• Tidak ada hasil yang ditemukan

Laporan Kegiatan Bulanan 2018

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Laporan Kegiatan Bulanan 2018"

Copied!
55
0
0

Teks penuh

(1)
(2)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

i

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas Karunia dan Rahmat-Nya kegiatan Balai Riset dan Observasi Laut (BROL) Februari 2018 dapat terlaksana dan tersusun dengan baik.

Laporan rutin bulanan ini berisi capaian kinerja dan anggaran Balai Riset dan Observasi Laut yang merupakan bentuk pertanggungjawaban kepada stakeholders sesuai dengan Instruksi Peraturan Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kelautan dan Perikanan nomor 27.2/BALITBANG KP/2011.

Dokumen ini melaporkan pelaksanaan kegiatan riset dan manajerial serta kerjasama dalam bidang kelautan dan perikanan BROL pada bulan Februari, nantinya hasil penyusunan laporan dan evaluasi ini dapat dijadikan dasar dalam perbaikan perencanaan kegiatan pada bulan mendatang untuk mencapai visi dan misi BROL.

Kami berharap agar laporan bulanan ini dapat memenuhi harapan sebagai media pertanggung jawaban kepada stakeholders dan pemicu peningkatan kinerja organisasi Balai Riset dan Observasi Laut.

Jembrana, Februari 2018

(3)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

ii

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ... I DAFTAR ISI ... II DAFTAR GAMBAR ... III DAFTAR TABEL ... IV

RINGKASAN ... 1

BAB I. LAYANAN PERKANTORAN ... 2

BAB II. DOKUMEN DUKUNGAN MANAJERIAL ... 4

2.1TATA OPERASIONAL ... 4

2.1.1 Penyusunan, Perencanaan Program Dan Anggaran ... 4

2.1.2 Manajemen Monitoring Dan Evaluasi Riset Kelautan... 5

2.2.PELAYANAN TEKNIS ... 6

2.2.1 Pengembangan Kerjasama dan Diseminasi Riset Kelautan ... 6

2.2.2 Pengembangan Kerja Sama ... 11

2.2.3 Layanan Jasa Riset Kelautan ... 14

2.3TATA USAHA ... 2324

2.3.1 Manajemen Kepegawaian Riset Kelautan ... 2324

2.3.2 Manajemen Keuangan Dan Tata Usaha Riset Kelautan ... 2425

BAB III. SARANA DAN PRASARANA ... 2627

3.1.PENGADAAN PERALATAN DAN FASILITAS PERKANTORAN ... 2627

3.2.PENGADAAN CITRA SATELIT DAN RADAR ... 2627

BAB IV. ILMU PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI ... 2728

RISET DAN/ATAU OBSERVASI KARAKTERISTIK DAN DINAMIKA LAUT PADA LOKASI WPP5732829 BAB V. PERMASALAHAN DAN TINDAK LANJUT ... 3334

(4)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

iii

DAFTAR GAMBAR

1. Diagram realisasi anggaran dan fisik sampai bulan Februari 2018 ... 1

2. Kunjungan SDN Budeng – KKN Udayana ... 9

3. Rapat kerja PUI... 10

4. Seminar Sato-Umi in Japan and Indonesia... 11

5. Kunjungan MEXMA UB ... 12

6. Yamaguchi University ... 13

7. Dokumentasi kegiatan penginderaan jauh laut bulan Februari 2018 ... 1819

8. Titik lokasi kegiatan survei ... 1920

9. Alat buoy pantai ... 21

10. Contoh tampilan pada web portal buoy pantai ... 2122

11. Maintenance buoy Perancak ... 2223

(5)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

iv

DAFTAR TABEL

1. Realisasi anggaran berdasarkan sumber dana dan jenis belanja satker BROL bulan

Februari ... 1

2. Realisasi anggaran pada output layanan perkantoran ... 2

3. Realisasi anggaran pada bidang program ... 4

4. Realisasi anggaran pada bidang monitoring dan evaluasi ... 5

5. Realisasi anggaran pada bidang pelayanan teknis ... 6

6. Personil yang terlibat dalam survei 21 Februari 2018 ... 20

7. Hasil inventarisasi kondisi buoy pantai ... 2223

8. Realisasi anggaran pada bidang tata usaha ... 2324

9. Realisasi anggaran pada bidang sarana dan prasarana ... 2627

10. Realisasi anggaran pada kegiatan riset ... 2829

(6)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

1

RINGKASAN

Balai Riset dan Observasi Laut pada tahun anggaran 2018 melaksanakan Kegiatan Penelitian / Riset Kelautan yang terdiri dari 5 output kegiatan, untuk nominal pagu anggaran sebesar Rp. 22.669.123.000. Realisasi anggaran pada bulan Februari sebesar Rp. 1.165.152.612 atau sekitar 5,14% dari total pagu anggaran. Untuk rincian serapan per sumber dana pada bulan Februari terlihat pada Tabel 1. Capaian anggaran dan capaian fisik divisualisasikan pada Gambar 1.

Tabel 1. Realisasi anggaran berdasarkan sumber dana dan jenis belanja satker BROL bulan Februari Ket Rupiah Murni (RM) Rp PHLN Rp PNBP Rp 51 52 53 53 52 Pagu 4.164.293.000 8.917.330.000 9.587.500.000 - - Target 515.226.000 649.928.000 - - - Realisasi 515.225.421 649.927.191 - - - % 12,37 7,29 - - - Total Pagu 22.669.123.000 - - Total Realisasi 1.165.152.621

(7)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

2

BAB I. LAYANAN PERKANTORAN

Layanan perkantoran merupakan kegiatan rutin yang bersifat tetap untuk mendukung operasional kantor. Pada pelaksanaannya kegiatan layanan perkantoran anggarannya dibebankan kepada anggaran tahun berjalan, kegiatan layanan perkantoran meliputi

1. Pembayaran gaji dan tunjangan.

2. pembayaran biaya operasional (listrik, air, internet, dll.). 3. Pemeliharaan kantor.

4. Pemeliharaan Kendaraan Operasional.

Perkembangan pelaksanaan anggaran pada kegiatan layanan perkantoran bulan Februari sebesar Rp. 922.008.571,- dari pagu anggaran sebesar Rp. 11.953.123.000,-. Realisasi anggaran selengkapnya dapat dilihat pada Tabel 2.

Tabel 2. Realisasi anggaran pada output layanan perkantoran

Uraian Pagu

(Rp.)

Realisasi (Rp.)

Bulan Ini Total Penyerapan % Pembayaran Gaji dan

Tunjangan 4.164.293.000 362.424.376 515.225.421 12,37 Operasional dan

Pemeliharaan kantor 7.788.830.000 559.584.195 559.584.195 7,18

Jumlah 11.953.123.000 922.008.571 1.074.809.616 8,99

Hasil yang telah dicapai pada bulan Februari telah dilakukan pembayaran gaji dan tunjangan pegawai, operasional perkantoran dan pemeliharaan kantor harian berikut keterangan kegiatan layanan perkantoran yang telah dilakukan :

Manajemen Tata Usaha, BMN dan Layanan perkantoran 1. Telah dilakukan pembayaran gaji dan tunjangan.

2. Pembayaran biaya operasional (listrik, air, telepon dan internet).

3. PJPK pemeliharaan alat observasi laut (buoy) memberikan laporan kondisi terkini terkait BMN tersebut untuk dijadikan sebagai bahan perencanaan kembali pemeliharaan BMN tersebut.

4. Menghadiri undangan re-evaluasi BMN di KPKNL. 5. Pemeliharaan atas genset gedung Bali Radar Satelit.

6. Melakukan survey pengecekan fisik dan pengisian form pendataan re-evaluasi dan penilaan dengan Tim KPKNL Singaraja.

7. Telah terbit izin Prinsip PSP BMN Berupa Selain tanah dan Bangunan untuk 6 unit bouy pantai (alat observsi laut) dengan nilai usulan PSP Rp. 8.656.451.940 nomor : B.102/SJ/PL930/I/2018 tanggal 26 Januari 2018, untuk selanjutnya diteruskan ke Kanwil DJKN Bali Nusa Denpasar untuk diterbitkan SK PSP.

8. Telah terbit Izin Prinsip PSP BMN Berupa Selain tanah dan Bangunan untuk 4 unit bouy pantai (alat observsi laut) yang hilang dengan nilai usulan PSP Rp. 5.770.967.960 nomor : B.81/SJ/PL930/I/2018 tanggal 23 Januari 2018, untuk selanjutnya diteruskan ke Kanwil DJKN Bbali Nusa Denpasar untuk diterbitkan SK PSP.

9. Telah dilakukan pemeliharaan jaringan telepon, genset untuk gedung Observasii Laut, AC dan Peralatan Bali Radar Satelit.

(8)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

3

11. Telah dilakukan penjajakan kerjasama untuk pemeliharaan AC gedung Observasi Laut.

12. Telah dilakukan perbaikan dinding ruang MEP.

13. Telah dilakukan perbaikan pantry dan ruang prosessor lantai 2 Gedung ITC. 14. Telah dilakukan perbaikan kebocoran Gedung TECH.

15. Telah dilakukan pemeliharaan AC Split ruang Kepala BROL.

16. Telah dilakukan pembelian dan perbaikan mesin pemotong rumput. 17. Telah dilakukan pemeliharaan peralatan komputer.

18. Telah dilakukan pemeliharaan gedung layanan publik. 19. Telah dilakukan pemeliharaan 4 unit PC dan 3 unit printer.

(9)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

4

BAB II. DOKUMEN DUKUNGAN MANAJERIAL

Pelaksananan kegiatan di Balai Riset dan Observasi Laut dibutuhkan dukungan manajerial. Struktural manajerial BROL terdiri dari :

a). Seksi Tata Operasional. b). Seksi Pelayanan Teknis. c). Subbagian Tata Usaha.

