• Tidak ada hasil yang ditemukan

Sistem Pelayanan Akademik Pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2016

Membagikan "Sistem Pelayanan Akademik Pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara"

Copied!
50
0
0

Teks penuh

(1)

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

FAKULTAS EKONOMI

PROGRAM STUDI DIPLOMA III

SISTEM PELAYANAN AKADEMIK PADA FAKULTAS

EKONOMI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

TUGAS AKHIR

Diajukan Oleh WINDA WULANDARI

082101071

Guna Memenuhi Salah Satu Syarat Untuk menyelesaikan

Pendidikan Pada Program Studi Diploma III

Fakultas Ekonomi

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

MEDAN

(2)

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Allah SWT atas limpahan rezeki dan

karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas akhir ini dengan judul

‘SISTEM PELAYANAN AKADEMIK PADA FAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA’, sebagai salah satu syarat untuk

memenuhi syarat untuk menyelesaikan pendidikan pada Program Diploma III

Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

Selama penulisan Tugas Akhir ini, banyak pihak yang telah membantu

penulis. Baik itu bantuan moril, materi, dorongan serta bimbingan dari berbagai

pihak. Pada kesempatan ini penulis menyampaikan penghargaan dan terima kasih

sebesar-besarnya kepada:

1. Bapak Drs. Jhon Tafbu Ritonga, M.Ec., selaku Dekan Fakultas Ekonomi

Universitas Sumatera Utara

2. Bapak Prof. Dr. Paham Ginting, MS selaku Ketua Jurusan Program Studi

Keuangan Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

3. Bapak Syafrizal Helmi Situmorang, SE, M.Si selaku Sekretaris Jurusan

Program Studi Keuangan Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara dan

selaku dosen pembimbing yang telah meluangkan waktunya untuk

membimbing penulis dalam penulisan tugas akhir ini.

4. Bapak dan Ibu Dosen dan Staf pegawainya yang banyak membantu Penulis

selama menjalankan pendidikan di Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera

(3)

5. Khususnya penulis ucapkan terima kasih kepada orangtuaku tercinta

Ayahanda Supomo dan Ibunda Khairani Nasution yang telah memberikan kasih sayangnya, dorongannya baik moral dan spiritual,semangat dan

pengorbanannya yang begitu besar sehingga penulis dapat menyelesaikan

studi.

6. Keluarga-keluargaku tersayang uwak Ferry Hermita Nasution dan uwak

Zulkarnain serta sepupu-sepupuku tersayang Windy Aginta, Nanda Mia ,Atina

Nopiyanti dan Aldin Lukman Hakim yang telah memberikan semangat dan

dukungannya.

7. Sahabat- sahabatku tersayang Lydia Utami dan Sekar Putri Ningrum yang

selalu setia menemani penulis di dalam penulisan Tugas Akhir ini

8. Teman-teman Jurusan keuangan stambuk 08 terutama Ratna, Windy, Tyas,

Nobe, Fina, Nina,Diva.

Penulis menyadari bahwa Tugas Akhir ini masih terdapat

kekurangan-kekurangan dan masih jauh dari sempurna. Untuk itu penulis mengharapkan saran

dan kririk dari semua pihak yang bersifat membangun, guna kesempurnaan Tugas

Akhir ini.

Medan, 2010 Penulis,

(4)

DAFTAR ISI

Halaman

KATA PENGANTAR ... i

DAFTAR ISI ... iii

BAB I PENDAHULUAN ... 1

1.1.Latar Belakang Masalah ... 1

1.2.Perumusan Masalah ... 6

1.3.Tujuan Penelitian ... 7

1.4.Manfaat Penelitian ... 7

1.5.Sistematika Penulisan ... 8

BAB II PROFIL PERUSAHAAN ... 9

2.1.Sejarah Ringkas FE USU ... 9

2.2.Struktur Organisasi ... 12

2.3.Uraian Tugas ... 14

2.4.Jaringan Usaha/Kegiatan ... 17

2.5.Kinerja Usaha Terkini ... 18

2.6.Rencana Kegiatan... ... 19

BAB III PEMBAHASAN... 21

3.1.Pengertian Sistem ... 21

3.2.Pengertian Pelayanan ... 22

3.3.Karakteristik Pelayanan ... 25

3.4.Kualitas Pelayanan ... 28

3.5.Bentuk Pelayanan ... 30

3.6.Sistem Pelayanan Akademik FE USU ... 33

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN ... 39

4.1.Kesimpulan ... 39

4.2.Saran ... 40

(5)

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Masalah

Tiang utama dalam mengatur segala hal yang berkaitan dengan

penyelenggaraan perkuliahan di dalam suatu Perguruan Tinggi adalah dengan

melalui sistem pelayanan akademiknya.Jika sistem pelayanan akademiknya baik

tentu nantinya mampu menjalankan semua hal yang berkaitan dengan perkuliahan

maupun hal-hal lainnya dengan baik.

Pelayanan akademik merupakan suatu kegiatan atau urutan kegiatan yang

terjadi dalam interaksi langsung antara mahasiswa dengan pegawai pada Fakultas

Ekonomi Universitas Sumatera Utara, dan menyediakan informasi kepada

mahasiswa. Pelayanan sebagai usaha melayani kebutuhan mahasiswa agar proses

belajar mengajar berjalan dengan baik, sedangkan melayani adalah membantu

menyiapkan (mengurus) apa yang diperlukan oleh mahasiswa.

Mahasiswa merupakan salah satu bagian dari sumber daya manusia yang

ada di Indonesia dan sekaligus merupakan aset bangsa yang kelak akan menjadi

generasi penerus dalam membangun bangsa. Di sisi lain, mahasiswa merupakan

insan yang memiliki berbagai dimensi yaitu sebagai bagian dari civitas akademika

dan bagian dari generasi muda yang terlatih sebagai pelaku sejarah yang ikut

(6)

Mahasiswa sebagai generasi muda yang setidaknya mempunyai dua

(7)

mengingat mahasiswa merupakan aset nasional dan sumber daya insani yang

strategis maka perlu diberi peluang dan kesempatan seluas-luasnya untuk

mengaktualisasikan diri secara utuh dan bertanggung jawab. Sebagai civitas

akademika dalam rangka pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni

dan sekaligus merupakan mitra dosen dalam proses belajar mengajar yang

dialogis Dalam proses pengembangan diri mahasiswa, para pembimbing

kemahasiswaan senantiasa menunjukkan sikap ulur tangan dan sedikit mungkin

campur tangan. Karena nantinya mahasiswa akan menjadi aset pembangunan

nasional guna mengisi kebutuhan masyarakatakan tenaga yang mahir, terampil,

mampu berdiri sendiri dan peka terhadap perubahan sosial, ilmu dan teknologi.

Secara spesifik tujuan dari pendidikan yang diberikan untuk mahasiswa ialah

untuk menghasilkan lulusan mahasiswa yang mempunyai klasifikasi sebagai

berikut:

1. Berjiwa Pancasila dan memiliki integritas kepribadian yang tinggi sebagai

sarjana.

2. Bersifat terbuka, tanggap terhadap perubahan dan kemajuan ilmu dan

teknologi maupun masalah yang dihadapi masyarakat, khusus yang

berkaitan dengan bidang keahliannya..

3. Menerapkan pengetahuan dan keterampilan teknologi yang dimiliki sesuai

dengan bidang keahliannya dalam kegiatan produktif dan pelayanan

(8)

4. Menguasai dasar-dasar ilmiah serta pengetahuan dan metodologi sehingga

mampu menemukan, memahami, menjelaskan, dan merumuskan cara

penyelesaian masalah yang ada di dalam keahliannya.

5. Menguasai dasar-dasar ilmiah sehingga mampu berfikir, bersikap, dan

bertindak sebagai ilmuwan.

