• Tidak ada hasil yang ditemukan

LK 3.1 Menyusun Best Practices IIN DARMASARI

N/A
N/A
iin darmasari

Academic year: 2022

Membagikan "LK 3.1 Menyusun Best Practices IIN DARMASARI"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

Nama : Iin Darmasari Unit Kerja : SMAN 1 Air Saleh

LPTK : Universitas Negeri Makassar LK 3.1 Menyusun Best Practices

Menyusun Cerita Praktik Baik (Best Practice) Menggunakan Metode Star (Situasi, Tantangan, Aksi, Refleksi Hasil Dan Dampak)

Terkait Pengalaman Mengatasi Permasalahan Siswa Dalam Pembelajaran

Lokasi SMAN 1 AIR SALEH

Lingkup Pendidikan Sekolah menengah atas

Tujuan yang ingin dicapai Meningkatkan hasil belajar peserta didik pada pelajaran seni budaya materi praktek seni tari menggunakan model

Discovery Learning

Penulis IIN DARMASARI, S.Pd / NIM 201800346511

Tanggal Jumat, 18 November 2022

Situasi:

Kondisi yang menjadi latar belakang masalah, mengapa praktik ini penting untuk dibagikan, apa yang menjadi peran dan tanggung jawab anda dalam praktik ini.

a. Latar belakang masalah dari praktek pembelajaran ini adalah :

Pada mata pelajaran seni budaya, khususnya seni tari dapat dijumpai peserta didik yang kurang antusias dalam proses pembelajaran. Hal ini dikarenakan

beberapa faktor diantaranya kondisi peserta didik yang belum siap menerima materi pembelajaran serta

kurangnya pengetahuan dan pengalaman peserta didik.

b. Praktek pembelajaran ini sangat penting untuk dibagikan karena :

Praktek pembelajaran ini dapat memotivasi saya sendiri untuk mendesain pembelajaran yang kreatif dan

inovatif, membantu peserta didik dalam meningkatkan minat belajar, serta dapat menjadi referensi guru seni budaya dalam penerapan model

Discovery Learning.

Pertimbangan dalam menggunakan model ini adalah berdasarkan kajian literatur dan wawancara yang telah dilakukan oleh penulis. Dengan menggunakan model

Discovery Learning pada saat pembelajaran dapat

meningkatkan kemampuan siswa dalam melakukan transfer pengetahuan, berpikir kritis, dan pemecahan masalah.

c. Peran dan tanggung jawab guru seni budaya dalam pembelajaran

Saat pelaksanaan pembelajaran, peran dan tanggung jawab guru adalah sebagai fasilitator bagi peserta didik untuk dapat meningkatkan minat belajar dengan cara membuat media pembelajaran (menampilkan berbagai macam video tari) yang dapat menarik minat belajar peserta didik.

Tantangan : a. Tantangan yang dihadapi

(2)

Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan tersebut? Siapa saja yang terlibat,

Dalam proses pembelajaran ini tantangan yang dihadapi adalah :

1. Strategi mengatur peserta didik untuk aktif dalam kegiatan pembelajaran karena masih ada

beberapa peserta didik yang tidak fokus memperhatikan dan sibuk mengobrol.

2. Strategi meningkatkan minat belajar peserta didik dalam praktek tari kreasi.

3. Strategi meningkatkan kepercayaan diri peserta didik saat menampilkan ragam gerak tari kreasi Dilihat dari tantangan tersebut bahwa tantangan yang dihadapi merupakan sisi kompetensi guru dalam bidang pedagogik maupun profesional, sedangkan dari sisi peserta didik adalah minat belajar dan kepercayaan diri.

b. Pihak yang terlibat

1. Kepala sekolah yang memberikan izin dalam pelaksanaan PPL.

2. Guru , teman sejawat dan staf labkom sebagai kameramen

3. Seluruh siswa siswi kelas X1 dan XI IPA 2 Aksi :

Langkah-langkah apa yang dilakukan untuk

menghadapi tantangan tersebut/ strategi apa yang digunakan/ bagaimana prosesnya, siapa saja yang terlibat / Apa saja sumber daya atau materi yang diperlukan untuk

melaksanakan strategi ini

a. Langkah-langkah untuk menghadapi tantangan 1. Memberikan materi terkait tari kreasi agar dapat

dipahami oleh peserta didik

2. Menampilkan media pembelajaran berupa penayangan video supaya meningkatkan dan menarik minat belajar peserta didik

3. Memberikan bimbingan dan pendampingan kepada peserta didik dalam menyelesaikan tugas yang akan dilakukan

4. Membimbing dan mengingatkan waktu

pengerjaan tugas secara lebih intens agar dapat memudahkan peserta didik untuk menyelesaikan tugas LKPD tepat waktu.

5.

Memperbaiki manajemen waktu dengan cara memperhatikan waktu pelaksanaan pembelajaran dengan lebih seksama tetapi juga efektif agar semua sintaks dapat terlaksana dengan optimal

b. Strategi yang digunakan

1. Memaksimalkan peran aktif peserta didik dalam proses pembelajaran.

2. Mendorong dan memotivasi peserta didik agar dapat meningkatkan minat belajar dan percaya diri untuk mempresentasikan hasil tugasnya.

c. Proses pelaksanaan

1. Penentuan pertanyaan mendasar, pada tahapan ini guru meminta peserta didik untuk bertanya terkait materi pembelajaran seni tari.