Seksi Tata Operasional sebagaimana yang dimaksud diatas mempunyai tugas melakukan penyusunan rencana program dan anggaran, pemantauan dan evaluasi serta pelaporan, sedangkan Seksi Pelayanan Teknis sebagaimana yang dimaksud di atas mempunyai tugas melakukan pelayanan teknis, jasa, informasi, komunikasi, diseminasi, publikasi, kerjasama, dan pengelolaan prasarana dan sarana riset dan observasi, serta perpustakaan. Subbagian tata usaha sebagaimana yang dimaksud di atas mempunyai tugas melakukan urusan keuangan persuratan kearsipan, kepegawaian dan rumah tangga dan perlengkapan, serta tata laksana. Berikut adalah uraian pelaksanaan kegiatan bulan Februari 2018 pada masing-masing tim manajerial.

2.1 Tata Operasional

2.1.1 Penyusunan, Perencanaan Program Dan Anggaran

Perkembangan pelaksanaan anggaran kegiatan lingkup program pada bulan Februari sebesar Rp. 0, - dari pagu anggaran Rp 40.000.000. Tidak ada realisasi anggaran pada bulan Februari. Rincian realisasi anggaran bidang penyusunan, perencanaan program dan anggaran selengkapnya dapat dilihat pada Tabel 3.

Tabel 3. Realisasi anggaran pada bidang program

Uraian Pagu

(Rp.)

Realisasi (Rp.) Bulan Ini Total

Penyerapan % Manajemen Perencanaan

Program dan Anggaran Riset Kelautan

40.000.000 - - -

Jumlah 40.000.000 - - -

Kebutuhan anggaran untuk mendukung program kerja yang terbatas diperlukan skala prioritas kegiatan yang dapat mendukung kebijakan kementerian. Faktor-faktor yang mendukung keberhasilan dari kegiatan ini adalah tersedianya rencana program dan anggaran yang baik sesuai dengan arah kebijakan dibidang kelautan, sedangkan resiko yang dapat menghambat pencapaian sasaran adalah jika terjadi perubahan kebijakan. Agar diperoleh dokumen Program dan Rencana Kerja yang baik, perlu dilakukan identifikasi kebutuhan terkait sumberdaya laut dan pesisir yang menyeluruh dan sesuai dengan tugas dan fungsi BROL. Penyusunan Program dan Rencana Kerja harus dapat memenuhi kebutuhan BROL sesuai dengan tugas dan fungsinya.

Kegiatan yang dilakukan pada bulan ini adalah :

1. Melakukan koordinasi dan konsultasi ke kanwil DJPBN Denpasar dan Eselon I terkait pelaksanaan maintenance buoy.

2. Melakukan diskusi internal terkait kegiatan Bali Radar Satelit. 3. Penyusunan revisi POK.

(10)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

5

5. Penyusunan perjanjian kinerja level 4.

6. Telah dilakukannya pengusulan revisi II anggaran BROL kewenangan Kanwil DJPBN Denpasar.

7. Mengikuti “Seminar of Sato-Umi in Japan and Indonesia” di lingkungan BROL. 8. Melakukan penysunan bahan diskusi dan pembahasan Renstra BROL.

9. Melakukan penyusunan RKT BROL 2018.

10. Melakukan penyusunan SK Tim Pengelola Akip.

11. Mengikuti rapat perkembangan kegiatan WBK/WBBM BROL 2018. Capaian kegiatan pada bulan ini adalah :

a. Telah didapatkan hasil konsultasi yaitu kesepahaman dari pihak DJPBN Denpasar dalam komponen perjalanan dalam output layanan operasional perkantoran tidak ada pembatasan, serta telah didapatkan hasil koordinasi dengan Eselon I bahwa revisi anggaran yang diusulkan Kanwil DJPB Bali merupakan pilihan realistis dalam perawatan buoy.

b. Telah tersusunnya revisi POK.

c. Telah tersusun dan telah dikirimkannya data dukung belanja mengikat 2019 ke pusat dan secretariat BRSDM KP.

d. Telah tersusun dan dikirimkannya perjanjian kinerja level 4 ke pusat. 2.1.2 Manajemen Monitoring Dan Evaluasi Riset Kelautan

Monitoring dan evaluasi sangat berperan dalam upaya meningkatkan kualitas operasional suatu kegiatan dan berkontribusi penting dalam memandu pembuat kebijakan diseluruh strata organisasi. Kegiatan monev dapat memberi gambaran tentang bagaimana kualitas operasional kegiatan baik kekuatan dan kelemahan yang ada, efektivitas biaya dan arah produktif potensial masa depan akan tercapai apabila disusun, didesain dan dilakukan analisa yang tepat dan akurat. Pelaksanaan anggaran kegiatan lingkup Monitoring dan evaluasi pada bulan Februari sebesar Rp. 0,- dari total pagu anggaran Rp 40.000.000,-. Tidak ada realisasi anggaran yang dilakukan pada bulan Februari. Rincian realisasi anggaran bidang monitoring dan evaluasi riset kelautan selengkapnya dapat dilihat pada Tabel 4.

Tabel 4. Realisasi anggaran pada bidang monitoring dan evaluasi

Uraian

Pagu (Rp.)

Realisasi (Rp.) Bulan Ini Total

Penyerapan % Manajemen Monitoring dan

Evaluasi Riset Kelautan 40.000.000 - - -

Jumlah 40.000.000 - - -

Pada bulan Februari ini telah dilaksanakannya beberapa kegiatan rutin dan laporan tidak terjadwal diantaranya :

1. Penyusunan laporan mingguan. 2. Penyusunan laporan bulanan.

3. Pengisian aplikasi dashboard untuk weekly report. 4. Penyesuaian aplikasi Monev Anggaran.

5. Diskusi internal terkait format dan penyampaian laporan. 6. Pembahasan hasil pemeriksaan BPK Prov. Bali.

7. Kunjungan SD Budeng dalam rangka kegiatan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Udayana.

(11)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

6

8. Pelaksanaan kegiatan riset terkait monitoring periodik mangrove di Perancak.

9. Pelaksanaan kegiatan Laboratorium Alam dalam survey monitoring Estuari Perancak yang dilaksanakan pada tanggal 22 Februari 2018.

10. “Seminar of Sato-Umi in Japan and Indonesia” di lingkungan BROL. 11. Rrapat perkembangan kegiatan WBK/WBBM BROL 2018.

12. Rapat persiapan kegiatan survey tim ekosistem pesisir bulan Maret 2018.

13. Penyusunan data kelompok penelitian dan kegiatan penelitian permintaan BRSDM KP.

Capaian kegiatan pada bulan ini :

1. Telah tersusunnya laporan mingguan bulan Februari 2018 pada tiap minggunya. 2. Telah diinputnya laporan mingguan bulan Februari 2018 pada tiap minggunya ke

Dashboard BRSDM KP.

3. Telah tersusun dan disampaikannya laporan bulanan bulan Februari 2018 BROL kepada monev BRSDM KP dan Pusriskel.

4. Telah tersusun dan dikirimkannya data kelompok penelitian dan kegiatan penelitian ke BRSDM KP.

2.2. Pelayanan Teknis

Perkembangan pelaksanaan anggaran pada kegiatan pelayanan teknis bulan Februari sebesar Rp. 12.604.495,- dari pagu anggaran sebesar Rp. 120.000.000,-. Rincian realisasi anggaran bidang pelayanan teknis selengkapnya dapat dilihat pada Tabel 5.

Tabel 5. Realisasi anggaran pada bidang pelayanan teknis

Uraian Pagu

(Rp.)

Realisasi (Rp.) Bulan Ini Total

Penyerapan % Manajemen Kerjasama Riset

Kelautan 40.000.000 3.750.000 3.750.000 9,38 Manajemen Data dan

Informasi Riset Kelautan 40.000.000 5.146.800 5.146.800 12,87 Manajemen Pelayanan Jasa

Riset Kelautan 40.000.000 3.707.695 3.707.695 9,27 Jumlah 120.000.000 12.604.495 12.604.495 10,50 2.2.1 Pengembangan Kerjasama dan Diseminasi Riset Kelautan

Balai Riset dan Observasi Laut sebagai salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) dari BRSDM KP, telah banyak melakukan kegiatan riset dan observasi sumber daya laut di bidang fisika dan kimia kelautan, daerah potensial penangkapan ikan dan perubahan iklim. Melalui kegiatan diseminasi dan promosi hasil riset kelautan dan perikanan, diharapkan dapat memfasilitasi penyebaran hasil riset dan observasi laut BROL kepada stakeholders terkait. Bentuk paket diseminasi yang dilakukan meliputi promosi hasil riset melalui kegiatan pameran, seminar, publikasi dan sosialisasi serta pemanfaatan teknologi informasi dengan menggunakan website sebagai media diseminasi..