6. Mampu mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan keterampilan

sesuai dengan bidangnya.

Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara memiliki tiga bagian

pelayanan yang berhubungan dengan mahasiswa:

1. Bagian Akademik

Pegawai pada bagian Akademik memberikan pelayanan kepada

mahasiswa, sesuai dengan apa yang ingin di ketahui oleh mahasiswa agar

mahasiswa mengetahui informasi yang berhubungan dengan akademik

mahasiswa dan mahasiswa dapat melaksanakan proses belajar mengajar

dengan baik. Ada pun pelayanan pada bagian akademik yaitu sebagai

berikut:

a. Perkuliahan

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mendapatkan transfer of

knowledge and science (aplikasi praktek) di bidang manajemen antara

dosen sebagai fasilitator dan mahasiswa, sehingga mahasiswa dapat

dimengerti, memahami, mampu mengekspresikan dalam perilaku

(9)

Sedangkan ruang lingkupnya adalah proses ini berlaku mulai dari

penetapan KRS mahasiswa sampai dengan proses persiapan ujian.

b. Ujian

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengevaluasi hasil proses

perkuliahan yang telah dilakukan. Sedangkan ruang lingkupnya adalah

proses ini berlaku mulai ketika tatap muka sudah mencapai 14 kali

tatap muka sampai dengan pengumuman hasil ujian.

c. Kartu Hasil Studi dan Transkip

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mensosialisasikan hasil evaluasi

akhir studi mahasiswa pada setiap semester dan akhir studi secara

keseluruhan. Sedangkan ruang lingkupnya adalah proses ini berlaku

mulai penyetoran nilai hasil ujian sampai dengan penyerahan Kartu

(10)

1. Bagian Kemahasiswaan

Pegawai memberikan informasi yang berhubungan dengan

kemahasiswaan, sehingga mahasiswa mengetahui informasi sesuai yang

dibutuhkan mahasiswa.

2. Bagian Keuangan

Mahasiswa menghubungi bagian keuangan ketika membutuhkan

pelayanan dalam pembayaran administrasi.

Pelayanan yang berhubungan dengan Kartu Rencana Studi (KRS) dan

Kartu Hasil Studi (KHS) harus sudah dilaksanakan dan diisi sebelum perkuliahan

dimulai. Setiap mahasiswa yang mengikuti mata kuliah harus menghadiri tatap

muka minimum 80% dari jumlah perkuliahan oleh dosen atau asisten, agar

diijinkan mengikuti ujian akhir semester. Administrasi Nilai Ujian, hasil ujian

diserahkan oleh masing-masing dosen pengasuh paling lambat 2 (dua) minggu

terhitung sejak tanggal ujian, hasil dibuat dalam rangkap 3 (tiga), digunakan

untuk:

a. Satu set untuk pengumuman kepada mahasiswa

b. Satu set untuk administrasi Sub Bagian Akademik

Nilai ujian yang ada di Sub Bagian Akademik akan digunakan untuk data pribadi

mahasiswa dan untuk mengisi nilai setiap mahasiswa ke Kartu Hasil Studi (KHS).

Mahasiswa khususnya di Fakultas Ekonomi sangat membutuhkan

pelayanan akademik yang baik. Kita tahu bahwa kelancaran belajar mengajar di

tentukan dari pelayanan Akademik,. Mahasiswa dapat lancar belajarnya apabila

(11)

pengurusan KRS, transkip nilai, jadwal perkuliahan, pengumuman-pengumuman

yang penting bagi mahasiswa tersebut. Jadi peranan sistem pelayanan akademik

sangatlah penting untuk mempelancar cara belajar mahasiswa. Pelayanan

akademik sangatlah berperan penting untuk mempelancar kegiatan belajar

mengajar mahasiswa. Kita tahu apabila pelayanan dari bagian Akademik macet,

misalnya jadwal kuliah yang bentrokan, jadwal ujian yang tidak sesuai dengan

mata kuliahnya, dengan adanya masalah seperti ini sudah sangat menghambat

kelancaran proses belajar mengajar.

Berdasarkan uraian diatas terlihat jelas bahwa sistem pelayanan akademik

yang diberikan kepada mahasiswa mempunyai peranan yang sangat penting

dalam mendukung proses belajar mengajar antara mahasiswa dengan dosen, untuk

mencapai tujuan yang baik. Oleh karena itu, penulis terdorong untuk mengetahui

mengenai sistem pelayanan akademik di Fakultas Ekonomi yang kita cintai ini

sehingga akhirnya si penulis menuliskannya, Adapun judul dari tugas akhir ini

adalah “Sistem Pelayanan Akademik pada Fakultas Ekonomi Universitas

Sumatera Utara.”

1.2 Perumusan Masalah

Dari uraian diatas, maka dapat dibuat perumusan pokok masalah agar

materi yang akan dibahas tidak menyimpang dari pokok pembahasan dan sesuai

dengan kebutuhan yang diharapkan.

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka masalah

(12)

Akademik pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara sudah

dilaksanakan dengan baik sehingga dapat mencapai tujuan yang telah ditetapkan.”

1.3 Tujuan Penelitian

Adapun yang menjadi tujuan dari penelitian yang dilakukan oleh penulis

adalah :

1. Untuk mengetahui bagaimana sistem pelayanan akademik yang ada pada

Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

2. Untuk meningkatkan bagaimana pelayanan kepada mahasiswa agar

mahasiswa dapat mengetahui berbagai pengetahuan di akademik.

3. Untuk mengetahui pelayanan kepada mahasiswa dalam upaya

meningkatkan efisiensi kinerja pegawai pada bagian akademik Fakultas

Ekonomi Universitas Sumatera Utara.

1.4 Manfaat Penelitian

Adapun manfaat yang ingin dicapai dari penelitian yang dilakukan oleh

Penulis adalah :

1. Menambah pengetahuan dan wawasan pemikiran penulis tentang

pelayanan kepada mahasiswa pada Akademik Fakultas Ekonomi Sumatera

Utara

2. Sebagai pengalaman yang sangat berharga bagi penulis karena dapat

langsung terjun ke lapangan untuk mendapatkan data dan informasi

mengenai pelayanan kepada mahasiswa yang dijalankan oleh Fakultas

(13)

3. Dapat digunakan sebagai bahan masukan dan pertimbangan bagi instansi

agar dapat melaksanakan aktivitas dengan lebih efisien, efektif serta lebih

bijaksana dalam pengambilan keputusan demi kelancaran instansi dalam

mencapai tujuannya.

4. Sebagai bahan masukan dan bahan pertimbangan Tugas Akhir bagi

peneliti lain yang ingin meneliti mengenai pelayanan kepada mahasiswa.

1.5 Sistematika Penulisan

Tugas Akhir ini dibagi dalam 4 bab yang setiap bab nya terdiri dari beberapa

sub bagian, yaitu:

BAB I : PENDAHULUAN

Membahas tentang latar belakang, permasalahan, maksud dan tujuan, dan rencana

penulisan yang terdiri dari jadwal survey / observasi dan rencana isi.

BAB II : PROFIL FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

Membahas tentang sejarah ringkas, struktur organisasi dan personalia, job

description, jaringan usaha / kegiatan, kinerja usaha terkini dan rencana kegiatan.

BAB III : TOPIK PENELITIAN

Berisikan pembahasan masalah yang terdiri dari pengertian sistem, pengertian

pelayanan, strategi layanan, karakteristik pelayanan, kualitas pelayanan, serta

sistem pelayanan Akademik pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara .

