990), 229
21 Dewi Salma Prawiradilaga, Prinsip Disain Pembelajaran (Jakarta: Kencana, 2007), 38.
17
membantu guru/instruktur dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran disebut sebagai bahan ajar.22
Penafsiran ulang materi kurikulum (disebut juga materi kurikulum) atau materi pembelajaran yang disusun menurut isi kurikulum disebut sebagai bahan ajar. Peserta didik harus memahami bahan ajar selama proses pembelajaran untuk mencapai tujuan kurikulum pendidikan..
2. Landasan Pengembangan Bahan Ajar
Proses pengembangan bahan ajar diperlukan landasan atau pondasi yang berupa aturan-aturan yang menjadi tuntunan dalam menyusun bahan ajar. Landasan dalam pengembanagn bahan ajar berupa kurikulum yang dikeluarkan oleh pemerintah dan disepakati oleh semua pengelola dan pelaku pendidikan. Terdapat beberapa landasan yang perlu difahami oleh pelaku pengembangan bahan ajar:
a. Landasan Filosofis
Secara filosofis dapat diketahui bahwa inti dari pendidikan adalah interaksi antar manusia, terutama antara pendidik dan peserta didik, yang secara bersama berintraksi dan bekerja sama untuk mencapai tujuan pendidikan. Interaksi akan terjadi dan mendapatkan hasil jika terjadi kepakatan dan kesepahaman antar pelaku interaksi.
Interaksi akan berjalan lancar jika: suasana dan kondisi yang kondusif.
Terdapat media yang sesuai, yang dapat mempermudah terjadinya interaksi. Tujuan terselenggaranya interaksi serta proses pendidikan
22 Sebagaimana dikutip oleh Muhaimin dalam Modul Wawasan tentang Pengembangan Bahan Ajar, Bab V (Malang. LKP2-1, 25 Mei 2008), Bahan perkuliahan Pengembangan Bahan Ajar, UIN Maliki Malang.
akan mudah tercapai jika interaksi antara guru dan siswa harmonis.
Jika interaksi antara guru dan siswa lancar, maka akan mudah untuk mencapai tujuan pendidikan, siapa pendidik dan siswanya, apa isi pendidikannya, dan bagaimana proses interaksi pendidikan itu berlangsung. yang intinya adalah tanggapan filosofis.23
Dalam mengembangkan bahan ajar diharuskan mengetahui tujuan pendidikan. Dengan mengetahui tujuan pendidikan akan mudah untuk melakukan pengembangan Bahasa ajar, karena akan memudahkan materi apa yang dibutuhkan agar bisa mencapai tujuan pendidikan tersebut.
b. Landasan Psikologis
Setiap siswa memiliki potensi mendasar yang harus diwujudkan dan dikembangkan secara berkelanjutan agar mereka dapat memenuhi perannya sebagai hamba Allah dan khalifah-Nya di bumi.
Hal ini menjadikan psikologi sebagai prinsip penting yang harus diperhatikan. Karena setiap siswa memiliki kemampuan, minat, dan bakat yang berbeda, mereka memerlukan perlakuan yang berbeda.24
Penciptaan sumber daya pendidikan dipengaruhi oleh setidaknya dua subbidang psikologi: psikologi belajar dan psikologi perkembangan. Keduanya diperlukan untuk menetapkan tujuan,
23 Nana Syaodih Sukmadinata, Pengembangan Kurikulum: Teori dan Praktek (Bandung. PT.
Remaja Rosdakarya, 2007), 38.
24 Muhaimin, Pengembangan Kurikulum Pendidikan Agama Islam di Sekolah, Madrasah dan Perguruan Tinggi (Bandung: PT. Remaja Rosdakarya, 2005), 226.
19
memilih dan memanfaatkan bahan ajar, strategi pembelajaran, dan metode penilaian..25
c. Landasan Sosiologis
Sebagian besar waktu, tujuan keseluruhan pendidikan adalah untuk membantu orang muda menjadi orang dewasa yang dapat hidup sendiri dan berkontribusi kepada masyarakat dengan cara yang berarti.