Pada Bulan Februari telah dilakukan beberapa kegiatan diantaranya : - Layanan Informasi dan Teknologi

a) Operasional website www.bpol.litbang.kkp.go.id

(12)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

7

- http://bpol.litbang.kkp.go.id/25-berita-terkini/330-dalam-rangka-penguatan-kerja- sama-marine-resources-exploration-and-management-mexma-universitas-brawijaya-mengadakan-kunjungan-ke-brol - http://bpol.litbang.kkp.go.id/25-berita-terkini/332-penuhi-undangan-peneliti-brol-berkunjung-ke-yamaguchi-university - http://www.bpol.litbang.kkp.go.id/25-berita-terkini/333-menajamkan-fokus-unggulan-brol-hadiri-rapat-kerja-pui - http://www.bpol.litbang.kkp.go.id/25-berita-terkini/334-menambah-wawasan-tentang-mangrove-sdn-budeng-berkunjung-ke-brol - http://www.bpol.litbang.kkp.go.id/25-berita-terkini/335-profesor-pencetus-konsep-sato-umi-di-jepang-kunjungi-brol - http://www.bpol.litbang.kkp.go.id/25-berita-terkini/336-peneliti-brol-sebagai-penguji-ujian-praktek-kejuruan-smk-negeri-2-negara - http://www.bpol.litbang.kkp.go.id/25-berita-terkini/338-kunjungan-dr-masahiko-nagai-dan-tim-dari-yamaguchi-university-2

c) Monitoring server dan bandwith internet. d) Monitoring akses website.

e) Maintenance jaringan internet Biznet. f) Monitoring perangkat wireless access point.

g) Review update fitur, website monitoring buoy dengan tim Laboratorium OPEL. h) Operasionalisasi media sosial resmi BROL terkait pembahasan hasil revisi materi

pengusulan Pusat Unggulan IPTEK oleh seluruh tim bersama Kepala BROL, rapat koordinasi peneliti membahas perkembangan penelitian bulan Februari dan rencana pengambilan data, rapat koordinasi mahasiswa UGM dan BROL terkait survey Kuliah Kerja Lapangan III, kunjungan mahasiswa KKN Universitas Udayana dalam rangka sosialisasi pengenalan mangrove, diskusi tim Laboratorium Kualitas Perairan (LKP) dengan tim IT BROL terkait SOP untuk sistem informasi manajemen laboratorium, pengenalan konsep pengelolaan pesisir yang berkelanjutan oleh Prof. Tetsuo Yanagi melalui Seminar Sato-Umi in Japan and Indonesia yang diselenggarakan oleh BROL di Aula Gedung Observasi Laut Nasional, BROL melakukan pendampingan pengrajin tenun dan batik Jembrana dalam pembuatan batik berbahan warna alami dari pohon mangrove di workshop milik YAGASU di Malang, kunjungan ke pembudidayaan kerang dan budidaya ikan laut dengan Keramba Jaring Apung (KJA) bersama Prof. Tetsuo Yanagi guna melihat jenis – jenis penyu dan bagaimana proses bertelur penyu yang dilakukan disana, tim BROL melakukan koordinasi pra survey ke Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bali yang bertujuan untuk menyampaikan informasi terkait rencana kegiatan riset yang akan dilaksanakan di Buleleng dan Nusa Penida, pembahasan hasil revisi materi pengusulan Pusat Unggulan IPTEK oleh seluruh tim bersama Kepala BROL (Nyoman Radiarta), rapat koordinasi penelitian membahas perkembangan kegiatan riset bulan Februari dan rencana pengambilan data, rapat koordinasi mahasiswa UGM dan BROL terkait survey Kuliah Kerja Lapangan III, kunjungan mahasiswa KKN UNUD dalam rangka sosialisasi pengenalan mangrove, diskusi tim Laboratorium Kualitas Perairan (LKP) dengan tim IT BROL terkait SOP untuk sistem informasi manajemen laboratorium.

i) Diskusi dengan tim Laboratorium Kualitas Perairan terkait business process dan SOP dalam rangka penyusunan Sistem Informasi Manajemen Laboratorium.

j) Troubleshooting perbaikan hardware dan software komputer pegawai yang rusak. k) Review update fitur website monitoring buoy dengan tim Laboratorium Observasi

dan Pemodelan Laut.

l) Memperbaiki akses poin di ruang team Ocean Remote Sensing. m) Membuat jaringan baru di GEOL (Gedung Observasi Laut Nasional).

(13)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

8

n) Memperbaiki jaringan di semua akses point perumahan dinas BROL. o) Migrasi Box Wall Mount Server di gedung layanan.

p) Install ulang 2 PC ruangan Pelayanan Teknis.

q) Memperbaiki workstation komputer iMac yang digunakan untuk desain bahan diseminasi dan promosi BROL.

r) Melakukan koordinasi dengan Telkom SIGMA terkait perpindahan akun penyewa cloud server website monitoring buoy dari sebelumnya Sucofindo menjadi BROL. s) Menindaklanjuti memorandum dari Sekretariat BRSDM KP terkait permintaan

akses login serta alamat IP Address CCTV Camera BROL.

- Layanan Kemahasiswaan, Penyewaan Alat Survey dan Layanan Publik.

a) Layanan bimbingan mahasiswa PKL dari Universitas Brawijaya atas nama Robin Sihombing oleh Dr. Agung Yunanto mengenai analisis mikroplastik.

b) Layanan bimbingan mahasiswa PKL dari Universitas Brawijaya atas nama Pandu Wiranata oleh Dr. Frida Sidik megenai ekosistem mangrove.

c) Melayani permohonan 10 mahasiswa PKL/Magang dari Universitas Brawijaya dan ITS Surabaya.

d) Layanan bimbingan mahasiswa Skripsi dari Universitas Brawijaya atas nama Finuricha Yoana Putri oleh Dr. Denny Wijaya Kusuma mengenai analisis pengaruh suhu permukaan laut dan hasil tangkapan Ikan Lemuru di Perairan Selat Bali. e) Melayani permohonan 3 mahasiswa PKL/Magang dari Universitas Brawijaya dan

ITS Surabaya.

f) Telah diterimanya kunjungan guru pembimbing siswi magang SMKN 2 Negara dalam rangka diskusi dan review seluruh kegiatan yang telah dilakukan di BROL. g) Menambah Wawasan Mengenai Mangrove, SDN Budeng Berkunjung ke BROL.

Balai Riset dan Observasi Laut (BROL) kedatangan sebanyak ± 50 siswa- siswi SD Negeri Budeng pada tanggal 14 Februari 2018 (Gambar 2). Kunjungan tersebut merupakan bagian dari implementasi program kerja mahasiswa KKN Universitas Udayana (UNUD) di Desa Budeng, Jembrana. Salah satu program kerja tersebut adalah memberikan wawasan tentang ekosistem mangrove dan mengajak siswa-siswi SDN Budeng berstudi wisata di kawasan mangrove BROL.

Sosialisasi yang dilaksanakan di Aula Gedung Observasi Laut Nasional ini dibuka secara resmi oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Ibu Endah Mulyastuti, S.E. dan dilanjutkan dengan pemberian materi oleh Dr. Denny Wijaya Kusuma, S.Pi, M.Si tentang pengenalan BROL secara umum serta pengenalan jenis-jenis mangrove dan fungsinya. Dengan didampingi oleh guru dan kepala sekolah serta mahasiswa UNUD, siswa-siswi SDN Budeng terlihat sangat antusias mengikuti sosialisasi tersebut.

Tidak hanya kegiatan di ruangan, siswa-siswi tersebut juga diberikan kesempatan meninjau Laboratorium Kualitas Perairan (LKP) BROL untuk pengenalan alat-alat dan kegiatan yang dilakukan di sana. Usai kegiatan di LKP, para siswa dan siswi ini diajak mengenal langsung jenis-jenis mangrove yang tumbuh di hutan mangrove sekitar Kantor BROL. Di penghujung acara, tak lupa untuk berfoto bersama di depan Gedung Observasi Laut Nasional.

(14)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

9

Gambar 2. Kunjungan SDN Budeng – KKN Udayana

h) Layanan bimbingan siswa PKL dari SMK Negeri 3 Negara jurusan Teknik Komputer dan Jaringan.

i) Melayani permohonan 7 mahasiswa PKL/Magang dari Universitas Brawijaya, ITS Surabaya, Universitas Diponegoro dan Universitas Hang Tuah.

j) Menerima peminjaman mess untuk mahasiswa PKL/Magang atas nama Kurniawan Pandu Wiranata dari Universitas Brawijaya.

- Kegiatan Diseminasi dan Publikasi :

a) Kepala Balai Riset dan Observasi Laut (I Nyoman Radiarta) dan Peneliti (Teja Arief Wibawa) mengikuti kegiatan Ocean Sciences Meeting di Portland.

b) Penyusunan bahan untuk leaflet profil BROL versi English.

c) Telah dilakukannya koordinasi pra-survey ke Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bali, bertujuan untuk menyampaikan informasi tentang perencanaan kegiatan penelitian yang akan dilaksanakan di Buleleng dan Nusa Penida.

d) Menajamkan Fokus Unggulan, BROL Hadiri Rapat Kerja PUI.

Kepala Balai Riset dan Observasi Laut (BROL), Dr. I Nyoman Radiarta, menghadiri pertemuan di Pusat Penelitian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Puspiptek) dalam rangka pemaparan dan penajaman fokus unggulan PUI sesuai dengan masterplan dan proposal. Pertemuan yang dilaksanakan di Gedung Pusdiklat Puspiptek Tangerang ini dihadiri oleh beberapa instansi yang berasal dari Luar Jawa yaitu Balai Hutan Bukan Kayu, Mataram NTB; Balai Riset Perairan Umum dan Penyuluhan Perikanan Palembang; Balai Riset dan Observasi Laut, Perancak Bali; dan Balai Penelitian Tanaman Tropika, Solok, Sumatera Barat. Pertemuan dibimbing langsung oleh Kesekretariatan PUI Kemenristekdikti. Pada kesempatan tersebut, Kasubdit Lemlitbang Pemerintah Pusat, Yudo Baskoro Muriadi, memberikan paparan (Gambar 3).