2. Pemberian materi dasar tekait materi Tari kreasi

(3)

3. Penayangan beberapa video tari dan meminta peserta didik agar dapat mendeskripsikannya 4. Membagi peserta didik secara mandiri dalam satu

wilayah di Indonesia yang akan dianalisis berbagai macam jenis tarian yang ada di daerah tersebut.

5. Memonitoring keaktifan peserta didik.

6. Menguji hasil, guru memberikan penilaian terhadap hasil presentasi peserta didik.

7. Mengevaluasi hasil presentasi pekerjaan peserta didik yang tampil bersama guru dan peserta didik yang lain.

d. Pihak yang terlibat : Guru, teman sejawat sebagai penilai dan Peserta didik

e. Sumber daya atau materi yang diperlukan:

1. Sumber daya manusia:

a. Guru dalam keadaan sehat saat melaksanakan pembelajaran.

b. Peserta didik dalam keadaan siap menerima pembelajaran.

c. Peserta didik yang diminta bantuan dalam merekam kegiatan praktik dalam keadaan siap.

2. Sumber daya perangkat:

a. Laptop

b. Jaringan internet c. LCD Proyektor Materi : Tari kreasi Refleksi Hasil dan dampak

Bagaimana dampak dari aksi dari Langkah-langkah yang dilakukan? Apakah hasilnya efektif? Atau tidak efektif?

Mengapa? Bagaimana respon orang lain terkait dengan strategi yang dilakukan, Apa yang menjadi faktor

keberhasilan atau ketidakberhasilan dari

strategi yang dilakukan? Apa pembelajaran dari

keseluruhan proses tersebut

a. Dampak aksi

Dapat disimpulkan bahwa pemberian aksi kepada peserta didik yang diberikan oleh guru tentang minat belajar peserta didik pada materi tari kreasi melalui model

Discovery Learning

berdampak memuaskan dan mudah diterima.

b. Hasil

(4)

Berdasarkan hasil pengolahan data maka dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran

Discovery Learning

efektif untuk Meningkatkan hasil belajar peserta didik pada pelajaran seni budaya materi praktek seni tari.

Melalui sintak-sintak metode pmbelajaran Discovery Learning peserta didik sudah mulai berminat

terhadap pembelajaran seni tari praktek tari kreasi c. Respon orang lain

Dalam proses pelaksanaan yang berlangsung respon dari lingkungan sekitar yaitu dari peserta didik memberikan respon positif diantaranya sebagai berikut :

1. Peserta didik merasa senang dengan model, metode serta media yang diberikan oleh guru, dimana media yang dipilih oleh guru dapat meningkatkan minat belajar peserta didik.

d. Faktor pendukung keberhasilan

Praktik ini dinyatakan efektif dan berhasil karena:

1. Metode yang digunakan oleh guru berpusat pada peserta didik sehingga dapat meningkatkan minat belajar peserta didik.

2. Media yang digunakan seperti pemutaran video untuk menarik minat dan antusiasme peserta didik dalam mengikuti pembelajaran

e. Apa pembelajaran dari keseluruhan proses tersebut ?

Proses pelaksanaan praktik ini secara keseluruhan dapat dikatakan berhasil. Semua sintak dalam model pembelajaran

Discovery Learning

dapat dilaksanakan, mulai dari perumusan masalah, merumuskan

hipotesis, merancang hipotesis, melakukan percobaan untuk memperoleh data, dan menarik kesimpulan.

Kesimpulan dari praktik ini adalah melalui model

Discovery Learning

yang memiliki keunggulan pembelajaran berpusat pada peserta didik dan

(5)

membantu peserta didik untuk

melakukan transfer pengetahuan, berpikir kritis, dan pemecahan masalah.

dapat membuat meningkatnya minat peserta didik.

Referensi

Dokumen terkait

Praktik ini menjadi penting dibagikan karena dengan menerapkan model pembelajaran inovatif Problem Based Learning yang berpusat pada siswa (student centered learning) pada saat

1. Faktor dari dalam diri siswa yang menyukai atau tidak menyukai pelajaran matematika. Pembelajaran yang masih berpusat pada guru yang cenderung berjalan hanya

c) Pembagian kelompok terdiri dari laki-laki dan perempuan secara tepat. d) Pembagian kelompok dibaurkan antar kemampuan peserta didik. a) Guru menjelaskan kepada siswa

menghadapi tantangan tersebut/ strategi apa yang digunakan/ bagaimana prosesnya, siapa saja yang terlibat / Apa saja sumber daya atau materi yang diperlukan untuk.

Peran dan tanggung jawab dalam praktik pembelajaran ini adalah sebagai guru mempunyai tanggung jawab untuk melakukan proses pembelajaran secara efektif dengan

Begitupun juga dengan pendidik yang mengharapkan semua peserta didik dapat hasil belajar yang bagus di setiap pembelajaran yang dilaksanakan di dalam kelas.. Pada

➢ Layanan konseling kelompok lebih menarik siswa akan terlibat aktif dalam membantu menggali penyebab masalah dan diberikan kesempatan untuk memberikan solusi

Pembelajaran dari keseluruhan proses PPL 2 ini adalah pembelajaran yang menggunakan problem based learning ( PBL ) dan media yang berinovatif