• Tidak ada hasil yang ditemukan

Manajemen Strategi Komunikasi Kehumasan 1.Perencanaan dan Program Kerja MSKK 2011

Dalam dokumen LAPORAN TAHUNAN SEKRETARIAT JENDERAL 2011 (Halaman 54-57)

Penyelenggaraan Kerjasama dan Hubungan Masyarakat

6.2. Perencanaan dan Realisasi Program

6.2.1. Manajemen Strategi Komunikasi Kehumasan 1.Perencanaan dan Program Kerja MSKK 2011

Kegiatan manajemen strategi komunikasi kehumasan dilaksanakan dalam bentuk manajemen dan analisis strategi komunikasi kehumasan, layanan informasi, dan langkah-langkah kegiatan produksi pemberitaan/ kehumasan di lingkungan Kementerian Keuangan melalui media nirmassa, baik media cetak, elektronik, dalam dan luar ruang, maupun pengadministrasian tugas PPID sebagaimana yang diamanatkan oleh Undang-Undang

Penyelenggaraan Kerjasama dan Hubungan Masyarakat

6

BAB

Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik. Aktivitas-aktivitas yang terkait dengan manajemen dan analisis strategi komunikasi kehumasan, layanan informasi, serta pengadministrasian PPID antara lain berikut ini:

(1) Penyiapan dan analisis bahan penyusunan strategi komunikasi dan rekomendasi komunikasi, yaitu mempelajari hasil monitoring opini publik, underground issue, dan opinion leader. Output yang dihasilkan adalah strategi dan rekomendasi komunikasi di lingkup Sekretariat Jenderal maupun Eselon I Kementerian Keuangan. Pada tahun 2011 telah disusun 48 rekomendasi dengan isu utama yang paling banyak disorot publik adalah anggaran;

(2) Layanan informasi melalui information desk, call center, sms center, email, dan contact us. Information desk beroperasi pada jam kerja, yaitu pada pukul 08.00-17.00 WIB, sedangkan call center beroperasi selama 24 jam (sistem penjawab otomatis dengan pilihan informasi khusus). Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh pemohon informasi informasi sangat bervariasi, seperti informasi kurs pajak, alamat dan nomor telepon Eselon I di lingkungan Kementerian Keuangan, Ujian Saringan Masuk Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (USM-STAN), rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Keuangan, tunjangan guru sertifikasi/ non sertifikasi, dan dana ke daerah. Permohonan informasi yang diterima melalui layanan informasi pada tahun 2011 berjumlah 1.127 kali;

(3) Administrasi pengelolaan PPID dengan kegiatan utama berupa layanan informasi publik yang diajukan kepada PPID sesuai pasal 9, 10 dan 11 UU No 14 Tahun 2008. Permohonan informasi tersebut wajib dijawab dalam waktu 10 hari kerja dan dapat diperpanjang selama 7 hari kerja. Dalam tahun 2011, jumlah permohonan informasi yang diterima sebanyak 32 permohonan. Dari jumlah tersebut, permohonan yang dipenuhi/dijawab sejumlah 17 permohonan, 1 permohonan dijawab dengan menyediakan sebagian data, dan 14 permohonan yang ditolak;

(4) Pengelolaan sistem manajemen informasi melalui pemutakhiran konten Sistem Informasi Kehumasan (SIK) yang meliputi pembuatan modul layanan informasi dan multimedia serta strategi komunikasi. Konten-konten tersebut digunakan untuk mendukung kegiatan layanan informasi, peliputan, dan strategi komunikasi. Di tahun 2011, kegiatan yang dilakukan dalam pembuatan modul layanan informasi dan multimedia adalah pendefinisian kebutuhan, perancangan, dan pembangunan. Sedangkan modul strategi komunikasi masih sebatas pada pendefinisian kebutuhan dan perancangan;

(5) Peningkatan kualitas dan kuantitas database yang meliputi pemutakhiran database berupa:

i. database multimedia, data pejabat Eselon I dan II Kementerian Keuangan, dan pejabat Bakohumas; ii. database daftar liputan setiap bulan;

iii. up date database Contact Center dilakukan secara periodik dan ketika dibutuhkan; iv. database rekaman audio/voice liputan kegiatan pimpinan Kementerian Keuangan; serta v. database transkrip.