Ini mencerminkan gagasan permintaan individu (individu) dan sosial dari orang dewasa ke orang dewasa. usia yang lebih muda. Tuntutan individu adalah harapan yang dimiliki orang dewasa terhadap anak- anaknya agar mereka dapat mengembangkan kepribadiannya sendiri dan mewujudkan potensi penuhnya. Tuntutan sosial adalah harapan orang dewasa tentang bagaimana seharusnya anak bersikap, bertindak, dan hidup dalam berbagai konteks dan masyarakat.26
Dalam dunia pendidikan Indonesia, tidak diharapkan muncul orang-orang baru di masyarakat; melainkan diharapkan orang-orang yang lebih berkualitas, memahami masyarakat, dan mampu membangunnya. Akibatnya, kondisi, karakteristik, kekayaan, dan perkembangan masyarakat mengharuskan tujuan, konten, dan prosedur pendidikan disesuaikan.27
25 Romdloni,
26 Nana Syaodih Sukmadinata, 59
27 Romdloni
3. Tujuan dan Prinsip Pengembangan Bahan Ajar
Tujuan dilaksanakannya pengembangan bahan ajar adalah:
a. memperoleh bahan ajar yang sesuai dengan tujuan kurikuler, kelembagaan, dan pembelajaran.
b. Penyusunan bahan ajar sesuai dengan struktur dan karakteristik isi mata pelajaran.
c. Menyusun dan mensintesis materi pelajaran secara logis dan sistematis.
d. Memberikan kesempatan untuk terus berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkaitan dengan bahan ajar.28
Karena pengembangan bahan ajar merupakan bagian integral dan representasi dari kurikulum, tetapi pengembangan bahan ajar tidak diperbolehkan meninggalkan kurikulum. Dengan kata lain kurikulum merupakan dasar dan panduan dalam menuyusun materi bahan ajar. Sekolah tidak boleh merubah kurikulum sesuka hatinya atau sewaktu-waktu. Dalam menyusun kurikulum harus berpatokan pada Permendiknas RI Nomor 7 Tahun 2022, yaitu:
Pendidikan Kesetaraan adalah program pendidikan nonformal yang menyelenggarakan pendidikan umum setara SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/MA yang mencakup program paket A, paket B, dan paket C.
Kementerian adalah kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan.Menteri adalah menteri yang menyelenggarakan urusanpemerintahan di bidang pendidikan.29
28 Joseph Mbulu dan Subartono, Pengembangan Bahan Ajar (Malang Laboratorium TEP FKIP UM,11.), 7.
29 Permendiknas RI Nomor 7 Tahun 2022
21
4. Fungsi dan Karakteristik Bahan Ajar
Dalam proses pembelajaran dibutuhkan sarana, seperti media, kurikulum dan bahan ajar. Bahan ajar digunakan sebagai bahan yang disampaikan oleh guru pada murid untuk mencapai tujuan pendidikan yang tertuang dalam kurikulum. Bahan ajar sangat penting dan harus ada dalam proses pendidikan, dan bahan dalam proses pendidikan berfungsi sebagai berikut:
a. Menjelaskan kepada siswa bagaimana mengelola kegiatan belajar mengajar.
b. Menyediakan semua bahan dan peralatan yang dibutuhkan untuk setiap kegiatan.
c. Ini berfungsi sebagai koneksi antara pelajar dan instruktur.
d. Siswa sendiri dapat menggunakannya untuk mencapai kemampuan yang telah ditentukan.
e. Dapat digunakan sebagai program untuk memperbaiki.30
Setiap bahan ajar perlu memenuhi komponen-komponen yang relevan dengan kebutuhan peserta didik agar dapat berfungsi dengan baik.Komponen bahan ajar harus mampu memberikan motivasi dan sederhana bagi peserta didik untuk dipelajari dan dipahami.