BAB IV : KESIMPULAN DAN SARAN

Membahas mengenai kesimpulan pembahasan, dan saran yang berkaitan dengan

(14)

BAB II

PROFIL PERUSAHAAN / INSTANSI

2.1. Sejarah Ringkas FE USU

Universitas Sumatera Utara (USU) diprakarsai oleh pemuka masyarakat

Sumatera Utara dan Aceh dengan membentuk Yayasan USU dan mendirikan

Fakultas Kedokteran pada 20 Agustus 1952 sebagai fakultas pertama. Menyusul

kemudian Fakultas Hukum, Pertanian, dan Teknik. Sementara Fakultas Ekonomi

USU pertama kali didirikan oleh Yayasan USU berlokasi di Kutaraja (sekarang

Kota Banda Aceh) pada tahun 1959.

Berhubung Fakultas Ekonomi USU yang berkedudukan di Banda Aceh

menjadi bagian dari Universitas Syiah Kuala, pada tahun 1961, USU membuka

kembali Fakultas Ekonomi di Medan. Penetapan dilakukan dengan surat

keputusan Menteri Pendidikan Tinggi RI No. 64/1961 tanggal 24 November 1961

yang berlaku terhitung mulai 1 Oktober 1961. Berdasarkan surat keputusan

tersebut, tanggal 24 November diperingati sebagai hari lahir atau Dies Natalis

Fakultas Ekonomi USU.

Pada tahun 1975 AAN (Akademi Administrasi Niaga) Medan dilebur ke

Fakultas Ekonomi USU menjadi PAAP (Pendidikan Ahli Administrasi dan

Perusahaan). PAAP kemudian menjadi program diploma tiga (DIII) dengan tiga

program studi, yakni DIII Keuangan, DIII Akuntansi, dan DIII

Kesekretariatan.Dalam perjalanan yang panjang, pada tahun 2003 USU menjadi

(15)

Peraturan Pemerintah Nomor 56 tahun 2003, tanggal 11 November 2003, di mana

Fakultas Ekonomi USU merupakan salah satu dari 10 Fakultas dan Program

Pascasarjana yang ada pada saat USU menjadi PT BHMN.Setelah menjadi PT

BHMN, dengan dibentuknya Fakultas Farmasi dan Fakultas Psikologi pada tahun

2007 USU telah memiliki 12 Fakultas.Namun sekarang USU akan diubah dari

BHMN menjadi BLU (Badan Layanan Umum).

Sesuai dengan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI No.

0535/0/1983, tanggal 08 Desember 1983, Keputusan Dirjen Pendidikan Tinggi

No. 131/DIKTI/Kep/1987, No. 25/DIKTI/Kep/1987, dan No. 26/DIKTI/Kep/1987

Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara mengasuh dua jenjang Program

Pendidikan, yaitu Program Pendidikan Strata -1 dan Program Pendidikan Diploma

III. Program Pendidikan Strata -1 meliputi 3 (tiga) departemen, yaitu:

a. Departemen Ekonomi Pembangunan

b. Departemen Manajemen

c. Departemen Akuntansi

Sedangkan Program Diploma III terdiri dari:

a. Jurusan Kesekretariatan

b. Jurusan Keuangan

c. Jurusan Akuntansi

Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara di Medan mulai menerima

(16)

Visi Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

Visi Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara adalah menjadi salah

satu Fakultas Ekonomi terkemuka yang dikenal unggul dan mampu memenuhi

kebutuhan pasar dalam persaingan global.

Misi Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

Misi Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara adalah sebagai

berikut :

a. Menghasilkan lulusan yang mempunyai karakter dan kompetensi dalam

bidang ilmu ekonomi, manajemen, dan akuntansi yang berorientasi pasar.

b. Meningkatkan kualitas proses belajar mengajar dengan pemberdayaan

peningkatan kualifikasi dan kualitas dosen.

c. Mengembangkan dan meningkatkan pelaksanaan dharma penelitian dan

pengabdian sebagai upaya meningkatkan mutu keilmuan dan sumber

pendanaan Fakultas dalam status PT. BHMN.

d. Senantiasa berusaha meningkatkan pelayanan kepada mahasiswa selaku

pelanggan (customer) dan stakeholder lainnya.

e. Meningkatkan jaringan dan kerja sama dengan institusi swasta dan pemerintah

serta organisasi profesional dan lembaga lain yang bertaraf nasional dan

internasional.

Tujuan Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

Tujuan Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara adalah sebagai

(17)

a. Menghasilkan lulusan yang berkualitas dan mampu bersaing dan

menyesuaikan diri terhadap perkembangan nasional maupun internasional.

b. Menjadi lembaga yang berkemampuan melaksanakan penelitian-penelitian

dan pengabdian pada masyarakat dan responsif terhadap perkembangan /

perubahan.

2.2. Struktur Organisasi

Struktur organisasi diperlukan perusahaan untuk membedakan batas-batas

wewenang dan tanggung jawab secara sistematis yang menunjukkan adanya

hubungan/keterkaitan antara setiap bagian untuk mencapai tujuan yang telah

ditetapkan.

Demi tercapainya tujuan umum suatu instansi diperlukan suatu wadah

untuk mengatur seluruh aktivitas maupun kegiatan instansi tersebut. Pengaturan

ini dihubungkan dengan pencapaian tujuan instansi yang telah ditetapkan

sebelumnya. Wadah tersebut disusun dalam suatu struktur organisasi dalam

instansi.

Melalui struktur organisasi yang baik, pengaturan pelaksanaan pekerjaan

dapat diterapkan, sehingga efesiensi dan efektivitas kerja dapat diwujudkan

melalui kerja sama dengan koordinasi yang baik sehingga tujuan perusahaan dapat

dicapai.

Suatu instansi terdiri dari berbagai unit kerja yang dapat dilaksanakan

perseorangan, maupun kelompok kerja yang berfungsi untuk melaksanakan

(18)

melalui saluran tunggal. Struktur organisasi Fakultas Ekonomi Universitas

Sumatera Utara dapat dilihat pada gambar dibawah ini:

(19)

2.3 Uraian Tugas

Berikut ini adalah uraian tugas dari setiap unit pada bagian tata usaha Fakultas

Ekonomi Universitas Sumatera Utara yang terdiri dari :

2.3.1. Bagian Tata Usaha Tugas bagian tata usaha adalah :

a. Menyusun rencana kerja dan anggaran tahunan bagian dan mempersiapkan

penyusunan rencana kerja dan anggaran tahunan Fakultas.

b. Menghimpun dan menelaah peraturan perundang-undangan dibidang

ketatausahaan akademik, administrasi umum dan keuangan, kemahasiswaan

dan alumni, kepegawaian dan perlengkapan.

c. Mengumpulkan dan mengolah data ketatausahaan dibidang akademik,

administrasi umum dan keuangan, kemahasiswaan dan alumni, kepegawaian

dan perlengkapan.

d. Melaksanakan urusan persuratan, kerumahtanggaan, perlengkapan,

kepegawaian, keuangan dan kearsipan.

e. Melaksanakan urusan rapat dinas dan upacara resmi dilingkungan fakultas.

f. Melaksanakan administrasi pendidikan, penelitian, dan pengabdian /

pelayanan kepada masyarakat.

g. Melaksanakan urusan kemahasiswaan dan hubungan alumni fakultas.

h. Melaksanakan pemantauan dan evaluasi kegiatan di lingkungan fakultas.

(20)

j. Melaksanakan penyimpanan dokumen dan surat yang berhubungan dengan

kegiatan fakultas.

