• Tidak ada hasil yang ditemukan

Eko Endri Wiyono MTsN Tanjunganom Nganjuk

Dalam dokumen MENYELAMATKAN MASA DEPAN GENERASI EMAS B (Halaman 195-200)

Pada masa kini remaja sering kali mengalami permasalahan yang sangat kompleks seiring dengan fase tumbuh kembang yang dialami remaja. Masalah yang dialami para remaja sangat beragam. Sebagian besar remaja belum memahami mengenai permasalahan seputar remaja seperti kenakalan remaja (tawuran, kebut-kebutan, bolos sekolah, narkoba, kasus video porno), terlebih permasalahan tentang kesehatan reproduksi remaja, dampaknya akan menjadi permasalahan sosial seperti kasus remaja hamil di luar nikah, pernikahan dini (usia sekolah) bahkan sampai dengan kasus HIV/AIDS. Masalah yang menonjol dikalangan remaja antara lain masalah seksualitas (kehamilan yang tidak diinginkan dan aborsi), terinfeksi Penyakit Menular Seksual (PSM), HIV dan AIDS, penyalahgunaan NAPZA dan sebagainya. Sebagai bentuk dalam untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan remaja khususnya di lingkungan MTsN Tanjunganom mengenai kesehatan reproduksi remaja serta kenakalan remaja, maka pada bulan Agustus 2016 di bentuklah PIK Remaja AR RISALAH.

Kondisi Kabupaten Nganjuk 1. Profil Kabupaten Nganjuk

Kabupaten Nganjuk terletak antara 11105' sampai dengan 112013' BT dan 7020' sampai dengan 7059' LS. Luas Kabupaten Nganjuk adalah sekitar ± 122.433 Km2 atau 122.433 Ha yang terdiri dari atas: Tanah sawah 43.052.5 Ha, Tanah kering 32.373.6 Ha Tanah hutan 47.007.0 Ha. Dengan wilayah yang terletak di dataran rendah dan pegunungan, Kabupaten Nganjuk memiliki kondisi dan struktur tanah yang cukup produktif untuk berbagai jenis tanaman, baik tanaman pangan maupun tanaman perkebunan sehingga sangat menunjang pertumbuhan ekonomi dibidang pertanian. Kondisi dan struktur tanah yang produktif ini

sekaligus ditunjang adanya sungai Widas yang mengalir sepanjang 69,332 km dan mengairi daerah seluas 3.236 Ha, dan sungai Brantas yang mampu mengairi sawah seluas 12.705 Ha. Jumlah curah hujan per bulan selama 2002 terbesar terjadi pada bulan Januari yaitu 7.416 mm dengan rata-rata 436 mm. Sedangkan terkecil terjadi pada bulan November dengan jumlah curah hujan 600 mm dengan rata-rata 50mm. Pada bulan Juni sampai dengan bulan Oktober tidak terjadi hujan sama sekali. Nganjuk dahulunya bernama Anjuk Ladang yang dalam bahasa Jawa Kuna berarti Tanah Kemenangan. Dibangun pada tahun 859 Caka atau 937 Masehi.

2. Pembagian administratif

Nganjuk mempunyai 20 kecamatan dan 284 desa/kelurahan. Kecamatan-kecamatan tersebut adalah: Bagor, Baron, Berbek, Gondang, Jatikalen, Kertosono, Lengkong, Loceret, Nganjuk, Ngetos, Ngluyu,Ngronggot, Pace, Patianrowo, Prambon, Rejoso, Sawahan, Sukomoro, Tanjunganom, Wilangan.

3. Agama dan Budaya

Mayoritas penduduk di Kabupaten Nganjuk memeluk agama Islam dengan jumlah hampir 99%, dan sisanya menganut agama Kristen, Hindu, Budha, Khonghucu.

Sejarah PIK-R AR RISALAH

Sebagai seorang Guru Bimbingan Konseling tentu kita harus siap dan sigap ditempatkan dimana saja termasuk mutasi ke sekolah lain. Sebelumnya penulis aktif di MTsN Lengkong sebelum di MTsN Tanjunganom Nganjuk. Pada tanggal 15 Januari 2014 di MTsN Lengkong di bentuklah PIK-R AL AZMI, sebagai wadah kegiatan para siswa. Berjalannya waktu pada bulan Agustus 2016 digulirkannya mutasi dan akhirnya ditempatkan di MTsN Tanjunganom, nah saat itu juga dibentuklah Pusat informasi Konseling Remaja AR RISALAH adalah Organisasi yang dibangun dan dikelola dari, oleh dan untuk remaja. Bertujuan mensosialisasikan Kelurga Berencana (KB) dan antisipasi terhadap perilaku seks bebas juga NAPZA yang mengakibatkan HIV/AIDS, serta memberikan pendidikan tentang reproduksi sehat bagi remaja. PIK Remaja AR RISALAH berusaha untuk mengadakan sosialisasi atas dampak penyalahgunaan Narkoba dan bahaya HIV & Aids serta dampak pergaulan bebas ke siswa-