(15)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

10

Gambar 3. Rapat kerja PUI

Pada tanggal 6 hingga 7 Februari 2018 diselenggarakan rapat kerja PUI secara nasional yang dihadiri sekitar 200 peserta dari lembaga yang telah ditetapkan dan dibina sebagai PUI. Pada hari pertama, para narasumber memaparkan pengembangan lembaga seperti KNAPP, pustaka, BSN, kondisi PUI dan lainnya dengan harapan dapat memberikan wawasan untuk kedepannya. Pada hari kedua, dilakukan sinergitas antar lembaga terkait dengan rencana kerja lembaga tahun 2018. Sinergitas ini diharapkan dapat terjalin melalui kerja bersama-sama dengan hasil yang telah ditentukan sehingga memperoleh kebermanfaatan.

e) Professor Pencetus Konsep Sato Umi di Jepang Mengunjungi BROL

Tetsuo Yanagi Sensei, seorang profesor emeretus dari Kyushu University, Jepang, pada tanggal 20 Februari 2018 mengunjungi Balai Riset dan Observasi Laut (BROL) dalam rangka memperkenalkan konsep Sato-Umi yang beliau kembangkan (Gambar 4). Selain dosen, beliau juga merupakan principle investigator pada International Center for Environmental Management of Enclosed Coastal Seas (EMECS). Kunjungan tersebut dikemas menjadi suatu seminar yang mengundang para mitra BROL baik dari internal Kementerian Kelautan dan Perikanan yang ada di Bali, maupun mitra lainnya seperti UPT BMKG Negara, Universitas Mulawarman, dan juga LSM yang bergerak dibidang lingkungan.

Acara yang bertempat di Aula Gedung Observasi Laut Nasional ini dihadiri oleh 63 orang. Acara diawali dengan pemutaran video profil BROL sebagai bentuk pengenalan kegiatan dan produk BROL secara visual. Penajaman untuk produk riset unggulan secara terpisah dipaparkan oleh Nuryani Widagti, M.Si selaku Plt. Kasi Pelayanan Teknis. Dalam paparannya disampaikan bahwa BROL mempunyai 6 produk unggulan, berupa Peta deteksi aktivitas IUU Fishing, Peta deteksi tumpahan minyak (oil spills), Peta daerah penangkapan ikan, dan kegiatan pemantauan ekosistem pesisir terutama mangrove dan terumbu karang.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan oleh Prof. Tetsuo Yanagi tentang konsep Sato Umi. Dalam paparannya beliau menyampaikan bahwa ini merupakan konsep pembangunan dan pengelolaan sumber daya perikanan secara berkelanjutan. Sato Umi pertama kali dikembangkan di Jepang dan sudah mengglobal hingga saat ini dan sudah diterapkan di berbagai negara. Di Indonesia, konsep ini telah diujicobakan di pesisir Utara Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Konsep ini juga akan diperluas ke daerah Kampar, Anambas, Bantaeng, serta Tual. Sensei Yanagi juga menyampaikan bahwa Sato Umi mencakup Integrated Multi-Trophic Aquaculture (IMTA) berbasis sistem bioresirkulasi untuk lahan tambak terbengkalai

(16)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

11

dan bertujuan untuk memperbaiki kondisi perairan serta meningkatkan produktivitas perairan.

Dalam kesempatan tersebut, BROL menyampaikan siap berkolaborasi memberikan dukungan berupa sumber daya peneliti yang kompeten dalam kajian ekosistem pesisir. Ketersediaan data dan informasi kualitas air lingkungan laut dan pesisir juga dapat dimanfaatkan secara optimal dalam mendukung implementasi IMTA di perairan Indonesia pada umumnya, dan khususnya di 5 (lima) daerah yang disebutkan di atas. Salah satu site Laboratorium Alam yang dikelola oleh BROL merupakan area tambak tidak produktif dan terbengkalai, sehingga sangat potensial dijadikan salah satu lokasi implementasi IMTA di Bali. Acara ini diakhiri dengan pemberian cendera mata kepada Prof. Yanagi Sensei dan peninjauan Gedung Pusat Layanan Publik BROL. Pada kesempatan tersebut, Prof. Yanagi juga memberikan testimoni tentang BROL dan pesan-pesan untuk para penelitinya.

Gambar 4. SeminarSato-Umi in Japan and Indonesia

f) Melaksanakan Guest Lecture oleh Prof. Serge Andrefouet dari Institut de Recherche pour ke Development, France terkait “Scientific Writing”.

g) Melakukan koordinasi persiapan pelaksanaan Guest Lecture oleh Dr. Christophe Proisy (Head of the GeoSMIY Departement, French Institute of Pondhicerry) terkait “Remote Sensing Application for Mangrove Monitoring” yang akan dilaksanakan pada tanggal 6 – 7 Maret 2018.

2.2.2 Pengembangan Kerja Sama

Hasil penelitian dan pengembangan telah banyak dihasilkan oleh Balai Penelitian dan Observasi Laut. Hasil-hasil riset dan observasi tersebut sangat berguna bagi seluruh pihak yang berkepentingan di bidang kelautan (stakeholders). Untuk meningkatkan promosi dan publikasi serta mempercepat diseminasi atau penyebarluasan inovasi teknologi kelautan dan perikanan dibutuhkan kerja sama dengan berbagai pihak.

Berbagai koordinasi telah dilaksanakan untuk meningkatkan jumlah perjanjian kerjasama, baik dalam bentuk kunjungan ke instansi dalam rangka promosi BROL dan undangan presentasi pada acara diskusi atau sarasehan. Salah satunya adalah memfasilitasi kunjungan tamu ke BROL dan bimbingan kemahasiswaan yang melakukan penelitian di BROL. Dengan diadakannya kegiatan tersebut, diharapkan keberadaan Balai Riset dan Observasi Laut lebih dikenal dan hasil-hasil risetnya dapat dipergunakan semaksimal mungkin untuk kepentingan masyarakat. Tujuan kegiatan ini adalah untuk memperluas jejaring kerja sama dengan stakeholder untuk penelitian bersama dan pemanfaatan hasil penelitian di bidang sumberdaya laut dan pesisir, dan peningkatan kompetensi sumberdaya manusia melalui pendidikan dan pelatihan. Sedangkan manfaat yang diharapkan adalah terjalinnya kerja sama dengan asas saling menguntungkan dengan mitra. Pada Bulan Februari telah dilakukan beberapa kegiatan diantaranya :

(17)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

12

a) Penguatan Kerjasama, Marine Resources Exploration and Management (MEXMA) Universitas Brawijaya Mengadakan Kunjungan ke BROL.

Kerja sama yang baik merupakan kunci utama dalam menyukseskan suatu program. Hal itulah yang melatarbelakangi kelompok penelitian dari Universitas Brawijaya, yaitu Marine Resources Exploration and Management atau yang disingkat Mexma melakukan kunjungan ke BROL. Dalam kunjungan Mexma ini diwakili oleh 5 orang peneliti yang diketuai oleh Dr. Eng. Abu Bakar Sambah, S.Pi, MT, Plh. Ketua Jurusan PSPK – UB (Gambar 5).

Acara bertempat di Ruang Rapat BROL ini dihadiri oleh seluruh peneliti BROL yang dipimpin langsung oleh Dr. I Nyoman Radiarta, S.Pi, M.Sc selaku Kepala Balai Riset dan Observasi Laut. Pertemuan tersebut membahas tentang rencana pelaksanaan seminar internasional, pengabdian masyarakat, riset bersama, dan kuliah tamu. Pada akhir pertemuan disepakati bahwa akan dilaksanakan pertemuan lanjutan untuk membahas hal-hal yang lebih teknis tentang hal-hal tersebut.

Gambar 5. KunjunganMEXMA UB b) Peneliti BROL Berkunjung ke Yamaguchi University

Pada tanggal 24-28 Januari 2018, seorang peneliti senior Balai Riset dan Observasi Laut (BROL) bidang penginderaan jauh laut, Komang Iwan Suniada, memenuhi undangan dari Center for Research and Application of Satellite Remote Sensing, Yamaguchi University dalam rangka diskusi terkait pemanfaatan data satelit untuk bidang kelautan dan perikanan di Indonesia.

Acara yang bertempat di Kampus Yamaguchi University (Gambar 6) ini dihadiri oleh Deputy Director of Center for Research and Application for Satellite Remote Sensing Associate Professor (PhD), Space Utilization Engineering Laboratory Graduate School of Sciences and Technology for Innovation, Yamaguchi University, Prof. Masahiko Nagai, serta beberapa kolega. Pada kesempatan tersebut, peneliti BROL memaparkan materi tentang Primary production estimation derived satellite data in Banda Sea dan The impact of climate change to the oceanographic condition and fish production in Indonesian sea. Diharapkan dikusi dan pertemuan tersebut dapat menambah erat hubungan antara kedua instansi (BROL dan Yamaguchi University) dan membawa manfaat bagi bidang Perikanan dan Kelautan di Indonesia.