2.3.2. Sub Bagian Akademik Tugas sub bagian akademik adalah :

a. Menyusun program kerja tahunan bagian

b. Menghimpun, mengolah dan menganalisis data/informasi di bidang akademi

yang meliputi pendidikan dan pengajaran,penelitian dan pengabdian

masyarakat.

c. Menghimpun, mengolah dan menganalisis data/informasi di bidang registrasi

dan evaluasi perkembangan kemajuan belajar mahasiswa per mata kuliah pada

setiap jurusan dan program studi.

d. Mengkomunikasikan dan memberikan pelayanan informasi di bidang

akademik, sarana akademik, registrasi,pencatatan, evaluasi perkembangan

kemajuan belajar dan statistik mahasiswa.

e. Mengkoordinasi pelaksanaan pendaftaran ujian masuk ke universitas

f. Melaksanakan pencatatan pengolahan, dan analisis data perkembangan

pelaksanaan program akademik serta mempersiapkan usul pengadaan blanko

ijazah dan penyusutan kalender akademik

g. Menyusun lapangan pelaksanaan program kerja bagian

2.3.3. Sub Bagian Umum dan Keuangan Tugas sub bagian umum dan keuangan adalah :

a. Menyusun rencana kerja dan anggaran tahunan sub bagian dan

(21)

b. Mengumpulkan dan mengelolah data ketatausahaan dan kerumahtanggaan.

c. Melakukan urusan persuratan dan kearsipan di lingkungan fakultas.

d. Melakukan urusan penerimaan tamu pimpinan, rapat dinas, dan pertemuan

ilmiah di lingkungan fakultas.

e. Mengumpulkan dan mengolah data keuangan.

f. Mengoperasionalkan sistem informasi keuangan.

g. Melakukan penyimpanan dokumen dan surat bidang keuangan.

h. Menyusun laporan kerja sebagian dan mempersiapkan laporan bagian.

2.3.4. Sub Bagian Kepegawaian Tugas sub bagian kepegawaian adalah :

a. Menyusun rencana kerja dan anggaran tahunan sub bagian dan

mempersiapkan penyusunan rencana kerja dan anggaran tahunan bagian.

b. Menyusun konsep juklak / juknis di bidang kepegawaian.

c. Melaksanakan proses pengadaan dan pengangkatan pegawai.

d. Melaksanakan urusan mutasi pegawai.

e. Memverifikasi usulan angka kredit jabatan fungsional.

f. Melaksanakan pemberian penghargaan pegawai.

g. Memproses SK jabatan struktural dan fungsional.

h. Memproses pelanggaran disiplin pegawai.

2.3.5. Sub Bagian Kemahasiswaan dan Alumni Tugas sub bagian kemahasiswaan dan alumni adalah :

(22)

c. Melakukan urusan pemberian izin / rekomendasi kegiatan kemahasiswaan.

d. Mempersiapkan usul pemilihan mahasiswa berprestasi.

e. Mempersiapkan pelaksanaan kegiatan kemahasiswaan tingkat universitas.

f. Melakukan pemantauan pelaksanaan kegiatan pembinaan kemahasiswaan.

g. Mengoperasionalkan sistem informasi kemahasiswaan dan alumni.

h. Melakukan penyajian informasi dibidang kemahasiswaan dan alumni.

2.3.6. Sub Bagian Perlengkapan Tugas sub bagian perlengkapan adalah :

a. Menyusun rencana kerja dan anggaran tahunan sub bagian dan

mempersiapkan penyusunan rencana kerja dan anggaran tahunan bagian.

b. Mengumpulkan dan mengolah data perlengkapan.

c. Mengoperasionalkan sistem informasi kerumahtanggaan dan perlengkapan.

d. Melakukan pemeliharaan kebersihan, keindahan, dan keamanan lingkungan.

2.3. Jaringan Usaha/Kegiatan

Fakultas adalah unsur pelaksana akademik yang melaksanakan dan

mengembangkan pendidikan, penelitian, pengabdian / pelayanan masyarakat dan

pembinaan sivitas akademika. Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

Medan merupakan sebuah instansi yang menghasilkan jasa pendidikan non-profit

(tidak berorientasi pada perolehan laba), seperti perusahaan penghasil jasa pada

umumnya yang bertujuan menghasilkan laba bagi perusahaan.

Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara Medan lebih berorientasi

(23)

penelitian-penelitian yang bermanfaat bagi ilmu pengetahuan, serta melakukan kegiatan

sosial berupa pengabdian kepada masyarakat sesuai dengan Tri Dharma

Perguruan Tinggi yaitu penyelenggaraan pendidikan, pengadaan penelitian, dan

pengabdian kepada masyarakat.

2.4. Kinerja Usaha Terkini

Setiap perusahaan tentu mempunyai visi dan misi yang harus dijalankan sesuai

dengan tujuan perusahaan, butuh waktu untuk mencapai itu semua, begitu juga

pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara Medan, dimana fakultas terus

berupaya agar tujuan yang telah digariskan oleh fakultas dapat terwujud. Tidak

mudah dalam mewujudkan itu semua karena membutuhkan kerja keras yang

tinggi, disiplin, dan loyalitas dalam bekerja.

Pastinya untuk mendorong mencapai hasil yang maksimal di perlukan kinerja

yang bermutu dan tepat. Jadi kinerja di dalam organisasi yang di jalankan fakultas

adalah menyelenggarakan program pendidikan dan pengajaran terhadap terhadap

mahasiswa, melakukan berbagai macam penelitian-penelitian ilmiah khususnya

bidang ekonomi yang bermanfaat bagian universitas, mahasiswa dan masyarakat

serta melakukan pengabdian kepada masyarakat berupa seminar-seminar kepada

masyarakat, memotivasi masyarakat agar dapat hidup lebih layak dan mandiri,

kegiatan bakti sosial kepada masyarakat dan lain sebagainya. Fakultas juga terus

melakukan pembinaan terhadap civitas akademika agar dapat menghasilkan

(24)

2.5. Rencana Kegiatan

Rencana kegiatan yang dilakukan oleh Fakultas Ekonomi Universitas

Sumatera Utara antara lain sebagai berikut :

a. menyusun jadwal perkuliahan semester ganjil/genap setiap tahun tahun

ajaran

b. Merancang kegiatan Akhir Semester (UAS) pada semester ganjil/genap

setiap tahun ajaran

c. Penyusunan Kartu Rencana Studi (KRS) dan Kartu Hasil Studi (KHS)

semester ganjil/genap setiap tahun ajaran

d. Pelaksanaan wisuda mahasiswa

Untuk mencapai program kerja dan rencana kerja Fakultas Ekonomi

Universitas Sumatera Utara menyusun beberapa langkah kegiatan sebagai berikut:

1. Peningkatan proses belajar mengajar, silabus metode dan alat yang digunakan

dapat ditingkatkan

2. Jumlah lulusan meningkat dan diharapkan lulus tepat waktu, serta indeks

prestasi lebih baik.

3. Melakukan inovasi database Mahasiswa, Kartu Rencana Mahasiswa, Kartu

Hasil Studi, Jadwal Kuliah, Jadwal Ujian Mid Semester, dan Jadwal Ujian

Semester yang telah terprogram.

4. Memperbaiki ruang kuliah Mahasiswa dan Dosen, Departemen dan Ruang

baca.

5. Dosen muda diwajibkan untuk mengikuti Program Pekerti Applied Approach,

(25)

6. Mata kuliah yang diberikan kepada mahasiswa harus sesuai dengan kurikulum

dan harus ada rumpun ilmunya.

7. Membutuhkan proses kenaikan pangkat dan jabatan Dosen.

8. Melaksanakan penelitian dan pengabdian masyarakat yang harus dirapatkan

oleh Departemen.

