• Tidak ada hasil yang ditemukan

Membaca Teks Perangkat Upacara

1. Mengidentifikasi berbagai teks perangkat upacara.

2. Membacakan berbagai teks untuk upacara bendera dengan intonasi yang tepat.

Materi:

Pembacaan teks perangkat upacara. Dok. Penerbit

Gambar 5.6 Berlatih membaca teks perangkat upacara

Kamu pasti pernah menjadi petugas pembaca teks janji siswa, teks Pembukaan UUD 1945, atau teks doa dalam sebuah upacara bendera, bukan? Adakah perbedaan cara pembacaan teks perangkat upacara tersebut dengan teks biasa?

Membaca teks perangkat upacara berlangsung dalam suasana resmi dan disaksikan banyak orang. Artinya, penampilanmu menjadi sorotan berpasang-pasang mata. Oleh karena itu, sebelum melakukan hal tersebut kamu perlu mempersiapkan diri sebaik-baiknya.

Kata Kunci: Mengidentifikasi – Membacakan Teks Upacara

Ayo, simak dengan saksama beberapa contoh teks perangkat upacara berikut ini!

Tugas Mandiri 1

Coba kerjakan soal berikut sebagai tugas rumah!

1. Buatlah kliping sebuah cerita yang dimuat di koran atau majalah! 2. Berdasarkan cerita yang kamu kliping, lakukan tugas berikut ini!

a. Tentukan pokok-pokok cerita!

b. Buatlah alat peraga berdasarkan pokok-pokok cerita! 3. Persiapkan dirimu sebaik-baiknya untuk tampil di depan kelas!

4. Berceritalah di depan kelas dengan menggunakan alat peraga yang sudah kamu tentukan!

5. Berikan kesempatan kepada teman-temanmu untuk menanggapi penampilanmu!

JANJI SISWA

DENGAN INI KAMI BERJANJI:

1. BERIMAN DAN BERTAKWA KEPADA TUHAN YANG MAHA ESA;

2. SETIA DAN TAAT KEPADA PANCASILA DAN UNDANG-UNDANG DASAR 1945; 3. DISIPLIN DAN TAAT TERHADAP PERATURAN DAN TATA TERTIB SEKOLAH; 4. PATUH KEPADA ORANG TUA DAN GURU;

5. CINTA DAN SAYANG TERHADAP TEMAN, SESAMA MANUSIA, DAN TANAH AIR INDONESIA; 6. GIAT BELAJAR, SUKA BEKERJA KERAS, DAN TEKUN BERLATIH.

UNDANG-UNDANG DASAR NEGARA REPUBLIK INDONESIA

TAHUN 1945

PEMBUKAAN

BAHWA SESUNGGUHNYA KEMERDEKAAN ITU IALAH HAK SEGALA BANGSA DAN OLEH SEBAB ITU MAKA PENJAJAHAN DI ATAS DUNIA HARUS DIHAPUSKAN KARENA TIDAK SESUAI DENGAN PERIKEMANUSIAAN DAN PERIKEADILAN.

DAN PERJUANGAN PERGERAKAN KEMERDEKAAN INDONESIA TELAH SAMPAILAH KEPADA SAAT YANG BERBAHAGIA. DENGAN SELAMAT SENTOSA MENGANTARKAN RAKYAT INDONESIA KE DEPAN PINTU GERBANG KEMERDEKAAN NEGARA INDONESIA YANG MERDEKA, BERSATU, BERDAULAT, ADIL, DAN MAKMUR.

ATAS BERKAT RAHMAT ALLAH YANG MAHAKUASA DAN DENGAN DIDORONGKAN OLEH KEINGINAN LUHUR SUPAYA BERKEHIDUPAN KEBANGSAAN YANG BEBAS, MAKA RAKYAT INDONESIA MENYATAKAN DENGAN INI KEMERDEKAANNYA.