(18)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

13

Gambar 6. Yamaguchi University

c) Menerima kunjungan JICA Jepang dan JSS (Japan Space Systems) dalam rangka survey “Feasibility Study for INDESO Improvement” sebagai tindak lanjut hasil kick off

meeting implementasi kerjasama antara KKP dan JICA yang berjudul “Scope and Implementing Arrangement for JICA Consultant Survey on Satellite Utilization Including it’s Application to Maritime Affairs”.

d) Menerima kunjungan dari Yamaguchi University Jepang dalam rangka inisiasi kerjasama riset dan capacity building.

e) Melakukan teleconference dengan kelompok penelitian MEXMA UB terkait persiapan seminar internasional UB dan BROL.

f) Menerima permohonan inisiasi kerjasama dari Universitas Mulawarman terkait peninjauan fasilitas riset dan observasi laut termasuk fasilitas High Performance Computing (HPC) yang dimiliki oleh BROL sekaligus menjajakan kolaborasi riset dibidang Tropical Marine untuk memperkuat COE Tropical studies Universitas Mulawarman.

g) Menerima kunjungan 4 orang mahasiswa Fakultas Geografi UGM dalam rangka koordinasi pra KKL di BROL yang akan dilaksanakan pada tanggal 23 – 28 Maret 2018.

h) Menerima kunjungan dosen Universitas Mulawarman, Dr. Mustaid Yusuf dalam rangka kerjasama mengenai rencana pengembangan High Performance Computer

(HPC) untuk pemodelan oseanografi di Universitas Mulawarman serta diskusi terkait kolaborasi riset di bidang Tropical Marine untuk Center of Excellent Tropical Studies Universitas Mulawarman.

i) Melakukan pendampingan pengrajin tenun dan batik Jembrana dalam pembuatan batik berbahan warna alami dari pohon mangrove yang dilakukan di workshop milik YAGASU di Malang. Kegiatan ini dalam kerangka implementasi Perjanjian Kerja Sama (PKS) serta hilirisasi kegiatan riset BROL dan YAGASU.

j) Menerima draft Scope of Work (SoW) rencana kerjasama antara Adaptasi Perubahan Iklim dan Ketangguhan (APIK) Project dan BROL tentang pengembangan Peta Prakiraan Daerah Penangkapan Ikan (PPDPI) skala pelabuhan untuk mengakomodir wilayah Sulawesi Tenggara, Maluku dan Jawa Timur.

k) Melakukan koordinasi waktu pembahasan naskah Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara BPPT dan BROL terkait Uji Coba Prototype AIS Transceiver Class B BPPT untuk Monitoring dan Validasi Area Penangkapan Ikan Berbasis Peta Daerah Penangkapan Ikan dengan Kepala BROL (Nyoman Radiarta) dan Koordinasi Kerja Sama tersebut (Denny Wijaya Kusuma) yang akan dilaksanakan pada tanggal 2 Maret 2018.

(19)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

14

2.2.3 Layanan Jasa Riset Kelautan

Layanan jasa riset kelautan di BROL tercakup dalam keseluruhan kegiatan Laboratorium Riset Kelautan (LRK). Laboratorium Riset Kelautan didirikan dalam upaya tercapainya pelaksanaan riset strategis dan aplikasi teknologi kelautan secara optimal yang meliputi riset dasar, pengembangan dan aplikasi teknologi kelautan di Indonesia. Selain itu untuk memfasilitasi berbagai kepentingan yang membutuhkan pelayanan jasa laboratorium. LRK BROL dilengkapi berbagai fasilitas yang dapat mendukung setiap pengujian yang terdiri dari Laboratorium Kimia, Fisika dan Biologi Kelautan. Pelaksanaan anggaran kegiatan layanan LRK termasuk dalam sub output manajemen Pelayanan Teknis. Pada Tahun 2018 ini LRK BROL terbagi menjadi sub laboratorium diantaranya :

a) Laboratorium Kualitas Perairan. b) Laboratorium Penginderaan Jauh. c) Laboratorium Alam.

d) Laboratorium Observasi dan Pemodelan Laut. A. Laboratorium Kualitas Perairan

Informasi tentang kondisi sumberdaya kelautan dari tahun ke tahun harus didukung oleh data dan informasi yang akurat agar upaya pengelolaan yang dilakukan lebih efektif. Pengelolaan sumberdaya kelautan tidak terlepas dari peranan penting laboratorium pengujian yang didukung oleh sumberdaya yang kompeten. Laboratorium pengujian sebagai penyedia data primer tentang kualitas sumberdaya kelautan perlu dibina secara berkesinambungan dan ditingkatkan kapasitasnya agar dapat memanfaatkan sarana dan prasarana laboratorium secara optimal dan menghasilkan data yang akurat. Oleh karena itu sangat diperlukan laboratorium pengujian kualitas perairan kompeten yang mampu melakukan pengujian parameter kualitas perairan dan mampu menyajikan data pemantauan kualitas perairan dengan benar.

Laboratorium Kualitas Perairan - Laboratorium Riset Kelautan Balai Riset dan Observasi Laut (LKP - LRK BROL) telah berdiri sejak awal 2006. Dalam perjalanannya dari tahun 2006 hingga tahun 2018 ini, LKP telah banyak mengalami kemajuan di bidang pelayanan jasa pengujian, sarana maupun prasarana. Ketersediaan sarana dan prasarana pendukung yang semakin bertambah dari tahun ke tahun merupakan bentuk pemenuhan terhadap permintaan layanan pengujian dengan parameter yang semakin beragam dari pengguna jasa laboratorium. Sesuai semakin meningkatnya jumlah pengguna jasa dan permintaan layanan pengujian laboratorium dari tahun ke tahun menjadikan LKP harus mengedepankan pelayanan dan kualitas hasil pengujian.

Sehubungan telah didirikannya LKP dengan segala sarana dan prasarana yang ada, maka diperlukan sebuah kegiatan operasional laboratorium untuk mendukung kegiatan penelitian dan pengembangan yang dilakukan oleh BROL dan juga melayani para pengguna jasa laboratorium di sekitar lingkungan BROL. Kegiatan ini bertujuan untuk mengoperasionalkan laboratorium pengujian melalui kegiatan layanan pengujian dan pengolahan data di Laboratorium Kualitas Perairan - Laboratorium Riset Kelautan Balai Riset dan Observasi Laut (LKP – LRK BROL) yang dapat digunakan untuk mendukung kegiatan penelitian.

Kegiatan yang telah dilakukan bulan Februari 2018 :

1. Melakukan analisis laboratorium untuk sampel air dari customer internal dan eksternal Balai Riset dan Observasi Laut.

2. Supervisi 2 mahasiswa dalam kegiatan analisis mikroplastik di sampel sedimen dan air.

3. Melakukan diskusi internal laboratorium tentang pemahaman ISO 17025:2005. 4. Telah menerima kunjungan SDN Budeng.

(20)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

15

5. Survei laboratorium alam wilayah Perancak pada tanggal 21 Februari 2018 untuk mengambil sampel kualitas air dengan pengukuran kualitas perairan menggunakan alat WQC. Diikuti oleh personil LKP : I Nyoman Surana.

6. Melakukan bantuan tenaga operator WQC pada Survei Selat Bali pada tanggal 24 Februari 2018. Diikuti oleh personil LKP : I Nyoman Surana.

7. Penyusunan laporan mingguan bulan Februari 2018. 8. Penyusunan laporan bulan Februari 2018.

Capaian Kinerja :

1. Telah tersusun dan dikirimkannya laporan mingguan bulan Februari 2018. 2. Telah tersusun dan dikirimkannya laporan bulanan bulan Februari 2018.

3. Jumlah customer dan sampel kualitas air bulan Februari : 4 customer, 25 sampel, 132 parameter.

4. Asal customer internal: Kegiatan Operasional Laboratorium Alam (Perancak). 5. Asal customer eksternal : CI Indonesia, PT. IndoBali dan WWF Bali.

6. Jumlah LHP yang terbit : 6 LHP.

B. Laboratorium Penginderaan Jauh Laut

Secara garis besar kegiatan mencakup inventarisasi, pengolahan, dan distribusi data satelit oseanografi serta pembuatan PPDPI, agar produksi PPDPI dapat lebih optimal untuk mendukung kegiatan penangkapan ikan bagi nelayan. Kegiatan yang dilakukan pada bulan ini adalah.

1. Pembuatan PPDPI Nasional, Pelabuhan Perikanan, dan Wilayah Khusus. 2. Pembuatan Pelikan Tuna, Pelikan Lemuru dan Pelikan Cakalang.

3. Meng-upload informasi PPDPI ke website BROL.

Capaian kinerja yang dicapai bulan ini yakni, telah dilakukan pembuatan peta PPDPI Nasional 12 Peta, PPS Belawan 4 Peta, PPS Bitung-Ternate 6 Peta, PPS Cilacap 0 Peta, PPN Ambon 9 Peta, PPN Pelabuhan Ratu 0 Peta, PPN Sungai Liat 4 Peta, PPN Muncar-Pengambengan 4 Peta, PPP Tamperan 1 Peta, PPN Kejawanan 0 Peta, PPN Pemangkat 9 Peta, Laut Sawu 1 Peta, Bali Utara 3 Peta, Selat Lombok (Bali Timur) 7 Peta, Pulau Lombok 7 Peta, Pelikan Cakalang 28 Peta, Pelikan Lemuru 12 Peta, Pelikan tuna 28 Peta. Dokumentasi kegiatan penginderaan jauh laut bulan Februari 2018, selengkapnya dapat dilihat pada Gambar 7.

(21)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

(22)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

(23)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

18

Gambar 7 .Dokumentasi kegiatan penginderaan jauh laut bulan Februari 2018 C. Laboratorium Alam

Sebagai salah satu laboratorium yang menjadi bagian dari LRK BROL, Laboratorium Alam dikembangkan untuk menunjang kegiatan riset dan pengembangan yang diilaksanakan di BROL. Laboratorium ini dikembangkan dengan tujuan untuk menyediakan data dan informasi time series teruama kualitas perairan (fisika, kimia, biologi) terkait lingkungan berbasis ekosistem. Monitoring kualitas perairan diperlukan untuk mendapatkan data dan informasi time series sehingga perubahan kondisi lingkungan dapat diketahui secara cepat. Hal ini diperlukan sebagai justifikasi dalam perencanaan pengelolaan Estuari Perancak di kemudian hari terutama wilayah yang akan

(24)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

19

dikembangkan menjadi taman pesisir. Survey periodik dilakukan setiap satu bulan sekali dengan mengambil parameter kualitas perairan seperti :

- Fisika : Arus, Suhu, Turbiditas dan Konduktivitas.

- Kimia : Nutrien (Fosfat, Nitrat, Nitrit, Ammonia dan Silika), pH, DO dan Salinitas. - Biologi : Plankton dan Klorofil-a.