9. Memberi dorongan kepada Dosen muda untuk melanjutkan program studi S2

(26)

BAB III

PEMBAHASAN

3.1. Pengertian Sistem

Sistem merupakan suatu model untuk menunjang pemikiran kita, yakni suatu

cara untuk mengatur proses-proses pemikiran. Berpikir secara sistem, secara

sederhana berarti pemahaman bahwa pemikiran secara objektif dan reflektif

mencakup pengorganisasian konsep-konsep serta ide-ide ke dalam aneka macam

pola dan hubungan untuk tujuan-tujuan yang bersifat spesifik. Sebuah sistem juga

merupakan sebuah model tentang hal-hal yang ingin kita pelajari, ia mewakili

sesuatu hal yang ada, benak kita hanya dapat menyerap informasi dalam jumlah

tertentu, dan pendekatan sistem membantu kita dalam hal mempertimbangkan

banyak elemen kompleks pada macam-macam problem yang sering kali

mempunyai sasaran-sasaran yang berbentukan satu sama lain. Sebuah sistem juga

merupakan suatu keseluruhan yang tidak dapat dipisah-pisahkan tanpa ia

mengalami kehilangan ciri-ciri esensialnya, hingga ia harus di pelajari secara

keseluruhan.

Dari uraian di atas dapat disimpulkan bahwa sistem adalah suatu model untuk

menunjang proses pemikiran kita agar berfikir lebih spesifik, tentang hal-hal yang

kita pelajari yang sifatnya menyeluruh dan tidak dapat dipisah-pisahkan tanpa

mengalami kehilangan ciri-ciri esensialnya. Sistem juga merupakan sekelompok

(27)

subsistem-subsistem yang bersatu untuk mencapai tujuan yang sama (common

purpose).

3.2. Pengertian Pelayanan

Pelayanan menurut Kotler dalam Samparan Lukman (dalam Lijan Poltak

2006:4) Pelayanan adalah setiap kegiatan yang menguntungkan dalam suatu

kumpulan atau kesatuan, dan menawarkan kepuasan meskipun hasilnya tidak

terikat pada suatu produk atau fisik. Pelayanan menurut Lethinen, 1983 (dalam

Rambat Lupiyoadi 2008:5) adalah sebuah layanan adalah aktifitas atau rangkaian

aktifitas yang berinteraksi langsung dengan orang atau pun mesin dan

memberikan kepuasan kepada konsumen .Menurut Sugiarto, 2002 (dalam Majid

2009:34), jasa merupakan, aktivitas, manfaat atau kepuasan yang di tawarkan.

Sementara pelayanan adalah suatu tindakan yang di lakukan untuk memenuhi

kebutuhan orang lain, konsumen, pelanggan, tamu, penumpang, klien, pembeli,

pasien, dan lain-lain yang tingkat pemuasnya hanya dapat di rasakan oleh orang

yang melayani maupun yang dilayani.

Produk yang di hasilkan oleh produsen dapat berupa barang (goods) maupun

jasa (services).

Menurut Majid (2009:35)

1. Pelayanan adalah sebuah kata kerja yang bersifat aktif bukan pasif,

dinamis bukan statis, proaktif bukan reaktif, tanggap dan peduli terhadap

orang lain bukan cuek, mau menolong orang lain bukan diam atau

(28)

2. Suatu tindakan nyata dan segera untuk menolong orang lain (pelanggan,

mitra kerja, mitra bisnis, dan sebagainya), disertai dengan senyuman yang

ramah dan tulus.

Dengan demikian, pelayanan yang baik dan berkualitas adalah pelayanan

yang cepat, menyenangkan, tidak mengandung kesalahan, mengikuti prosedur

yang telah di tetapkan. Pelayanan yang baik dan berkualitas akan mampu

memenuhi harapan. Kegiatan pelayanan adalah kegiatan sadar yang di lakukan

oleh seseorang dalam memenuhi kebutuhan orang lain dengan cara yang terbaik.

Melayani adalah kesediaan seseorang untuk memberikan pada orang lain.

Kesediaan memberi haruslah muncul dari sebuah kesadaran dalam diri seseorang

tanpa adanya paksaan dari pihak manapun. Agar seseorang mau melakukan secara

sadar dan ikhlas dalam melakukan sesuatu haruslah bermula dari cara pandang

seseorang terhadap dirinya dan orang lain.

Pelayanan atau jasa dapat diklasifikasikan berdasarkan beragam kriteria

menurut (Tjiptono 2005 :23) jasa dapat diklasifikasikan:

Berdasarkan sifat tindakan jasa

Jasa di kelompokkan ke dalam sebuah matriks yang terdiri atas dua

sumbu,dimana sumbu vertikalnya menunjukkan sifat tindakan jasa (tangible

action dan intangible action),sedangkan sumbu horizontalnya merupakan

penerima jasa (manusia)

1. Berdasarkan hubungan dengan pelanggan

Jasa dikelompokkan kedalam sebuah matriks yang terdiri dari dua sumbu

(29)

pelanggannya (status keanggotaan dan hubungan temporer) sedangkan sumbu

horizontalnya tidak sifat penyampaian jasa (penyampaian secara

berkesinambungan/kontinu dan penyampaian diskrit).

2. Berdasarkan tingkat customization dan kemampuan mempertahankan

standar konstan dalam penyampaian jasa.

Jasa diklasifikasikan berdasarkan dua sumbu yaitu tingkat costumization

karakteristik jasa sesuai dengan kebutuhan pelanggan individual (tinggi dan

rendah) dan tingkat kemampuan penyedia jasa dalam mempertahankan standar

yang konstan (tinggi dan rendah)

3. Berdasarkan sifat permintaan dan penawaran jasa

Jasa diklasifikasikan ke dalam sebuah matriks yang terdiri atas dua sumbu

dimana sumbu vertikalnya menunjukkan sejauh mana penawaran jasa menghadapi

masalah sehubungan dengan terjadinya permintaan puncak (permintaan puncak

dapat dipenuhi tanpa penundaan berarti dari permintaan puncak biasanya

melampaui penawaran) sedangkan sumbu horizontalnya adalah tingkat fluktuasi

permintaan sepanjang waktu (tinggi dan rendah).

4. Berdasarkan Metode Penyampaian jasa

Jasa dikelompokkan ke dalam sebuah matrik yang terdiri atas dua sumbu,

dimana sumbu vertikalnya menunjukkan sifat interaksi antara pelanggan dan

perusahaan jasa (pelanggan mendatangi perusahaan jasa; perusahaan jasa

mendatangi pelanggan; serta pelanggan melakukan transaksi melalui surat atau

media elektronik). Sedangkan sumbu horizontalnya adalah ketersediaan outlet jasa

(30)

3.3. Karakteristik Pelayanan

Menurut Majid (2009:37) jasa memiliki 4 karakter utama :

1. Tidak Berwujud (Intangibility)

Sifat Jasa tidak berwujud (Service Intangibility), artinya jasa tidak dapat

dilihat,dikecap,dirasakan, didengar, dicium sebelum dibeli.

2. Tidak Terpisahkan (Inseparability)

Berarti bahwa jasa tidak dapat dipisahkan dari penyedianya, baik penyedianya

manusia atau mesin.

3. Keanekaragaman (Variability)

Keanekaragaman jasa (service variability) berarti bahwa mutu jasa tergantung

pada siapa yang menyediakan jasa disamping waktu, tempat dan bagaimana

disediakan.

4. Tidak tahan lama (perishability)

Jasa tidak tahan lama (service perishability) berarti jasa tidak dapat disimpan

untuk dijual atau dipakai kemudian.

Sementara itu dalam kegiatan pelayanan yang selama ini diberikan oleh para

petugas pelayanan publik diinstansi pemerintahan,budaya melayani masihlah

sangat langka. Mereka beranggapan bahwa melayani merupakan sikap yang

cenderung merendahkan diri sendiri karena mereka memahami selama ini bahwa

(31)

penguasa untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Namun pelayanan yang baik saja

tidak cukup, pelayanan yang diberikan harus bermutu dan berkualitas.