Up date database kurs pajak dilakukan secara periodik, yaitu pada setiap hari Senin. Sedangkan up date

alamat dan telepon Eselon I Kementerian Keuangan, nama pejabat, Surat Utang Negara (SUN), Sukuk Ritel, serta Anggaran Pendapatan dan belanja Negara (APBN) dilakukan apabila terdapat data baru.

Aktivitas lainnya adalah produksi pemberitaan/kehumasan di lingkungan Kementerian Keuangan melalui media nirmassa, baik media cetak, elektronik, maupun dalam dan luar ruang. Biro KLI menyelenggarakan penyiapan publikasi informasi keuangan, kekayaan negara, kebijakan pengelola keuangan dan kekayaan negara, kebijakan Kementerian Keuangan di bidang lainnya dan hasil pelaksanaannya dalam bentuk media cetak, penyiapan, serta penerbitan dan publikasi media luar ruang. Sasaran strategis dari kegiatan-kegiatan tersebut adalah efektivitas komunikasi publik dan pelayanan informasi. Sasaran dapat dicapai melalui ketepatan waktu pelaksanaan kegiatan komunikasi publik dalam bentuk media cetak dan media luar ruang. Media cetak yang dimaksud adalah penerbitan majalah Media Keuangan, penerbitan Laporan Tahunan Kementerian Keuangan, pembuatan media cetak lainnya, serta pengelolaan foto kegiatan maupun foto pimpinan di Kementerian Keuangan.

Media Keuangan diterbitkan oleh Kementerian Keuangan setiap bulan dalam bentuk electronic magazine (e-magz) dan majalah tercetak. Media Keuangan berisi informasi kegiatan pimpinan, kebijakan fiskal maupun kebijakan di bidang keuangan dan kekayaan negara yang diperuntukkan bagi stakeholders Kementerian Keuangan. Target publikasi Media Keuangan adalah ter-upload pada website www.setjen.depkeu.go.id pada tanggal 25 setiap bulannya. Selama tahun 2011, capaian persentase ketepatan waktu pelaksanaan kegiatan komunikasi publik dalam bentuk Media Keuangan rata-rata mencapai 100 persen.

Selain Media Keuangan, publikasi cetak lainnya adalah penyusunan Laporan Tahunan Kementerian Keuangan (LTKK). LTKK merupakan bentuk pertanggungjawaban Kementerian Keuangan sebagai pengelola keuangan dan kekayaan negara yang dipercaya dan akuntabel untuk mewujudkan Indonesia yang sejahtera, demokratis, dan berkeadilan. LTKK memuat seluruh kebijakan, program, dan kegiatan yang dilaksanakan secara transparan oleh Kementerian Keuangan. Penyusunan LTKK bertujuan agar para stakeholders dapat mengetahui perkembangan pengelolaan keuangan negara dari tahun ke tahun.

Media cetak lain yang dikelola adalah pembuatan booklet, advertorial, dan office stationary, seperti agenda, kalender, hingga merchandise Kementerian Keuangan, serta pembuatan media luar ruang, seperti spanduk, backdrop, roll banner, hanging banner, umbul-umbul, dan baliho. Sepanjang tahun 2011, Biro KLI telah menerbitkan 28.495 buah media cetak lain dengan rincian 22.750 booklet, 106 spanduk, 33 backdrop, 106 roll banner, 1.348 hanging banner, 150 umbul-umbul, 2 baliho, dan 4.000 office stationary.

Kegiatan lainnya adalah pengelolaan dokumentasi foto kegiatan dan pimpinan Kementerian Keuangan. Pengelolaan ini mencakup tahap pemotretan, inventarisasi dokumentasi foto dalam bentuk digital, hingga pencetakan dalam bentuk album foto maupun cetak foto dengan menggunakan figura/frame/bingkai. Selama tahun 2011, telah dicetak 95 album foto dari 5 kegiatan penting di Kementerian Keuangan, 10 figura sosialisasi Nilai-Nilai Kementerian Keuangan, dan 275 figura kegiatan Organization for Economic Cooperation and

Development (OECD).

