• Tidak ada hasil yang ditemukan

DINAMIKA KELOMPOK & FASILITASI LATIHAN

Menciptakan Dialog Apakah dialog itu?

9. DINAMIKA KELOMPOK & FASILITASI LATIHAN

Memraktekkan Dinamika Kelompok

Tujuan

Pada akhir sesi peserta…

• Pernah secara praktis menghadapi berbagai situasi dan anggota kelompok yang sulit Bahan/alat:

• Foto kopi permainan-peran

• Foto kopi hand out

Waktu: 2.5 jam Proses:

• Perkenalkan sesi, dengan menjelaskan bahwa kita akan mempraktekkan bagaimana cara

menghadapi perilaku peserta yang sulit. Jelaskan bahwa kita akan melakukannya dengan mempraktekkan situasi yang berbeda melalui permainan-peran

• Jelaskan bahwa peserta akan dibagi ke dalam 3 kelompok berbeda, masing-masing memainkan situasi kelas yang berbeda. Tiap anggota kelompok akan menerima lembaran perintah, yang tidak boleh diberitahukan kepada anggota lain kelompok. Dalam tiap kelompok akan ada satu pelatih dan 5 peserta.

• Bagi peserta ke dalm 3 kelompok dan bagikan lembaran (pastikan bahwa peran dominan

dilakukan oleh orang yang dominan). Biarkan mereka mempersiapkan diri selama 5 menit untuk permainan peran. Sejumlah peserta tambahan bisa menjadi pengamat atau bisa ditambahkan sebagai peserta dengan menjadi diri sendiri.

• Mulai permainan peran pertama dan refleksikan setelahnya dengan cara berikut:

o Undang pelatih untuk menjelaskan apa yang dipikirkan tentang permainan peran yang

baru saja dilakukan, dan tanyakan juga apa yang akan dilakukan lain kali apabila menjumpai masalah yang sama. Tanyakan pula kepada pengamat, bagaimana pendapatnya terhadap hal-hal yang disampaikan oleh pelatih barusan

Catatan. Ini adalah latihan yang baik untuk menggabungkan antara semua ketrampilan fasilitasi praktis yang telah dilatihkan sebelumnya dengan cara menangani dinamika kelompok yang sulit.

9.32

Hand out

TUGAS/LATIHAN

Permainan Peran 1: Memfasilitasi Satu Kesepakatan Konsensus

.

Pedoman Bagi Peran Pelatih

Anda adalah pelatih suatu pelatihan yang akan berlangsung selama 2 minggu. Pada hari Sabtu ada kesempatan untuk mengorganisir program wisata selama satu hari karena libur. Selama 15 menit kemudian Anda akan memfasilitasi satu kesepakatan konsensus antara peserta tentang ke mana mereka akan pergi.

Pedoman Bagi Peran Dominator

Anda adalah peserta suatu pelatihan yang akan berlansung selama 2 minggu. Sabtu hanya satu-satunya hari libur selama kursus. Selama 15 menit kemudian pelatih akan mendiskusikan program selama hari itu dengan peserta. Karena Anda tidak menyukai pelatih Anda, maka Anda akan mencoba mengambil alih kendali darinya dan memanipulasi kelompok agar setuju dengan pilihan Anda

Pedoman Bagi Peran Perayu

Anda adalah peserta suatu pelatihan yang akan berlangsung selama 2 minggu. Sabtu hanya satu-satunya hari libur selama kursus. Selama 15 menit kemudian pelatih akan mendiskusikan program selama hari itu dengan peserta. Karena Anda memiliki minat khusus untuk berbelanja bagi keluarga Anda maka Anda sebisa mungkin akan berusaha memenuhi keinginan Anda