Pada prinsipnya dapat disimpulkan bahwa pelayanan yang baik yang dilakukan

oleh suatu organisasi baik pemerintah maupun swasta termasuk di bidang ketata

usahaan harus memuat beberapa aspek antara lain :

1. Keterbukaan,yaitu adanya informasi pelayanan yang berupa loket informasi

yang dimilikinya dan terpampang dengan jelas.

2. Kesederhanaan yaitu mencakup prosedur pelayanan dan persyaratan

pelayanan.

3. Kepastian yaitu menyangkut informasi waktu, biaya dan petugas pelayanan

yang jelas.

4. Perilaku petugas pelayanan menyenangkan pelanggan, yaitu harus tanggap

dan peduli dalam memberikan pelayanan dengan tidak mempersulit pelanggan

untuk mencari keuntungan pribadi.

Untuk dapat melayani mahasiswa dengan baik, karyawan ataupun pegawai harus

bisa memahami karakteristik dari mahasiswa ataupun masyarakat pada umumnya.

Adapaun cirri-ciri pelayanan yang baik menurut Laksana (2008:88) adalah:

1. Tersedianya Sarana dan prasarana yang baik

Untuk melayani mahasiswa salah satu hal yang paling penting untuk

diperhatikan adalah sarana dan prasarana yang dimiliki instansi seperti meja

dan kursi harus nyaman untuk diduduki.

(32)

Kenyamanan mahasiswa juga sangat tergantung dari petugas staf pengajar

yang melayaninya . Petugas staf pengajar harus ramah,sopan dan menarik.

Disamping itu,petugas staf pengajar harus cepat tanggap, pandai

berbicara,menyenangkan dan pintar. Demikian cara kerjanya juga harus cepat

dan cekatan.

3. Bertanggung jawab kepada setiap mahasiswa sejak awal hingga selesai

Dalam menjalankan kegiatan pelayanan, petugas harus mampu melayani dari

awal sampai tuntas atau selesai.

4. Mampu melayani secara cepat dan tepat

Dalam melayani mahasiswa petugas harus melakukannya sesuai dengan

prosedur. Layanan yang diberikan sesuai jadwal untuk pekerjaan tertentu dan

jangan membuat kesalahan dalam arti pelayanan yang diberikan sesuai dengan

keinginan mahasiwa, antara lain:

a. Mampu berkomunikasi

Petugas harus mampu berbicara kepada setiap mahasiswa dan dengan

cepat memahami keinginan mahasiswa. Artinya, petugas harus dapat

berkomunikasi dengan bahasa yang jelas dan mudah di mengerti, jangan

menggunakan istilah yang sulit dimengerti.

b. Berusaha memahami kebutuhan mahasiswa

Petugas harus cepat tanggap apa yang diinginkan mahasiswa. Usahazkan

mengerti da memahamai keinginan dan kebutuhan manusia.

Jasa merupakan sesuatu yang sangat sensitif terhadap kemajuan informasi

(33)

karyawan-karyawan adalah informasi yang sangat penting yang dapat

memebedakan jasa tersebut dengan penting. Hal ini berpengaruh terhadap

peningkatan kualitas pelayanan itu sendiri.

3.4. Kualitas Pelayanan

Menurut Laksana (2008:88) kualitas adalah tingkat mutu yang diharapkan dan

pengendalian keragaman dalam mencapai mutu tersebut untuk memenuhi

kebutuhan konsumen.Untuk dapat memberikan kualitas pelayanan yang baik

maka perlu dibina hubungan yang erat antar perusahaan.untuk itu kualitas

merupakan kunci sukses dari suatu organisasi.

Adapun dimensi kualitas pelayanan menurut laksana (2008:90) :

1. Tengibles (fasilitas fisik) meliputi fasilitas tempat parkIr, fasilitas

gedung,tata letak dan tampilan barang, kenyamanan fasilitas fisik,

peralatan dan perlengkapan yang modern.

2. Credibility (kredibilitas) meliputi kepercayaan,keyakinan, dan kejujuran

dalam pelayanan

3. Competence (kompeten) meliputi keterampilan dan pengetahuan

pelayanan

4. Acces (akses) meliputi meberikan / menyediakan keinginan pelanggan dan

pelayanan mudah dihubungi

5. Reliability (reabilitas) meliputi efektifitas informasi jasa, penampilan

(34)

6. Responsiveness (responsive) yang membantu dengan segera memecahkan

masalah

7. Courtesy (kesopanan) meliputi kesopanan, penghargaan, bijaksana dan

keramahan pelayanan

8. Communication (komunikasi) meliputi komunikasi yang baik yang bisa

mendengarkan pendapat pelanggan.

9. Understanding the customer (memahami pelanggan) yaitu mengerti dan

memahami kebutuhan dari pelanggan.

10. Security (Keamanan) yaitu memberikan rasa nyaman dan membebaskan

dari segala resiko atau keragu-raguan pelanggan.

Penilaian kualitas dapat dilihat dari dua sisi yaitu sisi konsumen dan sisi

penyedia jasa. Kualitas merupakan totalitas dari suatu karakteristik pelayanan

yang sesuai dengan persyaratan atau standar, kualitas terdiri dari sejumlah

keistimewaan produk, yang memenuhi keinginan pelanggan dengan demikian

memberikan kepuasan atas penggunaan produk.Kualitas selalu berfokus pada

pelanggan. Jasa dilakukan untuk memenuhi kepuasan. Jasa tidak terpisahkan

maksudnya jasa dihasilkan dan di konsumsi secara bersamaan, tidak seperti

barang fisik yang di produksi. Jasa bervariasi maksudnya jasa bergantung pada

siapa yang menyediakan serta kapan dan dimana jasa itu dilakukan .

Faktor utama yang membedakan untuk perusahaan-perusahaan jasa adalah

kualitas layanan pelanggan. Dalam literature pemasaran layanan pelanggan sering

kali dilihat sebagai bagian dari unsur bauran pemasaran ‘place’ (tempat) dan

(35)

Pandangan ini mengenai layanan pelanggan sebagai hasil fungsi distribusi dan

logistik berupaya menjelaskan signifikansinya dalam hal cara jasa disampaikan

dan sejauh mana pelanggan puas, khususnya dalam konteks reliabilitas dan

kecepatan penyampaian.

3.5. Bentuk Pelayanan

Layanan umum yang dilakukan oleh siapapun bentuknya tidak terlepas dari 3

(tiga ) macam yaitu:

1. Layanan dengan lisan

Layanan dengan lisan memiliki syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh

pelaku layanan, yaitu:

a. memahami benar-benar masalah yang termasuk dalam bidang

tugasnya

b. Mampu memberikan penjelasan apa yang perlu dengan lancar

singkat tetapi cukup jelas sehingga memuaskan bagi mereka yang

ingin memperoleh kejelasan mengenai sesuatu

c. Bertingkah laku sopan dan ramah tamah

2. Layanan melalui tulisan

Layanan melalui tulisan merupakan bentuk layanan yang paling

menonjolkan pelaksanaan tugas. Tidak hanya dari segi jumlah tetapi dari

segi perannya. Pada dasarnya layanan tulisan cukup efisien terutama bagi

layanan jarak jauh karena faktor biaya.

(36)

a. Layanan berupa petunjuk,informasi dan yang sejenis ditunjukkan pada

orang-orang yang berkepentingan agar memudahkan mereka dalam

berurusan dengan instansi atau lembaga

b. Layanan berupa reaksi tertulis atas permohonan, laporan, keluhan,

pemberian/penyerahan, pemberitahuan dan lain sebagainya

c. Layanan berbentuk perbuatan

Umumnya layanan dalam bentuk perbuatan 70-80% dilakukan oleh

petugas-petugas tingkat menengah dan bawah. Karena itu faktor keahlian

dan keterampilan petugas tersebut sangat menentukan terhadap hasil

perbuatan atau pekerjaan.

