• Tidak ada hasil yang ditemukan

SILABUS, RPP, Kriteria Penilaian dan Evaluasi

N/A
N/A
Olah Data Gampang

Academic year: 2024

Membagikan " SILABUS, RPP, Kriteria Penilaian dan Evaluasi"

Copied!
11
0
0

Teks penuh

(1)

SILABUS

Satuan Pendidikan : SD Dwijendra Denpasar

Kelas : V

Semester : II

Tema : BAB I. Cahaya dan Bunyi

Subtema : Sifat-Sifat Cahaya dan Bunyi Mata Pelajaran : IPAS

Kompetensi Inti : KI.

1 Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, dan guru.

KI.

2

Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat, membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah.

KI.

3

Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia

No

Muatan

Pelajaran Kompetensi Dasar Mata Pelajaran Indikator Tujuan Pembelajaran

1 IPAS 1. Mengamati Pada akhir

fase C, peserta didik mengamati fenomena dan peristiwa secara sederhana dengan menggunakan panca indra, mencatat hasil pengamatannya, serta mencari persamaan dan perbedaannya

Melihat karena Cahaya, Mendengar karena Bunyi

Topik A: Cahaya dan Sifatnya

1. Peserta didik bisa mendesain percobaan sederhana untuk membuktikan sifat cahaya.

2. Peserta didik bisa menjelaskan sifat-sifat cahaya berdasarkan hasil pengamatan atau percobaan.

Topik B: Melihat karena Cahaya

1. Peserta didik mengetahui bagian-bagian mata dan fungsinya.

2. Peserta didik dapat menjelaskan cara kerja mata melalui bagan atau skema sederhana.

Topik C: Bunyi dan Sifatnya

1. Peserta didik bisa menjelaskan sifat-sifat bunyi berdasarkan hasil pengamatan atau percobaan.

2. Peserta didik bisa menjelaskan karakteristik bunyi berdasarkan hasil pengamatan atau percobaan.

Topik D: Mendengar karena Bunyi

1. Peserta didik mengetahui bagian-bagian telinga dan fungsinya.

2. Peserta didik dapat menjelaskan cara kerja telinga melalui bagan atau skema sederhana.

(2)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial Topik Pembelajaran : Sifat-Sifat Bunyi dan Cahaya

Tujuan Pembelajaran : 1. Menjelaskan sifat-sifat bunyi dan cahaya melalui percobaan sederhana.

2. Mendemonstrasikan bagaimana sistem pendengaran dan penglihatan manusia bekerja Indikator Pembelajaran : Topik A: Cahaya dan Sifatnya

Topik B: Melihat karena Cahaya Topik C: Bunyi dan Sifatnya Topik D: Mendengar karena Bunyi

A. Kegiatan Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu

Kegiatan Awal 1. Guru mempersiapkan peserta didik secara fisik maupun psikis untuk dapat mengikuti pembelajaran dengan baik.

2. Guru memberikan dorongan kepada peserta didik di kelas agar bersemangat pada saat mengikuti pelajaran melalui apersepsi yang dapat membangkitkan semangat belajar peserta didik.

3. Peserta didik diberikan kesempatan untuk memimpin doa bersama sesuai dengan agama dan kepercayaannya masing-masing sebelum pembelajaran dilaksanakan.

4. Setelah berdoa selesai, guru memberikan klarifikasi terhadap aktivitas pembuka tersebut dengan mengaitkannya dengan materi dan kegiatan belajar yang akan dilaksanakan.

5. Peserta didik bersama dengan guru mendiskusikan tujuan dan rencana kegiatan pembelajaran.

2 Menit

Kegiatan Inti 1. Mulailah kelas dengan melakukan permainan yang berkaitan dengan penglihatan dan pendengaran, seperti:

a. Pesan berantai menggunakan telepon benang. Siapkan telepon benang sesuai jumlah

6 Menit

(3)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu

kelompok.

Saat bermain, ajak juga peserta didik untuk menyentuh benang dan merasakan getarannya saat salah satu teman bersuara. Tujuannya untuk mengingatkan kembali bahwa bunyi berasal dari getaran.

b. Menebak benda dengan mata tertutup. Peserta didik meraba sebuah benda yang disimpan di dalam kotak. Kemudian, menebak benda apa yang mereka raba. Bisa juga jenis permainan lain yang dilakukan dengan mata tertutup.

c. Tebak bunyi. Peserta didik menirukan bunyi tertentu di depan kelas. Kemudian, teman-temannya mencoba menebak bunyi yang dimaksud.

d. Tebak gambar. Guru memberikan sebuah kata benda/situasi kepada salah satu peserta didik. Kemudian, peserta didik menggambar di depan kelas dan ditebak oleh teman- temannya.