Biro KLI juga telah melakukan publikasi dan produksi pemberitaan/kehumasan melalui media elektronik Kementerian Keuangan serta pengelolaan aktivitas cyber secara tepat waktu. Media yang dikelola antara lain Portal Kementerian Keuangan (www.kemenkeu.go.id atau www.depkeu.go.id), Website Sekretariat Jenderal (www.setjen.depkeu.go.id), Website Reformasi Birokrasi (www.reform.depkeu.go.id), Giant Light-Emitting Diode

(LED) Screen, Iklan Layanan Masyarakat, dan CD Interaktif.

Salah satu capaian yang memenuhi target pada tahun 2011 adalah updating konten Portal Kementerian Keuangan. Sebagai contoh adalah meng-update minimal 4 berita atau News Update per hari dengan total 1.264 berita dan meng-update layanan informasi kurs pajak pada setiap Senin pagi. Fitur lainnya yang selalu di-update adalah English News yang mengikuti Portal berbahasa Indonesia.

Website Sekretariat Jenderal lebih menekankan pada informasi yang dikeluarkan Sekretaris Jenderal, Biro,

Sekretariat, dan Pusat yang tergabung di dalam Sekretariat Jenderal. Sementara Website Reformasi Birokrasi lebih mengedepankan layanan informasi mengenai Reformasi Birokrasi yang telah dilakukan di Kementerian Keuangan. Data dan informasi pada website ini di-update sesuai data yang disusun oleh Sekretariat Tim Reformasi Birokrasi dan Transformasi Kelembagaan (TRBTK) serta Biro-Biro terkait Reformasi Birokrasi.

Selain website, media lain yang dikelola adalah LED yang berlokasi di Gedung A.A. Maramis. LED merupakan media publikasi yang menyajikan informasi publik yang diterbitkan oleh Kementerian Keuangan, seperti APBN, asumsi makro, call for papers, Reformasi Birokrasi, penipuan investasi, cara penyampaian pajak, dan materi dari unit Eselon I. Selama tahun 2011, terdapat 40 content yang ditayangkan melalui LED.

Produk media publikasi elektronik lainnya yang dihasilkan adalah Iklan Layanan Masyarakat (ILM) dan CD interaktif. Pada tahun 2011, tema yang dipilih untuk ILM adalah APBN beserta program-program yang dikeluarkan pemerintah. Selain ditayangkan di LED, ILM juga ditayangkan di TV bandara pada bulan Desember 2011. Sementara CD interaktif yang diproduksi berjumlah 2 buah, yaitu LTKK 2010 dan Nilai-Nilai Kementerian Keuangan. CD interaktif merupakan media informasi yang dapat digunakan sebagai pembelajaran, karena dapat dinavigasikan oleh pengguna.

Sebagai koordinator kehumasan Kementerian Keuangan, produksi materi publikasi tidak hanya mengandalkan materi yang disusun dan diproduksi oleh internal Biro KLI, tetapi juga memfasilitasi materi dari unit Eselon I. Selain itu, Biro KLI juga membentuk tim yang beranggotan perwakilan unit Eselon II di lingkungan Sekretariat Jenderal dan unit Eselon I di lingkungan Kementerian Keuangan. Tim yang dimaksud adalah: (1) Tim Pengelolaan Portal Kemenkeu;

(2) Tim Pengelolaan Website Sekretariat Jenderal; (3) Tim Pengelolaan Media Keuangan; dan

(4) Tim Strategi Komunikasi Kementerian Keuangan.

Penyelenggaraan Kerjasama dan Hubungan Masyarakat

6

BAB

Dalam dokumen LAPORAN TAHUNAN SEKRETARIAT JENDERAL 2011 (Halaman 54-57)