Tidak hanya itu, laboratorium ini juga diharapkan dapat menyediakan data dan informasi terkait dengan isu-isu di lingkungan perairan berbasis pada pendekatan ekosistem. Kegiatan ini telah dilakukan mulai Tahun 2015 hingga saat ini (2018), dengan penambahan titik pengukuran di sepanjang aliran Sungai Perancak – Samblong dan Sungai Ijo Gading. Estuari Perancak berada di sekitar kantor BROL dan secara geografis berada langsung menghadap ke Selat Bali. Estuari ini mendapat pengaruh dari aktivitas manusia, seperti pertambakan, aktivitas pelabuhan, dan kegiatan limbah dari pemukiman penduduk. Titik lokasi kegiatan survei dapat dilihat jelas pada Gambar 8.

Gambar 8. Titik lokasi kegiatan survei Kegiatan yang dilakukan pada bulan Februari diantaranya:

1. Melakukan survei periodik ke-2 pada tanggal 21 Februari 2018. 2. Melakukan input data hasil survey monitoring bulan Februari 2018.

3. Melakukan input dan pengolahan data kualitas perairan hasil pengukuran insitu Februari 2018.

4. Melakukan analisis sampel air (kualitas perairan) dan plankton hasil survey monitoring bulan Februari 2018.

Capaian pada bulan Februari diantaranya :

1. Telah dilaksanakannya survey monitoring Februari 2018 dengan mengambil sampel di 10 stasiun sungai (lama) dan 2 stasiun muara (baru).

2. Data kualitas perairan dan hidrodinamika hasil pengukuran langsung di sepuluh stasiun, di sepanjang aliran Sungai Ijo Gading, Sungai Perancak – Samblong, hingga 2 stasiun tambahan ke Muara Perancak, untuk mewakili kondisi bulan Februari 2018.

Data personil yang terlibat dalam survei periodik Laboratorium Alam pada bulan Februari dapat dilihat pada Tabel 6.

(25)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

20

Tabel 6. Personil yang terlibat dalam survei 21 Februari 2018

No. Nama Tugas Instansi

1. Wingking Era Rintaka Siwi Melakukan pengukuran kualitas air dengan water quality checker (WQC) multi parameter

BROL

2. Amandangi W. Hastuti Mengambil titik koordinat dengan GPS dan mencatat hasil pengukuran kualitas air dengan water quality checker (WQC) multi paramter

BROL

3. I Nyoman Surana Mengambil sampel air dan plankton

BROL 4. Jonathan Adi Wijaya Melakukan pengukuran arus

dengan current meter

BROL 5. Syarif Zaky Darmawan Mengambil sampel air dan

plankton

BROL

D. Laboratorium Observasi dan Pemodelan Laut

Layanan Laboratorium Observasi dan Pemodelan Laut (OPEL) BROL meliputi operasionalisasi peralatan survei dan observasi laut, terutama variabel fisik, serta dokumentasi dan publikasi data kondisi laut baik yang bersumber dari stasiun observasi maupun prediksi model. Pada tahun 2018 kegiatan yang dilakukan Laboratorium OPEL meliputi prediksi pasang surut dan pemantauan laut melalui buoy pantai.

Operasionalisasi prediksi pasang surut memberikan layanan berupa data prediksi tinggi muka laut akibat pasang surut. Layanan ini bersifat swalayan secara online melalui web portal dengan alamat http://bpol.litbang.kkp.go.id/imro-ofs/#show_select_tides_predictor. Melalui web portal tersebut pengguna layanan dapat memperoleh data prediksi pasang surut beserta hasil analisanya di beberapa lokasi pada waktu yang diinginkan. Hasil analisa yang dimaksud adalah prediksi waktu pasang dan surut beserta perkiraan ketinggian muka airnya. Selain melalui web portal, pelayanan data prediksi pasang surut juga dapat dilakukan secara offline dengan cara mengisi formulir permohonan data yang ditujukan kepada BROL. Permohonan data prediksi pasang surut secara offline disediakan guna mengakomodir permintaan data di luar lokasi yang yang telah disediakan di data prediksi online.

Pemantauan kondisi perairan pantai secara insitu dilakukan BROL melalui penempatan sistem alat observasi laut berupa buoy pantai. Terdapat empat parameter yang diukur melalui instrumen ini yaitu suhu, konduktivitas, konsentrasi klorofil dan kandungan oksigen terlarut. Keempat parameter diukur secara simultan pada kedalaman sekitar 5 meter dari permukaan. Foto dari buoy pantai dapat dilihat pada Gambar 9.

(26)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

21

Gambar 9. Alat buoy pantai

Di tahun 2018 stasiun observasi laut yang beroperasi sebanyak 6 unit dengan lokasi stasiun adalah sebagai berikut :

a. Perairan Selat Bali, Bali. b. Perairan Ende, NTT. c. Perairan Kupang, NTT.

d. Perairan Bunta, Sulawesi Tengah. e. Perairan Sigenti, Sulawesi Tengah. f. Perairan Kema, Sulawesi Utara.

Data hasil pemantauan buoy pantai dikirimkan melalui jaringan GPRS dan satelit telemetri. Interval pengiriman data adalah 15 menit dan dapat dipantau secara online melalui web portal dengan alamat http://128.199.117.216/kkp dengan user: admin dan password: buoykkp2016. Contoh tampilan dari alamat web portal tersebut dapat dilihat pada Gambar 10. Pengguna dapat melihat data secara real time dan mengunduh hasil pemantauan buoy pantai melalui alamat web portal diatas setelah memasukkan kode user dan password.

Gambar 10. Contohtampilan pada web portal buoy pantai

Laboratorium OPEL juga melakukan inventarisasi sarana dan prasarana penunjang kegiatan riset

,

dilakukan untuk mengetahui jumlah dan kondisi peralatan yang ada di BROL. Sarana dan prasarana dimaksud berupa peralatan dan perlengkapan survei dan monitoring kondisi fisik perairan yang dalam penggunaannya dioperasikan oleh

(27)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

22

Laboratorium Observasi dan Pemodelan Laut. Peralatan dan perlengkapan yang berada dalam kondisi baik diharapkan dapat membantu kelancaran kegiatan suatu riset.

Kegiatan yang dilakukan pada bulan Februari :

a. Monitoring rutin data hasil observasi buoy pantai di 6 lokasi.

b. Melakukan kunjungan lapangan ke unit buoy di Perancak, Selat Bali untuk uji coba switch penggunaan GPRS Telemetri (Gambar 11).

Gambar 11. Maintenance buoy Perancak

c. Melakukan persiapan mobilisasi unit buoy Kupang dan maintenance unit buoy Ende. Komponen unit buoy Kupang akan dibawa ke kantor BROL untuk diperbaiki sebelum diaktifkan kembali.

d. Melakukan penyusunan prediksi pasang surut di dua lokasi yaitu Cupel, Kab. Jembrana dan Sanggalangit, Kab. Buleleng berdasarkan permintaan dari perusahaan pengelolaan tambak.

Capaian kegiatan yang telah dicapai pada bulan Februari :

a. Hasil inventarisasi kondisi buoy pantai pada Februari 2018 (Tabel 7). Tabel 7. Hasil inventarisasi kondisi buoy pantai

No. Lokasi Buoy Status Kondisi Data Kondisi Buoy

1. Selat Bali Aktif

Bagus hingga 16 Februari

2018

Data tidak terkirim melalui telemetri. Dikrekomendasikan untuk maintenance dengan mendatangkan tenaga ahli.

2. Ende, NTT Aktif Tidak bagus

Sensor atau pengiriman tidak normal. Direkomendasikan untuk diperbaiki dengan melibatkan tenaga ahli.

3. Kupang, NTT Tidak Aktif Tidak ada data

Unit rusak berat, sebagian

komponen hilang.

Direkomendasikan untuk dipindahkan ke lokasi yang lebih aman dan diperbaiki.

(28)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

23

No. Lokasi Buoy Status Kondisi Data Kondisi Buoy

4. Bunta, Sulteng Aktif Tidak bagus

Sensor atau pengiriman tidak normal. Direkomendasikan untuk diperbaiki dengan melibatkan tenaga ahli.

5. Sigenti, Sulteng Tidak Aktif Tidak ada data

Unit rusak ringan, sebagian komponen hilang. Unit sudah berpindah tempat dari posisi

penempatan semula.

Direkomendasikan untuk diperbaiki dan pengaktifan kembali.

6. Kema, Sulut Tidak Aktif Tidak ada data

Unit rusak ringan sebagian komponen hilang. Unit buoy mengalami drifting dan saat ini sedang dalam pengawasan mitra lokal. Direkomendasikan untuk penarikan buoy ke lokasi yang aman dan dilakukan perbaikan untuk pengaktifan kembali.

b. Mobilisasi unit buoy Kupang.

Sisa komponen buoy Kupang yang telah berada di pinggir pantai akan dibawa ke kantor BROL untuk diperbaiki. Proses mobilisasi dengan menggunakan truk dimulai pada tanggal 26 Februari 2018 dan direncanakan akan tiba di Jembrana, Bali pada tanggal 6 Maret 2018.

2.3 Tata Usaha

Perkembangan pelaksanaan realisasi anggaran kegiatan lingkup tata usaha pada bulan Februari sebesar Rp. 56.137.661,- dari pagu anggaran sebesar Rp. 178.500.000. Realisasi anggaran selengkapnya dapat dilihat pada Tabel 8.

Tabel 8. Realisasi anggaran pada bidang tata usaha

Uraian Pagu

(Rp.)