2. Lanjutkan kegiatan diskusi mengenai indra yang mereka pakai (atau tidak mereka pakai) saat melakukan permainan di atas, seperti:

a. Mengapa kalian tidak bisa melihat ketika memakai penutup mata? (pertanyaan ini untuk mengaitkan proses melihat dengan cahaya)

b. Mengapa kalian bisa menebak suatu bunyi walaupun tidak melihat sumber bunyinya?

3. Ajak peserta didik untuk melihat gambar pembuka bab. Tanyakan kepada mereka jika mereka hadir dalam festival tersebut, apa yang kira-kira mereka lihat dan dengar?

Diskusikan juga pertanyaan berikut.

a. Mengapa kalian bisa membayangkan sesuatu walaupun tidak hadir atau tidak melihat langsung?

b. Mengapa kalian bisa membayangkan sebuah suara atau bunyi walaupun tidak sedang mendengarnya? Kedua jawaban di atas berhubungan dengan rekaman atau ingatan yang ada di otak kita. Pertanyaan tersebut bertujuan untuk mengaitkan proses melihat dan mendengar dengan otak.

4. Kaitkan juga proses melihat dan mendengar sebagai salah satu bentuk informasi dengan mendiskusikan pertanyaan berikut.

a. Informasi apa yang kalian dapatkan dari melihat?

b. Informasi apa yang kalian dapatkan dari mendengar?

5. Ajak peserta didik untuk memikirkan informasi apa yang mereka dapatkan dari

(4)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu

keseharian mereka, baik yang melalui visual maupun bunyi. misalnya, informasi jam istirahat melalui bunyi bel, informasi lampu lalu lintas melalui visual, informasi tanda bahaya melalui alarm, dan masih banyak lagi.

6. Galilah pengetahuan awal peserta didik mengenai cahaya, bunyi, proses melihat, dan mendengar. Tanyakan juga apa yang ingin mereka ketahui saat belajar bab ini.

7. Sampaikan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai dalam bab ini dan elaborasikan dengan apa yang ingin diketahui peserta didik tentang mata dan telinga.

Kegiatan Penutup • Peserta didik membuat resume secara kreatif dengan bimbingan guru.

• Peserta didik mengajukan pertanyaan-pertanyaan untuk menguatkan pemahaman terhadap materi

• Guru memberikan tugas membaca materi untuk pertemuan selanjutnya.

• Guru menutup pelajaran dan secara bergantian memberikan kesempatan kepada peserta didik lain untuk memimpin doa bersama setelah selesai pembelajaran

2 Menit

(5)

KRITERIA PENILAIAN

Penilaian

Pengayaan dan Remedial Pengayaan:

 Pengayaan diberikan untuk menambah wawasan peserta didik mengenai materi pembelajaran yang dapat diberikan kepada peserta didik yang telah tuntas mencapai kompetensi dasar (KD).

 Pengayaan dapat ditagihkan atau tidak ditagihkan, sesuai kesepakatan dengan peserta didik.

 Berdasarkan hasil analisis penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi kegiatan pembelajaran pengayaan untuk perluasan atau pendalaman materi

Remedial

 Remedial dapat diberikan kepada peserta didik yang capaian kompetensi dasarnya (KD) belum tuntas.

 Guru memberi semangat kepada peserta didik yang belum tuntas.

 Guru akan memberikan tugas bagi peserta didik yang belum tuntas dalam bentuk pembelajaran ulang, bimbingan perorangan, belajar kelompok, pemanfaatan tutor sebaya bagi peserta didik yang belum mencapai ketuntasan belajar sesuai hasil analisis penilaian.

Pelaksanaan Asesmen Sikap

 Melakukan observasi selama kegiatan berlangsung dan menuliskannya pada jurnal, baik sikap positif dan negatif.

 Melakukan penilaian antarteman.

 Mengamati refleksi peserta didik.

Pengetahuan

 Memberikan tugas tertulis, lisan, dan tes tertulis Keterampilan

 Presentasi

 Proyek

 Portofolio

(6)

KRITERIA PENILAIAN

Kriteria Penilaian :

 Penilaian proses: berupa catatan/deskripsi kerja saat diskusi kelompok.

 Penilaian Akhir: Skor nilai 10-100 Rubrik Penilaian :

Rubrik Penilaian Proyek Kriteria

Penilaian Sangat Baik Baik Cukup Perlu

Perbaikan Hasil karya Sesuai kriteria:

1. Berbentuk media informasi.

2. Penggunaan kata dan gambar menyesuaikan dengan target pembaca.

3. Berisi informasi mengenai cara kerja mata dan telinga.

4. Menjelaskan pentingnya menjaga kesehatan mata dan telinga.

5. Menjelaskan cara menjaga kesehatan mata dan telinga.

Memenuhi 3 – 4 kriteria Yang diharapkan.