KEMUDIAN DARIPADA ITU UNTUK MEMBENTUK SUATU PEMERINTAHAN NEGARA INDONESIA YANG MELINDUNGI SEGENAP BANGSA INDONESIA DAN SELURUH TUMPAH DARAH INDONESIA DAN UNTUK MEMAJUKAN KESEJAHTERAAN UMUM, MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA DAN IKUT MELAKSANAKAN KETERTIBAN DUNIA YANG BERDASARKAN KEMERDEKAAN, PERDAMAIAN ABADI DAN KEADILAN SOSIAL, MAKA DISUSUNLAH KEMERDEKAAN KEBANGSAAN INDONESIA ITU DALAM SUATU UNDANG-UNDANG DASAR NEGARA INDONESIA YANG TERBENTUK DALAM SUATU SUSUNAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA YANG BERKEDAULATAN RAKYAT DENGAN BERDASAR KEPADA KETUHANAN YANG MAHA ESA, KEMANUSIAAN YANG ADIL DAN BERADAB, PERSATUAN INDONESIA, DAN KERAKYATAN YANG DIPIMPIN OLEH HIKMAT KEBIJAKSANAAN DALAM PERMUSYAWARATAN/ PERWAKILAN, SERTA DENGAN MEWUJUDKAN SUATU KEADILAN SOSIAL BAGI SELURUH RAKYAT INDONESIA.

D O A

YA ALLAH, YA TUHAN KAMI,

PUJI SYUKUR KAMI PANJATKAN KE HADIRAT-MU ATAS LIMPAHAN RAHMAT, TAUFIK, DAN HIDAYAHMU SEHINGGA PADA HARI INI KAMI DAPAT BERKUMPUL BERSAMA DI TEMPAT INI UNTUK MELAKSANAKAN UPACARA BENDERA.

YA ALLAH YANG MAHA PENERANG,

TERANGILAH HATI, JIWA, DAN PIKIRAN KAMI AGAR DAPAT MENUNTUT ILMU YANG BERMANFAAT UNTUK MENGAGUNGKAN ASMAMU, IZINKANLAH KAMI MEMBACA TANDA-TANDA KEBESARANMU MELALUI AYAT-AYATMU YANG TERHAMPAR DI ALAM SEMESTA. MUDAHKANLAH KAMI MENYERAP SEGALA ILMU YANG DIAJARKAN MELALUI BAPAK DAN IBU GURU KAMI.

YA ALLAH YANG MAHARAHMAN DAN RAHIM,

PANCARKANLAH SINAR KASIH DAN SAYANGMU AGAR KAMI DAPAT MENABURKAN CINTA DAN KASIH SAYANG KEPADA TEMAN DAN SAHABAT KAMI, GURU KAMI, SAUDARA-SAUDARA KAMI, DAN KEPADA SESAMA. JAUHKANLAH KAMI DARI FITNAH, KEZALIMAN, IRI, DAN DENGKI, AGAR KAMI DAPAT MEMBANGUN SEBUAH NEGERI YANG BERCAHAYAKAN KEIMANAN, KETAKWAAN, KEDAMAIAN, KETENTERAMAN, DAN KERUKUNAN.

YA ALLAH YANG MAHA PENGAMPUN,

AMPUNILAH DOSA KAMI, DOSA KEDUA ORANG TUA KAMI, DOSA GURU KAMI, DAN DOSA PARA PEMIMPIN KAMI. TUNJUKKANLAH KAMI KE JALAN YANG LURUS. JADIKANLAH KAMI HAMBAMU YANG SENANTIASA MENDAPATKAN HIDAYAH AGAR KAMI DAPAT MEMBEDAKAN ANTARA YANG HAK DAN YANG BATIL.

YA ALLAH YANG MAHA ARIF DAN BIJAKSANA,

BERIKANLAH KEARIFAN KEPADA PARA PEMIMPIN KAMI AGAR MAMPU MEMBANGUN SEBUAH NEGERI YANG GEMAH RIPAH LOH JINAWI, ADIL, MAKMUR, DEMOKRATIS, DAMAI, DAN SEJAHTERA. BERIKANLAH PETUNJUK KEPADA KAMI UNTUK MAMPU MENYATAKAN BAHWA YANG BENAR ITU BENAR DAN YANG SALAH ITU SALAH.

YA ALLAH YANG MAHASEMPURNA, KABULKANLAH DOA KAMI, AMIN.

76

1.