Yang lebih penting lagi, bahan ajar harus mampu menunjukan karakteristik dari mata pelajaran yang akan disajikan. Karena setiap mata pelajaran memiliki kartakter yang berbeda-beda dan kesulitan dalam mempelajari berbeda-beda pula. Dengan sudah mengetahui karakter mata pelajaran, seorang guru dan siswa akan menyiapkan tenaga dan fikiran sebelum melakukan belajar. Terdapat beberapa karakteristik mata pelajaran yang harus difahami dan disampaikan
30 Annisa Anita Dewi, Buku Sebagai Bahan Ajar (Sukabumi: CV Jejak, 2019), 36.
oelah bahan ajar, untuk menentukan jenis dan tekniknik serta media yang digunakan dalam kegiatan belajar mengajar, yaitu:
a. Ambil pendekatan berbasis sistem.
b. Mendukung pencapaian kompetensi tertentu dengan satu unit pembahasan.
c. Ini adalah satu set lengkap yang mencakup semua yang diperlukan untuk mencapai tujuan tertentu alat, bahan, dan metode.
d. Memberikan siswa berbagai pilihan kegiatan belajar yang dapat mereka pilih berdasarkan minat dan kemampuan mereka.
e. Dapat dimanfaatkan oleh siswa sendiri atau dengan bantuan.
f. Memberikan banyak pedoman untuk digunakan bagi siswa dan siswa.
g. Berikan alasan untuk setiap langkah instruksional;
direkomendasikan.31
Setelah mengenali karakteristik mata pelajaran, selanjutnya menentukan karakteristik bahan ajar untuk menentukan strategi dalam mengajar, berikut karakteristik bahan ajar tersebut:
a. Isi pesan harus dianalisis dan dikategorikan dengan cara tertentu.
b. Harus ada beberapa fragmen teks untuk setiap kategori.
c. Persyaratan untuk menyediakan konten yang menarik, dan d. Format judul kategori yang berisi materi yang akan dipilih.32 5. Komponen-Komponen Bahan Ajar
Sebagai bahan yang akan disampaikan dalam proses pembelajaran, seorang guru harus memperhatikan serta menyiapkan komponen-komponen apa saja yang dibutuhkan dan harus ada dalam bahan ajar. Komponen-komponen yang disiapkan harus bisa memudahkan proses pembelajaran, memudahkan dalam arti guru
31 Annisa Anita Dewi, Buku Sebagai 37-41.
32 Degeng. Pengaruh Penstrukturan Isi Teks Ajar dan Strategi Belajar Terhadap Perolehan Belajar Mengingat Fakta dan Memahami Konsep. Forum Penelitian Pendidikan, 74-91
23
mudah dalam menyampaikan dan murid mudah dalam memahami matri bahan ajar. Berikut beberapa komponen yang harus ada dalam bahan ajar:
a. Tujuan umum pembelajaran (KI dan KD).
b. Tujuan khusus pembelajaran (IPK).
c. Petunjuk khusus pemakaian buku ajar.
d. Uraian isi pelajaran yang disusun secara sistematis.
e. Gambar/ilustrasi untuk memperjelas isi pelajaran.
f. Rangkuman.
g. Evaluasi formatif dan tindak lanjut untuk kegiatan belajar berikutnya.
h. Daftar rujukan.
Dari beberapa komponen bahan ajar tersebut harus ada dalam bahan ajar gar memudahkan guru dalam menyampaikan meteri dan muri juga mudah menerima dan memahami meteri yang disampaiakan dalam proses belajar mengajar.
6. Jenis Bahan Ajar
Secara garis besar jenis bahan ajar dibedakan menjadi dua kelompok basar, yaitu “bahan ajar cetak dan noncetak. Bahan ajar cetak dapat berupa, handout, buku, modul, brosur, dan lembar kerja siswa. Sedangkan bahan ajar noncetak meliputi, bahan ajar audio
seperti, kaset, radio, piringan hitam, dan compact disc audio.”33 Dari kedua kelompok besar tersebut dapat di pecah-pecah menjadi empat kelompok katagori bahan ajar seperti kategori berikut ini:
a. Bahan ajar cetak (printed) yang meliputi handout, buku, modul, lembar kerja siswa (LKS), brosur, leaflet (selebaran), wallchart, foto/gambar, model/maket.
b. Bahan ajar dengar (audio) seperti kaset, radio, piringan hitam dan compact disk audio.
c. Bahan ajar pandang dengar (audio visual) seperti video compact disk, film.
d. Bahan ajar interaktif seperti compact disk interaktif.34 7. Strategi Pengembangan Bahan Ajar
Strategi yang dikembangkan dapat dipakai untuk menetapkan apakah bahan yang ada itu sesuai. Jika memungkinkan perlu juga disesuaikan atau dikembangkan sebelum digunakan. Pemilihan terhadap bahan-bahan ajar dilakukan dengan cara menilai beberapa hal berikut:
a. Keadaan bahan cukup menarik.