Realisasi (Rp.) Bulan Ini Total

Penyerapan % Manajemen Kepegawaian Riset Kelautan 40.000.000 5.600.000 5.600.000 14,00 Manajemen Keuangan Riset Kelautan 138.500.000 50.537.661 50.537.661 36,49 Jumlah 178.500.000 56.137.661 56.137.661 31,45

Beberapa capaian kinerja tata usaha yang dilaporkan pada bulan Februari 2018 adalah sebagai berikut:

2.3.1 Manajemen Kepegawaian Riset Kelautan

(29)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

24

1. Telah dilakukan penyampaian rekap presensi pegawai BROL bulan Januari 2018 ke pusat sebagai laporan dan dokumen pendukung pemberian hak pegawai.

2. Telah terbitnya SK Tugas Belajar atas nama Novia Arinda dan Surat Izin Belajar atas nama Eko Susilo.

3. Telah dilakukan penyusunan laporan pelatihan K3 bagi pegawai BROL. 4. Telah dilakukannya penyusunan Peta Jabatan 2018.

5. Telah dilakukannya proses review dan evaluasi SOP BROL.

6. Mengikuti “Seminar of Sato-Umi in Japan and Indonesia” di lingkungan BROL.

7. Telah melakukan koordinasi terkait usulan SK Tugas Belajar atas nama Adi Wijaya dengan kekurangan dokumen berupa perjanjian kerjasama pemberian beasiswa. 8. Telah dilakukan koordinasi terkait penerbitan SK Pencantuman gelar bagi pegawai

atas nama Dinarika Jatisworo.

9. Telah dilakukan pengiriman dan pelaporan presensi pegawai BROL bulan Februari 2018 ke Pusat dan Sekretariat BRSDM KP.

10. Telah dilakukan pelaporan Tugas Belajar oleh petugas belajar Adi Wijaya dan Ridla Kumara Hadi dan Izin Belajar atas nama Eko Susilo.

11. Telah dilakukan pemutakhiran data SKP pegawai BROL. 12. Telah dilakukan usulan kenaikan pangkat bagi pegawai.

13. Telah dilakukan kenaikan jabatan bagi pegawai atas nama Romy Ardianto.

14. Telah dilakukan pelaporan petugas belajar BROL yang telah habis masa tugas belajarnya.

15. Telah diterima SK Tugas Belajar atas nama Novia Arinda P. dan SK Izin Belajar atas nama Eko Susilo.

16. Telah dilakukan penyusunan SK Tim SPIP BROL 2018.

17. Telah dilakukan draft Petunjuk Teknis Penyelenggara SPIP di BROL.

18. Telah dilakukan penambahan dokumen usulan pencantuman gelar atas nama Eghbert Elvan Ampou.

19. PNS BROL mengikuti tes TPA dan TOEFL yang diselenggarakan oleh Pusat Pelatihan.

20. Petugas belajar S3 atas nama Iis Triyulianty akan melakukan seminar hasil pada awal bulan Maret 2018.

Capaian yang dilakukan pada bulan Februari diantaranya :

1. Telah mengirimkannya 1 pegawai untuk mengikuti pelatihan K3 di Yogyakarta.

2. Telah terbitnya 3 SK Tugas Belajar dari 5 usulan Tugas Belajar pada tahun 2017, yaitu atas nama Rizki Hanintyo dan Novia Arinda Pradisty yang merupakan SK Tugas Belajar Luar Negeri, serta Ridla Kumara Hadi yang merupakan SK Tugas Belajar Dalam Negeri.

3. Telah tersusunnya Peta Jabatan BROL sesuai penyesuaian dari bagian Hukum dan Organisasi BRSDM KP.

4. Telah tersusunnya dan dilaporkannya laporan kronologis dari status terakhir dari petugas belajar kepada Sekretariat BRSDM KP.

2.3.2 Manajemen Keuangan Dan Tata Usaha Riset Kelautan Kegiatan yang dilakukan pada bulan Februari diantaranya :

1. Menindaklanjuti hasil pemeriksaan BPK dan menghadiri pembahasan hasil pemeriksaan BPK Prov. Bali.

2. Telah dilakukan diskusi terkait penganggaran pemeliharaan alat observasi laut.

3. Kepala Balai Riset dan Observasi Laut (I Nyoman Radiarta) menghadiri exit meeting

BPK pada tanggal 9 Februari 2018 di Dinas Kelautan dan Perikanan Prov. Bali.

4. Dilakukannya pencairan Tunjangan Kinerja dan uang makan pegawai Balai Riset dan Observasi Laut.

(30)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

25

5. Menindaklanjutan hasil pemeriksaan BPK terkait PNBP.

6. Mengikuti “Seminar of Sato-Umi in Japan and Indonesia” di lingkungan BROL. 7. Telah dilakukan pengajuan Tambahan Uang Persediaan (TUP).

Capaian kegiatan yang dilakukan pada bulan Februari diantaranya :

1. Telah dilakukannya pencairan Tunjangan Kinerja dan uang makan pegawai Balai Riset dan Observasi Laut.

2. Telah dilakukannya penindaklanjutan hasil pemeriksaan BPK. 3. Pembayaran gaji PNS bulan Maret telah selesai.

(31)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

26

BAB III. SARANA DAN PRASARANA

Pertumbuhan organisasi pada umumnya akan berimplikasi pada bertambahnya kebutuhan sumber daya manusia beserta sarana dan prasarana pendukungnya, demikian pula yang terjadi pada Balai Riset dan Observasi Laut. Oleh karena itu perlu adanya upaya pemenuhan kebutuhan sarana dan prasarana dengan melakukan beberapa kegiatan pengadaan barang dan jasa yang terdiri dari:

1. Pengadaan Peralatan dan Fasilitas Perkantoran. 2. Pengadaan Citra Satelit dan Radar.

Realisasi anggaran selengkapnya dapat dilihat pada Tabel 9. Tidak ada penggunaan / realisasi anggaran pada bulan Februari untuk bidang sarana dan prasarana.

Tabel 9. Realisasi anggaran pada bidang sarana dan prasarana

Uraian

Pagu (Rp.)

Realisasi (Rp.) Bulan Ini Total

Penyerapan % Pengadaan Peralatan dan

Fasilitas Perkantoran 87.500.000 - - - Pengadaan Citra Satelit dan

Radar 9.500.000.000 - - -

Jumlah 2.524.023.000 - - -

3.1. Pengadaan Peralatan dan Fasilitas Perkantoran

Hingga bulan Februari pengadaan peralatan dan fasilitas perkantoran belum terealisasikan, sehingga tidak ada laporan yang dapat disampaikan terkait pengadaan peralatan dan fasilitas perkantoran.

3.2. Pengadaan Citra Satelit dan Radar

Hingga bulan Februari pengadaan citra satelit dan radar sama halnya dengan pengadaan peralatan dan fasilitas perkantoran belum dapat terealisasikan, sehingga tidak ada laporan yang dapat disampaikan terkait pengadaan citra satelit dan radar.

(32)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

27

BAB IV. ILMU PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI

Pada Tahun 2018 ini kegiatan Riset yang ada di Balai Riset dan Observasi Laut hanya memiliki satu output kegiatan, hal ini telah disesuaikan dengan arahan pusat untuk memfokuskan kegiatan riset dapat membangun kebijakan pemerintahan saat ini yaitu membangun potensi perikanan nasional. Berdasarkan hal tersebut, saat ini BROL telah mengambil langkah untuk kegiatan penelitian akan dilaksanakan di satu lokasi WPP 573 dengan judul riset “Riset dan / atau Observasi Karakteristik dan Dinamika Laut pada Lokasi WPP 573”.

Wilayah laut Indonesia memiliki karakteristik oseanografi yang unik dan dinamis. Proses-proses oseanografi yang terjadi di wilayah tersebut akan berdampak pada perbedaan distribusi spasial dan temporal sumber daya didalamnya. Ketersediaan data dari observasi dengan pendekatan pengukuran langsung, penginderaan jauh dan model matematika saat ini digunakan untuk mengetahui kondisi laut dan kesesuaiannya terhadap daya dukung pada sumber daya, terutama perikanan. Salah satu wilayah pengelolaan perikanan yang memiliki sumber daya perikanan yang potensial adalah WPP RI-573. WPP RI-573 merupakan perairan yang luas yang meliputi perairan Samudra Hindia selatan Jawa hingga sebelah selatan Nusa Tenggara, Laut Sawu dan Laut Timor bagian barat, sesuai dengan Permen KP Nomor PER.01/MEN/2009.

WPP RI-573 merupakan wilayah Samudra Hindia yang sangat terpengaruh fenomena IOD dan juga Mosun. Hal ini memang tidak berpengaruh secara langsung terhadap keberadaan ikan, namun fenomena ini merupakan pemicu adanya fenomena lokal lainnya misalnya upwelling, sedangkan upwelling sendiri merupakan salah satu faktor penentu dari keberadaan ikan. Penurunan potensi sumber daya di laut dapat disebabkan oleh masalah eksplorasi yang berlebih dan degradasi sumber alami termasuk penangkapan yang merusak dan penurunan tingkat daya dukung lingkungan perairan laut terhadap ekosistem yang ada didalamnya.

Sebagai negara yang memiliki potensi perikanan yang melimpah, perlu dikaji bagaimana kondisi perairan Indonesia yang dinamis tersebut mempengaruhi kondisi perikanan di Indonesia, yang dapat diwakili dengan kondisi kesuburan atau produktivitas primernya. Selain itu perlu peningkatan akurasi Peta potensi daerah penangkapan ikan (PPDPI) yang tidak saja dilakukan dari segi algoritma, namun perlu juga melihat kembali data masukan yang digunakan dalam penyusunan algoritma. Disisi lain peningkatan kerusakan lingkungan akibat ulah manusia dan perubahan iklim global mengakibatkan terjadinya anomaly pada ekosistem pesisir dan laut. Oleh karenanya selain terkait dengan peningkatan akurasi peta PPDPI, maka dalam penelitian ini juga diperlukan kajian terkait dengan ekosistem pesisir terkait dengan perubahan lingkungan baik terkait dengan jenis ekosistem (mangrove, terumbu karang, padang lamun ) maupun terkait dengan penyebab perubahan lingkungan (sampah dan zat pencemar lingkungan lainnya).