Memenuhi 1 – 2 kriteria Yang

diharapkan.

Seluruh kriteria tidak terpenuhi.

Konten informasi

Penjelasan yang diberikan

benar dan lengkap.

Ada 1 – 3 kesalahan.

Ada 4 - 6 kesalahan.

Lebih dari 6 kesalahan.

Kreativitas dan

estetika 6. Dapat

memanfaatkan dan

memaksimalkan bahan/ fasilitas yang ada.

7. Membuat modifikasi atau pengembangan sendiri di luar

Tidak terlihat 1. Tidak terlihat 2 - 3.

Seluruh kriteria tidak terpenuhi.

(7)

KRITERIA PENILAIAN

B. Sumber

1. Guru dan peserta didik dapat mencari berbagai informasi tentang materi Melihat karena Cahaya, Mendengar karena Bunyi dari berbagai media atau website resmi di bawah naungan Kementerian pendidikan, kebudayaan, riset dan teknologi

2. Buku Panduan Guru dan siswa Ilmu Pengetahuan Alam dan sosial kelas V SD: Kemendikbudristek 2021

(8)

SOAL TES Petunjuk Umum :

1. Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!

2. Waktu yang disediakan untuk menjawab seluruh soal 60 menit 3. Setiap soal memiliki bobot nilai yang sama

Pilihlah huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang paling tepat!

BAGIAN A Soal No.1

Perhatikan pernyataan berikut!

1. Cahaya hanya dipantulkan oleh cermin 2. Air sangat diperlukan cahaya untuk bergerak

3. Matahari satu-satunya sumber cahaya 4. Cahaya tidak perlu media untuk bergerak Pernyataan yang tepat terkait perambatan cahaya ditunjukkan oleh pernyataan nomor...

A. 1) B. 2) C. 3) D. 4) Soal No.2

Saat pagi hari, Dika melihat ada cahaya yang masuk ke kamarnya melalui kaca jendela.

Peristiwa tersebut membuktikan sifat cahaya yang dapat ....

A. dipantulkan B. diuraikan

C. menembus benda bening D. dibiaskan

Soal No.3

Dona bersama Tika pergi ke kolam renang. Di sana mereka melihat air kolam yang dangkal, namun setelah masuk ke kolam ternyata airnya cukup dalam. Peristiwa yang dialami oleh Dona dan Tika terjadi akibat adanya....

A. pemantulan cahaya B. pembiasan cahaya C. penguraian cahaya

D. cahaya yang merambat lurus

Soal No.4

Perhatikan gambar di bawah!

Kegiatan yang dilakukan Dion menunjukkan sifat cahaya yang ....

A. dapat dipantulkan B. dapat dibiaskan C. dapat diuraikan

D. menembus benda bening Soal No.5

Dwita menyalakan lampu senter lalu mengarahkannya ke benda buram. Peristiwa berikut yang akan terjadi setelahnya yaitu ....

A. semua cahaya bisa menembus benda B. hanya sebagian cahaya yang bisa ditembus C. sama sekali tidak bisa ditembus cahaya D. cahaya dipantulkan ke arah yang berlawanan

BAGIAN B Soal No. 6

Perhatikan komponen-komponen berikut!

1. Air 2. Cahaya 3. Udara

4. Indera penglihatan (mata)

Kompenen di atas yang harus ada, agar kita dapat melihat yaitu ....

A. 1 dan 2 B. 1 dan 3 C. 2 dan 4 D. 3 dan 4

(9)

Soal No. 7

Ibu menasehati Rini agar tidak memotong alis mata. Alis mata sangat penting karena

berperan untuk ....

A. melindungi mata dari air atau keringat B. melindungi mata dari benda asing (debu) C. tempat masuknya cahaya ke dalam mata D. membasahi bagian depan mata

Soal No. 8

Perhatikan gambar di bawah

Bagian mata yang ditunjuk oleh tanda panah di atas yaitu ....

A. Alis B. Bulu mata C. Pupil D. Sklera Soal No. 9

Aku adalah bagian mata di tengah iris. Aku juga celah tempat masuknya cahaya ke bagian dalam mata. Aku adalah ....

A. Sklera B. Pupil C. Retina D. Lipatan mata Soal No. 10

Kita harus berkedip karena proses ini

bertujuan untuk membasahi mata. Bagian mata yang memiliki peran membasahi mata agar tidak kering yaitu ....

A. Sklera B. Kornea C. Pupil D. Lipatan mata

BAGIAN C Soal No. 11

Perhatikan pernyataan berikut!