Saran Manajemen pelayanan umum sederhana saja, yaitu kepuasan.

Meskipun sasaran itu sederhana tetapi untuk mencapainya diperlukan

kesungguhan dan syarat-syarat yang seringkali tidak mudah dilakukan. Hal

ini berkaitan dengan masalah kepuasan yang tidak dapat diukur dengan

pasti, paling hanya dapat dikenali dari beberapa sudut.

Kepuasan sebagai sasaran utama manajemen pelayanan, didalamnya

terdiri atas 2 (dua) komponen besar yaitu komponen layanan dan

produk yaitu:

1. Layanan

Agar layanan dapat memuaskan kepada orang atau sekelompok

orang yang dilayani, maka harus dapat memenuhi 4 syarat pokok,

ialah:

(37)

b. Cara menyampaikan sesuatu yang berkaitan dengan apa yang

sebenarnya diterima oleh orang yang bersangkutan

c. Waktu penyampaian yang tepat

d. Keramahtamahan

2. Produk yang di maksud dalam hubungan dengan sasaran

manajemen pelayan yaitu kepuasan yang dapat berbentuk barang,

jasa, surat-surat berharga.

Layanan haruslah aktif dan dinamis,karena dalam layanan pada

dasarnya manusialah yang menjadi sasaran baik perseorangan, maupun

berkelompok dalam bentuk badan maupun organisasi.

Pelayanan untuk masyarakat atau umum tidak terlepas dari masalah

kepentingan umum. pelayanan umum dapat juga timbul karena adanya

kewajiban sebagai suatu proses penyelenggaraan kegiatan organisasi

Pada prinsipnya dapat disimpulkan bahwa pelayanan yang baik yang

dilakukan oleh suatu organisasi baik pemerintah maupun swasta termasuk bidang

ketatausahaan harus memuat beberapa aspek, antara lain :

1. Keterbukaan, yaitu adanya informasi pelayanan yang berupa loket informasi

yang dimilikinya dan terpampang dengan jelas

2. Kesederhanaan yaitu mencakup prosedur palayanan dan persyaratan

pelayanan

3. Kepastian yaitu menyangkut informasi waktu, biaya dan petugas pelayanan

(38)

4. Keadilan yaitu memberi perhatian yang sama terhadap pelanggan tanpa

adanya diskriminasi yang dapat dilihat dari materi atau kedekatan seseorang

5. Keamanan dan kenyamanan hasil produk pelayanan memenuhi kualitas teknis

dan dilengkapi dengan jaminan purna pelayanan secara administrasi

6. Perilaku petugas pelayanan menyenangkan pelanggan, yaitu harus tanggap

dan peduli dalam memberikan pelayanan dengan tidak mempersulit pelanggan

untuk mencari keuntungan pribadi

3.6. Sistem Pelayanan Akademik Faklutas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

Jadi dapat disimpulkan bahwa sistem pelayanan adalah suatu cara untuk

memenuhi kebutuhan yang berbentuk pekerjaan atau prestasi yang disediakan

guna untuk mendapatkan suatu kepuasan. Sistem pelayanan akademik pada

Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara terdapat beberapa komponen

pendukung yang saling berkaitan satu sama lain dan merupakan unsur yang

memperlancar dari suatu keberhasilan kegiatan akademik yaitu

a. Bagian Akademik

Pelayanan yang diberikan di bagian akademik Fakultas Ekonomi Sumatera

Utara meliput i:

Perkuliahan

Perkuliahan adalah kegiatan terjadwal yang dapat merubah tutorial,

seminar, praktikum, atau kerja lapangan. Sebagai dasar evaluasi

(39)

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mendapatkan transfer of knowledge

and science ( aplikasi praktek) di bidang manajemen antara dosen sebagai

fasilitator dan mahasiswa, sehingga mahasiswa dapat dimengerti,

memahami, mampu mengekspresikan dalam perilaku (aspek efektif), dan

memiliki keterampilan (aspek skill) di lapangan. Sedangkan ruang

lingkupnya adalah proses ini berlaku mulai dari penetapan KRS

mahasiswa sampai dengan proses persiapan ujian.

Ujian

Ujian adalah kegiatan evaluasi keberhasilan belajar proses belajar

mengajar yang dilakuakn dalam bentuk test tertulis dan atas lisan dan serta

terjadwal. Ujian ini terdiri dari Ujian Tengah Semester (UTS) dan Ujian

Akhir Semester (UAS). Untuk mata kuliah seminar dan praktikum, dosen

dapat mengganti tes tertulis dengan cara ujian lain, misalnya kualitas

makalah, presentasi mahasiswa, dan aktivitas mahasiswa dalam seminar.

Dalam alasan apapun, fakultas tidak menyelenggarakan ujian tengah

semester maupun akhir semester susulan.

Mahasiswa dapat mengikuti ujian akhir semester jika telah

mengikuti sekurang-kurangnya 80% dari perkuliahan untuk semester yang

bersangkutan serta memenuhi ketentuan lainnya.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengevaluasi hasil proses

perkuliahan yang telah dilakukan. Sedangkan ruang lingkupnya adalah

proses ini berlaku mulai ketika tatap muka sudah mencapai 14 kali tatap

(40)

Kartu Hasil Studi dan Transkip

KHS merupakan dokumen akademik yang menginformasikan

seluruh hasil kegiatan proses belajar mahasiswa pada semester tertentu

yang mencakup jumlah mata kuliah yang diambil, jumlah sks, nilai

masing-masing mata kuliah, Indeks Prestasi Semester (IPS), Indeks

Prestasi Kumulatif (IPK) dan jumlah sks yang dapat diambil pada semester

berikutnya.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mensosialisasikan hasil

evaluasi akhir studi mahasiswa pada setiap semester dan akhir studi secara

keseluruhan. Sedangkan ruang lingkupnya adalah proses ini berlaku mulai

penyetoran nilai hasil ujian sampai dengan penyerahan Kartu Hasil Studi.

Seperti yang telah dipaparkan diatas bahwa Perkuliahan adalah kegiatan

sterjadwal yang dapat merubah tutorial, seminar, praktikum, atau kerja

lapangan. Sebagai dasar evaluasi keberhasilan mahasiswa.

Sistem Pelayanan yang diterapkan di Fakultas Ekonomi Universitas

Sumatera Utara ada dua yaitu secara manual dan secara online.

Sistem Pelayanan akademik yang masih menggunakan cara manual yaitu :

1. Transkip Nilai

Apabila suatu bebas mata kuliah transkip dapat keluar dan diberikan ke

departemen setelah itu dicek dan di paraf oleh ketua departemen lalu

dikembalikan lagi ke bagian pendidikan untuk dicek ulang oleh kassubag

pendidikan dan diberikan ke Pembantu Dekan I setelah itu di tanda tangani

(41)

2. Legalisir Ijazah

Fotocopy asli diparaf oleh deoartemen kembali ke bagian pendidikan dan

di tanda tangani oleh Dekan.

3. Ujian Khusus

Harus memenuhi syarat-syarat sebagai berikut :

1. Setelah nilai tugas akhir, nilai magang sudah ada

2. Maksimal 8 sks tidak boleh lebih

3. Nilai Minimum D

4. Lampiran nilai tugas akhir

5. Fotocopy SPP

6. Surat Permohonan khusus yang disetujui oleh Pembantu Dekan I

7. Hubungi dosen untuk konfirmasi soal

4. KHS Bersih

Harus memenuhi syarat-syarat yaitu: lulus mata kuliah semua termasuk

nilai magang, nilai tugas akhir dan dinyatakan bebas mata kuliah setelah

itu baru bisa mendaftar wisuda.