Untuk itu, pada tahun anggaran 2018, BROL telah merencanakan untuk melaksanakan penelitian yang dapat memberikan data/informasi terkait dengan wilayah pengelolaan perikanan yang akan menghasilkan beberapa komponen yang merupakan bagian dalam sub output “ Riset dan/atau Observasi Karakteristik dan Dinamika Laut pada Lokasi WPP 573”.

Komponen Sub Output yang dihasilkan dari penelitian tersebut adalah :

1. Data dan Informasi pengembangan peta prakiraan Daerah Penangkapan Ikan (PPDPI) dari segi data masukan, algoritma, serta kaitannya dengan fenomena oseanografi yang terjadi di perairan Indonesia terutama di WPP 573.

(33)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

28

2. Data dan informasi Karakteristik Oseanografi di WPP 573 serta mengetahui tingkat daya dukungnya terhadap sumberdaya perikanan dan kawasan konservasi laut.

3. Data dan informasi dinamika yang terjadi pada ekosistem pesisir serta mengidentifikasi indikator dan fenomena yang berperan pada mekanisme perubahan yang terjadi pada ekosistem pesisir WPP 573.

4. Data dan Informasi kebutuhan Stakeholder terkait dengan Obseervasi kelautan di Indonesia yang meliputi pengembangan Ocean Forecast System.

Riset dan/atau Observasi Karakteristik dan Dinamika Laut pada Lokasi WPP

573

Perkembangan pelaksanaan anggaran kegiatan penelitian pada bulan Februari sebesar Rp 21.600.840,- dari pagu anggaran sebesar Rp 750.000.000,-. Realisasi anggaran selengkapnya dapat dilihat pada Tabel 10.

Tabel 10. Realisasi anggaran pada kegiatan riset

Uraian Pagu

(Rp.)

Realisasi (Rp.) Bulan Ini Total

Penyerapan %

Riset dan/atau Observasi Karakteristik dan Dinamika Laut pada Lokasi WPP 573

750.000.000 21.600.840 21.600.840 2,88 Jumlah 750.000.000 21.600.840 21.600.840 2,88 Pada bulan Februari ini telah dilakukan kegiatan diantaranya :

1. Penginderaan Jauh Kelautan

a. Melakukan penyusunan laporan mingguan bulan Februari 2018. b. Melakukan penyusunan laporan bulanan bulan Februari 2018.

c. Melakukan rapat bulanan seluruh peneliti untuk koordinasi kegiatan bulan Februari dan Maret 2018.

d. Melakukan penyusunan list mengenai kondisi R&D capacity dan output peneliti untuk mendukung penajaman focus riset dan penilaian indicator kinerja riset (output).

e. Melakukan penyusunan list kegiatan seminar yang akan diikuti oleh peneliti BROL.

f. Mengikuti rapat PUI untuk penajaman fokus di KEMENRISTEKDIKTI Jakarta. g. Mengikuti “Seminar of Sato-Umi in Japan and Indonesia” di lingkungan BROL. h. Melakukan pertemuan dengan tim penelitian dari Jepang a.l. Hokudai

University, Jamstec dan lain-lain dalam bentuk video conference dengan Kepala BROL beserta seluruh tim peneliti.

i. Mengikuti pertemuan seluruh peneliti BROL dengan tamu Jepang (Yamaguchi University dan JICA).

j. Mengikuti learning session terkait Karya Tulis Ilmiah (KTI) dengan narasumber Prof. Serge Andrefoeut.

k. Melakukan pengolahan data Satelit SST Selat Bali untuk data tahun 2014 -2017. l. Melakuakn pengolahan data Satelit Klorofil-a Selat Bali untuk data tahun 2007 –

2017.

m. Melakukan studi referensi mengenai GPS tracking.

n. Melakukan konsultasi terkait ketersediaan alat aerial photography georefferenced.

(34)

Laporan Kegiatan Bulanan

2018

29

o. Melakukan pengolahan data dan analisis VBD V23 untuk deteksi lokasi penangkapan ikan menggunakan alat tangkap pukat cincin dan bagan di perairan Selat Bali tahun 2017.

p. Melakukan koordinasi aktivasi GPS tracker.

q. Melakukan koordinasi kerjasama dengan MEXMA UB Malang dalam rangka pelaksanaan kerjasama riset dan persiapan kerjasama seminar nasional. r. Melakukan koordinasi dengan Dekan Fakultas Geografi UGM mengenai rencana

PKL mahasiswa.

s.Melakuakn pengumpulan bahan penyusunan buku profil Selat Bali 2017.

2. Oceanografi

a. Melakukan penyusunan laporan mingguan bulan Februari 2018. b. Melakukan penyusunan laporan bulanan bulan Februari 2018.

c. Melakukan rapat bulanan seluruh peneliti untuk koordinasi kegiatan bulan Februari dan Maret 2018.

d. Melakukan penyusunan list mengenai kondisi R&D capacity dan output peneliti untuk mendukung penajaman fokus riset dan penilaian indicator kinerja riset (output).

e. Melakukan penyusunan list kegiatan seminar yang akan diikuti oleh peneliti BROL.

f. Mengikuti “Seminar of Sato-Umi in Japan and Indonesia” di lingkungan BROL. g. Melakukan pertemuan dengan tim penelitian dari Jepang a.l. Hokudai

University, Jamstec dan lain-lain dalam bentuk video conference dengan Kepala BROL beserta seluruh tim peneliti.

h. Mengikuti pertemuan seluruh peneliti BROL dengan tamu Jepang (Yamaguchi University dan JICA).

i. Mengikuti learning session terkait Karya Tulis Ilmiah (KTI) dengan narasumber Prof. Serge Andrefoeut.

j. Melakukan kegiatan recovery TRBM.

k. Melakukan pengolahan data hasil analisis laboratorium.

l. Melakukan diskusi dengan Universitas Mulawarman untuk inisasi kerjasama pengadaan HPC server di Universitas Mulawarman.

3. Ekosistem Pesisir

a. Melakukan penyusunan laporan mingguan bulan Februari 2018. b. Melakukan penyusunan laporan bulanan bulan Februari 2018.

c. Melakukan rapat bulanan seluruh peneliti untuk koordinasi kegiatan bulan Februari dan Maret 2018.

d. Melakukan penyusunan list mengenai kondisi R&D capacity dan output peneliti untuk mendukung penajaman fokus riset dan penilaian indicator kinerja riset (output).

e. Melakukan penyusunan list kegiatan seminar yang akan diikuti oleh peneliti BROL.

f. Mengikuti rapat PUI untuk penajaman focus di KEMENRISTEKDIKTI Jakarta. g. Mengikuti “Seminar of Sato-Umi in Japan and Indonesia” di lingkungan BROL. h. Melakukan finalisasi ROK riset ekosistem pesisir tahun 2018.

i. Melakukan pertemuan dengan tim penelitian dari Jepang a.l. Hokudai University, Jamstec dan lain-lain dalam bentuk video conference dengan Kepala BROL beserta seluruh tim peneliti.

j. Peneliti (Frida Sidik) mengikuti diskusi dengan Southern Cross University (SCU) Australia untuk penjajakan kerjasama dan menerima undangan visit fasilitas SCU pada bulan Maret 2018.

Gambar

Tabel  1.    Realisasi  anggaran  berdasarkan  sumber  dana  dan  jenis  belanja  satker  BROL  bulan  Februari  Ket  Rupiah Murni (RM) Rp  PHLN Rp  PNBP Rp  51  52  53  53  52  Pagu  4.164.293.000  8.917.330.000  9.587.500.000  -  -  Target  515.226.000
Tabel 2. Realisasi anggaran pada output layanan perkantoran
Tabel 3. Realisasi anggaran pada bidang program
Tabel 4. Realisasi anggaran pada bidang monitoring dan evaluasi
+7

Referensi

Dokumen terkait

Penerapan sistem Good corporate governance dalam perbankan syariah diharapkan dapat meningkatkan nilai tambah bagi semua pihak yang berkepentingan (stakeholders)

Perkembangan pelaksanaan anggaran kegiatan lingkup program pada Maret sebesar Rp. Tidak terdapat realisasi anggaran pada bulan ini. Rincian realisasi anggaran bidang penyusunan,

Gambar 8. Pengukuran arus dan hasil rentang waktu pengukruan.. pokok dan fungsi Seksi Pelayanan Teknis BPOL adalah melakukan pelaksanaan kerjasama penelitian dan observasi

- Layanan Kemahasiswaan, Laboratorium, Penyewaan Alat Survey dan Layanan Publik. a) Telah diterima peminjaman alat atas nama Nyoman Dati Pertami berupa WQC Quality Meter.

Perkembangan dan kemajuan suatu unit kerja dapat diukur dari perkembangan kinerja dan hasil kegiatan yang dapat bermanfaat bagi masyarakat. Sesuai Peraturan Menteri

a) Telah dilakukan SK Koordinator kerjasama BROL dengan mitra. b) Telah dilakukan inisiasi kerja sama dan penyusunan draft PKS dengan BPPT terkait dengan uji coba

Balai Riset dan Observasi Laut sebagai salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) dari BRSDM KP melakukan kegiatan riset dan observasi sumber daya laut di bidang

Monitoring dan evaluasi sangat berperan dalam upaya meningkatkan kualitas operasional suatu kegiatan dan berkontribusi penting dalam memandu pembuat kebijakan diseluruh