b. Adanya kesesuaian dengan isi c. Urutan sudah benar
d. Informasi yang diperlukan tersedia.
e. Adanya latihan latihan praktis f. Terdapat umpan balik yang tepat g. Tersedianya tes tes yang sesuai.
h. Terdapat petunjuk lanjutan yang sesuai, guna perbaikan
i. Kesesuaian bimbingan siswa dapat dipakai untuk mengarahkan dari suatu kegiatan ke kegiatan berikutnya.35
33Ina Magdalena dkk, nusantara Analisis Bahan Ajar, Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial Volume 2, Nomor 2, Juli 2020
34 Abdul Majid, Perencanaan Pembelajaran (Bandung} PT. Remaja Rosdakarya,2007), 174.
35 Dr.H. Punaji Setyosari, Desain Pembelajaran (Jakarta:PT Bumi Aksara, 2020), 150-151.
25
8. Tahapan Mengembangkan Bahan Ajar
Ada sepuluh tahapan dalam mengembangkan bahan pembelajaran, yaitu:
a. Identifikasi kebutuhan dan masalah.
b. Analisis masalah: terutama terkait dengan pola resistensi.
c. Analisis masalah: identifikasi faktor kebutuhan dan motivasi, dan taktik persuasi.
d. Merumuskan dan menentukan tujuan.
e. Menyeleksi topik.
f. Menyeleksi bentuk (format).
g. Penyusunan konten: visual script.
h. Editing
i. Testing (pengujian).
j. Revisi.36
B. Pengertian Pembelajaran Kontekstual
1. Pengertian Pembelajaran Contekstual Teaching and Learning
Pembelajaran kontekstual, juga dikenal sebagai, adalah metode pengajaran di mana seorang guru berfokus pada materi yang diajarkan dalam kaitannya dengan situasi di mana siswa berada saat ini serta hubungan antara situasi siswa saat ini dan situasinya. di mana siswa mungkin menemukan diri mereka di masa depan.37
Muhammad Muchlis Solichin mengatakan hal yang sama:
“Pembelajaran kontekstual adalah konsepsi pembelajaran yang membantu guru menghubungkan mata pelajaran dengan situasi dunia nyata dan pembelajaran yang memotivasi siswa untuk menghubungkan pengetahuan
36 Dr. Muhammad Yaumi, Prinsip-prinsip Desain Pembelajaran Disesuaikan Kurikulum 2013 (Jakarta:Kencana, 2013), 282
37 Masnur Muslich, KTSP Pembelajaran Berbasis Kompetensi dan Kontekstual (Jakarta: Bumi Aksara, 2014),41
dengan kehidupan sehari-hari sebagai anggota keluarga dan masyarakatnya.38
Pembelajaran kontekstual adalah proses pendidikan yang membantu siswa melihat makna dalam materi yang dipelajarinya dengan menghubungkan mata pelajaran akademik dengan konteks dalam kehidupan sehari-hari, senada dengan pendapat Elaine B. Johnson yang menekankan keaktifan siswa dalam belajar.39
Dari sejumlah gagasan yang dikemukakan oleh para tokoh pendidikan, dapat ditarik kesimpulan bahwa pembelajaran kontekstual adalah jenis pembelajaran di mana guru harus mampu menghubungkan materi pembelajaran dengan realitas kehidupan siswa dan memotivasi siswa untuk mandiri mencari jawaban atas pertanyaan.
Ini menunjukkan bahwa pengetahuan yang diperoleh siswa lebih bermakna dan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari jika mereka mampu memberikan tanggapan mandiri. Siswa harus menemukan hasil belajar yang lebih bermakna dengan ide ini. Proses terjadi secara alami melalui pekerjaan dan pengalaman siswa, bukan melalui transfer pengetahuan dari guru ke siswa..
Peran guru dalam kelas kontekstual adalah untuk membantu siswa dalam mencapai tujuan mereka. Strategi lebih penting bagi guru daripada informasi. Adalah tanggung jawab guru untuk memimpin kelas sebagai
38 Muhammad Muchlis Solichin, Psikologi Belajar Aplikasi Teori-teori Belajar dalam Proses Pembelajaran (Yogyakarta: SUKA-Press, 2012), 96.