Pedoman Bagi Peran Si Jujur

Anda adalah peserta pelatihan yang akan berlangsung selama 2 minggu. Sabtu hanya satu- satunya hari libur selama pelatihan. Selama 15 mnt kemudian pelatih akan mendiskusikan program selama hari itu dengan peserta. Karena Anda memiliki keluarga yang tinggal di dekat situ, Anda akan mengakui bahwa Anda akan pergi keluar mengunjungi keluarga Anda. Anda begitu

bersemangat mengatakan kepada mereka apa yang akan Anda lakukan bersama dengan keluarga

sehingga Anda selalu menyela diskusi

Pedoman Bagi Peran Inisiator

Anda adalah peserta pelatihan yang akan berlangsung selama 2 minggu. Sabtu hanya satusatunya hari libur selama pelatihan. Selama 15 mnt kemudian pelatih akan men- diskusikan program selama hari itu dg peserta. Krn Anda mengenal tempatnya dg baik, Anda bisa memberikan ide-ide baru dan saran-saran mengenai tempat-tempat yang bisa dikunjungi, apa yang bisa dibeli, aktifitas yang bisa dilakukan, pemandangan yang bisa dilihat dll

Pedoman Bagi Peran Pembangun Anda adalah peserta pelatihan yang akan berlangsung selama 2 minggu. Sabtu hanya satu-satunya hari libur selama pelatihan. Selama 15 mnt kemudian pelatih akan men- diskusikan program selama hari itu dengan peserta. Karena Anda tidak memiliki minat khusus tetapi hanya senang bersama-sama kawan-kawan selama hari libur, Anda akan mendukung dan membangun ide-ide dan saran- saran yang dikemukakan orang lain

.

Hand out

TUGAS/LATIHAN

Permainan Peran 3: Menghindari konflik

Pedoman Bagi Peran Pelatih Selama 15 menit kemudian Anda akan bertanggung jawab untuk menyelesaikan ketegangan di dalam kelompok. Selama hari yang lalu Anda menyadari bahwa ketegangan

terbentuk di antara anggota kelompok tertentu, tetapi Anda tidak tahu apa penyebab suasana menjadi buruk. Kini Anda harus menemukan apa yang terjadi sebelum keteganganketegangan berkembang menjadi satu konflik sebenarnya

Pedoman Bagi Peran Penentang (The Blocker)

Anda menyesal harus ikut dalam pelatihan. Pelatihannya tidak hanya sangat berbeda dari yang Anda harapkan tetapi Anda benar-benar muak dengan peserta lain karena mereka tidak memiliki pengalaman dan mengajukan pertanyaan yang bodoh sepanjang waktu. Hal yang hanya Anda ingin lakukan adalah

meyakinkan pelatih tentang pengalaman Anda sendiri dalam komuniti forestri di negara Anda

Pedoman Bagi Peran Si Gengsi

Anda adalah peserta kursus pelatihan paling senior dengan latar belakang pendidikan yang paling tinggi. Sejak awal Anda sangat

terganggu dengan beberapa peserta lain yang tidak menghargai latar belakang Anda dan orang lain yang tidak menganggap serius pelatihan ini. Karenanya Anda membuat keputusan untuk berbicara dengan pelatih selama sesi selanjutnya untuk mengatakan padanya agar menjaga disiplin

Pedoman Bagi Peran Si Play-Boy

Anda ikut pelatihan untuk menikmati uang saku. Anda menganggap peserta lain terlalu serius dan membosankan. Karena Anda tidak tertarik dengan topiknya, Anda mencoba memeriahkan sesi dengan

melucu dan bercerita

Pedoman Bagi Peran Si Pecinta Damai

Anda menyayangkan ketegangan yang terjadi di antara berbagai peserta. Menurut Anda susah berpartisipasi dalam suasana seperti itu. Anda tidak menyukai argumen atau ketidaksetujuan, jadi Anda mencoba menjaga perdamaian

Pedoman Bagi Peran Tukang Kompromi Meskipun Anda sering tidak setuju dengan pandangan dan opini peserta lain, Anda bersedia berkompromi

jika ketegangan-ketegangan meningkat terlalu tinggi atau jika kemajuan mengalami kemacetan. Dalam situasi

tersebutAnda akan menyerah untuk

menghindari konflik atau berusaha mencapai persetujuan

Hand Out