171

PIK Remaja AR Risalah Peduli Generasi Emas

siswi MTsN Tanjunganom. Terdorong rasa keprihatinan sekolah terhadap pergaulan bebas yang saat itu sudah mulai menjadi trend dikalangan remaja. Dengan sosialisasi oleh dan untuk remaja diharapkan mereka mulai memikirkan bagaimana hidup sehat, dan beretika. Sehingga pada tahun 2016 yang lalu ditanda tangani Mou antara MTsN Tanjunganom dengan BPPKBD Kab Nganjuk sebagai tanda terbentuknya PIK-Remaja di MTsN Tanjunganom dengan nama PIK-Remaja AR RISALAH. Hal ini tidak lepas dari dorongan berbagai pihak, Kehadiran PIK-Remaja AR RISALAH sangat membantu remaja dalam mengatasi masalah. dan kehadirannya sangat diharapkan, terbukti semakin banyak siswa-siswi untuk mengadakan sosialisasi. Eko Endri Wiyono, S.Pd selaku pembina PIK- Remaja AR RISALAH senantiasa merangkul semua lini untuk berperan serta aktif dalam kegiatan siswa sehingga siswa tergugah untuk lebih giat dan aktif. Pusat Informasi Konseling Remaja AR RISALAH dibentuk berdasarkan sebuah rapat pertemuan sebagai tindak lanjut dari hasil Sosialisai PIK Remaja di Kabupaten Nganjuk yang kemudian ditindaklanjuti dengan pembentukan sususnan pengurus PIK Remaja AR RISALAH.

Materi Sosialisasi

a. Materi dan Isi Pesan yang diberikan oleh dari untuk remaja di Pusat Informasi Konseling Remaja AR RISALAH adalah sebagai berikut: 1) TRIAD KRR

2) Pedewasaan Usia Perkawinan.

3) Pemahaman tentang Hak-hak Reproduksi 4) 8 Fungsi Keluarga

5) Life skill

b. Kegiatan yang dilakukan:

1) Sosialisasi dan berkegiatan yang dilakukan oleh PIK Remaja AR RISALAH

2) Bentuk aktifitas bersifat penyadaran (KIE) di PIK Remaja AR RISALAH

3) Menggunakan media sebagai sarana sosialisasi 4) Melakukan pencatatan dan pelaporan

c. Program kerja

Setelah selesai kepengurusan terbentuk, disusunlah program kerja sebagai pedoman kegiataan selanjutnya. Adapun program kerja tersebut meliputi :

1) Pembekalan Pengurus 2) Penataan Administrasi

3) Sosialisasi PIK Remaja AR RISALAH kepada Remaja 4) Rekrutmen Anggota

5) Sosialisasi tentang Kesehatan Reproduksi Remaja 6) Pengadaan Perpustakaan Mini

7) Pembuatan Blog 8) Pembuatan Mading 9) Konseling Sebaya 10) Pertemuan Rutin 11) Life Skills 12) Pemilihan Pengurus 13) Pelantikan Pengurus Kegiatan

Kegiatan yang sudah dilakukan oleh PIK Remaja AR RISALAH Periode Kepengurusan Tahun 2016/2017 adalah :

1. Pembekalan Pengurus

Kegiatan yang dilaksanakan ini dimaksudkan untuk membekali pengurus PIK Remaja AR RISALAH yang baru dilantik dengan pengetahuan dasar tentang TRIAD KRR menjalankan fungsinya. Kegiatan ini dilaksanakan di ruang MTsN Tanjunganom dengan materi seksualitas, HIV, AIDS, dan NAPZA BNN Jawa Timur. Kegiatan ini dimaksudkan untuk melengakapi pembekalan awal. Pada saat itu dijelaskan tentang pro- gram PIK Remaja, dan 8 fungsi Keluarga.

2. Penataan Administrasi

Administrasi merupakan sarana mencapai tujuan, yang jelas sangat penting dalam jalanya organisasi. Sebagai pengurus periode pertama, sudah pasti segala sesuatunya dimulai dari nol. Karenanyalah dilakukan penataan administrasi meliputi pengadaan buku administrasi dan pengisinya.