39 Elaine B. Johnson, Contextual Teaching and Learning, Terj. Ibnu Setiawan (Bandung: Kaifa, 2010), 67
27
upaya kolektif untuk menemukan sesuatu yang baru bagi siswa mereka.
Pengetahuan diperoleh secara mandiri , bukan melalui instruksi. Di kelas dengan konteks, itulah tugas guru.40
Ada tiga hal yang harus dipahami dalam kaitannya dengan ide-ide dasar pembelajaran di atas;
a. Konsep pembelajaran kelas kontekstual adalah pembelajaran yang berorientasi pada proses pengalaman siswa secara langsung. Pembelajaran kelas kontekstual menekankan pada keterlibatan langsung siswa dalam rangka memahami materi. Agar proses pembelajaran kontekstual mendorong siswa menemukan dan menemukan sendiri materi pelajaran, siswa tidak hanya diharapkan menerima pelajaran.41
b. Siswa didorong untuk menemukan hubungan antara konten yang mereka pelajari dan situasi dunia nyata melalui pembelajaran di kelas berbasis konteks. Siswa diharapkan dapat menghubungkan apa yang mereka pelajari di sekolah dengan apa yang mereka lakukan dalam kehidupan nyata, baik di sekolah maupun di luar Tujuan pembelajaran kontekstual di kelas adalah agar informasi yang dipelajari tidak hanya berguna dan bermakna, tetapi juga tertanam dalam ingatan siswa sehingga mereka dapat menggunakannya dalam situasi dunia nyata.
40 Aris Shoimin, 68 Model Pembelajaran Inovatif dalam Kurikulum 2013 (Yogyakarta: Ar-Ruzz Media, 2014), 41-42
41 Wina Sanjaya, Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan (Jakarta:
Kencana, 2011), 255
c. Agar seseorang dapat mencapai tujuan mereka selama satu hari, sarana yang nyata harus digunakan. Ini berarti bahan harus digunakan, tetapi juga harus digunakan untuk mencapai tujuan nyata.42
Merupakan sistem holistik. Itu terdiri dari bagian-bagian yang saling terkait yang, ketika terjalin, menghasilkan efek yang melebihi apa yang dapat dicapai oleh satu bagian saja. Justasthr violio, cello, klarinet, dan instrumen lain dalam orkestra menghasilkan suara khas yang bersama- sama menghasilkan musik, jadi bagian-bagian Contextual Teaching And Learning yang terpisah melibatkan proses berbeda yang, bila digunakan bersama, memungkinkan siswa membuat sambungan yang, bila digunakan bersama, memungkinkan siswa membuat sambungan yang menghasilkan makna. Masing-masing elemen berbeda dari Contextual Teaching And Learning sistem berkontribusi untuk membantu siswa memahami tugas sekolah. Secara bersama-sama, mereka membentuk sebuah sistem yang memungkinkan siswa untuk melihat makna dalam, dan mempertahankan materi akademik.43
Pengajaran dan pembelajaran kontekstual adalah sebuah konsep yang membantu guru menghubungkan materi pelajaran dengan situasi dunia nyata. Contextual Teaching and Learning memotivasi pembelajar untuk bertanggung jawab atas pembelajaran mereka sendiri dan membuat hubungan antara pengetahuan dan penerapannya dalam berbagai konteks
42 Abdul Majid, Belajar dan Pembelajaran Pendidikan Agama Islam (Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2014), 171.
43 Elaine B Johnson, Contextual Teaching And Learning: What It Is And Why It’s Here To Stay, (India: Corwin Press,2002), 24
29
kehidupan mereka sebagai anggota keluarga, sebagai warga negara, dan sebagai pekerja. Ini memberikan kerangka kerja konseptual untuk menyatukan konstelasi teori dan praktik pendidikan dan merupakan salah satu pendekatan untuk meningkatkan pendidikan guru. Contextual Teaching and Learning bertumpu pada asumsi berikut:
1. Mengajar dan belajar adalah proses interaksional.
2. Pelajar individu harus memutuskan untuk belajar dan terlibat dalam proses atensi, intelektual, dan emosional yang diperlukan untuk melakukannya.