Mengenali Karakteristik Teks Perangkat Upacara

Jika kamu perhatikan dengan saksama, ketiga teks perangkat upacara tersebut memiliki karakteristik yang berbeda. Perbedaan itu disebabkan oleh isi dan suasana yang terkandung di dalamnya. Isi dan suasana inilah yang akan membedakan pembacaan teks tersebut.

Ayo, perhatikan perbedaan karakteristik antara teks janji siswa, teks Pembukaan UUD 1945, dan teks doa dalam tabel berikut ini!

2.

Membacakan Teks untuk Upacara dengan Intonasi yang Tepat

Sebelum membacakan teks upacara, sebaiknya kamu memberikan tanda-tanda pembacaan yang tepat pada kata-kata tertentu sesuai dengan isi dan suasana yang terkandung di dalamnya. Sebelum membubuhkan tanda pembacaan, akan lebih baik jika kamu membaca teks berulang- ulang agar kamu dapat menangkap isi dan suasananya. Dengan cara demikian, kamu dapat membedakan kelompok kata mana yang perlu dibubuhi tanda meninggi, menurun, berhenti sejenak, berhenti agak lama, aksentuasi melemah, aksentuasi sedang, atau aksentuasi kuat.

Ayo, perhatikan dengan cermat tanda-tanda pembacaan berikut ini!

: meninggi : aksentuasi melemah

: menurun : aksentuasi sedang

/ : berhenti sejenak : aksentuasi kuat

// : berhenti agak lama

Teks doa Permohonan kepada Tuhan Yang Mahakuasa agar di- kabulkan.

Kelembutan dan ke- rendahan hati.

Lembut dan penuh peng- hayatan.

Nama Teks Isi Suasana Cara Pembacaan

Teks Pembukaan UUD 1945

Cita-cita luhur bangsa Indonesia, yaitu semang- at untuk hidup merdeka (terbebas dari kaum pen- jajah) dan semangat untuk mencapai tujuan negara Indonesia.

Semangat juang un- tuk mencapai tujuan negara Indonesia.

Tegas, cermat, dan penuh semangat. Vokal, artiku- lasi, dan intonasi harus memancarkan suasana yang penuh semangat. Teks janji siswa Tekad untuk menepati janji

yang diikrarkan.

Semangat untuk me- nepati janji.

Tegak, cermat, dan penuh semangat. Vokal, artiku- lasi, dan intonasi harus memancarkan suasana yang penuh semangat.

Coba kerjakan dengan baik di buku tugasmu!

1. Salinlah teks janji siswa, teks Pembukaan UUD 1945, dan teks doa di atas pada kertas folio atau diketik ulang!

2. Berilah tanda pembacaan yang tepat!

3. Berlatihlah membaca teks tersebut berulang-ulang!

4. Majulah ke depan kelas untuk membacakan teks perangkat upacara tersebut secara

bergantian!

5. Mintalah tanggapan dari teman dan guru atas pembacaan yang telah kamu lakukan! 6. Perbaikilah pembacaan sesuai saran dari guru dengan berlatih di rumah!

Kerja Mandiri 3

Pihak yang mengelu- arkan pengumuman

GERAKAN PRAMUKA SMP DIPONEGORO Jalan P. Mangkubumi 213 Banjar Baru

Tujuan pengumuman Menyampaikan informasi tentang persiapan upacara peringatan Hari Pramuka tahun 2007.

Pihak yang dituju Seluruh anggota Pramuka SMP Diponegoro.

Isi pengumuman 1. Setiap anggota Pramuka diwajibkan untuk mengikuti seluruh rangkaian kegiatan yang dilaksanakan pada saat kegiatan ekstrakurikuler.

2. Kegiatan Pramuka dilaksanakan dua kali dalam seminggu, yaitu hari Selasa dan Jumat (pukul 14.30 sampai dengan selesai).

3. Petugas upacara yang ditunjuk dimohon untuk berlatih dengan sungguh- sungguh.

4. Upacara Hari Pramuka akan dilaksanakan pada hari Senin, tanggal 13 Agustus 2007, di lapangan SMP Diponegoro.

5. Semua anggota Pramuka wajib mengikuti upacara. Yang berhalangan hadir harus memberikan keterangan dengan jelas.

D