173

PIK Remaja AR Risalah Peduli Generasi Emas

3. Sosialisasi PIK Remaja AR RISALAH kepada Remaja

Sebagai sebuah organisasi baru, tentu masih banyak siswa yang belum mengenal PIK Remaja AR RISALAH. Maka dilakukanlah sosialisasi tentang organisasi ini kepada siswa, baik secara personal oleh tiap-tiap pengurus.

4. Rekrutmen Anggota

Jumlah personal PIK Remaja AR RISALAH saat terbentuk tidak terlalu banyak, rekrutmen anggota dilakukan untuk menambah kekuatan PIK Remaja AR RISALAH dalam melaksanakan fungsinya.

5. Sosialisasi tentang Kesehatan Reproduksi Remaja

Permasalahan-permasalahan terkait remaja begitu kompleks. Pengurus kemudian mengadakan kegiatan Sosialisasi tentang kesehatan Reproduksi Remaja untuk seluruh siswa.

6. Mengikuti Sosisalisasi KRR

Yang diselenggrakan oleh BPPKB Kabupaten Nganjuk. Atas undangan Badan pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana Kabupaten Nganjuk, Sosialisasi KRR yang dilaksanakan di Gedung Anjuk Ladang pada hari Sabtu, 28 Desember 2013. Kegiatan ini didiikuti oleh Guru Bk dan Waka Kesiswaan SLTP Negeri/Swasta.

7. Mengikuti Capacity Building oleh Pengurus di Hotel Istana Nganjuk

8. Mengikuti Capacity Building oleh Pembina di BKK Pasuruhan 9. Pengadaan Perpustakaan Mini

Diperlukan untuk menambah wawasan anggota sebagai bekal melakukan konseling ataupun KIE, maka PIK Remaja AR RISALAH mengusahakan Perpustakaan Mini dengan mengumpulkan buku-buku ataupun kliping secara swadaya anggota, sumbangan pihak luar, serta meminjam perpustakaan sekolah.

10. Pembuatan Mading

Bekerja sama dengan eskul jurnalistik, PIK AR RISALAH mengisi artikel tentang KRR atau materi lain yang terkait dimading sekolah. Bahkan secara berkala PIK Remaja AR RISALAH juga menerbitkan madingnya sendiri, yang khusus membahas seputar permasalahan remaja.

11. Mempunyai akses pada jaringan internet

PIK Remaja AR RISALAH, lebih dikenal oleh masyarakat luas dan sekaligus juga untuk sosialisasi/KIE tentang permasalahan- permasalahan remaja, memamfaatkan jaringan internet, maka PIK Remaja AR RISALAH memanfaatkan blog dengan label PIK R yang dapat dakses didunia maya

12. Konseling Teman Sebaya

Konseling Teman Sebaya dilakukan oleh pengurus yang sudah terlatihKegiatan ini dilakukan secara personal. Waktu dan tempat penyesuaianya.

13. Pertemuan Rutin

Pertemuan Rutin PIK Remaja AR RISALAH dilakukan setiap hari Jum’at, Kegiatan ini dimaksudkan untuk koordinasi terkait dengan pelaksanaan program, dinamika kelompok, pembinaan khusus.

14. Life Skills

Multimedia, Jurnalistik, Broadasting dan Toga sebagai bekal keakapan hidup remaja, Mengadakan pelatihan-pelatihan untuk membekali anggota PIK Remaja dengan ilmu/pengetahuan dan kerterampilan agar dapat mencari penghasilan sendiri.

Sarana Dan Prasarana

1. Ruang Khusus dan Ruang Aktifitas Pengurus

PIK Remaja AR RISALAH belum memiliki ruang khusus untuk konseling yang nyaman, dan ruang aktifitas pengurus yang cukup luas, meskipun pengelolaanya sudah mandiri dan dibawah binaan dari Bimbingan Konseling di sekolah.

2. Pengelolaan dan tanggungjawab

Pengelolaan PIK Remaja AR RISALAH ditangani sesuai struktur organisasi, yang meliputi Pelindung dan Pembina, unsur organisasi ada Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris dan Bendahara, sedangkan bidang di PIK Remaja AR RISALAH Konsultasi, Informasi dan Edukasi (KIE) Bidang pengembangan Sumber Daya Manusia, Bidang advokasi dan Humas, Bidang penelitian dan Evaluasi.

3. Memiliki Identitas diri

Identitas PIK Remaja AR RISALAH terletak representatif terbuat dari banner, sehingga mampu menjadi penunjuk bagi remaja, yang memuat nama PIK, alamat, website, facebook, email dan sms counseling.

Dalam dokumen MENYELAMATKAN MASA DEPAN GENERASI EMAS B (Halaman 195-200)