1. Dapat dipantulkan 2. Tidak dapat dipantulkan 3. Merambat lurus

4. Merambat ke segala arah

Pernyataan di atas yang termasuk sifat-sifat bunyi yaitu ....

A. 1 dan 2 B. 1 dan 4 C. 2 dan 3 D. 3 dan 4 Soal No .12

Beberapa astronot pergi ke luar angkasa. Di tempat hampa udara tersebut, mereka tidak dapat mendengar suara apapun. Penyebab fenomena ini bisa terjadi yaitu karena ....

A. tidak ada medium untuk merambat B. tidak ada sumber bunyi

C. tidak ada cahaya yang cukup D. tidak ada benda yang bergerak Soal No. 13

Perhatikan gambar di bawah!

Denita memukul garpu tala dengan keras lalu disentuhkan dengan air. Hasilnya ditunjukkan oleh gambar di atas. Peristiwa tersebut membuktikan bahwa bunyi merambat....

A. lurus

B. ke segala arah C. satu arah D. tidak beraturan

(10)

Soal No. 14

Perhatikan gambar di bawah!

Percobaan yang dilakukan oleh Tono dan Banu pada gambar di atas, menunjukkan bahwa....

A. bunyi merambat tanda medium B. bunyi merambat pada zat padat C. bunyi merambat pada zat cair D. bunyi merambat pada gas Soal No. 15

Perhatikan gambar di bawah!

Hewan pada gambar di atas dapat mendengarkan bunyi....

A. infrasonik B. audiosonik C. ultrasonik D. gemasonik BAGIAN D Soal No.16

Perhatikan bagian-bagian telinga berikut!

1. saluran eustachius 2. daun telinga 3. saluran telinga 4. rumah siput

Bagian luar telinga ditunjukkan oleh nomor ....

A. 1 dan 2 B. 1 dan 4

C. 2 dan 3 D. 3 dan 4 Soal No.17

Bagian telinga yang berfungsi untuk menangkap dan mengumpulkan bunyi dari luar tubuh manusia yaitu ....

A. daun telinga B. saluran telinga C. gendang telinga D. tulang pendengaran Soal No.-18

Perhatikan gambar di bawah!

Bagian telinga yang ditunjuk oleh tanda panah memiliki fungsi untuk....

A. mengirimkan sinyal ke otak B. menyaring kotoran

C. menerima getaran suara D. menjaga tekanan udara Soal No.19

Bagian telinga yang memproduksi kotoran telinga untuk menyaring kotoran dan membantu

mencegah infeksi yaitu ....

A. daun telinga B. saluran telinga

C. tiga tulang pendengaran D. saluran eustachius Soal No.20

Gelombang bunyi menggetarkan gendang telinga. Getaran dari gendang telinga menggerakkan ....

A. tiga tulang pendengaran B. rumah siput atau koklea C. saluran eustachius D. daun telinga

(11)

KISI-KISI JAWABAN

Soal Jawaban Rincian

1 D Cahaya tidak perlu media untuk bergerak

2 C menembus benda bening

3 B pembiasan cahaya

4 A Dapat Dipantulkan

5 B Hanya sebagian cahaya yang bisa ditembus

6 C 2 dan 4

7 B melindungi mata dari benda asing (debu)

8 B Bulu Mata

9 B Pupil

10 D Lipatan Mata

11 A 1 dan 2

12 A tidak ada medium untuk merambat

13 B Segala Arah

14 B Bunyi Merambat Pada Zat Padat

15 C Ultrasonik

16 C 2 dan 3

17 A Daun Telinga

18 C Menerima Getaran Suara

19 B Saluran Telinga

20 A Tiga Tulang Pendengaran

Referensi

Dokumen terkait

Berdasarkan analisis hasil penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi kegiatan pembelajaran pengayaan untuk perluasan pendalaman materi (kompetensi)

Berdasarkan hasil analisis penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi kegiatan pembelajaran pengayaan untuk perluasan dan/atau pendalaman materi

Berdasarkan analisis hasil penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi kegiatan pembelajaran pengayaan untuk perluasan pendalaman materi (kompetensi)

Berdasarkan analisis hasil penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi kegiatan pembelajaran pengayaan untuk perluasan pendalaman materi (kompetensi)

Berdasarkan analisis hasil penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi kegiatan pembelajaran pengayaan untuk perluasan pendalaman materi (kompetensi)

Berdasarkan analisis penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi kegiatan pembelajaran pengayaan untuk perluasan dan/pendalaman materi

Berdasarkan analisis hasil penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi kegiatan pembelajaran pengayaan untuk perluasan pendalaman materi (kompetensi)

Berdasarkan analisis hasil penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi kegiatan pembelajaran pengayaan untuk perluasan pendalaman materi (kompetensi)