3. Mengajar tidak terjadi jika belajar tidak terjadi.
4. Belajar adalah proses perkembangan yang terjadi sepanjang hidup. 44 Weimer (2013, Bab 2) mensurvei banyak literatur penelitian tentang berbagai bentuk pengajaran yang berpusat pada peserta didik dan mengamati bahwa Contextual Teaching and Learning yang diimplementasikan dengan benar telah ditemukan lebih unggul daripada instruksi yang berpusat pada guru dalam mencapai hampir setiap hasil pembelajaran yang dapat dibayangkan.45
Pengajaran dan pembelajaran kontekstual (Johnson 2002; Sears dan Hersh 2000), seperti pendekatan pengajaran apa pun, ditandai dengan penggunaan beberapa strategi pembelajaran lebih dari yang lain. Dalam program Contextual Teaching and Learning University of Georgia untuk
44 Susan Sears, Contextual Teaching And Learning: A Primer For Effective Instruction, (Indiana USA: Phi Delta Kappa Educational Foundation,2002), 2
45 Richard M. Felder, Rebecca Brent, Teaching and Learning STEM: A Practical Guide, (Jerman:
Wiley, 2016), 6
persiapan guru sains, strategi berbasis penelitian berikut digunakan secara terpadu:
1. Pembelajaran inkuiri. Siswa belajar sains dengan cara yang sama seperti sains itu sendiri dilakukan.
2. Pembelajaran berbasis masalah. Siswa diberikan masalah nyata atau simulasi dan harus menggunakan keterampilan berpikir kritis untuk menyelesaikannya.
3. Pembelajaran kooperatif. Siswa bekerja sama dalam kelompok kecil dan fokus pada pencapaian tujuan bersama melalui kolaborasi dan saling menghormati.
4. Pembelajaran berbasis proyek. Siswa bekerja secara mandiri atau kolaboratif pada proyek minat pribadi.
5. Penilaian otentik. Siswa dievaluasi melalui kinerja mereka pada tugas-tugas itu mewakili aktivitas yang benar-benar dilakukan dalam pengaturan kehidupan nyata yang relevan, sering dikaitkan dengan karir masa depan.46
Mungkin definisi pengajaran dan pembelajaran kontekstual yang paling diakui secara luas dikembangkan melalui proyek nasional yang didanai melalui Kantor Pendidikan Kejuruan dan Pendidikan Dewasa Departemen Pendidikan AS dan Kantor Sekolah-ke-Kerja Nasional.
Proyek ini mendefinisikan Contextual Teaching and Learning sebagai:
sebuah konsepsi pengajaran dan pembelajaran yang membantu guru
46 Robert Eugene Yager, Exemplary Science: Best Practices in Professional Development, (Amerika Serikat: NSTA Press,2005), 78
31
menghubungkan isi mata pelajaran dengan situasi dunia nyata dan memotivasi siswa untuk membuat hubungan antara pengetahuan dan penerapannya dalam kehidupan mereka sebagai anggota keluarga, warga negara, dan pekerja.47
Keunggulan pendekatan kontekstual atas pengajaran fisika yang berpusat pada buku teks konvensional menjadi jelas bagi saya setelah merancang dan berhasil menggunakan pengaturan kontekstual pertama saya untuk kelas fisika senior di sekolah menengah Kanada (Toronto).
Apa yang kemudian saya sebut sebagai pendekatan "masalah konteks besar" (LCP) pada awalnya dikembangkan sebagai tanggapan terhadap penemuan bahwa pembelajaran dapat dimotivasi dengan baik oleh konteks dengan satu ide sentral pemersatu yang mampu menangkap imajinasi siswa. Tujuan kedua untuk mengembangkan konteks adalah agar topik, konsep, dan isi umum buku teks harus tercakup dalam konteks. Apa yang saya temukan adalah bahwa pertanyaannya adalah bahwa pertanyaan dan masalah yang dihasilkan oleh konteks secara intrinsik lebih menarik dan kurang dibuat-buat daripada yang sesuai yang ditemukan di buku teks.48
Sementara tantangan pengajaran dan pembelajaran yang mendukung REACT sangat besar, demikian pula hasilnya. Dalam bukunya tahun 2001 berjudul Contextual Teaching Works!, Dale Parn