5. PKRS (Perbaikan Kartu Rencana Studi)

Apabila ada perubahan mata kuliah maka KRS online pada jadwal yang

sudah ditentukan setelah melapor ke bagian pendidikan untuk diproses.

6. Informasi-informasi lainnya

Sistem informasi alumni seperti registrasi dan statis penataran, daftar nama

(42)

putus kuliah dan mutasi, semua informasi tersebut berada di bagian

akademik.

Sistem Pelayanan akademik yang menggunakan online :

1. Pengisian KRS Online

2. Melihat hasil sementara KHS sebelum nantinya KHS akan dikeluarkan oleh

jurusan masing-masing Program Studi.

b. Bagian Kemahasiswaan

Selain dididik untuk mengembangkan kemampuan akademisnya,

mahasiswa juga diberi kesempatan untuk mengembangkan aspirasi, harapan,

minat, kegemaran dan perilaku pribadi agar menjadi lulusan-lulusan yang

memiliki intelektual ( IQ ) yang bagus, kehidupan sosial ( EQ ) yang matang serta

beragama dan beretika ( SQ ) secara mantap.

Mahasiswa yang berprestasi dalam berbagai kejuaraan, Rektor

memberikan penghargaan berupa piagam penghargaan sebagai mahasiswa

berprestasi dan sejumlah uang sesuai SK Rektor. Pemberian penghargaan ini

diberikan pada peringatan dies natalis USU. Penghargaan ini merupakan bentuk

kebanggaan almamater pada mahasiswanya dan diharapkan akan memacu

semangat mahasiswa yang lain untuk mengukir prestasi yang membanggakan

almamaternya.

Selain itu diadakanya program beasiswa, baik pada program studi diploma

(D-III) dan program S-1. Program bea siswa ini diharapkan dapat menjadi

(43)

membantu mahasiswa dalam mengurangi beban orang tua dalam membayar SPP

di setiap semester.

c. Bagian Keuangan

Bagian akademik, bagian kemahasiswaan dan bagian keuangan saling

berhubungan satu dengan yang lainnya.

Misalnya bagian akademik dengan bagian keuangan saling berhubungan

dalam hal :

1. Pembayaran uang legalisir berkas-berkas mahasiswa seperti KHS, KRS,

Transkip nilai dan Ijazah

2. Bagian keuangan mendanai kegiatan di bagian akademik seperti mendanai

kegiatan yang berhubungan administrasi seperti pencetakan blanko,

pembelian tinta,dll

3. Pembayaran Sertifikat Komputer

4. Pembayaran uang surat aktif kuliah

5. Pembayaran uang seminar proposal

(44)

BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN

4.1. Kesimpulan

Berdasarkan pembahasan, pemaparan dan penjelasan yang telah di bahas

dalam sistem pelayanan akademik Fakultas Ekonomi Sumatera Utara, maka

kesimpulannya adalah:

1. Bagian akademik, bagian kemahasiswaan dan bagian keuangan merupakan 3

bagian yang saling berkaitan satu dengan yang lainnya dalam mendukung

kelancaran sistem pelayanan yang berada di Fakultas Ekonomi Sumatera

utara.

2. Bagian akademik Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara menerapkan

sistem pelayanan secara manual dan online untuk mahasiswa, sedangkan

bagian kemahasiswaan melakukan pengurusan beasiswa, pembinaan karir, dan

layanan kesejahteraan mahasiswa. Bagian keuangan Fakultas Ekonomi

Universitas Sumatera Utara menjadi sarana pendukung kegiatan akademik

dalam melayani mahasiswa untuk urusan administrasi.

3. Pelayanan akademik di Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara sudah

baik, hanya saja dari apa yang penulis lihat langsung di lapangan para pegawai

sering tidak menggunakan waktu dengan efektif dan efesien sehingga

pekerjaan yang sebenarnya bisa di lakukan dengan cepat akhirnya

(45)

4.2. Saran

1. Sistem pelayanan akademik hendaknya dilakukan dengan cepat sehingga

kegiatan akademik mahasiswa tidak terganggu yang dapat menghambat

kegiatan akademik mahasiswa tersebut.

2. Sistem pelayanan akademik yang ada di Fakultas Ekonomi Universitas

Sumatera Utara hendaknya lebih mengoptimalkan layanan online sehingga

kebutuhan mahasiswa dalam urusan akademik dapat diselesaikan lebih

(46)

DAFTAR PUSTAKA

FE USU, 2007. Pedoman dan Informasi Fakultas Ekonomi 2007 – 2008, USU Press, Medan

Laksana, Fajar. 2008. Manajemen Pemasaran, Edisi Pertama. Yogyakarta : Penerbit Graha ilmu.

Lupiyoadi, Hamdani. 2008. Manajemen Pemasaran Jasa, Edisi Kedua. Jakarta : Penerbit Salemba Empat

Majid, Suharto abdul. 2009. Customer Service Dalam Bisnis Jasa Transportasi. Jakarta: Penerbit PT Raja Grafindo Persada

(47)

LAMPIRAN

Prosedur transkrip nilai

1. Membuat permohonan ditujukan kepada Pembantu Dekan I

Dalam surat permohonan harus ada:

a. Nama lengkap sesuai ijazah SMU

b. Tempat dan Tanggal lahir sesuai dengan ijazah SMU

c. NIM (Nomor Induk Mahasiswa)

d. Nomor Alumni

e. Tanggal pendaftaran wisuda

2. Melampirkan pas photo 3 x 4 sebanyak 2 (dua) lembar (hitam putih)

(48)

Proses Pengambilan Ijazah

Penyelesaian Tugas Akhir

Memenuhi kewajiban administratif yang berlaku di Universitas dan Fakultas serta

menyerahkan pasphoto ke jurusan

Mengikuti wisuda tingkat Universitas

(49)

Proses Pengambilan KRS

Pembayaran SPP Lihat IPK - 24 SKS / IP >3,00

- 22 SKS / IP >2,50

- 17 SKS / IP >2,00

Online

Ambil KRS di departemen masing-masing

Tanda-tangani - Ketua Jurusan

- Dosen Wali

- Mahasiswa

Stempel di bagian departemen - 1 lembar di jurusan

(50)

Proses Pengambilan KHS

Ujian Semester

Ambil KHS di departemen masing-masing

Fotocopy rangkap 2 (dua) - 1 lembar di jurusan

Gambar

Gambar 2.1

Referensi

Dokumen terkait

a) Tidak mendaftarkan diri dan menyalahgunakan atau menggunakan tanpa hak NPWP sehingga dapat menimbulkan kerugian pada Negara dikenakan sanksi perpajakan. b) Setiap bulan

[r]

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis : (1) Perbedaan kemampuan pemecahan masalah Fisika siswa pada model pembelajaran berbasis masalah dan pembelajaran langsung,

Berdasarkan ketentuan Pasal 11 ayat (1) Konvensi Tokyo 1963 yang dimaksudkan dengan pembajakan udara (hijacking) adalah apabila seorang di dalam pesawat udara telah melakukan

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan karunia-Nya berupa kesehatan dan kesempatan sehingga dapat menyelesaikan skripsi ini yang berjudul “

kegiatan fakultas hal ini dapat terlihat dari lingkungan pengendalian yang terjalin. antara pihak yang ada didalam fakultas, seperti interaksi yang

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan mengenai evaluasi pelaksanaan program bimbingan keterampilan bagi penyandang disabilitas tubuh berjalan dengan baik dan

Tabel 5.6 Distribusi Frekuensi Pernyataan Peran Bidan sebagai Pelaksana dalam Tugas Rujukan pada Perawatan Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR) di Wilayah Kerja Puskesmas Sering